Anda di halaman 1dari 4

UJIAN TENGAH SEMESTER GENAP 2019-2020

MATA UJIAN : ENTERPRENEURSHIP


HARI/TANGGAL : 29-30 APRIL 2020
NAMA : MUTIA
NIM : 180101021
PENGUJI : DR. SALMAN M. NOER, M. Pd

1. Jelaksanlah Pengertian Enterpreneurship !


Jawab :
Enterpreneurship (kewirausahaan) adalah proses kegiatan kreativitas dan inovasi
menciptakan perubahan dan memanfaatkan peluang dan sumber-sumber yang ada untuk
menghasilkan nilai tambah bagi diri sendiri dan orang lain serta memenangkan persaingan,
nilai tambah tersebut dapat diciptakan dengan cara mengembangkan teknologi baru,
menemukan pengetahuan baru, cara baru menghasilkan barang dan jasa yang baru dan efisien,
memperbaiki produk dan jasa yang sudah ada, dan menemukan cara baru untuk memberikan
kepuasan kepada konsumen.
Wirausahawan memerlukan pola pikir dimana peluang bukan hanya dicari, melainkan
diciptakan dan dibuka. Karena wirausaha merupakan tempat investasi dan penuh resiko, maka
seseorang wirausaha harus memiliki integritas dan disiplin yang tinggi.

2. Sebutkan Paling Sedikit 5 Ciri-Ciri Enterpreneurship/Wirausaha !


Jawab :
1. Pekerja keras
2. Disiplin
3. Percaya diri
4. Memiliki komitmen
5. Kreatif dan inovatif
6. Kompetitif
7. Pengambil resiko
8. Memiliki jiwa kepemimpinan
9. Optimis
10. Ambisius
11. Mandiri
12. Komitmen tinggi
13. Naluri bisnis tajam
14. Cepat melihat peluang usaha
15. Ralitas
16. Ulet serta siap pada tantangan
17. Memiliki rasa ingin tahu yang besar
18. Objektif dalam berfikir serta berindak
19. Bersifat terbuka
20. Berorientasi ke masa depan

3. Sebutkan Minimal 6 Prinsip Untuk Menjadi Wirausaha !


Jawab :
1. Jangan takut gagal
2. Semangat
3. Bertindak dengan penuh perhitungan dan mengambil resiko
4. Sabar, ulet dan tekun
5. Harus optimis
6. Ambisius
7. Pantang menyerah/jangan putus asa
8. Peka terhadap pasar/baca peluang pasar
9. Berbisnis dengan standar etika
10. Jujur
11. Memiliki tujuan yang jelas
12. Tidak tergantung pada modal yang besar
13. Menguasai bidang usaha yang hendak dikerjakan
14. Berani melangkah
15. Berani berbalik arah
4. Jelaskanlah Teknik/Cara Mengelola Inovasi Untuk Berwirausaha!
Jawab :
1. Memanfaatkan teknologi
Teknonologi modern memberikan kontribusi yang signifikan dalam hal proses
produksi dan operasional bisnis, memanfaatkan kemajuan teknologi akan menjadi nilai
lebih, produktif, menghasilkan produk yang bermutu, serta mengurangi resiko kerja
seperti human eror.
2. Produk yang unik
Produk yang unik memiliki daya saing yang tinggi dan dapat bertahan di tengah
ramainya persaingan. Selain itu produk yang sudah ada harus memiliki nilai tambah,
seperti meningkatkan kualitas, meg-upgrade fitur/memperbaiki bentuk agar lebih
menarik.
3. Meningkatkan pelayanan
Memberikan pelayanan khusus pada konsumen merupakan inovasi yang dapat
dilakukan agar konsumen tetap setia
4. Meningkatkan skill sumber daya manusia
Dalam menciptakan produk yang inovatif, dibutuhkan tenaga kerja yang kompeten
dengan kreativitas yang tinggi

5. Sebutkanlah Minimal 7 Pertimbangan Untuk Menentukan Lokasi Wirausaha !


Jawab :
1. Lokasi usaha yang mudah terlihat
2. Biaya membangun atau sewa tempat usaha
3. Akses yang mudah dijangkau
4. Lingkungan tempat usaha dan sekitarnya
5. Amati usaha-usaha yang mendukung disekitar lokasi
6. Pilihlah tempat usaha yang strategis dengan kompetitor rendah
7. Cek prosedur perizinan bisnis di lokasi usaha berada
8. Seseuaikan dengan modal
9. Perhatikan kepadatan penduduk dan tingkat keramaian sekitar tempat usaha
10. Hubungan sosial dengan konsumen
11. Tingkat keamanan yang mendukung
12. Tingkat kepadatan sekitar lokasi
13. Besar pendapatan masyarakat sekitar lokasi

6. Jelaskan Maksud SDM Dan Berikan Contoh !


Jawab :
Sumber Daya Manusi (SDM), merupakan individu yang bekerja sebagai penggerak
pada suatu organisasi, baik institusi maupun perusahaan dan memiliki fungsi sebagai aset
yang harus dilatih serta dikembangkan kemampuannya.
Contoh SDM :
Macam SDM bnayk dan beragam, jika dilihat dari standar usia SDM yaitu orang yang
mempunyai usia produktif, maka SDM bisa berupa :
1. Pemimpin perusahaan
2. Karyawan
3. Tenaga ahli dan teknisi
4. Pencari kerja yang mempunyai keahlian dibidang tertentu
5. Mahasiswa yang mempunyai skill dan kemampuan tertentu

Anda mungkin juga menyukai