Anda di halaman 1dari 7

PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT)

SMPI AL- FALASAH


Des. Karanggayam Kec. Omben Kab. Sampang

Nama : Mapel : Bahasa Indonesia Nilai Paraf


Kls/smstr : IX/ 2 Hari/tgl : Selasa, 18 Maret 2020

A. PILIHLAH JAWABAN YANG PALING TEPAT !


Bacalah penggalan wawancara berikut!(untuk soal nomor 1 dan 2)
Siswa : “Selamat siang, pak. Saya ingin bertanya tentang kegiatan Panggung Gembira.”
Kepala Sekolah : “Selamat siang. Silahkan.”
Siswa : “Sudah berapa persen persiapan panggung gembira tahun ini, pak?”
Kepala Sekolah : “Alhamdulillah, persiapannya sudah 85%.”
Siswa : “ ….”
Kepala Sekolah : “Wah, bermacam-macam. Ada tari saman, tari kipas, atraksi bela diri, bahkan
fashion show.”
1. Topik penggalan wawancara diatas adalah …
a. Fashion show Panggung Gembira c. Persiapan Panggung Gembira
b. Macam-macam kegiatan Panggung Gembira d. Pertemuan dengan kepala sekolah
2. Pertanyaan yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang pada teks wawancara di atas adalah …
a. “Apa saja yang akan ditampilkan dalam kegiatan Panggung Gembira, pak?”
b. “Apakah kegiatan panggung gembira harus dilakukan, pak?”
c. “Siapa saja yang ikut serta dalam kegiatan tersebut?”
d. “Dimana kegiatan panggung Gembira akan dilaksanakan, pak?”
3. Wajah Anto kemerah-merahaan ketika marah.
Makna imbuhan ke-an pada kata kemerah-merahan adalah…
a. Menyatakan hasil b. Menyatakan hampir c. Menyatakan keadaan d. Menyatakan akibat
4. Pelaku kekerasan itu memang memiliki watak pemarah.
Kalimat berimbuhan pe- yang bermakna sama dengan kalaimat di atas adalah …
a. Susi bersedia menjadi pelari tingkat nasional dari kota asalnya.
b. Laras mendapatkan peringt pertama di kelasnya.
c. Tomi dikenal sebagai pria yang pemaaf.
d. Adi menjadi perawat di RSUD Banjar.
5. Seorang direktur memerintahkan kepada kepala bagian keuangan untuk menyampaikan laporan
keuangan bulan Mei. Jika perintah tersebut dituangkan ke dalam memo, kalimat yang paling tepat
adalah …
a. Mana laporan keuangan pada bulan Mei? Sudahkah Anda laporkan ke kabag keuangan?
b. Segera sampaikan laporan keuangan bulan Mei.
c. Laporan keuangan Mei sebaiknya sudah sampai kepada kepala bagian keuangan.
d. Saya sangat perlu mengetahui laporan keuangan bulan Mei, laporkan segera ke kabag!
Berikut puisi untuk soal nomor 6 – 8!
Mentari Mulai Terbit
Ucapkan salam selamat pagi
Senandung burung
Bernyanyi riang
Terbang […]
6. Penempatan jeda yang benar pada larik pertama pada puisi di atas adalah …
a. Ucapkan / salam / selamat pagi // c. Ucapkan / salam selamat pagi //
b. Ucapkan salam / selamat pagi // d. Ucapkan / salam / selamat / pagi //
7. Pilihan kata yang tepat untuk melengkapi puisi rumpang tersebut adalah….
a. di rumput hijau b. pinggir sawah c. jalan setapak d. di angkasa raya
8. Isi dari puisi di atas adalah …
a. Menceritakan suasana di pagi hari c. Menceritakan burung yang beterbangan di pagi hari
b. Menceritakan nyanyian burung di bagi hari d. Menceritakan proses terbit mentari
Bacalah paragraf berikut dengan saksama kemudian kemudian kerjakan soal nomor 9 dan 10!
Riana Helmi dalam usianya yang belum genap 18 tahun, tepatnya 17 tahun 11 bulan, dianggap dokter
termuda di Indonesia. Remaja kelahiran Banda Aceh itu diwisuda sebagai dokter dari Fakultas Kedokteran
Universitas Indonesia. Riana menyelesaikan kuliah dalam waktu tiga tahun enam bulan dengan indeks
prestasi kumulatif (IPK) sangat memuaskan, yaitu 3,67 dan dengan waktu kuliah tercepat dibandingkan
mahasiswa kedokteran di mana pun. Meskipun begitu, ia tetap gadis yang rendah hati, ramah, dan tidak
