Anda di halaman 1dari 1

JURNAL GIZI KLINIK INDONESIA

Vol. 8, No. 3, Januari 2012: 126-134

Citra tubuh, asupan makan, dan status gizi wanita usia subur pranikah

Body image, dietary intake and nutritional status of premarital reproductive age women

Yhona Paratmanitya, Hamam Hadi, Susetyowati

Status gizi wanita prakonsepsi akan sangat berpengaruh terhadap outcome kehamilannya, sehingga
status gizi wanita pranikah perlu diperhatikan. Citra tubuh yang negatif dapat berpengaruh terhadap
asupan makan yang pada akhirnya dapat mempengaruhi status gizinya.

Metode penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan rancangan cross sectional.
Pengukuran citra tubuh dilakukan menggunakan body shape questionnaire-34 (BSQ-34); asupan makan
dengan metode semi quantitative food frequency questionnaire (SQFFQ); dan status gizi diklasifikasikan
berdasarkan indeks massa tubuh (IMT). Data dianalisis dengan uji Chi Square, uji-t, dan regresi logistik
ganda.

Faktor yang paling dominan mempengaruhi citra tubuh adalah pengaruh lingkungan. Hasil uji bivariat
menunjukkan adanya hubungan antara citra tubuh dengan status gizi. Hasil analisis regresi logistik ganda
menunjukkan bahwa faktor-faktor yang berhubungan dengan status gizi adalah citra tubuh, asupan
karbohidrat, dan pengaruh lingkungan.

Kesimpulan: Terdapat hubungan yang bermakna antara citra tubuh dengan status gizi, namun tidak
ditemukan hubungan yang bermakna antara citra tubuh dengan asupan makan.

Anda mungkin juga menyukai