Anda di halaman 1dari 1

BAB III

KESIMPULAN
Matriks adalah himpunan skalar yaitu bilangan real atau kompleks yang disusun aatau
dijajarkan secara empat persegi panjang menurut baris dan kolom. Matriks merupakan salah
satu cara yang digunakan untuk menyelesaikan berbagai persoalan-persoalan dalam mencari
hubungan antar variabel-variabel. Determinan matriks adalah selisih antara elemen-elemen
pada diagonal utama dengan perkalian elemen-elemen pada diagonal sekunder. Determinan
dianggap sebagai faktor penskalaan transformasi yang digambarkan oleh matriks.
Berdasarkan lembar kerja yang telah kami buat, dapat disimpulkan bahwa lembar kerja
tersebut dapat mengukur kemampuan mahasiswa dalam penguasaan terhadap materi
pembelajaran determinan matriks. Pada lembar kerja tersebut kami membuat dari soal yang
mudah hingga tersulit. Metode penyelesaian determinan matriks pada lembar kerja tersebut
kami buat beragam, seperti menggunakan metode minor kofaktor, metode gauss dan metode
sarrus. Penilaian apakalah siswa menguasai materi tersebut berdasarkan langkah penyelesaian
dan jawaban yang diberikan mahasiswa. Diharapkan dengan pemberian lembar kerja tersebut,
mahasiswa belajar untuk mencari penyelesaian dan dengan begitu mahasiswa terpacu untuk
membaca buku atau sumber lain. Dengan pemberian lembar kerja ini juga, diharapkan
mahasiswa mampu menyelesaikan soal- soal lainnya.

Anda mungkin juga menyukai