Anda di halaman 1dari 59

P JARINGAN DAN P TERSEDIA TANAH SERTA HASIL

TANAMAN PADI (Oryza sativa L.) PADA BERBAGAI


MACAM PEMUPUKAN DI LAHAN SAWAH
PALUR SUKOHARJO

Skripsi

Untuk memenuhi sebagian persyaratan


guna memperol eh derajat Sarjana Pertanian
di Fakultas Pertanian
Universitas Sebelas Maret

Jurusan/Prog ram Studi Ilmu Tanah

Disusun oleh :
HERMAWANG KURNIADI
H0204042

FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS SEBELAS MARET
SURAKARTA
2010

i
HALAMAN PENGESAH AN

P JARINGAN DAN P TERS EDIA TANAH SERTA HASIL TANAMAN


PADI (Oryza sativa L.) PADA BERBAGAI MACAM PEMUPUKAN
DI LAH AN SAWAH PALUR SUKO HARJO

Yang dipersiapkan dan disusun oleh


He rmawang Kurniadi
H 0204064

Telah dipertahankan di depan Dewan Penguji


pada tanggal : 22 Januari 2010
dan dinyatakan tel ah m em enuhi syarat

Susunan Tim Penguji

Ketua Anggota I Anggota II

Ir. Jauhari Syam siyah, MS H ery Widijanto, SP, MP Prof.Dr.Ir. S. Minardi, MP


NIP.19510724 197611 1 001
NIP.19590607 198303 2 008 NIP.19710117 199601 1 002

Surakarta, Maret 2010…………….

Mengetahui,
Universitas Sebelas Maret
Fakultas Pertanian
Dekan

Prof. Dr. Ir. H. Suntoro, MS.


NIP. 19551217 198203 1 003

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Allah Bapa Yang Maha Kuasa yang telah
melimpahkan rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan
penelitian sekaligus penyusunan skripsi. Dengan segala kerendahan hati, penulis
ingin m engucapkan terima kasih kepada :
1. Prof. Dr. Ir. H Sunt oro, MS selaku Dekan Fakultas Pertanian Universitas
Sebelas Maret Surakarta.
2. Ir. Jauhari Syamsiyah, MS selaku pembimbing utama yang telah dengan sabar
membimbing dan mengarahkan dalam penyusunan skripsi ini.
3. Hery Widijant o, SP. MP selaku Pembimbing Pendamping I yang telah
membimbing hingga selesainya skripsi ini.
4. Prof. Dr. Ir. S. Minardi, MP selaku Pembimbing Pendam ping II yang telah
memberikan saran dan masukan dalam penyusunan skripsi ini.
5. Ir. Suwarto, MP selaku pem bim bing akademik yang telah m embimbing dari
awal semester hingga kini.
6. Bapak dan ibu tercint a yang telah m em berikan dukungan moral dan material
untuk mem bantu mewujudkan cita-cita penulis, dan adikku tersayang atas doa
dan kasih sayang yang selalu dicurahkan unt ukku.
7. Adik Paramitha S.Y. yang telah senantiasa mem beri semangat, m otivasi,
tujuan hidup, dan sebagai tem pat berbagi dalam suka dan duka.
8. Tem an-teman “KETUPAT” dan tim Palur II yang telah memberikan spirit dan
motivasi bagi penulis.
9. Adik-adikku angkat an 2005, 2006, 2007 dan KMIT FP UNS. Terima kasih
atas sem uanya.
Penulis m enyadari sepenuhnya bahwa skripsi ini masih banyak
kekurangannya, walaupun demikian penulis berharap sem oga skripsi ini dapat
memberikan manfaat bagi penulis sendiri khususnya dan para pembaca pada
umumnya.
Surakarta, Januari 2010

Penulis

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL..................................................................................................i
HALAMAN PENGESAH AN....................................................................................ii
KATA PENGANTAR................................................................................................iii
DAFTAR ISI .............................................................................................................iv
DAFTAR TABEL ......................................................................................................vi
DAFTAR GAMBAR.................................................................................................vii
DAFTAR LAMPIRAN..............................................................................................viii
RINGKASAN .............................................................................................................ix
SUMMARY................................................................................................................x
I. PENDAHULUAN................................................................................................1
A. Latar Belakang................................................................................................1
B. Perum usan Masalah .......................................................................................2
C. Tujuan Penelitian ...........................................................................................2
D. Manfaat Penelitian .........................................................................................2
II. LANDASAN TEO RI ..........................................................................................3
A. Tinjauan Pustaka............................................................................................3
1. Tanam an Padi (Oryza sativa L.)..............................................................3
2. Tanah Sawah.............................................................................................5
3. Fosfos (P) ................................................................................................7
4. Pupuk Kandang Sapi ................................................................................8
5. Pupuk Vermikom pos ...............................................................................10
6. Pupuk Anorganik .....................................................................................11
B. Hipotesis.........................................................................................................12
C. Kerangka Berfikir ..........................................................................................13
III. METO DO LO GI PENELITIAN ........................................................................14
A. Tempat dan W akt u Penelitian........................................................................14
B. Bahan dan Alat ..............................................................................................14
C. Metode Penelitian ..........................................................................................15
D. Tata Laksana Penelitian.................................................................................15

iv
E. Variabel Pengamatan .....................................................................................17
F. Analisis Data..................................................................................................18
IV. HASIL DAN PEMBAHASAN...........................................................................19
A. Analisis Tanah Sebelum Perlakuan................................................................19
B. Analisis Pupuk Anorganik Dan Analisis Pupuk Vermikompos ....................21
1. Pupuk Vermikom pos ...............................................................................21
2. Pupuk Anorganik .....................................................................................22
C. Pengaruh Perlakuan Terhadap Variabel Tanah Saat Vegetatif Maksimum 23
1. Kandungan Fosfor (P) Pada Tanah Sawah ...............................................23
a. Fosfor (P) Total Tanah Pada Vegetatif Maksimum...........................23
b. P Tersedia Tanah Pada Vegetatif Maksimum ...................................25
2. Sifat Kimia Tanah Pada Vegetatif Maksimum........................................28
a. Bahan Organik ...................................................................................28
b. Kapasitas Tukar Kation .....................................................................30
D. Pengaruh Perlakuan Terhadap Variabel Tanaman........................................32
1. P Jaringan Pada Vegetatif Maksimum.....................................................32
2. Berat Kering Brangkasan Pada Vegetatif Maksimum.............................34
3. Jum lah Anakan Total dan Jumlah Anakan Produktif ..............................36
E. Pengaruh Perlakuan Terhadap Hasil Tanam an Padi......................................37
1. Berat 1000 Biji .........................................................................................37
2. Berat Gabah Kering Panen ......................................................................40
V. KESIMPULAN DAN SARAN ..........................................................................43
A. Kesim pulan.....................................................................................................43
B. Saran...............................................................................................................44
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................45
LAMPIRAN

v
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Jenis-Jenis Pupuk Kandang Dan Kandungan Haranya...............................9


Tabel 4.1 Hasil Analisis Tanah Awal..........................................................................19
Tabel 4.2 Hasil Analisis Pupuk...................................................................................21

vi
DAFTAR GAMBAR

Gam bar 2.1 Profil tanah sawah m enurut menurut Kyum a (2004) ............................6
Gam bar 4.1 P total tanah saat vegetatif m aksimum dari berbagai m acam
perlakuan................................................................................................23
Gam bar 4.2 P tersedia tanah saat vegetatif m aksimum dari berbagi macam
perlakuan ..............................................................................................25
Gam bar 4.3 Bahan organik saat vegetatif maksimum dari berbagi macam
perlakuan................................................................................................28
Gam bar 4.4 KPK saat vegetatif maksim um dari berbagi m acam perlakuan .............30
Gam bar 4.5 P jaringan saat vegetatif maksimum dari berbagi m acam perlakuan .....32
Gam bar 4.6 Berat kering brangkasan saat vegetatif maksimum ...............................34
Gam bar 4.7 Jumlah anakan total dan jum lah anakan produkt if pada vegetatif
m aksimum .............................................................................................36
Gam bar 4.8 Berat 1000 biji dari berbagai m acam perlakuan.....................................37
Gam bar 4.9 Berat gabah kering panen pada berbagai m acam perlakuan ..................40

vii
DAFTAR LAMPIRAN

Lam piran 1. Deskripsi varietas padi IR-64...............................................................49


Lam piran 2. Data hasil analisis laboratorium ...........................................................50
Lam piran 3. Data hasil analisis uji T .......................................................................57
Lam piran 4. Data hasil analisis Correlation..............................................................81
Lam piran 5. Kebutuhan pupuk..................................................................................82
Lam piran 6. Denah petak perlakuan .........................................................................84
Lam piran 7. Dokumentasi kegiatan penelitian .........................................................85

viii
RINGKASAN

Herm awang Kurniadi , H 0204042. P Jaringan dan P Tersedia Tanah


Serta Hasil Tanaman Padi (Oryza sativa L.) Pada Berbagai Macam
Pemupukan Di Lahan Sawah Pal ur Sukoharjo. Tujuan penelitian ini adalah
untuk m engetahui perbedaan P jaringan, P tersedia, dan hasil tanam an padi (Oryza
sativa L) pada berbagai macam pem upukan.
Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Maret-Desem ber 2009, dengan
menggunakan rancangan acak kelom pok lengkap (RAKL) faktor tunggal dari 4
perlakuan yang diulang 6 kali. Perlakuan A: pupuk anorganik dosis rekomendasi
+ verm ikompos 5 ton/ha, Perlakuan B: pupuk anorganik dosis rekomendasi,
Perlakuan C: vermikompos 5 ton/ha, Perlakuan D: tanpa pupuk anorganik dan
vermikompos. Pupuk anorganik dosis rekom endasi ; urea 226 kg/ha, Phonska 360
kg/ha. Vermikompos : kotoran sapi yang diberi biodekomposer cacing tanah
(Lum bricus rubellus). Variabel yang diamati adalah P jaringan, P tersedia, berat
1000 biji, berat gabah kering panen. Data dianalisis dengan uji T taraf 1% dan 5%
untuk mengetahui perbedaan rerata antar perlakuan dan unt uk mengetahui
hubungan dari masing-masing variabel pengamatan digunakan uji korelasi.
Hasil penelitian m enyatakan P jaringan tanam an tertinggi (0,232 ppm)
dicapai pada Perlakuan A dan berbeda sangat nyata terhadap perlakuan yang lain.
P tersedia tanah tertinggi (15.709 ppm) dicapai pada Perlakuan A dan berbeda
nyat a terhadap Perlakuan B dan Perlakuan C, namun berbeda tidak nyata terhadap
Perlakuan D. Berat gabah 1000 biji tertinggi (23,61 gram) dicapai pada Perlakuan
A dan berbeda tidak nyata terhadap Perlakuan B dan Perlakuan C, namun berbeda
nyat a terhadap Perlakuan D. Berat gabah kering panen tertinggi (5,939 ton/ha)
dicapai pada Perlakuan A dan berbeda sangat nyat a terhadap Perlakuan B dan
Perlakuan C, namun berbeda nyata terhadap Perlakuan D.

Kata kunci: pupuk anorganik, vermikom pos, fosfor, padi (Oryza sativa L.)

ix
SUMMARY

Herm awang Kurniadi. NIM H 0204042. “P Tissue and P Avai lable Soil
With Rice Yield (Oryza sativa L.) in Many Kinds of Fertilizer at Rice Field
Pal ur Sukoharjo”. The aim of this research are to know the differences of P
tissue, P available, and rice crop yield (Oryza sativa L.) in the various fertilizer.
This research has been done on March-December 2009, used Random ized
Com pletely Block Design (RCBD) with single factor from 4 treatment was
repeated 6 times. Treatm ent A : recom mended dosage inorganic fert ilizer (226
kg/ha of urea + 360 kg/ha of Phonska) + vermicompost 5 ton/ha, Treatm ent B :
inorganic fertilizer (226 kg/ha of urea + 360 kg/ha of Phonska), Treatm ent C :
organic fertilizer 5 ton/ha, Treatm ent D : control. Verm icompost was cow manure
which was decom posed with earthworm (Lum bricus rubellus). The observed
variable covers were P tissue, P available soil, weight of 1000 seeds, weight of
dry seeds yield. The data was analyzed with T-t est level 1% and 5% to com pare
the average am ong the treatm ent s and whereas to know the correlation of each
variables used correlation test.
The result of this research shows the highest of P plants tissue (0,232 ppm)
reached in treatment A and high significant with ot her treatment. The highest P
available soil (15,709 ppm ) reached in treatment A and significant with treatm ent
B and treatment C, but not-significant with treatm ent D. The highest weight of
1000 seeds (23,61 g) reached in increasing treatment A and not-significant with
treatment B and treatment C, but significant with treatm ent D. The highest weight
of dry seeds yield (5,939 ton/ha) reached in treatment A and high significant with
treatment B and treatm ent C, but significant with treatment D

Keywords : Inorganic fertilizer, vermicompost, fosfor, rice (Oryza sativa L.)

x
P JARING A N DAN P TERSEDIA TAN AH SERTA HASI L TA NAMA N PADI
(Oryz a sa tiva L.) PADA BERB A GA I MA CAM PEMU PUKAN
DI LAHA N SA WA H PALUR SU KOHAR JO
Herma wang Kurnia di 1)
Ir. Jauhari Syamsiyah, MS.2) Hery W idija nto, SP., MP. 3)

