Anda di halaman 1dari 7

Nama : Ragil Wahyuningtyas Assiststant : AL

Student’s ID : 1906357976 Shift : Jam 10.00

Major : Teknik Biomedik Module : 8 – Flip Flop dan Latch

Group : B16 Date : Senin, 13 April 2020

Tugas Pendahuluan

1. Apa itu rangkaian sekuensial? Apa perbedaan rangkaian sekuensial dan kombinasional?
2. Jelaskan apa itu Latch? Apa fungsi dari latch dalam rangkaian digital?
3. Gambarkan rangkaian dan truth tabel dari list berikut:
a. S-R Latch
b. D Latch
4. Jelaskan apa itu flip-flop? apa perbedaanya antara flip-flop dan latch?
5. Gambarkan rangkaian dan truth tabel dari list berikut:
a. SR Flip Flop
b. JK Flip Flop
c. D Flip Flop
d. T Flip Flop
6. Apa itu state diagram dan timing diagam? Jelaskan cara kerja keduanya!

Jawaban :
1. Rangkaian sekuensial adalah rangkaian logika yang kondisi keluarannya dipengaruhi oleh
masukan dan keadaan keluaran sebelumnya atau dapat dikatakan rangkaian yang bekerja
berdasarkan urutan waktu. Ciri rangkaian logika sekuensial yang utama adalah adanya umpan
balik (feedback) di dalam rangkaiannya.
Perbedaan dengan rangkaian kombinasional :
- Rangkaian sekuensial, outputnya bergantung pada masukan dan keadaan keluaran
sebelumnya serta urutan waktu memberikan masukan ke rangkaian, sedangkan rangkaian
kombinasional bergantung pada input pada rangkaian.
- Rangkaian sekuensial dapat menyimpan data (dalam jumlah yang tidak banyak),
sedangkan rangkaian kombinasional tidak melakukan penyimpanan data.
- Contoh aplikasi rangkaian sekuensial, yaitu flip-flop dan latch. Contoh aplikasi rangkaian
kombinasional, yaitu adders, encoders, multiplexer,dan sebagainya.
- Pada rangkaian sekuensial diperlukan clock pulse, sedangkan rangkaian kombinasional
tidak.
Sumber : https://www.wahyupria.com/2018/11/rangkaian-logika-sekuensial-dan.html
https://techdifferences.com/difference-between-combinational-and-sequential-
circuit.html

2. Latch adalah rangkaian elektronika dengan dua kondisi stabil yaitu multivibrator bistable.
Lacth memiliki jalur ‘umpan balik’ yang memungkinkan rangkaian untuk menyimpan
informasi.
Dalam rangkaian digital, latch berfungsi untuk menyimpan satu bit data.
Sumber : https://www.electronicshub.org/latches/

3. Rangkaian dan truth table :


a. SR Latch

b. D latch

Sumber : https://www.electronicshub.org/latches/
https://emas.ui.ac.id/pluginfile.php/418220/mod_resource/content/0/8.%20Flip-
flop%20dan%20Latch.pdf
4. Flip-flop adalah suatu rangkaian elektronika yang memiliki dua kondisi stabil dan dapat
digunakan untuk menyimpan informasi. Flip Flop bisa dikatakan sebagai rangkaian latch
dengan clock. Flip Flop merupakan pengaplikasian gerbang logika yang bersifat
Multivibrator Bistabil. Dikatakan Multibrator Bistabil karena kedua tingkat tegangan
keluaran pada Multivibrator tersebut adalah stabil dan hanya akan mengubah situasi tingkat
tegangan keluarannya saat dipicu (trigger).
- Perbedaan Flip Flop dan Latch :
1) Latch dapat dirangkai dengan gerbang logika, sedangkan flip flop dapat dirangkai dengan
menggunakan rangkaian latch.
2) Latch tidak memiliki input clock, sedangkan flip flop memiliki input clock.
3) Latch termasuk rangkaian sekuensial asinkron, sedangkan flip flop termasuk rangkaian
sekuensial sinkron.
4) Latch tidak membutuhkan daya yang begitu besar (gerbang yang digunakan lebih
sedikit), sedangkan daya yang dibutuhkan flip flop akan lebih besar (gerbang yang
dipakai lebih banyak).
5) Rangkaian latch lebih cepat dibanding flip flop karena tidak memiliki clock dan
rangkaiannya lebih sederhana.
Sumber : https://teknikelektronika.com/pengertian-flip-flop-jenis-flip-flop/
https://www.technobyte.org/flip-flops-latches-designing-truth-tables/
https://www.electronicsforu.com/technology-trends/latch-not-bad-latch-vs-flip-flop

5. Rangkaian dan truth table flip flop :


a. SR Flip Flop

b. JK Flip Flop
c. D Flip Flop

d. T Flip Flop
Sumber : https://www.electronicsforu.com/resources/learn-electronics/flip-flop-rs-jk-t-d

6. State diagram dan timing diagram :


 State diagram adalah diagram dalam rangkaian sekuensial yang ideal untuk mengeneralisasi
dan mengoptimasi urutan rangkaian, diamana sebuah urutan rangkaian harus di generalisasi
untuk dapat mengaplikasikan setiap kombinasi input dengan memperhatikan output dan next
state yang muncul. Urutan ini dapat dioptimalkan dengan menggunakan state diagram.
State table merupakan tabel variabel multiple yang terdiri dari 4 bagian, diantaranya :
o Present state/ keadaan sekarang, yaitu nilai dari variasi keadaan untuk masing-masing
keadaan yang ada.
o Input, berupa kombinasi input yang ada
o Next state/ keadaan sekarang, yaitu nilai dari keadaan pada saat (t+1) berdasarkan pada
present state dan input.
o Output, yaitu nilai output sebagai fungsi dari present state dan (terkadang) input
- Contoh :
- Cara kerja model moore :
Asumsi, state mulai adalah A, yaitu saat keadaan reset. Selama input w=0, rangkaian tidak
melakukan apapun, dan nilai output z = 0

Lalu, saat w= 1, rangkaian akan mengalami transisi ke next state B dengan output z=0

Saat rangkaian di state B dan w=1, rangkaian akan mengalami transisi ke next state C dengan
output z=1

Saat di state C jika w= 1 maka next state kembali ke C dengan output z=1, namun jika w=1 maka
next state menjadi A dengan ouput z=0

 Timing diagram adalah diagram yang menunjukkan penerimaan input dan sinyal clock dalam
rangkaian flip flop dalam interval waku yang tetap. Timing diagram berfungsi untuk
menunjukkan input, output dan keadaan (state) dalam sebuah rangkaian.
Contoh timing diagram :
Sumber : http://eprints.undip.ac.id/52400/1/TSK205-Kuliah%2316-Desain-Rangkaian-
Sekuensial-Sinkron-v201703.pdf
M. Morris mano, Charles Kime. 2014. Logic and Computer Design Fundamentals
Fourth Edition.
Analisa Rangkaian Sekuensial – Bu Endang

Anda mungkin juga menyukai