Anda di halaman 1dari 4

SOAL PERTEMUAN 11 KEPERAWATAN KOMUNITAS

DISUSUN OLEH :
KELOMPOK II
1. Fendirman Ndruru (1714201012)
2. Suci Helena (1714201032)

Dosen Pembimbing: Christina M.T. S.kep., Ns., M.kes

PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN

UNIVERSITAS IMELDA MEDAN

TAHUN 2019/2020
1. Perawat T melakukan kunjungan ke rumah Ibu G yang menderita TB Paru.
Perawat T akan melakukan intervensi agar keluarga Ibu G mampu memodifikasi
lingkungan yang sehat. Tindakan yang dilakukan oleh Perawat T adalah....
A. Menjelaskan pada keluarga tentang penularan penyakit TB Paru
B. Memotivasi keluarga untuk memantau obat yang diminum
C. Mendemonstrasikan cara batuk efektif pada Ibu G dan keluarga
D. Membantu keluarga untuk menyediakan tempat khusus dahak
E. Menasehati agar berobat ke puskesmas

Pembahasannya : D. Membantu keluarga untuk menyediakan tempat


khusus dahak karena agar penderit TB Paru tidak membuang dahak
sembarangan dan lingkungan keluarga yang menderita TB Paru lebih
sehat agar masyarakat sekitar tidak terkena atau tertularkan virus TB
Paru.

2. Perawat telah melakukan pengkajian keperawatan pada keluarga Bp. C,


didapatkan data bahwa Bp. C mengeluh batuk dan sesak napas, badan lemah,
nafsu makan menurun. Keluarga belum membawa Bp. C ke Puskesmas. Saat ini
Bp. C masih tetap bekerja meskipun sakit. Kemungkinan diagnosis keperawatan
keluarga aktual yang dapat dirumuskan untuk keluarga Bp. C adalah ….
A. Gangguan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh pada Bp. C
B. Ketidakefektifan kebersihan jalan napas pada Bp. C
C. Gangguan istirahat/tidur pada Bp. C
D. Koping yang tidak efektif pada Bp. C
E. Gangguan rasa nyaman pada Bp. C

Pembahasannya : A. Gangguan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh


pada Bp. C karena dari hasil pengkajian didapat Bp. C mengeluh batuk
dan sesak napas, badan lemah, nafsu makan menurun.

3. Keluarga Bp. T (50 tahun) memiliki istri Ibu Y (49 tahun), saat ini menderita
diabetes mellitus. Keluarga Bp.T tidak memiliki anak. Mereka tinggal berdua.
Saat ini kadar gula darah Ibu Y 405 mg/dl. Ibu Y rajin minum obat tapi tidak
pernah menjalankan diet. Diagnosis keperawatan aktual yang dapat dirumuskan
pada keluarga Bp. T adalah....
A. Cemas pada Bp. T
B. Gangguan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh pada Ibu Y
C. Ketidakpatuhan diet pada Ibu Y
D. Kurangnya pengetahuan pada keluarga Bp. T
E. Gelisah pada Bp. T

Pembahasannya : D. Kurangnya pengetahuan pada keluarga Bp. T


karena Keluarga Bp. T tidak memiliki anak tidak ada yang bisa
memberikan arahan yang benar. Jadi dengan minum obat saja tidak
bisa mengontrol gula darah harus juga diiringi diet yang tepat agar gula
darah Ibu Y stabil.

4. Seorang perawat sedang menyusun perencanaan bersama keluarga setelah


pengkajian dilakukan. Tujuan dari perencanaan keperawatan keluarga adalah
sebagai....
A. Bentuk dokumentasi keperawatan profesional bagi perawat komunitas
B. Bentuk alat komunikasi antar perawat dalam memberikan asuhan
keperawatan
C. Upaya untuk mencapai tujuan umum dan khusus asuhan keperawatan
keluarga
D. Salah satu tahapan proses keperawatan keluarga yang harus dilalui oleh
perawat
E. Bentuk sosialisasi untuk mendapat keputusan sesama perawat

Pembahasannhya : B. Bentuk alat komunikasi antar perawat dalam


memberikan asuhan keperawatan karena tujuan dari perencanaan
keperawatan keluarga adalah memberikan asuhan keperawatan
Keluarga kepada keluarga yang sehat maupun sakit.

5. Ibu F menderita DM sejak setahun yang lalu. Saat ini hasil pemeriksaan gula
darah acak 340 mg/dl. Perawat J menanyakan tentang perawatan DM pada ibu F,
ternyata Ibu F dan keluarga belum mengerti tentang diet DM. Perawat J akan
melakukan kunjungan rumah agar keluarga mampu merawat anggota keluarga
yang sakit DM. Tindakan yang harus dilakukan adalah….
A. Menjelaskan tentang pengertian diet DM pada seluruh keluarga
B. Menjelaskasn alternatif tindakan yang dapat dilakukan untuk ibu F
C. Mendemonstrasikan pengaturan menu sesuai kalori yang dibutuhkan
ibu F
D. Menjelaskan komplikasi yang terjadi apabila gula darah melebihi normal
E. Menjelaskan tentang pengertian DM pada seluruh keluarga
Pembahasannya : Mendemonstrasikan pengaturan menu sesuai kalori
yang dibutuhkan ibu F karena perawat harus memberitahu atau
menunjukkan diet yang sesuai kalori dengan penyakit DM agar keluarga
mampu merawat anggota keluarga yang sakit DM.

Anda mungkin juga menyukai