A BSTRA K

H ermawan g Kurniadi , H 0204042. P Jaring an da n P Ters edia Tana h Serta


Hasil Ta nam an Padi (Oryz a sativa L.) Pada B erbag ai Macam Pemupukan Di
Laha n Sa wah Palur Sukoharjo . Tujuan penelitian ini ad al ah untu k men getahui
perb edaan P jaringan, P tersed ia, dan hasil tanaman p adi (Oryz a sativa L) pada
berb agai macam pemupukan.
P enelitian ini dil ak sanakan dari bulan Maret-D es ember 2009, dengan
men ggun akan ran cangan acak kelompok lengkap (RAKL ) faktor tunggal dari 4
perlakuan yang di ulang 6 kal i. P erlak uan A: p upuk anorgan ik dosis rekomendas i +
vermikompos 5 ton/ha, Perlakuan B: pupuk anorganik dosis rek omen dasi, Perlakuan C:
vermikompos 5 ton/ha, Perlakuan D: tanpa p upuk anorganik dan vermiko mpos . Pupuk
anorg anik dosis reko mendas i ; urea 2 26 k g/ha, Phonsk a 360 kg/ ha. Vermikompos :
koto ran sapi yang diberi biodekompos er cacing t anah (Lu m bri cus rubellus). Vari abel
yang diamati adalah P jaringan, P ters ed ia, berat 100 0 bij i, berat gabah kering pan en.
Data dianalisis dengan uji T taraf 1% dan 5% untuk menget ahui perbedaan rerata an tar
perlakuan dan untuk men getahui hubu ngan dari mas ing-masing variabel pengamat an
digu nakan uji korel asi.
H asil penel itian men yatakan P jaringan tanaman tert ing gi (0,232 ppm) dicapai
pada Perlakuan A dan berbed a san gat nyata terh adap perlakuan yan g lai n. P ters edia
tanah tert ingg i (15.709 ppm) dicapai pada Perlakuan A dan berb eda nyata terh ad ap
Perlakuan B dan P erlak uan C, namun b erbeda tidak nyata terhad ap P erlak uan D. Berat
gabah 1000 biji tertinggi (2 3,61 gram) dicapai pada Perlakuan A dan berb ed a tidak
nyata terh adap Perlakuan B d an P erlakuan C, namun berbed a nyata terhadap Perlak uan
D. Berat gabah keri ng p anen tertingg i (5,939 t on/h a) dicapai pada Perlakuan A dan
berb eda sangat nyata terhad ap P erlak uan B dan P erlak uan C, namun berbed a nyata
terh adap P erlakuan D.
Kata kunci: pupuk anorgan ik, vermikompos, fosfor, padi (Oryz a sa tiva L.)
1)
Mahasisw a jurusan /program stu di Ilmu Tanah Fak ultas Pertanian Universitas
Sebel as Maret Surak arta d engan NIM H 020 4042
2)
Dosen Pembimbing U tama
3)
Dosen Pembimbing P endamping
P TISSUE A ND P AVAILAB LE SOIL WITH RI CE CROP YIELD
(Oryza sati va L.) IN THE VARIOU S FERTI LIZER
PADDY FIELDS OF PALU R SU KOHAR JO
Herma wang Kurniadi 1)
Ir. Ja uha ri Syamsiyah , MS; Hery W idija nto SP., MP 2)

SUMMARY

H ermawan g Kurniadi. N IM H 0204042. “P Tissue and P Available So il With


Rice Yiel d (Oryza sativa L.) in Many Kinds of Fertilizer at Rice Fiel d Palur
Sukoharjo” . The aim of this res earch are to know the differen ces of P tissu e, P
available, and rice crop yield (O ry za sativa L.) in the vari ous fertilizer.
This research has been done on March-D ecember 2009, used Ran domized
Completely Block Design (RCBD ) w ith si ngle factor from 4 treatment was rep eat ed 6
times . Treatmen t A : reco mmended dos age inorganic fertilizer (2 26 kg/ha of urea + 360
kg/h a o f P hon ska) + vermico mpost 5 ton /ha, Treat ment B : inorganic fertilizer (2 26
kg/h a of urea + 360 kg/ha of P hons ka), Treat men t C : organ ic fertilizer 5 ton /ha,
Treat men t D : control. Vermicompost was cow man ure which was decomposed with
earthworm (Lu mbricus rub ellus). The observ ed variab le co vers were P tissu e, P
available soil, weight of 1000 seed s, wei ght of dry seeds yield. The d ata w as analyzed
wit h T-tes t level 1% an d 5% to co mpare the average among the treat ments and whereas
to kn ow the correl at ion of each variab les used correl ation test .
The res ult of this res earch shows the highes t of P plants tissu e (0,232 ppm)
reach ed in treatmen t A and hig h significant with oth er t reatmen t. Th e highes t P
available soil (15,709 ppm) reached in treat ment A an d significant with treatment B and
treat ment C, but no t-significant with treat ment D. The highest weight of1000 seeds
(23,61 g) reach ed in increasing treatment A and not -s ign ificant w ith treatmen t B and
treat ment C, but significant wit h treat men t D. The hi ghes t w ei ght of dry seed s yi eld
(5,939 ton/h a) reached in treat ment A an d high significan t with treatmen t B and
treat ment C, bu t significant w ith treat ment D

Keyw ords : Inorgan ic fertilizer, vermicompost , fosfor, rice (O ryza sati va L.)
1

I. PENDAH ULUAN

A. Latar belakang
Populasi penduduk Indonesia terus bertambah dari tahun ke tahun dan
berdam pak pada sem akin m eningkatnya jumlah kebutuhan bahan m akanan,
sedangkan produksi bahan makanan khususnya beras dari tahun ke tahun
justru m engalam i penurunan. Menurut badan pusat statistik, laju
perkem bangan produksi beras rata-rata hanya 1,5 % tahun 2001-2006
(W idyawati, 2007). Rendahnya laju perkembangan produksi beras tersebut
diantaranya diakibatkan oleh kurangnya kandungan bahan organik di dalam
tanah dan rendahnya kandungan P tersedia (Sutarno,2008).
Dalam upaya untuk meningkatkan produktivitas lahan secara
berkelanjutan perlu adanya terobosan yang mengarah pada efisiensi
usahatani dengan m emanfaatkan sumber daya lokal. Pupuk kandang sapi
merupakan salah satu pupuk organik yang dapat dimanfaatkan untuk
memperbaiki kondisi tanah sekarang ini, kandungan unsur hara yang
lengkap serta penyediaan hara yang lambat larut memberikan dampak yang
positif bagi pertumbuhan tanam an. Penggunaan pupuk organik kandang sapi
sekarang ini dirasa kurang efektif karena m empunyai kelem ahan
diantaranya adalah proses dekomposisinya membutuhkan waktu yang cukup
lam a, bersifat lambat tersedia (slow released) dan kandungan C/N rasio
tinggi serta kandungan haranya lebih rendah dari pupuk anorganik.
Tingginya C/N rasio pupuk kandang sapi (>40) mengham bat penggunaan
langsung ke lahan pertanian karena akan menekan pertum buhan tanaman
utama. Kompos pupuk kandang sapi m empunyai kandungan C/N rasio < 20
(Hartatik dan W idowati, 2006). Agar penggunaan pupuk kandang sapi
maksimal m aka dengan cara penam bahan biodekomposer dalam proses
pengomposannya. Biodekomposer berfungsi sebagai agen pengurai senyawa
kompleks m enjadi senyawa lebih sederhana yang siap digunakan oleh
tanam an. Adapun biodekomposer yang digunakan pada penelitian ini adalah
cacing tanah.
1
2

Hasil penelitian sebelum nya dilakukan pada lokasi yang sama


menunjukkan bahwa pem berian pupuk kandang sapi yang diproses dengan
cacing tanah mem punyai C/N rasio dan kandar lengas paling tinggi masing-
masing 62,82 dan 71,91 %. Sedangkan berat gabah kering panen (GKP)
tertinggi pada perlakuan pupuk anorganik dosis rekomendasi (urea 300
kg/ha, ZA 100 kg/ha, SP-36 150 kg/ha dan KCl 100 kg/ha dan pupuk
kandang sapi dengan cacing tanah dosis 5 ton/ha mampu m enghasilkan
sebesar 6,85 ton/ha.
Penelitian ini adalah lanjutan dari penelitian sebelum nya unt uk menguji
apakah dalam skala yang luas (skala dem plot), pem berian pupuk kandang
yang diproses dengan cacing tanah juga memberikan hasil yang tertinggi dan
berbeda dengan perlakuan lainnya.

B. Perumusan Masalah
1. Bagaimana perbedaaan P jaringan dan P tersedia tanah pada berbagai
macam pem upukan.
2. Bagaimana perbedaaan hasil tanaman padi (Oryza sativa L) pada berbagai
macam pem upukan.

C. Tujuan Penelitian
1. Unt uk mengetahui perbedaaan P jaringan dan P tersedia tanah pada
berbagai m acam pem upukan.
2. Unt uk mengetahui perbedaaan hasil tanaman padi (Oryza sativa L) pada
berbagai m acam pemupukan.

D. Manfaat penelitian
Dengan penelitian ini diharapkan dapat mem berikan inform asi kepada
petani mengenai hasil tanam an padi (Oryza sativa L) pada berbagai macam
pem upukan di lahan sawah Palur Sukoharjo. Dengan penelitian ini diharapkan
dapat menambah atau m elengkapi data-data dari penelitian yang sam a yang
dilakukan lebih dulu.
3

II. LANDASAN TEO RI

A. Tinjauan Pustaka
1. Tanam an Padi (Oryza sativa L.)
Tanaman padi merupakan tanam an yang banyak dibudidayakan di
Indonesia. Taksonomi tanaman padi adalah sebagai berikut :
Divisi : Spermatophyta
Sub Divisi: Angiosperm ae
Kelas : Monocotyledoneae
Ordo : Poales
Famili : Gramineae
Genus : Oryza
Spesies : Oryza sativa L.
Tjitrosoepom o (1994).
Tum buhan padi (Oryza sativa L.) term asuk golongan tumbuhan
Gramineae yang ditandai dengan batang yang tersusun dari beberapa ruas.
Ruas-ruas itu merupakan bubung kosong. Pada kedua ujung bubung
kosong itu ditutup oleh buku. Panjangnya ruas tidak sama. Ruas yang
terpendek terdapat pada pangkal batang. Ruas yang kedua, ruas yang
ketiga, dan seterusnya lebih panjang daripada ruas yang didahuluinya
(Siregar, 1980).
Fase-fase pertum buhan padi adalah sebagai berikut :
1. Periode vegetatif
Periode dari penyebaran bibit sam pai masa vegetatif (60-70 hari)
Dibagi menjadi :
a. Fase bibit berkecam bah :
Mulai Nampak pertum buhan akar dan daunberturut-turut dan bibit
m enyerap sebagian besar endosperm (kurang lebih 21 hari)
b. Fase pertunasan :

3
4

Dimulai dari terbentuknya tunas pertam a dari buku terbawah dan


bertambah sampai tercapai jum lah maksimum, berhenti membentuk
tunas-tunas tersier.
2. Periode reproduktif (lamanya 30 hari)
Terdiri dari :
a. Fase prim ordial
Dimulai dari pembentukan prim odia, 60-70 hari setelah tebar benih.
b. Fase pem anjangan ruas dan “booting
Sama dengan dikatakan padi sedang bunt ing (kurang lebih 75 hari
setelah tabur).
c. Fase heading
Dimulai dari saat keluarnya malai dari pelepah daun bendera.
d. Fase berbunga
Dimulai dari saat keluarnya benang sari dan terjadinya pem buahan.
Kira-kira setelah 25 hari setelah fase bunt ing atau 100 hari sesudah
tabor.
3. Periode pem asakan (lamanya 25-35 hari)
Setelah terjadinya pem buahan telur dan endosperm m aka
perkembangan gabah adalah proses yang berturutan, meliputi :
a. Fase masak susu
Isi gabah caryopsis m ula-mula seperti air sam pai berubah seperti
susu.
b. Fase masak tepung
Caryopsis m enjadi bubur, lunak dan m akin keras.
c. Fase masak gabah
Caryopsis m enjadi keras dan terang, gabah berkembang penuh dan
tidak lagi terdapat warna kehijauan.
d. Fase lewat m asak
Setelah gabah masak,daun berangsur-angsur mengering dari bawah,
bersamaan jeraminya akan kering dan m ati. Bila fase m asak
terlampaui, gabah m ulai rontok (Soemartono et al, 1979).
5

Tanah yang cocok unt uk bertanam padi adalah tanah gem bur dan
kaya bahan organik. Tekstur tanah lempung, lempung berdebu, atau
lem pung berpasir. Derajat keasaman (pH) norm al, antara 5,5 – 7,5,
kem iringan tidak lebih dari 8 %. Lokasi lahan terbuka, intensitas sinar 100
% dan ketinggian tem pat 0-1300 meter di atas permukaan laut
(Martodireso dan Widada, 2001).

2. Tanah Sawah
Tanah sawah adalah tanah yang dibatasi oleh pemat ang, digunakan
untuk penanaman padi dan dialiri m elalui pengairan teknis m aupun tadah
hujan. Sawah tidak hanya digunakan unt uk menanam padi, karena pada
musim-musim tertent u tanah sawah juga digunakan untuk m enanam
palawija. Pada tanah sawah yang sistem irigasinya dapat diatur dengan
baik sawah akan selalu ditanami padi. Ada beberapa m acam yaitu: sawah
lebak, sawah pasang surut, sawah irigasi dan sawah tadah hujan yang
sem uanya mempunyai satu kesamaan yaitu m asing-m asing mempunyai
periode basah dan kering yang berganti-ganti (penggenangan dan
pengairan yang bergant ian), sehingga m enimbulkan reaksi oksidasi
reduksi yang bergant i-ganti dalam tanah. Selain itu pengolahan tanah
secara intensif yang dilakukan pada lapis olah dalam keadaan air berlebih
akan m engakibatkan pelumpuran dan pem bent ukan lapisan tapak bajak
(Sudaryanto, 2004).
Pola tanam padi sawah ada berm acam -m acam diant aranya : tanah
sawah yang ditanami padi tiga kali setahun yakni padi-padi-padi akan
tergenang terus menerus sepanjang tahun, tanah dengan pergiliran
tanaman padi-padi-palawija maka setiap tahunnya mengalam i m asa
tergenang lebih lama dibandingkan m asa kering, sedangkan sawah dengan
pola tanam padi-palawija-bera m engalami masa tergenang lebih singkat
dibandingkan masa keringnya. Akibat adanya perbedaan pola tanam an,
menyebabkan perbedaan lam anya penggenangan tersebut, maka terjadilah
perbedaan sifat-sifat morfologi tanah. Sifat-sifat tanah sawah, term asuk
6

sifat m orfologinya juga berubah setiap musim akibat penggunaan tanah


yang berbeda (Hardjowigeno dan Rayes, 2005).