sombong dengan prestasi yang diraihnya.
9. Keistimewaan tokoh sesuai dengan isi biografi tersebut adalah ….
a. Lulus dokter sebelum usia 18 tahun c. Menjadi mahasiswa kedokteran di UGM
b. Remaja Banda Aceh kuliah di kedokteran d. Remaja kelahiran Banda Aceh diwisuda
10. Sifat yang baik untuk diteladani pada tokoh tersebut adalah ….
a. tinggi hati dan ramah c. rendah hati dan ramah
b. sombong dan rendah hati d. tinggi hati dan sombong
11. Libur panjang akhir tahun 2014 menjadi berkah tersendiri bagi pedagang kuliner di Bandung. Salah
satu pedagang yang kebanjiran order adalah pedagang tahu susu di daerah Lembang. Pada hari biasa
omset penjualan mencapai 7-9 juta/hari. Namun, pada libur panjang ini omsetnya bisa mencapai 15
juta/hari.
Ide pokok paragraf di atas adalah …
a. Omset pedagang tahu susu di Lembang pada libur panjang akhir tahun 2014 mencapai 15 juta/hari.
b. Pedagang kuliner di Bandung kebanjiran order pada libur panjang akhir tahun 2014.
c. Libur panjang akhir tahun 2014 menaikan omset penjualan kuliner di Bandung.
d. Libur panjang akhir tahun 2014 menjadi berkah tersendiri bagi pedang kuliner di Bandung.
12. Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sulawesi Tenggara menyurvei dua satwa endemik
Sulawesi, yakni anoa dan burung maleo. Aktivitas itu dimaksudkan untuk mengetahui jumlah pasti
populasi kedua hewan dilindungi tersebut. Survei menggunakan metode sampling di kawasan suaka
margasatwa Tanjung Peropa dan Buton Utara.
Gagasan utama paragraf tersebut adalah ….
a. tujuan survei satwa endemik Sulawesi b. survei satwa endemik Sulawesi
c. metode survei satwa endemic d. tempat survei satwa endemik
13. Fabel secara bahasa berasal dari bahasa latin fabulat (1). Sementara secara istilah berarti cerita
mengenai kehidupan hewan yang beperilaku (seolah-olah dapat) menyerupai manusia (2). Dalam fabel,
hewan tersebut misal diceritakan mampu berbicara, punya perasaan, dan lain-lain (3). Fabel juga tak
jarang disebut ceita moral karena di dalamnya biasanya diselipi nilai moral (4).
Kalimat utama paragraf di atas terletak pada kalimat nomor …
a. (4) b. (3) c. (2) d. (1)
14. Lingkungan hidup yang sehat tentu memberikan dampak yang banyak terutama bagi kesehatan kita
dan keluarga. Alam dan lingkungan dewasa ini perlu kita gunakan semaksimal mungkin untuk
kesejahtaraan kita bersama. Sebagai contoh kita bisa memanfaatkan lingkungan untuk menunjang
prekonomian kita.
Menurut kalimat utamanya, paragraf tersebut merupakan jenis paragraf …
a. Induktif b. naratif c. deduktif d. deskriptif
Tabel berikut untuk soal nomor 15 dan 16.
No Daerah Masjid Gereja Wihara Pura
1 Jakarta 8.132 5.423 67 71
2 Bandung 5.345 3.451 89 45
3 Jogja 6.278 1.158 58 15
4 Surabaya 7.319 1.341 68 18
5 Bali 200 155 73 5.697
15. Tabel di atas berisi tentang …
a. Keanekaragaman tempat beribadah di Indonesia.
b. Jumlah tempat beribadah di Pulau Jawa dan Bali.
c. Kebutuhan akan tempat ibadah di Pulau Jawa dan Bali.
d. Jumlah pengunjung tempat ibadah di Pulau Jawa dan Bali.
16. Pernyataan yang sesuai dengan isi tabel adalah …
a. Daerah Jakarta merupakan daerah yang paling sedikit memiliki wihara.
b. Di Kota Bandung terdapat 5.697 masjid
c. Bali memiliki jumlah pura paling bayak dibandingkan kota lain.
d. Gereja di Surabaya lebih sedikit dibanding dengan Jogja.
Perhatikan teks wawancara berikut! (untuk soal nomor 17 dan 18)
Wartawan : “Wah hebat. Adik telah berhasil menjadi juara olimpiade matematika.
Pelajar : “Terimakasih”
Wartawan : “Berapa lama adik mempersiapkannya?”
Pelajar : “Yah, kira-kira setahun.”
