Anda di halaman 1dari 2

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan
1. Distribusi hipertensi di Poli Mata Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang dan
Rumah Sakit Umum Daerah Bari Palembang yaitu hipertensi berjumlah 39 orang
(54,2%) dan tidak hipertensi berjumlah 33 orang (45,8%).
2. Distribusi frekuensi peningkatan TIO di Poli Mata Rumah Sakit Muhammadiyah
Palembang dan Rumah Sakit Umum Daerah Bari Palembang yaitu dengan
mengalami peningkatan TIO sebanyak 23 orang dengan persentase 31,9% dan yang
tidak mengalami peningkatan TIO sebanyak 49 orang dengan persentase sebanyak
68,1%.
3. Analisis hubungan hipertensi dengan peningkatan TIO yaitu didapatkan bahwa hasil
uji chi-square untuk varian yang sama diperoleh nilai p = 0,000 karena nilai p<0,05
maka disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara hipertensi
dengan peningkatsn TIO.

5.2. Saran
5.2.1. Bagi Peneliti
Hasil penelitian ini dapat menambah wawasan ilmu peneliti mengenal hipertensi dan
peningkatan tekanan intraokuler.

5.2.2. Bagi Institusi


Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan untuk kepustakaan dan
referensi yang bermanfaat bagi Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah
Palembang.

46
Universitas Muhammadiyah Palembang
47

5.2.3. Bagi Peneliti Selanjutnya


1. Untuk penelitian selanjutnya, sebaiknya dipilih pasien yang sudah terdiagnosa
hipertensi dan diperiksa tekanan intraokuler atau yang sudah terdiagnosa
mengalami peningkatan tekanan intraokuler dan diperiksa tekanan darah.
2. Lebih digalih lagi dengan faktor risiko yang dapat menyebabkan peningkatan
tekanan intraokuler dan dapat dijadikan sebagai bahan studi banding untuk
penelitian selanjutnya tentang hal-hal yang belum terungkap dalam penelitian
ini.

Anda mungkin juga menyukai