Gam bar 2.1. Profil tanah sawah m enurut Kyuma (2004)

Di bawah lapisan air masih dijum pai adanya lapisan yang bersifat
oksidatif, walaupun hanya beberapa m illimeter saja ketebalannya.
Sedangkan lapisan reduktif yang berada di bawah lapisan oksidatif relatif
lebih tebal dibandingk an lapisan lainnya.
Sifat-sifat tanah sawah adalah: (1) keadaan reduksi yang
menyebabkan drainase buruk, (2) adanya akumulasi sejumlah senyawa
besi dan m angan (3) kemampuan perkolasi ke bawah. Dengan sifat-sifat
tersebut m enyebabkan tanah permukaan banyak m engandung lapisan debu
dan berwarna cerah/m uda yang tebalnya sejajar dengan permukaan tanah
(Greenland, 1997).
7

3. Fosfor (P)
Fosfor m erupakan unsur esensial kedua setelah N bagi tanam an dan
tidak dapat digant ikan posisinya di dalam tanaman oleh unsur lain,
sehingga tanam an harus mengandung P secara cukup. Fospor berperan
pent ing dalam fotosintesis, respirasi, transfer dan penyimpanan energi
pem belahan dan pem besaran sel serta proses-proses di dalam tanaman
lainnya. Pada um umnya kadar P dalam tanaman dibawah kadar N dan K,
yaitu sekitar 0,1 hingga 0,2 % (W inarso, 2005).
Fosfor m erupakan unsur yang diperlukan dalam jum lah besar (hara
-
makro) dan diserap tanam an dalam bentuk ion orthofosfat prim er (H2PO4 )
2-
dan ion orthofosfat sekunder (HPO4 ) dan dalam jum lah sedikit yaitu
pirofosfat dan metafosfat serta bent uk senyawa fosfor organik yang larut
air, misalnya asam nukleat dan phitin. Fosfor yang diserap dalam bentuk
ion anorganik cepat berubah menjadi senyawa fosfor organik. Fosfor ini
mobil atau m udah bergerak ant ar jaringan tanam an. Kadar opt imal P
dalam tanaman pada saat pertumbuhan vegetatif adalah 0,3-0,5% dari
berat kering tanam an (Rosmarkam dan Yuwono, 2002).
Ketersediaan fosfor dalam tanah jarang yang m elebihi 0,01% dari
total P karena fosfor dalam bent uk P-terikat oleh Fe, Al dan Ca di dalam
tanah sehingga tidak tersedia bagi tanam an. W alaupun tanah sawah pada
umumnya telah jenuh fosfor akibat dari proses pem upukan, namun pet ani
tetap melakukan pemupukan P untuk meningkatkan ketersediaan P
sehingga dapat dimanfaatkan tanam an secara opt imal (Saraswati et al.,
2006).
Menurut Havlin et al. (1999), Fosfor diperlukan oleh tanaman untuk
pem bent ukan Adenosin Triphosphate dan Adenosin Diphosphate (ADP
dan ATP) yang merupakan sumber energi untuk proses fotosint esis,
respirasi, transfer dan penyimpanan energi, pembelahan dan pem besaran
sel, serta proses pertum buhan dan perkembangan tanam an. Selain itu
kecukupan P sangat pent ing unt uk m endukung pertum buhan dan
perkem bangan bagian vegetatif dan reproduktif tanam an; m eningkatkan
8

kualitas hasil; dan ketahanan tanam an terhadap penyakit. Menurut


Rosmarkam dan Yuwono (2002), Fosfor dalam tanaman tetap berada
-
dalam bent uk oksida, P yang telah diserap dalam bentuk H2PO4 um um nya
cepat teresterifikasi m elalui gugusan hidroksil berantai C menjadi fosfor
berenergi tinggi P~P misalkan ATP. Setelah diserap oleh akar, P m ula-
mula diangkut ke daun m uda, kemudian dipindahkan ke daun yang lebih
tua. Dalam metabolisme, sel fosfor mempunyai fungsi langsung
berhubungan dengan energi sel : AMP → ADP → ATP.
Gejala defisiensi P adalah tanam an menjadi kerdil, bentuk daun
tidak normal. Dan apabila defisiensi akut m aka bagian tanam an, batang,
daun atau buah mati. Pengisian biji berkurang dan daun terlihat hijau gelap
(Winarso, 2005).

4. Pupuk Kandang Sapi


Pupuk kandang merupakan pupuk campuran ant ara kot oran hewan
padat dan urine. Dalam 1 ton pupuk kandang sapi mengandung N 10 kg,
P 2,0 kg, K 8,0 kg, S 1,5 kg (Yuwono, 2004). Pupuk kandang mempunyai
sifat yang lebih baik dari pada pupuk organik lainnya apalagi dari pupuk
anorganik, yaitu : 1). Mengandung unsur-unsur organik, sehingga struktur
tanah mudah diolah dan banyak m engandung oksigen serta tanah lebih
banyak menahan air yang menyebabkan unsur hara terlarut dan lebih
mudah diserap oleh bulu akar sehingga penambahan pupuk kandang dapat
meningkatkan kesuburan dan poduksi pertanian; 2). Sumber hara makro
dan m ikro dalam keadaan seimbang yang sangat penting unuk
pertum buhan dan perkembangan tanaman. Unsur mikro yang tidak
terdapat pada pupuk lainnya bisa disediakan oleh pupuk kandang,
misalnya Cu, Mn, Mo, B, dan lain-lain; 3). Pupuk kandang banyak
mengandung m ikrooganisme yang dapat m embant u pembentukan humus
di dalam tanah dan m ensintesa senyawa tertent u yang berguna bagi
tanaman (Anonim, 2008), sehingga pupuk kandang m erupakan suatu
pupuk yang sangat diperlukan bagi tanah dan tanam an dan keberadaannya
dalam tanah tidak dapat digant ikan oleh pupuk lain.
9

Beberapa kotoran-kotoran hewan yang dikeluarkan dapat dibedakan


seperti kot oran kambing, sapi, babi, kuda, ayam , m erpati, bebek, dan
angsa, mem punyai sifat dan kandungan hara yang berbeda-beda.

Tabel 2.1 Jenis-jenis Pupuk kandang dan Kandungan Haranya


Je nis pupuk N% P2O 5% K2O % Golongan

Pupuk kambing 0,83-0,95 0,35-0,51 1,00-1,20 Panas


Pupuk Sapi 0,10-0,96 0,64-1,15 0,45-1,00 Dingin
Pupuk babi 0,46-0,50 0,35-0,41 0,36-1,00 Dingin
Pupuk kuda 0,64-0,70 0,18-0,25 0,55-0,64 Panas
Pupuk ayam 1,00-3,13 2,80-6,00 0,40-2,90 Panas
Pupuk merpati 1,67 1,78 1,00 Panas
Pupuk bebek 1,00 1,54 0,62 Panas
Pupuk angsa 0,55 1,40 0,95 Panas
Sum ber: Musnamar (2006)

Kandungan hara dalam kotoran ayam tiga kali lebih besar dari
hewan ternak laiannya. Hal ini disebabkan lubang pem buangan ayam
hanya satu sehinggga kotoran cair dan padat tercam pur. Kotoran kam bing
mengandung unsure nitrogen dan kalium lebih tinggi disbanding kot oran
sapi. Nam un, sebenarnya kom posisi kandungan unsur hara sangat
dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti jenis ternak, um ur dan kondisi
ternak, macam pakan, bahan hamparan yang digunakan, serta perlakuan
dan penyimpanan pupuk sebelum diaplikasikan ke lahan. Dilihat dari
proses dekomposisinya, pupuk kandang dapat digolongkan m enjadi dua,
yaitu pupuk dingin (pupuk yang terbent uk karena proses penguraian oleh
mikroorganism e dan berlangsung perlahan, sehingga tidak m enimbulkan
panas) dan pupuk panas (proses pengurian mikroorgnisme cepat sehingga
terjadi panas).
Menurut Hartatik dan W idowati (2006), diantara jenis pupuk
kandang, pupuk kandang sapilah yang m em punyai kadar serat yang tinggi
seperti selulosa, hal ini terbukt i dari hasil pengukuran param eter C/N rasio
10

yang cukup tinggi >40. Tingginya kadar C dalam pupuk kandang sapi
menghambat penggunaan langsung ke lahan pertanian karena akan
menekan pertumbuhan tanam an utama. Penekanan pertumbuhan terjadi
karena mikrobia dekomposer akan menggunakan N yang tersedia untuk
mendekomposisi bahan organik tersebut sehingga tanaman utama akan
kekurangan N. Untuk m em aksimalkan penggunaan pupuk kandang sapi
harus dilakukan pengomposan agar menjadi kompos pupuk kandang sapi
dengan C/N rasio di bawah 20 (Hartatik dan Widowati, 2006).

5. Pupuk Vermikom pos


Pupuk vermikompos adalah pupuk organik yang dirombak oleh
cacing tanah. Vemikompos merupakan campuran kot oran cacing tanah
(casting) dengan sisa m edia atau pakan dalam budidaya cacing tanah.
Vermikompos merupakan bahan campuran hasil proses pengomposan
bahan organik yang m em anfaatkan kegiatan cacing tanah. Apabila
kegiatan cacing tanah dibiarkan dalam wakt u beberapa bulan tanpa
penambahan bahan organik baru, m aka keseluruhan bahan berubah
menjadi kascing. Makin banyak kandungan casting maka kualitas
vermikompos sebagai sum ber hara semakin baik (Sutant o, 2002).
Lumbricus rubellus sudah dibudidayakan, bahkan sangat m udah
memeliharanya asal m edia yang digunakan cocok dengan yang dibutuhkan
oleh cacing tanah. Beberapa limbah digunakan sebagai m edia adalah
kot oran sapi, kotoran kam bing, kotoran ayam, tetapi dari kesemuanya it u
yang di anggap paling cocok adalah kotoran sapi (Suwar djono, 2000).
Cara pembuatan vermikompos dilakukan dengan mem berikan
kot oran sapi yang sudah dingin (tidak m engeluarkan panas) sebagai m edia
cacing tanah. Dicampur merata dengan cara diaduk – aduk m enggunakan
tangan. Pupuk diinkubasi kurang lebih selam a 30 hari, dan setiap 3-4 hari
sekali dibalik secara rutin. Untuk m enjaga agar tetap lembab dilakukan
penyiraman. Apabila pupuk organik sudah matang dicirikan dengan suhu
stabil, struktur remah dan tidak bau, maka dilakukan pemanenan, dan
pupuk organik siap diaplikasikan (Palungkun, 1999). Verm ikompos yang
11

dihasilkan dengan menggunakan cacing tanah Lum bricus rubellus


mengandung C/N rasio 13, 20,20% C, 1,58% N, 0, 70% P, 0, 21% K, 0,
34% Ca, 0, 21% Mg, 0, 15% S, 0,01% Fe, 0, 66% Mn, 0,005% AI, 0,01%
Na, dan pH 6,6-7,5 (Mashur, 2001).
Hasil penelitian pada Andisols Tawangm angu m enunjukkan bahwa
adanya int eraksi antara verm ikompos dan SP36 dosis 400 kg/ha dengan
ketersediaan P tanah tertinggi sebesar 2,157 ppm P2O5, tetapi tidak ada
pengaruh interaksi pada hasil panen. Penambahan 10 ton/ha vermikom pos
meningkatkan berat umbi kent ang (30,83%), tinggi tanaman (13,36%), dan
menurunkan persentase jum lah umbi diameter < 9 cm (48,05%).
Perlakuan SP36 dosis 250 kg/ha dapat meningkatkan persent ase jumlah
umbi kentang diam eter 12-15 cm (57,46%). Hasil kentang tertinggi dicapai
pada diameter kentang > 15 cm (37,16%) dengan pemberian 10 ton/ha
vermikompos (Ferella, 2008).