17. Narasi yang tepat untuk teks wawancara di atas adalah …
a. Seorang pelajar telah berhasil menjadi juara pertama Olimpiade Matematika. Persiapan yang
dibutuhkan untuk mengikuti lomba tersebut selam setahun.
b. Adik telah berhasil menjadi juara pertama Olimpiade Matematika. Persiapan yang Adik butuhkan
untuk mengikuti lomba tersebut selama setahun.
c. Seorang wartawan menyatakan hebat kepada Adik karena Adik telah berhasil menjadi juara pertama
Olimpiade Matematika yang dipersiapkan selam atu tahun.
d. Seorang wartawan menyatakan hebat kepada Adik. Adik telah berhasil menjadi juara pertama
Olimpiade Matematika yang dipersiapkan selam satu tahun.
18. “Wah hebat! Adik telah berhasil menjadi juara pertama lomba Olimpiade Matematika.”
Pengubahan kalimat langsung tersebut menjadi kalimat tak langsung yang benar adalah …
a. Wartawan menanyakan bahwa Adik hebat karena telah berhasil menjadi juara pertama Olimpiade
Matematika.
b. Wartawan menyatakan bahwa Adik hebat karena telah berhasil menjadi juara pertama Olimpiade
Matematika.
c. Wartawan menyatakan bahwa pelajaran tersebut hebat karena telah berhasil menjadi juara pertama
Olimpiade Matematika.
d. Wartawan menyatakan hebat bahwa ia telah berhasil menjadi juara pertama Olimpiade Matematika.
19. Ayah mengatakan kepada Aku agar berhati-hati ketika mengendarai sepeda.
Kalimat langsung yang tepat dari kalimat tersebut adalah …
a. Ayah berkata, “Kamu harus berhati-hati ketika mengendarai sepeda.”
b. Ayah berkata ,”Hati-hati ketika mengendarai sepeda, Nak.”
c. Ayah berkata: “Kamu hati-hati mengendarai sepeda, Nak.”
d. Ayah berkata “Mengendarai sepeda harus hati-hati.”
20. Seorang direktur memerintahkan kepada kepala bagian keuangan untuk menyampaikan laporan
keuangan bulan Mei. Jika perintah tersebut dituangkan ke dalam memo, kalimat yang paling tepat
adalah …
a. Mana laporan keuangan pada bulan Mei? Sudahkah Anda laporkan ke kabag keuangan?
b. Segera sampaikan laporan keuangan bulan Mei.
c. Laporan keuangan Mei sebaiknya sudah sampai kepada kepala bagian keuangan.
d. Saya sangat perlu mengetahui laporan keuangan bulan Mei, laporkan segera ke kabag!
21. Kedisiplinan para siswa dapat dtingkatkan melalui beberapa upaya. Melalui kegiatan ekstrakurikuler
misalnya upacara bendera, latihan baris berbaris, kepramukaan atau kegiatan paskibraka.
Tanggapan yang baik sesuai dengan pernyataan di atas adalah ................
a. Disiplin sangat diperlukan untuk membina mentalitas yang tangguh
b. Kedisiplinan sebenarnya akan terbentuk langsung secara alami
c.  Melalui kegiatan ekstrakurikuler itulah akan terbina kedisiplinan yang matang dan semangat
saling menghargai
d. Dengan jiwa yang disiplin, maka terbentuklah jiwa yang tangguh
22. Penyebab kecelakaan lalu lintas di jalan raya adalah kesalahan pengemudi. Pengemudinya biasanya
kurang sabar. Mereka saling mengebut dan ingin mendahului. Mengantuk juga sering menjadi
penyebab kecelakaan. Jarak yang ditempuh kendaraan terlalu jauh akan mengakibatkan sopir lelah dan
mengantuk sehinga mudah tabrakan dengan kendaraan lain.
Kalimat tanggapan yang sesuai dengan paragraf tersebut adalah .......
a. Jarak terlalu jauh mengakibatkan pengemudi kurang sabar.
b. Bila sopir, berhati-hati maka kecelakaan tidak akan terjadi.
c. Para pengemudi biasanya mengebut dan saling mendahului.
d. Tabrakan terjadi karena pengemudi sering mengantuk.
23. Kalimat berikut yang merupakan pendapat adalah .......
a. Pada musim layangan langit dipenuhi layangan adu dengan berbagai bentuk.
b. Belum jelas benar hilangnya layangan adu itu sehingga panitia akan mencarinya.

