Anda di halaman 1dari 1

Menentukan konsentrasi larutan asam dan basa.

Penentuan itu dilakukan dengan cara


meneteskan larutan basa yang telah diketahui konsentrasiya ke dalam sejumlah larutan
asam yang belum diketahui konsentrasinya atau sebaliknya. Penetesan dilakukan hingga
asam dan basa tepat habis bereaksi. Waktu penambahan hingga asam dan basa tepat
habis disebut titik ekuivalen. Dengan demikian, konsentrasi asam atau basa dapat
ditentukan jika salah satunya sudah diketahui. Proses penetapan konsentrasi tersebut
disebut titrasi asam-basa. Untuk menentukan nilai asam dan basa dalam suatu zat dengan
menggunakan rumus : % Kadar = 100% = ...

Pada jurnal ini melakukan 2 percobaan yaitu asidimetridi peroleh hasil 2,7 ml
dan pada percobaan alkalimetri di peroleh hasil 16 ml dengan menggunakan rumus
yang ada di atas.
Cara Kerja Asidimetri
1. Mencuci bersih buret untuk titrasi asidimetri
2. Melapisi dinding buret dengan 5 mL NaOH
3. Kemudian larutan dikeluarkan lagi dari buret.
4. Setelah itu timbang larutan atau zat yang akan di pakai sebanyak 500 mg zat uji.
5. Masukkan larutan HCl ke dalam buret hingga batas standar.
6. Larutan zat uji yang sudah di timbang di larutkan ke dalam erlenmeyer dengan 30
ml etanol netral, dan tambahkan 15 ml air.
7. Dan ditambahkan 3 tetes indikator pp.
8. Setelah itu di titrasi dengan HCl 0,1 N sampai tidak berwarna.
Cara kerja Alkalimetri
Sama seperti cara kerja asidimetri tetapi timbang larutan atau zat yang akan
digunakan sebanyak 400 mg, setelah itu di larutkan ke dalam erlenmeyer dengan 10
ml etanol netral, tambahkan 3 tetes indikator pp dengan larutan NaOH 0,1 N sampai
larutan berwarna merah muda.

Manfaat titrasi asam basa dalam bidang farmasi yaitu digunakan sebagai bahan
baku primer dan bahan baku sekunder, menguji kemurnian  sampel acidum
acetylsalisilicum atau biasanya di sebut acetosal atau aspirin, khasiat dari obat ini
sebagai analgetik, antipireti, antiinflamasi dan anti koagulan.
Faktor kesalahan pada praktikum titrasi asam basa yaitu pada saat melakukan
titrasi yang kurang teliti akibatnya hasil yang diperoleh tidak sesuai dengan yang kita
inginkan.

Anda mungkin juga menyukai