6. Pupuk Anorganik
Pupuk anorganik atau pupuk buatan m erupakan pupuk hasil industri
atau hasil pabrik yang m engandung unsur hara yang dibutuhkan tanaman
dengan kadar hara yang tinggi, praktis dalam pem akaian, karena m udah
menent ukan jumlah yang diperlukan sesuai dengan defisiensi unsur hara
yang tersedia dalam tanah, ongkos angkut murah, mudah didapat , dapat
disimpan lama. Pupuk ini biasanya mengandung sedikit unsur hara m ikro
atau bahkan tidak ada (Yuwono, 2004).
Kelebihan pemakaian pupuk ini ant ara lain dapat disesuaikan dengan
kebutuhan dan jenis defisiensi unsur hara dalam tanah, meringankan biaya
angkut, mudah didapat, dapat disimpan lam a, dan konsent rasi yang tinggi
menyebabkan pupuk ini cepat tersedia bagi tanaman. Pupuk ini biasanya
mengandung sedikit unsur hara mikro atau bahkan tidak ada (Sutedjo,
2002). Urea adalah suatu senyawa organik yang terdiri dari unsur karbon,
hidrogen, oksigen, dan nitrogen dengan rumus CON2H4 atau (NH2)2CO.
Urea juga dikenal dengan nam a carbamide, carbam ide resin, isourea,
carbonyl diamide dan carbonyldiamine (Anonim , 2008).
12

Urea merupakan sumber N yang didalamnya mempunyai kandungan


45% N, berbetuk padatan kristalin putih, dan sangat larut dalam air
(Engelstad, 1997). Urea merupakan pupuk tunggal yang m engandung satu
macam unsur hara. Kandungan unsur N pada pupuk urea adalah 46 dan
pupuk urea merupakan pupuk yang m em punyai kandungan N paling tinggi
diant ara pupuk N yang lain. Pupuk urea (CO(NH2)2) mem punyai bentuk
kristal putih, m udah larut dalam air, dan bereaksi cepat.
Pupuk Phonska atau NPK merupakan pupuk majemuk yang
mempunyai kandungan lebih dari 1 macam unsur. Pupuk phonska
mempunyai kandungan m asing-m asing unsur adalah N 15%, P 10%, K
19% ,dan 10% unsur S.
Dari hasil penelitian yang dilakukan di Desa Toriyo, Kecam atan
Bendosari, Kabupat en Sukoharjo pada MK I (April-Juli) tahun 2003,
dengan kombinasi pemupukan yang dilakukan adalah sebagai berikut :
250 kg Urea + 150 kg SP-36 + 100 kg KCl/ha (perlakuan A), 100 kg Urea
+ 300 kg NPK/ha (B), 120 kg Urea + 67 kg SP-36 + 50 kg KCl + 300 kg
NPK/ha (C), 120 kg Urea + 50 kg KCl + 300 kg NPK/ha (D). Dapat
disimpulkan bahwa pem upukan m enggunakan pupuk majemuk NPK
(20:10:10) Pelangi yang dikombinasikan pupuk tunggal nitrogen; nitrogen
dan fosfor; nitrogen, fosfor; dan kalium (perlakuan B, C dan D)
menunjukkan beda nyata unt uk hasil gabah kering giling (GKG) masing-
masing 6,03; 5,95 dan 6,06 ton/ha dibandingkan dengan perlakuan
pem upukan sumber pupuk tunggal (perlakuan A) sebesar 5,09 ton/ha
(Pramono et.al., 2003).

B. Hipote sis
Ho : Pemberian berbagai m acam pem upukan berbeda tidak nyata terhadap P
jaringan dan P tersedia tanah serta hasil tanaman padi (Oryza sativa L)
Hi : Pemberian berbagai macam pemupukan berbeda nyata terhadap P
jaringan dan P tersedia tanah serta hasil tanaman padi (Oryza sativa L)
13

C. Kerangka berfikir

Budidaya padi sawah

Masalah :
P tersedia rendah
Bahan organik rendah

Pemupukan berimbang

Pemupukan Organik Pemupukan Anorganik


(Pupuk kandang Sapi Urea, SP36, KCl
dengan biodekomposer dan ZA
stardec,cacing tanah)

Pada penelitian sebelum nya :


GKP tertinggi 6,85 ton/ha

Pemupukan Organik : Pemupukan Anorganik:


(Pupuk kandang Sapi Urea
dengan biodekomposer Phonska
cacing tanah)

P jaringan dan P tersedia tanah


Hasil tanaman padi
????
14

III. METO DO LO GI PENELITIAN

A. Tem pat dan Waktu Penelitian


Penelitian ini dilaksanakan pada lahan sawah di Desa Palur Kecam atan
Mojolaban Kabupaten Sukoharjo. Pembuatan pupuk organik berbahan dasar
kot oran sapi dengan biodekomposer cacing tanah dilaksanakan di kelom pok
tani ’’Marsudi Kromo Bogo’’, Desa Palur. Analisis kimia tanah serta analisis
jaringan tanam an dilaksanakan di Labratorium Kimia dan Kesuburan Tanah
Jurusan Ilmu Tanah Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan dari bulan Maret 2009 sampai
Desember 2009.

B. Bahan dan Alat


Bahan :
1. Kot oran sapi
2. Biodekomposer cacing tanah jenis Lumbricus rubellus
3. Lahan sawah
4. Benih padi varietas IR-64
5. Pupuk Urea dan Phonska
6. Pestisida
7. Khemikalia unt uk laboratorium
Alat :
1. Alat-alat pembuat vermikompos
2. Alat-alat pengolah tanah sawah
3. Alat pemelihara padi sawah
4. Alat tulis dan meteran
5. Timbangan
6. Alat analisis sampel tanah dan organik, serta jaringan tanam an

14
15

C. Metode Penelitian
Penelitian ini merupakan penelitian dengan m enggunakan rancangan
acak kelom pok lengkap (RAKL) fakt or tunggal dari 4 perlakuan yang diulang
6 kali. Perlakuan yang dicobakan adalah :
Perlakuan A : pupuk anorganik dosis rekom endasi + verm ikompos 5 ton/ha.
Perlakuan B : pupuk anorganik dosis rekom endasi.
Perlakuan C : pupuk vermikompos 5 ton/ha.
Perlakuan D : tanpa pupuk anorganik dan vermikompos.
Keterangan : Menurut Deptan (Anonim, 2006)
Dosis rekomendasi : urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha
Vermikom pos : Kotoran sapi yang diberi biodekomposer cacing tanah
D. Tata Laksana Penelitian
1. Pembuatan vermikom pos
Kot oran sapi yang sudah dingin (tidak mengeluarkan panas)
diberikan cacing tanah. Dicam pur m erata dengan cara diaduk–aduk
menggunakan tangan. Pupuk diinkubasi kurang lebih selam a 30 hari, dan
setiap 3-4 hari sekali dibalik secara rutin. Untuk m enjaga agar tetap
lem bab dilakukan penyiraman. Apabila pupuk organik sudah m atang m aka
dicirikan dengan suhu stabil, struktur remah dan tidak bau, m aka
dilakukan pem anenan, dan pupuk organik siap diaplikasikan.
2. Pengam bilan sampel tanah
Pengam bilan sampel tanah dilakukan dengan mengam bil sampel
pada 5 titik setiap perlakuan. Setiap titik, tanah diambil dengan bor tanah
sedalam 25-30 cm (lapisan top soil) kem udian dikomposit untuk kemudian
diproses dan dianalisis.
3. Persiapan lahan t anam
Pengolahan tanah dilakukan dengan mem bajak dan m enggaru
lahan sampai keadaan tanah melumpur kem udian m eratakannya dan dibuat
petak-petak yang banyaknya disesuaikan dengan jum lah perlakuan, dan
antar petak dibuat pemat ang selebar 30 cm. Ant ar blok perlakuan dan
ulangan dibuat saluran dengan lebar 30 cm.
16

4. Pembibitan
Pembibitan dilakukan di lahan sawah yang digunakan untuk
penelitian, dengan cara menyebar benih pada tempat pembibitan yang
telah disiapkan. Setelah bibit berum ur 25 hari dipindahkan langsung ke
petak-petak lahan yang telah disiapkan untuk penelitian.
5. Penanaman
Setelah kondisi tanah pada petakan rata dan gem bur, dilakukan
penanaman bibit padi dengan jarak tanam 20 x 20 cm . Jumlah bibit padi
yang ditanam pada setiap lubang sebanyak tiga bibit.
6. Pemupukan
Perlakuan penam bahan pupuk organik dan pupuk anorganik
disesuaikan dengan waktu dan pertum buhan tanaman.
a. Pemupukan organik dilakukan sebelum tanaman padi di tanam
(pupuk dasar) sesuai perlakuan.
b. Pemupukan anorganik dilakukan 3 kali: pem upukan pertam a pada saat
7 HST ( 30 % dari dosis rekomendasi ) dan pem upukan kedua pada 15
HST (30 % dari dosis rekomendasi ) dan pemupukan ketiga dilakukan
pada 30 HST ( 40 % dari dosis rekomendasi ). Pemupukan dilakukan
dengan disebar merata.
7. Pemeliharaan
Pemeliharaan meliputi pengairan dengan sisitem buka tutup agar
air yang keluar dari perlakuan satu tidak m asuk ke perlakuan yang lain.
Penyiangan dengan cara manual yaitu menyorok dan m encabut gulma
pengganggu. Penyulam an dengan tujuan m enggant i tanam an padi yang
mati dan pengendalian hama t erutam a keong dan tikus.
8. Pengam bilan sampel vegetatif maksimal
Pengam bilan sampel dilakukan pada saat tanam an mencapai fase
vegetatif maksim al yang ditandai dengan keluarnya daun bendera dan
mulai keluar malainya. Tanam an diambil sebanyak m asing-m asing 3
sam pel rum pun per petak.
17

9. Panen
Tanam an dipanen setelah bulir padi m engalam i m asak fisiologis
yang ditandai oleh buku-buku bagian atas berwarna kuning, batang m ulai
menguning, m alai merunduk dan isi gabah sukar pecah.
10. Analisis tanam an dan analisis laboratorium
Analisis tanam an meliputi : jum lah anakan tot al, jum lah anakan
produkt if, berat gabah kering panen, berat 1000 biji, berat brangkasan
kering.
Analisis laboratorium meliputi : analisis tanah awal, analisis tanah
akhir dan analisis jaringan tanaman (saat vegetatif m aksimal).

E. Vari abel Pengam atan


1. Variabel Bebas
Seluruh perlakuan yang dicobakan
2. Variabel Utam a
a. P tersedia tanah
b. P jaringan tanaman
c. Berat gabah kering panen (diukur dengan timbangan jarum)
d. Berat 1000 biji (diukur dengan timbangan digital)
3. Variabel Pendukung
a. Analisis Tanah
1. Analisis tanah awal
1) pH H2O m etode elekt rometrik (perbandingan 1 : 2,5)
2) Bahan Organik dengan m etode W alkey and Black
3) KPK dengan metode NH4OAc pH 7
4) N total dengan metode Khjedhal
5) P total dengan metode HCl 25%
6) P tersedia dengan metode Bray I
7) K total dengan metode ekstrak HNO3 dan HClO4 pekat
8) K tersedia dengan ekstrak NH4OAc pH 7,0
9) S total dengan metode spektrofotom etri
10) S tersedia dengan metode spektrofotometri
18

2. Analisis tanah saat panen vegetatif m aksimum (akhir)


1) Bahan Organik dengan m etode W alkey and Black
2) KPK dengan metode NH4OAc pH 7
3) P total dengan metode HCl 25%
4) P tersedia dengan metode Bray I
b. Analisis Sifat Verm ikompos
1. Bahan Organik
2. N, P, K dan S
3. C/N rasio
c. Analisis Sifat Pupuk Anorganik
1. Urea (kadar N)
2. Phonska (kadar N,P,K,S)
d. Sifat tanam an
1. Berat brangkasan kering (dengan m enimbang brangkasan kering
seluruh bagian tanaman setelah dioven)
2. Jum lah anakan tot al (dengan menghitung banyaknya total anakan
per petak)
3. Jum lah anakan produktif (dengan m enghitung banyaknya anakan
yang menghasilkan m alai)

F. Analisis Data
Data dianalisis dengan uji T untuk m engetahui perbedaan perlakuan
terhadap variabel pengam atan, sedangkan untuk mengetahui hubungan dari
masing-masing variabel pengamatan digunakan uji korelasi.
19

IV. H ASIL DAN PEMBAH ASAN

A. Analisi s Tanah sebelum Perlakuan


Sifat-sifat kimia lahan sawah di Desa Palur, Kecamatan Mojolaban,
kabupaten Sukoharjo yang digunakan unt uk penelitian adalah sebagai berikut :
Tabel 4.1 Hasil Analisis Tanah Awal
Param eter Satuan Nilai Pengharkatan

pH - 6.3 Agak masam

KPK me/100 g 18.01 Sedang

BO % 1,980 Rendah

N total % 0.122 Sangat Rendah

P total ppm 19.8 Sedang

P tersedia ppm 5.448 Rendah

K total me% 0.000012 Sangat rendah

K tersedia me% 0.0000462 Rendah

S total % 3.85 Sangat rendah

S tersedia % 1.14 Sangat rendah

Sum ber : Hasil Analisis Laboratorium di Laboratorium Kimia dan Kesuburan


Tanah Fakultas Pertanian UNS 2009
Keterangan : Pengharkatan menurut Balittan (Anonim, 2005)

Dari hasil analisis laboratorium m enunjukkan bahwa tanah sawah yang


digunakan untuk penelitian m emiliki kandungan bahan organik tanah 1,980 %
-1
(rendah) dan KPK tanah 18,067 me 100 g (sedang) . Dengan kondisi bahan
organik rendah dapat mengident ifikasikan bahwa tingkat kesuburan tanahnya
rendah. Hal ini disebabkan kandungan bahan organik tanah yang rendah akan
berpengaruh terhadap pH, KPK, dan ketersediaan unsur hara dalam tanah.
Pada pH yang masam m enyebabkan KPK tanahnya rendah, jika KPK tanah