c. Yang jelas, layangan hias dapat menentramkan hati yang menerbangkannya.


d. Mereka bisa rekreasi, sekaligus melepas stres dengan layang-layang.
24. 1. Setelah puas berkeliling, kami berkumpul untuk makan siang bersama.
2. Meskipun kelelahan, kami merasa puas karena sudah melihat Candi Borobudur di Jawa Tengah
secara langsung.
3. Tepat pukul 17.00 kami bersiap pulang ke Kediri.
4. Sebelum berangkat kami mendapatkan pengarahan.
5. Kami berangkat bersama dari sekolah.
6. Sesampainya di Candi Borobudur, kami melihat-lihat relief-relief candi.
Kalimat-kalimat tersebut akan menjadi laporan yang sistematisbila di susun dengan urutan .....
a. 4, 5, 6, 1, 3, 2        b. 5, 4, 6, 3, 2, 1         c. 4, 6, 5, 3, 1, 2      d. 5, 6, 4, 1, 3, 2
25. Carilah permasalahan untuk didiskusikan ! Setiap anggota kelompok mencari permasalahan
untuk diskusi (1) Jangan lupa, agar diskusi berjalan lancar, tentukan moderator (2) dan notulen (3)
Bahaslah bersama-sama permasalahn itu ! Setiap kelompok diskusi dan berargumentasi (4).
Istilah-istilah pada paragraf tersebut bila disusun menjadi kamus kecil, yang tepat adalah .....
a. 1, 2, 3, 4                b. 2, 3, 4, 1                  c. 4, 3, 2, 1                  d. 4, 1, 2, 3
26. Kecintaan ayah dan ibu kepada anaknya betul-betul cinta yang tulus dan ikhlas tanpa kepalsuan.
Ungkapan yang tepat untuk pernyataan tersebut adalah ...
a.       Cinta yang murni      b.      Cinta yang buta         c. