Anda di halaman 1dari 2

Nama : Mutiara Sari Dewi Mata Kuliah : Perkembangan Peserta Didik

NIM : K7119178 Tanggal : 7 April 2020


Kelas : 2C

Alasan Calon Guru Mempelajari Karakteristik Perkembangan Kepribadian Masa Remaja serta
Implikasinya dalam Pendidikan
Sebagai calon guru, kita wajib tahu tentang perkembangan kepribadian untuk menghadapi
berbagai tipoogi orang. Hal ini dikarenakan nantinya, seorang guru akan berinteraksi dan
memberikan pembelajaran kepada berbagai macam karakter manusia. Maka dari itu, dengan
mempelajari karakteristik perkembangan kepribadian masa remaja seorang calon guru dapat
memahami karakteristik yang dimiliki oleh peserta didiknya. Mempeajari karakteristik
perkambangan kepribadian masa remaja dapat bermanfaat bagi guru dalam :
1. Menyesuaikan metode pembelajaran yang baik;
Calon pendidik dapat menentukan metode pendekatan dalam pembelajaran yang sesuai
dengan karakteristik peserta didik, serta dapat berperan sebagai sosok pendidik yang
mampu menghidupkan nilai-nilai pendidikan yang tercipta dari sinergi hubungan antara
pendidik dan siswa.Apabila seorang guru memahami karakteristik kepribadian maka ia
dapat menyesuaikan metode pembelajaran yang baik dan cocok untu diterapkan dalam
pembelajaran untuk peserta didiknya. Hal ini akan mempengaruhi hasil belajar siswa,
apabila metode pembelajaran yang digunakan sesuai dengan karakter perkembangan
kepribadian peserta didik maka presentase keberhasilan pembelajaran dapat maksimal.
2. Memberikan gambaran tentang bagaimana proses pembelajaran yang tepat sesuai
dengan tahapan perkembangan peserta didik.
3. Mengoptimalkan peserta didik;
Calon Pereta didik mampu mengobtimalkan perseta didik dalam proses belajar dan
pembelajaran, guru mampu menstimulasi, mendorong, serta mengelaborasi daya berpikir
siswa, sehingga mampu membntuk perasaaan senang dalam belajar dan memiliki sikap
dan perilaku yang tepat.
4. Menyesuaikan materi;
Calon Pendidik harus mempu menyesuaaikan materi yang ingin disampaikan dengan
karakter peserta didikagar materi yang disampaikan dapat diterima dan dimengertioleh
para peserta didik. Para pendidik dapat menggunakan teknik-teknik yang tepat untuk
mempelajari kemampuan, minat, dan tingkat persiapan belajar peserta didik. Selain itu
juga mampu mempertimbangkan bermacam-macam prosedur mengajar, serta mampu
menganalisis dan meneliti cara belajar, kekuatan dan kelemahan belajar dari para peserta
didiknya.
5. Memahami Mengenali perkembangan peserta didik dari segi pengetahuan, sikap
dan pengetahuan;
Seorang calon pendidik harus mampu memahami peserta didiknya yaitu berusaha
menyelami alam pikiran dan perasaan siswa.
6. Menjadikan dasar pemahaman untuk memahami perbedaaan secara individual
dari setiap tahapan perkembangan individu.
7. Memberikan gambaran tentang perkembangan manusia sepanjang rentang
kehidupan beserta faktor-faktor yang mempengaruhinya, yang meliputi aspek fisik,
intelektual, emosi, sosial dan moral

Referensi

Eka Izzanti, Rika dkk. (2007). Perkembangan Peserta Didik UN : Staff UNY
http://staff.uny.ac.id/sites/default/files/pendidikan/Dr.%20Rita%20Eka%20Izzaty,
%20S.Psi.,%20M.Si./Buku%20PPD-revisi%20akhir.pdf

Anda mungkin juga menyukai