19
20

rendah maka ketersediaan unsur hara yang tertukar dan dalam kondisi yang
tersedia bagi tanam an rendah.
N total tanah sebesar 0,122 % (sangat rendah). Hal ini disebabkan
karena tanah yang digunakan unt uk penelitian mempunyai kandungan bahan
organik rendah, yaitu 1,980 %. N berasal dari m ineralisasi bahan organik,
dekomposisi bahan organik akan diikuti oleh mineralisasi nitrogen menjadi
amonia (NH4+ ) (Foth, 1994), selain itu unsur tersebut terdenetrifikasi menjadi
-
gas N2 akibat penggenangan. Pada tanah sawah di daerah tropis NO3
menghilang dalam beberapa hari setelah penggenangan (Hardjowigeno dan
Rayes, 2005). Bahan organik kususnya pupuk kandang ,merupakan sum ber dari
unsur-unsur yang berguna bagi tanam an. Menurut Novizan (2005) kandungan
unsur hara di dalam pupuk kandang sapi yaitu : 0,3 % N; 0,2 % P 2O5; 0,3 %
K2O. Nitrogen berasal dari sisa- sisa tanam an / sampah tanaman yang
melapuk. Pelapukan tersebut berarti telah m elakukan pem upukan secara
organik. Pada tanah tergenang, tidak adanya atifitas bakteri nitrifikasi
+
(Nitrosomonas) untuk m engoksidasi NH4 sehingga m ineralisasi berhent i
+
sam pai bent uk NH4 . Proses nitrifikasi tanah sawah terjadi pada lapisan tipis
di perm ukaan tanah (aerobik) sehingga terbentuk NO3- yang stabil dalam
keadaan oksidatif (Hardjowigeno dan Rayes, 2005).
Dari analisis dapat diketahui P tersedia tanah ini rendah, yaitu 5,448
ppm dan P tot alnya 19.8 ppm. Hal ini disebabkan karena sebagian besar fosfor
di dalam tanah terikat secara kimia oleh unsur lain sehingga m enjadi senyawa
yang sukar larut dalam air. Pada pH rendah (asam), fosfor akan bereaksi
dengan ion besi (Fe) dan alumunium (Al). Reaksi ini akan m em bent uk besi
fosfat atau alumunium fosfat yang sukar larut dalam air sehingga menjadi
tidak tersedia dan tidak dapat digunakan oleh tanaman. Menurut
Ponam peruma (1985), jika tanah digenangi maka konsentrasi P-larut dalam air
dan asam mula-m ula m eningkat sampai mencapai puncak atau m endatar
kem udian turun. Puncak P-larut tertinggi pada tanah pasiran yang miskin akan
Fe aktif dan t errendah pada tanah liat masam yang kaya Fe aktif.
21

K total tanah sebesar 0.000012 me% (sangat rendah) dan K tersedia


0.0000462 me% (rendah). Ketersediaan K dalam tanah yang tergolong rendah
disebabkan oleh sifat unsur kalium itu sendiri yang sangat mobil sehingga
mudah mengalam i pencucian bila kondisi m em ungkinkan pergerakannya
(Syehkfani, 1994) serta difiksasi oleh mineral liat tanah (Sutanto, 2005).
S tersedia 1.14% (sangat rendah) dan S total sebesar 3,847 % (sangat
rendah). Rendahnya kandungan bahan organik tanah juga m enyebabkan
kandungan S total dan S tersedia pada tanah sawah sangat rendah, karena
sum ber utama S pada tanah sawah adalah dari perombakan bahan organik
tanah. Sebanyak 90% S dalam tanah berada dalam bahan organik tanah
(Yuwono, 2004). Menurut Hardjowigeno dan Reyes (2005) bahwa
perombakan tersebut sangat dipengaruhi oleh kondisi lingkungan, pada
kondisi oksidasi m enghasilkan SO42- dan kondisi reduksi dengan ketersediaan
O2 yang terbatas maka akan terbentuk FeS. Reaksi dalam kondisi reduksi
2-
tersebut adalah sebagai berikut; SO4 H2S FeS (larut).

B. Analisi s Pupuk Anorgani k dan Anal isi s Pupuk Verm ikompos


Tabel 4.2 Hasil analisis pupuk
Pupuk BO %N % P 2O5 % K2O C/N ratio %S

Vermikom pos 30.38 1.426 0.741 0.0561 12.356 2.314

Urea - 44.072 - - - -

Phonska - 17.472 2.25 1.0632 - 9.905

Sum ber : Hasil Analisis Laboratorium di Laboratorium Kimia dan Kesuburan


Tanah Fakultas Pertanian UNS 2009

1. Pupuk vermikom pos


Pupuk verm ikompos adalah pupuk organik yang dirombak oleh
cacing tanah. Vemikompos merupakan campuran kot oran cacing tanah
(casting) dengan sisa m edia atau pakan dalam budidaya cacing tanah.
Vermikompos merupakan bahan campuran hasil proses pengomposan
22

bahan organik yang m em anfaatkan kegiatan cacing tanah. Apabila


kegiatan cacing tanah dibiarkan dalam wakt u beberapa bulan tanpa
penambahan bahan organik baru, m aka keseluruhan bahan berubah
menjadi kascing. Makin banyak kandungan casting maka kualitas
vermikompos sebagai sum ber hara semakin baik (Sutant o, 2002).
Verm ikompos yang dihasilkan dengan m enggunakan cacing tanah
Lum bricus rubellus m engandung C/N rasio 13, 20,20% C, 1,58% N, 0,
70% P, 0, 21% K, 0, 34% Ca, 0, 21% Mg, 0, 15% S, 0,01% Fe, 0, 66%
Mn, 0,005% AI, 0,01% Na, dan pH 6,6-7,5 (M ashur, 2001). Pada analisis
pupuk anorganik dan pupuk vermikom pos terlihat bahwa pupuk
vermikompos mempunyai kandungan bahan organik 30,38%. Sedangkan
untuk kandungan unsur nitrogen pada pupuk verm ikompos 1,426%,
Sedangkan P2O5 adalah 0,741 %, K20 adalah 0,056%, C/N ratio 12,356
dan kandungan unsur S adalah 2,314%.
2. Pupuk anorganik
Dari hasil analisis dapat diketahui bahwa kandungan unsur hara
nitrogen pada pupuk urea adalah 44,072 %. Hasil ini tidak cocok dengan
label kandungan unsur hara pada kemasan pupuk yang tertulis 46 %. Hal
tersebut diduga karena unsur N pada pupuk urea m udah m enguap (m udah
menjadi amoniak dan karbondioksida) sehingga jika penyim panan tidak
hati-hati akan menyebabkan kehilangan unsur tersebut (Marsono, 1999).
Pupuk phonska m erupakan pupuk majem uk yang mempunyai
kandungan lebih dari satu macam unsur hara. Kandungan hara pupuk
phonska terdiri dari unsur N, P, K, dan S yang masing-masing mempunyai
prosent ase dalam label adalah 15% dan S adalah 10%. Sedangkan hasil
analisis terlihat bahwa terdapat 17,472% N, 2,25% P2O5, 1,0632%
K2O,dan unsur Sulfur 9,905%. Unt uk unsur N dan S m empunyai hasil
yang hampir sama, tetapi untuk P dan K tidak sama.
23

C . Pen garuh Pe rlakuan Te rhadap Variabe l Tanah s aat Vege tatif Maksimu m

1. Kandungan Fosfor (P) Pada Tanah Sawah


Kandungan fosfor pada lahan sawah di Desa Palur, Kecamatan
Mo jolaban, Kabupaten Sukoharjo disajikan pada Gambar :
a. Fosfor (P) Total Tanah Pada Vegetati f Maksim um

40 34.698 a
31.285 a 30.612 a

30 21.962 a
P total (ppm)

20

10

0
A B Perlakuan C D
Keter angan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B= Pupuk anorganik dosis rekomendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D = Tanpa pupuk anorganik dan organik

Angka-angka
Gambar 4.1y ang
: Pdiikuti
totaldengan
tanahhuruf
saatyang sama ber
vegetatif beda
maksimum dari berbagai
tidak nyata pada ujimacam
T perlakuan

Dari analisis uji T terlihat bahwa dari berbagai perlakuan


terhadap P total tanah berbeda tidak nyata (Lampiran 3). Hal ini
terjadi karena dalam keadaan anaerob (tergenang) banyak bakteri yang
menghasilkan H2 S dapat meningkatkan ketersediaan besi fosfat
dengan mengubahnya menjadi sulfide ferro dan membebaskan asam
sulfat . Hal ini dapat meningkatkan ketersediaan P pada padi sawah
(Hardjowigeno dan Reyes, 2005). P total dalam setiap perlakuan
berbeda tidak nyata disebabkan juga oleh kandungan unsur P2 O5 yang
diberikan melalui pupuk tidak seperti yang tert ulis pada label pupuk
phonska, yaitu seharusnya 15% dan hasil analisis (Tabel 4.2) adalah
2,25%, sehingga pemupukan yang berikan tidak berbeda nyata
24

terhadap nilai P total tanah. Pada uji korelasi, untuk P total tanah pada
vegetatif maksimum m empunyai korelasi yang positif terhadap P
tersedia tanah pada vegetatif maksimum (P-value = 0.007).
Pem berian pupuk anorganik dosis rekomendasi + vermikom pos
5 ton/ha (perlakuan A) m em punyai P total tanah sebesar 31,285 ppm
dan m em berikan kenaikan P total tanah sebesar 0,09% dari tanpa
pupuk anorganik dan verm ikompos (perlakuan D), namun tidak
berbeda nyata dengan P total pada perlakuan yang lain. Hal ini
disebabkan karena pupuk anorganik merupakan pupuk yang
mempunyai kandungan hara yang tinggi dan cepat larut sehingga
langsung dapat diserap oleh tanam an (Marsono, 1999). Dan juga
adanya tambahan unsur hara dari vermikompos. Verm ikompos yang
dihasilkan dengan m enggunakan cacing tanah Lum bricus rubellus
mengandung C/N rasio 13, 20,20% C, 1,58% N, 0, 70% P, 0, 21% K,
0, 34% Ca, 0, 21% Mg, 0, 15% S, 0,01% Fe, 0, 66% Mn, 0,005% AI,
0,01% Na, dan pH 6,6-7,5 (Mashur, 2001).
Pada pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan
B) mempunyai rata-rata kandungan P tot al tanah tertinggi, yaitu
dengan nilai 34,698 ppm dan m eningkat 0,13% dari pem berian tanpa
pupuk anorganik dan organik. Kondisi tersebut terjadi karena pupuk
anorganik yang diberikan dapat langsung tersedia dan dapat diserap
oleh tanaman. Pupuk anorganik m erupakan pupuk yang mempunyai
kandungan hara yang tinggi dan cepat larut sehingga langsung dapat
diserap oleh tanam an (Marsono, 1999).
Pem berian verm ikompos 5 ton/ha (perlakuan C) m empunyai P
total tanah sebesar 30,612 ppm dan m engalam i kenaikan 0,09% dari
pemberian tanpa pupuk anorganik dan organik. Hal ini terjadi karena
vermikom pos mengandung P 2O5 (0,741%) yang dapat m eningkat kan
P total tanah.
25

P total tanah terendah pada tanpa pupuk anorganik dan


verm ikompos, yaitu dengan 21,962 ppm. Ini terjadi karena perlakuan
D adalah sebagai kontrol, sehingga tidak dilakukan pemupukan .
Perlakuan A dan perlakuan C mempunyai nilai yang hampir
sama, yaitu masing- masing 31.285 ppm dan 30,612 ppm. Dari
pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi + vermikompos 5
ton/ha dan pemberian pupuk organik 5 ton/ha dapat terlihat bahwa
pemupukan dengan verm ikompos 5 ton/ha dapat menyamai P total
tanah pada perlakuan A yang mempunyai perlakuan pemupukan
pupuk anorganik dan pupuk organik, sehingga perlakuan C dapat
menghemat biaya pemupukan.

b. P Terse dia Tanah Pada Vege tatif Maksim um

15.709 b
13.749 b
16
14
P Ter sedia (ppm)

12
10 6.447 a
5.453 a
8
6
4
2
0
A B Perlakuan C D
Keter angan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B = Pupuk anorganik dosis rekomendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D = Tanpa pupuk anorganik dan organik
Gambar 4.2 : P tersedia tanah saat vegetatif maksimum dari berbagai
Angka-angka yang diikuti dengan huruf yang sama berbeda
macam
tidak nyata pada uji T perlakuan

