Anda di halaman 1dari 1

PEMERINTAH KOTA SURAKARTA

DINAS PENDIDIKAN
SD NEGERI KRATONAN NO. 3
Alamat : Jl. Madukoro No. 22 Kratonan, Serengan, Telepon (0271) 630775
SURAKARTA
57153

Surakarta, 9 April 2020

Nomor : 422/403/SDN3/IV/2020
Lamp. : -
Hal : Pemberitahuan

Kepada
Yth. Bapak/Ibu
Wali Murid SDN Kratonan No. 3 Surakarta
Di tempat

Assalamu’alaikum wr wb

Merevisi surat kami yang terdahulu sekaligus menindaklanjuti Surat Edaran Kepala Dinas
Pendidikan Kota Surakarta No. 420/569 Tahun 2020 tentang Evaluasi Belajar dari Rumah dan
Penilaian Kelulusan atau Kenaikan Kelas bagi Siswa Didik di Lingkungan Satuan Pendidikan di
Kota Surakarta, maka bersama surat ini kami beritahukan bahwa:

1. Kegiatan belajar di rumah untuk seluruh siswa/siswi SD Negeri Kratonan No. 3


Surakarta diperpanjang sampai dengan tanggal 26 April 2020 dan akan dievaluasi
lebih lanjut sesuai dengan kebutuhan.
2. Ketentuan Mengenai Kelulusan dan Kenaikan Kelas
a. Kelulusan bagi Sekolah Dasar (SD)/sederajat ditentukan berdasarkan nilai 5 (lima)
semester yaitu semester gasal dan genap kelas 4 dan 5, serta kelas 6 semester
gasal. Nilai Semester Genap kelas 6 dapat digunakan sebagai tambahan nilai
kelulusan.
b. Kenaikan kelas bagi SD kelas I – 5 ditentukan berdasarkan nilai portofolio nilai
rapor dan prestasi yang diperoleh sebelumnya dan nilai penugasan.
3. Kegiatan belajar di rumah masing-masing dilakukan secara mandiri atau dengan
sistem online (menyesuaikan guru kelas/guru mata pelajaran masing-masing).
4. Mohon kerjasamanya Bapak/Ibu wali murid untuk membimbing dan mengawasi
putra/putrinya selama belajar di rumah.
5. Pihak sekolah akan terus mengupdate informasi terkait perkembangan informasi resmi
dari Dinas Pendidikan.

Demikian pemberitahuan ini disampaikan. Atas perhatian dan partisipasi Bapak/Ibu kami
ucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum wr wb

Kepala Sekolah
SD Negeri Kratonan No. 3

SRI LESTARI, S.Pd.


NIP. 19630415 198304 2 010

Anda mungkin juga menyukai