Dari hasil analisis uji T terlihat bahwa P tersedia tanah pada


veget atif maksimum (Lampiran 3) perlakuan antara A berbeda nyata
dengan perlakuan B, dan C, tetapi tidak dengan D. Hal ini disebabkan
pada perlakuan A mendapatkan tambahan P dari pupuk anorganik dan
26

vermikom pos, sehingga dapat menam bah P tersedia tanah. Untuk


perlakuan B dari pupuk anorganik saja yang larut dan dapat diserap
tanam an. Ketersediaan unsur hara kususnya P pada perlakuan C yang
mendapat tambahan vermikom pos saja. Untuk perlakuan A dan D
berbeda tidak nyata. Hal ini dikarenakan kandungan P tersedia pada
perlakuan D tinggi (13,749 ppm). Perlakuan B dan C berbeda tidak
nyata (Lampiran 3). Perlakuan B berbeda nyata dengan C, tapi
berbeda nyata dengan D. Hal ini dapat dilihat dari Gam bar 4.2, nilai P
tersedia perlakuan D lebih tinggi, yaitu dengan 13.749. Uji T pada
perlakuan C dan D berbeda sangat nyata.
Rata–rata kandungan P tersedia pada vegetatif m aksimum tanah
terbesar adalah pada pem berian pupuk anorganik dosis rekomendasi +
vermikom pos 5 ton/ha (perlakuan A), yaitu sebesar 15,709 ppm dan
mengalam i kenaikan 0,02% dari tanpa pupuk anorganik dan
vermikom pos (perlakuan D). Hal ini disebabkan karena adanya
tambahan P dari pupuk anorganik dan pupuk organik. Pupuk
anorganik phonska merupakan pupuk majem uk sebagai sum ber P
tanah sehingga akan m enjadi P tersedia dalam jum lah tinggi dan
mudah larut dalam tanah sehingga m udah diserap oleh tanaman.
Pupuk organik dapat m em berikan tambahan unsur P yang dapat
digunakan oleh tanaman. Menurut Sutanto (2005) bahwa bahan
organik disam ping dapat m enyumbangkan fosfor juga m enghasilkan
bahan-bahan terhum ifikasi yang berperan unt uk m em perbesar
ketersediaan fosfor dari mineral karena m em bent uk P hum at yang
lebih m udah diserap tanaman.
Pem berian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan B)
mempunyai kandungan P tersedia sebesar 6,447 ppm, menurun 0,07%
dari pem berian tanpa pupuk anorganik dan organik. Hal ini
disebabkan karena unsur P banyak tidak tersedia di dalam tanah
karena adanya fiksasi oleh pH. Pada pH kurang dari 6,5 akan banyak
27

terlarut Al, Fe, dan Mn yang mengikat P dalam tanah (Mulyani,


2001).
Pem berian verm ikompos 5 ton/ha (perlakuan C) memberikan P
tersedia tanah sebesar 5,453 ppm dan mengalami penurunan sebesar
0,08% dari tanpa pupuk anorganik dan vermikompos. Pemberian
vermikom pos 5 ton/ha m erupakan rata– rata P tersedia terendah. Hal
ini disebabkan karena adanya persaingan ant ara tanaman padi dan
mikroorganisme karena penam bahan bahan organik dalam jumlah
besar pada tanah tergenang (Hardjowigeno dan Reyes, 2005).
P tersedia tanah pada vegetatif maksimum tanpa pupuk
anorganik dan vermikom pos (perlakuan D) sebesar 13,749 ppm. Pada
perlakuan ini m empunyai kandungan P tersedia yang lebih tinggi
dibandingkan dengan perlakuan B dan C, karena kondisi P dalam
tanah relative lebih mudah tersedia karena tidak terjadi fiksasi P dan
kehilangan P akibat imobilisasi m ikroorganisme.
28

2. Sifat Kimia Tanah Pada Vegetatif Maksimu m


Sifat kimia tanah pada lahan sawah di Desa Palur, Kecamatan
Mo jolaban, kabupaten Sukoharjo disajikan pada Gambar :

a. Bahan Organik

2.652 b
3
2.003 a 1.977 a 1.958 a
Bahan Or ganik (%)

0
A B Perlakuan C D

Keterangan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B = Pupuk anorganik dosis rek omendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D = Tanpa pupuk anorganik dan organik

Angka-angka yang diikuti dengan huruf yang sama ber beda


Gambar
tidak nyata4.3
pada: ujiBahan
T organik saat vegetatif maksimum dari berbagai
macam perlakuan

Dari hasil uji T terlihat bahwa bahan organik perlakuan A


berbeda sangat nyata terhadap perlakuan B, C, dan D (lampiran 3).
Hal ini karena adanya tambahan bahan organik pada perlakuan A. Pada
perlakuan B, C dan D tidak ada perbedaan pada kadar bahan organik
tanahnya. Meskipun pada perlakuan B lebih tinggi dari perlakuan C
dan D, Sedangkan perlakuan C lebih tinggi dari D.
Pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi + verm ikompos
5 ton/ha (perlakuan A) mempunyai kandungan bahan organik sebesar
2,652% dan mengalami kenaikan dari pemberian tanpa pemupukan
anorganik dan organik sebesar 0,69%. Hal ini disebabkan karena
adanya kandungan bahan organik dari verm ikompos 5 ton/ha. Adanya
29

kandungan unsur hara pada pupuk anorganik dapat juga m eningkat kan
jum lah mikroorganisme dalam tanah. Mikroorganisme m enggunakan
unsur–unsur yang terkandung dalam pupuk anorganik untuk proses
imobilisasi. Dengan bertam bahnya jumlah m ikroorganisme dalam
tanah dapat meningkatkan kandungan bahan organik dalam tanah.
Karena m ikroorganisme sebagai penyumbang bahan organik pada
tanah (Hardjowigeno dan Rayes, 2005).
Pem berian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan B)
mempunyai kadar bahan organik sebesar 2,003% dan mengalam i
kenaikan dari pem berian tanpa pupuk anorganik dan organik sebesar
0,05%. Hal ini terjadi karena adanya kandungan unsur hara pada pupuk
anorganik yang dapat m eningkat kan jumlah mikroorganisme dalam
tanah. Mikroorganisme menggunakan unsur–unsur yang terkandung
dalam pupuk anorganik untuk proses imobilisasi. Dengan
bertambahnya jumlah m ikroorganisme dalam tanah dapat
meningkatkan kandungan bahan organik dalam tanah. Karena
mikroorganism e sebagai penyumbang bahan organik pada tanah
(Hardjowigeno dan Rayes, 2005).
Pada pem berian vermikompos 5 ton/ha (perlakuan C)
mempunyai kandungan bahan organik sebesar 1,977% dan mengalam i
kenaikan dari pem berian tanpa pupuk anorganik dan organik sebesar
0,02%. Hal ini terjadi karena adanya tam bahan bahan organik dari
vermikompos 5 ton/ha. Pada vermikom pos terdapat kandungan bahan
organik sebesar 30,38 (Tabel 4.2).
Tanpa verm ikompos dan anorganik (perlakuan D) kandungan
bahan organiknya 1,958% dan merupakan kandungan bahan organik
terendah. Kandungan bahan organik rendah disebabkan karena tidak
adanya tambahan bahan organik dari pem upukan.
30

b. Kapasitas Tukar Kati on

18.607 ab
20 17.807a
15. 994 a
18
16 12. 093 a
14
KPK (me%) 12
10
8
6
4
2
0
A B C D
Perlakuan
Keter angan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B = Pupuk anorganik dosis rekomendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D = Tanpa pupuk anorganik dan organik

Angka-angka yang diikuti dengan huruf yang sama berbeda


Gambar
tidak nyata 4.4
pada: uji KPK
T saat vegetatif maksimum dari berbagai macam
perlakuan
Besarnya KPK tanah sangat dipengaruhi oleh kemasaman tanah,
kadar bahan organik tanah, dan kematangan dari bahan organik yang
diberikan (Hardjowigeno, 1992). Tanah–tanah yang mempunyai kadar
liat/koloid lebih tinggi atau bahan organik tinggi mempunyai kapasitas
tukar kation lebih tinggi dibandingkan dengan tanah yang mempunyai
kadar liat atau koloid atau bahan organik rendah (Winarso, 2005).
Dari hasil analisis uji T terlihat bahwa perlakuan A berbeda
tidak nyata terhadap perlakuan B, C, D, sedangkan perlakuan B tidak
berbeda nyata terhadap perlakuan C dan D. Perlakuan C berbeda nyata
terhadap perlakuan D (Lampiran 3).
Pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi + verm ikompos
5 ton (perlakuan A) mempunyai nilai KPK 17,807 me% dan
mengalami kenaikan sebesar 0,06% dari tanpa pupuk anorganik dan
verm ikompos (perlakuan D). Tanah–tanah yang mempunyai kadar liat
atau koloid lebih tinggi atau bahan organik tinggi mempunyai
31

kapasitas tukar kation lebih tinggi dibandingkan dengan tanah yang


mempunyai kadar liat atau koloid atau bahan organik rendah (Winarso,
2005). Adanya kandungan bahan organik pada perlakuan A, sehingga
dapat menaikkan KPK tanahnya. Bahan organik mengandung koloid
organik yang berm uatan negatif yang dapat m em pertukarkan kat ion
tanah. Dengan penambahan bahan organik akan meningkatkan KPK
(Rosmarkam dan Yuwono, 2002).
Pada pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan
B) mempunyai nilai KPK 15,994 m e%. Nilai KPK pada perlakuan B
mengalami kenaikan 0,04% dari KPK tanah pem berian tanpa pupuk
anorganik dan organik (perlakuan D). Hal ini disebabkan karena pupuk
anorganik yang diberikan dapat langsung tersedia dan dapat diserap
oleh tanam an. Pupuk anorganik merupakan pupuk yang mempunyai
kandungan hara yang tinggi dan cepat larut sehingga mempunyai
kapasitas tukar kation tinggi (Marsono, 1999).
Pada pem berian vermikom pos 5 ton/ha (perlakuan C)
merupakan nilai KPK yang tertinggi dengan 18,607 me% dan
mengalami peningkatan 0,07%. Hal ini disebabkan karena adanya
penambahan verm ikompos 5 ton/ha. Bahan organik mengandung
koloid organik yang berm uatan negatif yang dapat m em pertukarkan
kation tanah. (Rosmarkam dan Yuwono, 2002). Hal ini dikuatkan oleh
pernyataan Hardjowigeno (1987), bahwa dekomposisi bahan organik
menghasilkan asam -asam organik seperti asam hum at dan asam fulfat
- -
yang m em punyai gugus COOH dan OH , sehingga akan m engikat
kation-kation yang bermuatan positif dengan kata lain akan
meningkatkan KPK tanah.
Tanpa pupuk anorganik dan verm ikompos (perlakuan D)
mempunyai nilai KPK tanah sebesar 12,093 m e%. Pada perlakuan D
mempunyai nilai KPK terrendah. Hal ini disebabkan karena tidak
dilakukannya pemberian pupuk, baik pupuk anorganik dan
vermikompos sehingga daya ikat antar kation dalam tanah rendah.
32

D. Pen garuh Pe rlakuan Te rhadap Variabe l Tanaman


Pengaruh perlakuan terhadap tanaman pada lahan sawah di Desa Palur,
Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo disajikan pada Gambar :
1. P Jaringan Pada Vegetatif Maksimum

0.232 c
0.25 0.207 b 0.211 b
0.187 a
P Jaringan (ppm)

0.2

0.15

0.1

0.05

0
A B C D
Perlakuan
Keterangan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B = Pupuk anorganik dosis r ekomendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D = Tanpa pupuk anorganik dan organik

Angka-angka yang diikuti dengan huruf yang sama berbeda


Gambar
tidak 4.5 :uji TP jaringan saat vegetatif maksimum dari berbagai macam
nyata pada
perlakuan
Dari hasil analisis dengan menggunakan uji T didapat hasil bahwa P
jaringan tanaman pada vegetatif maksimum perlakuan A berbeda sangat
nyata terhadap perlakuan B, C dan D. Pada perlakuan A mempunyai
ketersediaan P yang tinggi yang berasal dari pemupukan dengan pupuk
anorganik dan pupuk organik, sehingga dapat membedakan kandungan P
jaringan tanaman. Perlakuan B berbeda sangat nyata terhadap perlakuan C
dan D. Untuk perlakuan C berbeda tidak nyat a terhadap serapan P perlakuan
D (lampiran 3). Hal ini disebabkan karena bahan organik pada perlakuan C
proses dekomposisinya membutuhkan waktu yang cukup lama, bersifat
lambat tersedia (slow released), sehingga tidak menunjukkan perbedaan
dengan pada perlakuan yang t idak dipupuk (perlakuan D).
33

Pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi + vermikompos 5


ton/ha (perlakuan A) mempunyai kandungan P jaringan tertinggi (0,232
ppm) dan mengalami kenaikan sebesar 0,021 ppm dari tanpa pupuk
anorganik dan vermikompos (perlakuan D). Hal ini disebabkan karena
penambahan kandungan P tinggi dari pupuk anorganik phonska dan
vermikompos. Pupuk anorganik phonska mempunyai kandungan unsur hara
P yang langsung dapat digunakan oleh tanaman. Pada vermikom pos
ketersediaannya bagi tanam an lambat, tetapi tetap dapat digunakan oleh
tanam an untuk tumbuh dan berkem bang. Dalam keadaan anaerob
(tergenang) banyak bakteri yang menghasilkan H2S dapat m eningkat kan
ketersediaan besi fosfat dengan mengubahnya menjadi sulfide ferro dan
m em bebaskan asam sulfat. Hal ini dapat meningkatkan ketersediaan P pada
padi sawah. Dekomposisi anaerob bahan organik (jeram i padi)
m eningkatkan pem bebasan fosfat (Hardjowigeno dan Reyes, 2005).
Sehingga dengan penambahan pupuk organik ini m ampu m eningkatkan P
tanah.
Pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan B)
m em punyai kandungan P jaringan yang terrendah, yaitu 0,187 ppm. Pada
perlakuan ini m engalam i penurunan 0,024 ppm dari pem berian tanpa pupuk
anorganik dan organik (perlakuan D). Hal ini disebabkan karena fosfat
dalam bentuk P-terikat oleh Fe, Al dan Ca di dalam tanah sehingga tidak
tersedia bagi tanam an (Saraswati et al., 2006). Kandungan hara pada pupuk
anorganik kususnya hara P terfiksasi sehingga tidak dapat diserap oleh
tanam an. Unsur P dalam tanah juga hilang karena pencucian/leaching
(Mulyani,2002). Pada pemberian pupuk anorganik unsur hara yang
terkandung biasanya langsung dapat digunakan, tetapi untuk perlakuan ini
unsur hara yang terkandung kususnya unsur P terfiksasi di dalam tanah,
sehingga tidak dapat diserap oleh tanaman. Unsur hara P mudah tercuci dan
terkena run off, sehingga tidak tersedia (W inarso,2005).
Pada pem berian vermikompos 5 ton/ha (perlakuan C) mempunyai
kandungan P jaringan 0,207 ppm dan mengalami penurunan 0,004 ppm. Hal
34

ini dikarenakan unsur hara P yang terdapat pada pupuk organik lambat
tersedia bagi tanaman, sehingga kurang dapat segera digunakan oleh
tanaman. Kadar mineral pupuk organik rendah dan masih memerlukan
pelapukan terlebih dahulu sebelum dapat diserap oleh tanaman (Mulyani,
2002).
Pada tanpa pupuk anorganik dan verm ikompos (perlakuan D)
mempunyai kandungan P sebesar 0,211 ppm. Pada perlakuan D mempunyai
kandungan P jaringan lebih tinggi dibandingkan dengan perlakuan B dan C,
hal ini disebabkan karena perlakuan D mempunyai kandungan serapan P
tert inggi sehingga meningkatkan P jaringan tanaman (lampiran 2).

2. Be rat Kerin g Brangkasan Pada Vege tatif Maksim um

0.187 d
0.172 c
0.2
Berat Brangkasan (gr )

0.18 0.128 a 0.134 b


0.16
0.14
0.12
0.1
0.08
0.06
0.04
0.02
0
A B C D
Perlakuan
Keter angan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B = Pupuk anorganik dosis rekomendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D = Tanpa pupuk anorganik dan organik

Gambar 4.6y ang


Angka-angka : Berat
diikutikering
denganbrangkasan pada ber
huruf yang sama vegetatif
beda maksimum
tidak nyata pada uji T

Dari hasil uji T didapat hasil bahwa setiap perlakuan berat kering
brangkasan tanaman pada vegetatif maksimum berbeda sangat nyata. Hal ini
disebabkan karena penambahan kandungan P yang tinggi, yaitu berasal dari
pupuk anorganik phonska dan vermikompos. Pupuk anorganik phonska
35

m em punyai kandungan unsur hara P yang langsung dapat digunakan oleh


tanam an. Pada pupuk vermikompos ketersediaannya bagi tanaman kurang
cepat tersedia, tetapi tetap dapat digunakan oleh tanaman untuk tum buh dan
berkembang.
Unt uk uji korelasi didapat bahwa berat brangkasan berhubungan erat
(P-value = 0,000) dan berkorelasi positif terhadap P tersedia (r = 0,670).
Berat brangkasan berhubungan erat (P-value = 0.001) dan berkorelasi
terhadap P tot al tanah (r = 0,635). Karena unsur hara P berfungsi
m em percepat pem bungaan, pem asakan buah/ biji/ gabah dan dapat
m eningkatkan produksi biji-bijian (Mulyani, 2002).
Pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi + vermikompos 5
ton/ha (perlakuan A) m em punyai berat kering brangkasan (0,128 gram) dan
m engalami penurunan sebesar 0,044 gram dari tanpa pupuk anorganik dan
vermikompos (perlakuan D). Hal ini disebabkan karena unsur P banyak
tidak tersedia di dalam tanah karena adanya fiksasi oleh pH. Pada pH
kurang dari 6,5 akan banyak t erlarut Al, Fe, dan Mn yang mengikat P dalam
tanah (Mulyani, 2001). Unsur hara P yang terdapat pada vermikom pos
lambat tersedia bagi tanam an, sehingga kurang dapat segera digunakan oleh
tanam an. Kadar m ineral pupuk organik rendah dan masih mem erlukan
pelapukan terlebih dahulu sebelum dapat diserap oleh tanaman (Mulyani,
2002).
Pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan B)
m em punyai berat kering brangkasan yang tertinggi, yaitu 0,187 gram. Pada
perlakuan ini m engalam i kenaikan 0,015 gram dari pem berian tanpa pupuk
anorganik dan organik (perlakuan D). Hal ini disebabkan karena pupuk
anorganik yang diberikan dapat langsung tersedia dan dapat diserap oleh
tanam an. Pupuk anorganik merupakan pupuk yang mempunyai kandungan
hara yang tinggi dan cepat larut (Marsono, 1999).
Pada pem berian verm ikompos ik 5 ton/ha (perlakuan C) mempunyai
berat kering brangkasan 0,134 gram dan m engalami penurunan 0,038 gram .
Hal ini disebabkan karena unsur hara P yang terdapat pada vermikom pos
36

lambat tersedia bagi tanaman, sehingga kurang dapat segera digunakan oleh
tanaman (slow released). Kadar mineral vermikompos rendah dan masih
memerlukan pelapukan terlebih dahulu sebelum dapat diserap oleh tanaman
(Mulyani, 2002).
Pada tanpa pupuk anorganik dan verm ikompos (perlakuan D)
mempunyai berat brangkasan sebesar 0,172 gram. Pada perlakuan D
mempunyai berat brangkasan lebih tinggi dibandingkan dengan perlakuan A
dan C, hal ini disebabkan karena perlakuan D mempunyai kandungan
serapan P tertinggi dan P jaringan tanaman tinggi, sehingga meningkatkan
berat brangkasan (lampiran 2).

3. Jum lah Anakan Total Dan Produktif Pada Ve getati f Maksim um

24 a 23 a
22 a
25 20 a 21 a
19 a 19 a
20 17 a

15

10

5
0
An Tot
A B C D
Perlakuan An Pro
Keterangan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B = Pupuk anorganik dosis rek omendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D= Tanpa pupuk anorganik dan organik
Gambar 4.7: Jumlah anakan total dan jumlah anakan produktif pada
Angka-angka yang diikuti dengan huruf yang sama berbeda
vegetatif
tidak nyata pada uji T maksimum

Dari hasil analisis dengan menggunakan uji T didapat hasil bahwa


setiap perlakuan berbeda tidak nyata. Untuk uji korelasi didapat bahwa
jumlah anakan produktif berhubungan erat (P-value = 0,000) dan
berkorelasi terhadap jumlah anakan total (r = 0,681).
37

Jumlah anakan total dan anakan produktif tertinggi terdapat pada


pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan B). Hal ini
dikarenakan pupuk anorganik menyediakan unsur N, P, K dan S dalam
jumlah tinggi dan cepat tersedia untuk tanaman dibandingkan dengan
verm ikompos. Menurut Siregar (1980), dengan meningkatnya unsur hara
yang diserap tanaman seperti N, P, K dan S akan merangsang pembentukan
tunas atau anakan dan pembentukan malai-m alai pada tanaman padi yang
selanjutnya membentuk butir padi yang sempurna. Jumlah anakan total dan
anakan produktif terendah pada pemberian tanpa pupuk (perlakuan D).

E. Pen garuh Pe rlakuan Te rhadap Hasil Tanaman Padi

Pengaruh perlakuan terhadap hasil tanaman padi pada lahan sawah di


Desa Palur, Kecamatan Mo jolaban, Kabupaten Sukoharjo disajikan pada
Gambar :
1. Berat 1000 Bi ji

23.61 a 23.46 a 23.54 ab 23.4 ac


25
Berat 1000 Biji (gr)

20

15

10

0
A B C D
Perlakuan
Keterangan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B = Pupuk anorganik dosis rekomendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D = Tanpa pupuk anorganik dan organik
Gambar 4.8yang
Angka-angka : Berat
diikuti1000 bijihuruf
dengan dari yang
berbagai
sama macam
berbedaperlakuan
tidak nyata pada uji T
38

Berat 1000 biji m erupakan suatu m etode yang digunakan untuk


menent ukan kualitas hasil dari tanaman. Berat 1000 biji juga digunakan
untuk mengetahui persent ase berat gabah isi dan berat gabah ham pa. Dari
analisis m enggunakan uji T didapat bahwa perlakuan A berbeda tidak
nyat a terhadap perlakuan B dan C. Perlakuan A berbeda nyat a terhadap
perlakuan D. Perlakuan B berbeda tidak nyata terhadap perlakuan C dan
D. Pada perlakuan C berbeda sangat nyata terhadap perlakuan D (lampiran
3). Hal ini disebabkan karena adanya kandungan P dari pem upukan
dengan pupuk anorganik dan vermikom pos 5 ton/ha sebagai sumber P
yang dapat m endukung pertumbuhan dan perkembangan bagian vegetatif
dan reprodukt if tanaman; m eningkatkan kualitas hasil; dan ket ahanan
tanaman terhadap penyakit (Havlin et al, 1999).
Pemberian pupuk anorganik dosis rekom endasi + verm ikompos 5
ton/ha (perlakuan A) m empunyai berat 1000 biji tertinggi (23,61 gram)
dan mengalam i kenaikan sebesar 0,21 gram dari tanpa pupuk anorganik
dan vermikom pos (perlakuan D). Hal ini disebabkan karena pupuk
anorganik yang diberikan dapat langsung tersedia dan dapat diserap oleh
tanaman. Pupuk anorganik m erupakan pupuk yang mempunyai kandungan
hara yang tinggi dan cepat larut sehingga langsung dapat diserap oleh
tanaman (Marsono, 1999). Pem berian bahan organik akan m em perbaiki
dan menjaga keseimbangan dinamika unsur hara di dalam tanah. Unsur
hara dari pupuk akan mengisi dalam larutan tanah sehingga dengan adanya
bahan organik, unsur hara yang berlebih dari pemberian pupuk anorganik
dapat berada dalam kom plek pertukaran. Unsur hara dalam komplek
pertukaran dapat kem bali lagi kelarutan tanah sehingga unsur hara dapat
tersedia unt uk pertum buhan generatif. Daya ikat ion dari bahan organik
yang tinggi akan mengefekt ifkan penggunaan pupuk anorganik dengan
meminimalkan kehilangan pupuk anorganik akibat penguapan atau tercuci
oleh air hujan dari daerah perakaran unt uk kemudian melepasnya sedikit
dem i sedikit (slow released) dan tersedia bagi tanam an (Yuwono, 2004).
39

Pada pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan B)


mempunyai berat 1000 biji sebesar 23,46 gram. Pemberian pupuk
anorganik dosis rekomendasi mengalami kenaikan 0,06 gram dari
pem berian tanpa pupuk anorganik dan organik (perlakuan D). Hal ini
disebabkan karena pupuk anorganik yang diberikan dapat langsung
tersedia dan dapat diserap oleh tanam an. Pupuk anorganik merupakan
pupuk yang mem punyai kandungan hara yang tinggi dan cepat larut
sehingga langsung dapat diserap oleh tanaman (Marsono, 1999).
Pemberian verm ikompos 5 ton/ha (perlakuan C) m empunyai berat
1000 biji 23,53 gram dan mengalami kenaikan 0,14 gram dari tanpa pupuk
anorganik dan vermikompos (perlakuan D). Hal ini disebabkan karena
keadaan anaerob pada tanah tergenang banyak bakt eri yang m enghasilkan
H2S dapat meningkatkan ketersediaan P pada tanah sawah. Dekomposisi
anaerob bahan organik (jeram i padi) m eningkatkan pem bebasan P
(Hardjowigeno dan Reyes, 2005). Hal ini juga disebabkan karena pupuk
vermikompos mengandung unsur hara yang dapat m eningkat kan P tanah.
Tanpa pupuk anorganik dan vermikom pos (perlakuan D) mempunyai
berat 1000 biji terendah, yaitu sebesar 23,4 gram . Pada perlakuan ini tidak
diberikan pupuk anorganik ataupun vermikom pos, sehingga kebutuhan
akan unsur haranya t idak terpenuhi.
Berat rata-rata 1000 biji pada setiap perlakuan (perlakuan A = 23,59
gram; perlakuan B = 23,46 gram ; perlakuan C = 23,53 gram; perlakuan D
= 23,4 gram ) mempunyai berat yang m endekat i berat 1000 biji dari
deskripsi varietas padi IR 64, yaitu 24,1 gram (Lampiran 1).
Hasil berat 1000 biji pada perlakuan C yang hampir sama dengan
rata-rata berat 1000 biji pada perlakuan A. Sehingga dapat disimpulkan
bahwa pem berian verm ikompos 5 ton/ha m empunyai berat rata-rata 1000
biji yang hampir sam a dengan pemberian pupuk anorganik dosis
rekomendasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha) + verm ikompos 5
ton/ha. Vermikom pos 5 ton/ha dapat m enggant ikan pupuk anorganik dosis
rekomendasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha).
40

2. Berat Gabah Kerin g Panen

5.936 a
5.328 b 5.296 b 5.168 b
6

GKP (ton/ha)
4

0
A B C D
Perlakuan

Keter angan :
A = Pupuk anorganik dosis rekomendasi + pupuk organik 5 ton/ha
B= Pupuk anorganik dosis rekomendasi
C = Pupuk organik 5 ton/ha
D = Tanpa pupuk anorganik dan organik

Angka-angka yang diikuti dengan huruf yang sama berbeda


Gambar
tidak 4.9 : uji
nyata pada Berat
T gabah kering panen pada berbagai macam perlakuan

Dari analisis uji T didapat hasil bahwa berat gabah kering panen
pada perlakuan A berbeda sangat nyata terhadap perlakuan B dan C, dan
berbeda nyata terhadap perlakuan D. Hal ini disebabkan karena perlakuan
A merupakan perlakuan yang menggunakan pupuk anorganik dan pupuk
organik, sehingga mempunyai suplai atau masukan unsur hara kususnya P
yang lebih tinggi dibandingkan dengan perlakuan yang lain. Perlakuan B
berbeda tidak nyata terhadap perlakuan C dan D. Penambahan pupuk
organik 5 ton/ha (Perlakuan C) berbeda tidak nyata terhadap perlakuan D.
Dari hasil analisis korelasinya didapatkan bahwa berat gabah kering
panen berkorelasi positif terhadap serapan P tanaman (r = 0,410 dan P-
value = 0,046), sedangkan untuk serapan P berkorelasi positif terhadap P
jaringan tanaman (r = 0,718 dan P-value = 0,000).
41

Pemberian pupuk anorganik dosis rekom endasi + verm ikompos 5


ton/ha (perlakuan A) mem punyai berat gabah kering panen tertinggi (5,936
ton/ha). Berat gabah kering berkorelasi positif terhadap P jaringan tanaman
(r = 0,496 dan P-value = 0,014), sehingga P jaringan tinggi pada perlakuan
A diikuti dengan tingginya berat gabah kering panen. Pemberian pupuk
anorganik dosis rekomendasi + vermikom pos 5 ton/ha (perlakuan A)
mengalami kenaikan 0,008% dari tanpa pupuk anorganik dan
vermikompos (perlakuan D). Pemberian vermikom pos akan m em perbaiki
dan menjaga keseimbangan dinamika unsur hara di dalam tanah. Unsur
hara dari pupuk akan mengisi dalam larutan tanah sehingga dengan adanya
bahan organik, unsur hara yang berlebih dari pemberian pupuk anorganik
dapat berada dalam kom plek pertukaran. Unsur hara dalam komplek
pertukaran dapat kem bali lagi kelarutan tanah sehingga unsur hara dapat
tersedia unt uk pertum buhan generatif. Daya ikat ion dari bahan organik
yang tinggi akan mengefekt ifkan penggunaan pupuk anorganik dengan
meminimalkan kehilangan pupuk anorganik akibat penguapan atau tercuci
oleh air hujan dari daerah perakaran unt uk kemudian melepasnya sedikit
dem i sedikit (slow released) dan tersedia bagi tanam an (Yuwono, 2004).
Pada pemberian pupuk anorganik dosis rekomendasi (perlakuan B)
mempunyai berat gabah kering panen sebesar 5,328 ton/ha dan mengalam i
kenaikan 0,0016% dari pem berian tanpa pupuk anorganik dan organik
(perlakuan D). Hal ini disebabkan karena pupuk anorganik yang diberikan
dapat langsung tersedia dan dapat diserap oleh tanaman. Pupuk anorganik
merupakan pupuk yang m em punyai kandungan hara yang tinggi dan cepat
larut sehingga langsung dapat diserap oleh tanam an (Marsono, 1999).
Pada pemberian vermikompos 5 ton/ha (perlakuan C) mempunyai
berat gabah kering panen sebesar 5,296 ton/ha dan m engalam i kenaikan
0,00128% dari pemberian tanpa pupuk anorganik dan organik (perlakuan
D). Hal ini terjadi karena vermikompos mengandung unsur hara yang
dapat m eningkatkan P tanah. Dalam keadaan anaerob (tergenang) banyak
bakt eri yang menghasilkan H2S dapat m eningkat kan ketersediaan besi
42

fosfat dengan mengubahnya menjadi sulfide ferro dan mem bebaskan asam
sulfat. Hal ini dapat m eningkat kan ketersediaan P pada padi sawah.
Dekomposisi anaerob bahan organik (jerami padi) m eningkat kan
pem bebasan fosfat (Hardjowigeno dan Reyes, 2005).
Pada tanpa pupuk anorganik dan vermikompos (perlakuan D)
mempunyai berat gabah kering panen sebesar 5,168 ton/ha. Pada
perlakuan ini tidak dilakukan pem upukan baik pupuk anorganik dosis
rekomendasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha) m aupun verm ikompos 5
ton/ha. Rendahnya kandungan unsur hara di dalam tanah m enyebabkan
pertum bungan tanaman kurang baik.
Dari hasil rata-rata berat gabah kering panen dari perlakuan A =
5,936 ton/ha; perlakuan B = 5,328 ton/ha; perlakuan C = 5,296 ton/ha;
perlakuan D = 5,168 ton/ha mempunyai kualitas hasil seperti pada
deskripsi varietas padi IR 64, yaitu dengan rata-rata produksi 5 ton/ha.
Pada perlakuan A (5,936 ton/ha) m empunyai hasil yang m elebihi pot ensi
hasil pada deskripsi varietas padi IR 64, yaitu 5,75 ton/ha (Lampiran 1).
Perlakuan A adalah pupuk anorganik (dosis rekomendasi ; urea 226 kg/ha,
Phonska 360 kg/ha) + vermikompos 5 ton/ha. Unt uk hasil rata-rat a berat
gabah kering panen dengan verm ikompos pada perlakuan C m enghasilkan
gabah kering panen yang m endekat i hasil rata-rata berat gabah kering
panen pada perlakuan dengan pupuk anorganik. Dari hasil ini m aka
pem berian vermikompos dapat m enggant ikan posisi pupuk anorganik.
43

V. KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Dari penelitian yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan antara


lain sebagai berikut :
1. P jaringan tanaman tertinggi (0,232 ppm) dicapai pada penambahan pupuk
anorganik dosis rekom endasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha) +
vermikompos 5 ton/ha (Perlakuan A), namun berbeda sangat nyata terhadap
perlakuan yang lain.
2. P tersedia tanah tertinggi (15.709 ppm) dicapai pada penambahan Pupuk
anorganik dosis rekom endasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha) +
vermikompos 5 ton/ha (Perlakuan A), berbeda nyata terhadap penambahan
pupuk anorganik dosis rekomendasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha)
(Perlakuan B) dan vermikompos 5 ton/ha (Perlakuan C), nam un berbeda
tidak nyat a dengan tanpa pupuk anorganik dan vermikom pos (Perlakuan D).
3. Berat gabah 1000 biji tertinggi (23,61 gram) dicapai pada penambahan
anorganik dosis rekom endasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha) +
vermikompos 5 ton/ha (Perlakuan A), namun berbeda tidak nyata terhadap
penambahan pupuk anorganik dosis rekomendasi (urea 226 kg/ha, Phonska
360 kg/ha) (Perlakuan B) dan vermikom pos 5 ton/ha (Perlakuan C) dan
berbeda nyata dengan tanpa pupuk anorganik dan vermikompos (Perlakuan
D).
4. Berat gabah kering panen tertinggi (5,939 ton/ha) dicapai pada penambahan
pupuk anorganik dosis rekomendasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha) +
vermikompos 5 ton/ha (Perlakuan A) dan berbeda sangat nyat a terhadap
penambahan pupuk anorganik dosis rekomendasi (urea 226 kg/ha, Phonska
360 kg/ha) (Perlakuan B) dan pupuk verm ikompos 5 ton/ha (Perlakuan C),
namun berbeda nyata terhadap penambahan tanpa pupuk anorganik dan
vermikompos (Perlakuan D).

43
44

B. Saran
1. Penggunaan pupuk vermikom pos mampu m enggant ikan pupuk anorganik.
Berdasarkan berat gabah kering panen penambahan pupuk anorganik dosis
rekomendasi (urea 226 kg/ha, Phonska 360 kg/ha) (Perlakuan B = 5,328
ton/ha) dan pemberian pupuk vermikompos 5 ton/ha (Perlakuan C = 5,296
ton/ha)
2. Perlu adanya penelitian lanjutan dengan penggunaan vermikompos dengan
menggunakan cacing tanah jenis yang lain (misal : Ensenia fotida), yang
dapat meningkatkan P jaringan dan P tersedia serta hasil tanam an padi
(Oryza sativa L.).
45

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 2005. Petunjuk Teknis Analisis Kim ia Tanah, Tanaman, Air, dan Pupuk.
Balai Penelitian T anah. Bogor.
______. 2006. www.bpt p.jatim-dept an.go.id/temp/buletin/pupuk.Pdf #search='
pem upukan % 20sulfur .Diakses 24 Oktober 2009 jam 13.30 WIB.
______. 2008. Padi. http://id.wikipedia.org/wiki/padi. Diakses tanggal 4 April
2009 Pukul 13.00 WIB.
Engelstad, O. P. 1997. Teknologi dan Penggunaan Pupuk. Terjem ahan D. H.
Goenadi. Gajah Mada University Press. Yogyakarta
Ferella, B. D. I. 2008. Efisiensi Serapan P Pada Andisols Tawangmangu dengan
Penam bahan Verm ikompos dan Kentang (Solanum tuberosum L) Sebagai
Tanam an Indikator. Disam paikan pada seminar hasil penelitian tingkat
Sarjana Jurusan Ilmu Tanah Fakultas Pertanian UNS. UNS. Surakarta.
Fot h, H. D. 1994. Fundam entals of Soil Science.Wiley. New York.
Greenland. D. J. 1997. The Sustainability of Rice Farming. CAB International
New York, USA and IRRI Los Banos, Philippines. 273 p.
Hardjowigeno, S dan M. L Rayes. 2005. Tanah Sawah, Karakteristik, Kondisi dan
Permasalahan Tanah Sawah di Indonesia. Bayumedia Publishing.
Malang.
Hardjowigeno, S. 1987. Ilmu Tanah. Mediyat am a Sarana Perkasa. Bogor.
Hartatik,W . dan Widowati, L.R. 2006. Pupuk Kandang, hal 59-82. dalam
Sim anungkalit, R.D.M., Suriadikat a, D.A., Saraswati, R., Setyorini, D.,dan
Hartaik,W. (edt). Pupuk Organik dan Pupuk Hayati. Balai Besar Litbang
Sum berdaya Lahan P ertanian .
Havlin, J.L. , J.D. Beaton, S.M. Tisdale, and W.L. Nelson. 1999. Soil Fertility and
Fertilizers. An introduction to Nutrient Management . Prent ice Hall, Upper
Saddle River, New Jersey. P. 154-194.
Kyuma, K. 2004. Paddy Soil Science. Kyoto University Press. Jepang.
Mashur. 2001. Vermikom pos (Kom pos Cacing Tanah) Pupuk Organik Berkualitas
Dan Ram ah Lingkungan. Instalasi Penelitian Dan Pengkajian Teknologi
Pertanian (IPPTP) Mataram Badan Penelitian Dan Pengem bangan
Pertanian. Dalam http://www.pustaka-deptan.go.id/agritek/ntbr0102.pdf.
Tanggal, 6 Okt ober 2009 pukul 14.00 WIB
Martodireso, S. dan Widada. 2001. Terobosan Teknologi Pem upukan Dalam
Pertanian Organik. Kanisius Jakarta.
Marsono. 1999. Petunjuk Penggunaan Pupuk. Seri Agrotekno. Jakarta.
Mulyani.2001.Verm ikompos Pupuk Organik Berkualitas Dan Ram ah Lingkungan.
Instalasi Penelitian dan P engkajian Teknologi Pertanian. Mataram.

45
46

Musnam ar, E. Ism awati. 2006. Pupuk Organik. Penebar Swadaya. Jakarta.
Novizan. 2003. Petunjuk Pem upukan yang Efektif. Agromedia Pustaka. Jakarta.
_______. 2005. Petunjuk Pem upukan yang Efektif. Agromedia Pustaka. Jakarta.
Palungkun, R. 1999. Sukses Berternak Cacing Tanah Lumbricus rubellus.
Penebar Swadaya. Jakarta.
Ponam peruma. 1985. Behavior of Minor Elem ents in Paddy Soils. IRRI, Manila
Philippines.
Pramono J., Sam ijan, A. Choliq dan S. W illyanto. 2003. Kajian Efisiensi
Pem upukan Padi Sawah Dengan Kom binasi Pupuk Tunggal Dan Pupuk
Majem uk. Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Jawa Tengah. Jawa
tengah.
Rosmarkam, A dan Yuwono, W. N. 2002. Ilm u Kesuburan Tanah. Kanisius.
Yogyakarta.
Saraswati, R., Edi H., dan Rohani C. B. G. 2006. Mikroorganisme Pelarut Fosfat,
hal 141-158. dalam Sim anungkalit, R.D.M., Suriadikata, D.A., Saraswati,
R., Setyorini, D.,dan Hartaik,W. (edt). Pupuk Organik dan Pupuk Hayati.
Balai Besar Litbang Sumberdaya Lahan Pertanian .
Soemartono, Sam ad Barin, Drs. Hardjono R. 1979. Bercocok Tanam Padi. CV.
Yasaguna. Jakarta.
Siregar , H. 1980. Budidaya Tanaman Padi di Indonesia. Sastra Hudaya. Bogor.
Sudaryanto, R. 2004. Genesis Tanah Sawah. Makalah Pendukung Desertasi.
Malang.
Sutanto, R. 2002. Penerapan Pertanian Organik Pem asyarakatan dan
Pengem bangannya. Kanisius. Yogyakarta.
______, R. 2005. Penerapan Pertanian Organik Pem asyarakatan dan
Pengem bangannya. Kanisius. Yogyakarta.
Sutejo, M. M. 1999. Pupuk dan Cara Pemupukan. PT Rineka Cipta. Jakarta
Sutarno, 2008. Efisiensi Serapan P Serta Hasil Tanam an Padi (Oryza sativa L.)
Pada Berbagai Imbangan Pupuk Anorganik dan Pupuk Kandang Sapi
Dengan Biodekom poser Yang Berbeda Di Lahan Sawah Palur Sukoharjo.
Fakultas Pertanian UNS. Surakarta.
Suwardjono. 2000. Analisis Macam dan Ketebalan Limbah Organik unutk
Budidaya Cacing Tanah. ht tp://pustaka.ut.ac.id/puslata/pdf/70095.pdf.
Diakses 29 Okt ober 2009 Pukul 15.00 W IB
Syekhfani. 1994. Air Tanah Tanaman.UNIBRAW PERS. Malang.
Tjitrosoepomo. 1994. Taksonomi Umum . Gajah Mada University Press.
Yogyakarta.
47

Widyawati, R. 2007. Kandungan N Tanah Sawah dan Kualitas tanam an Padi


(Oryza sativa L.) akibat Pem berian Pupuk Organik dan Pupuk Anorganik
di Mojogedang. Fakultas Pertanian UNS. Surakarta.
Winarso, S. 2005. Kesuburan Tanah. Gava Media. Yogyakarta.
Yuwono, N.W. 2004. Kesuburan Tanah. Universitas Gajah Mada. Yogyakarta.

Anda mungkin juga menyukai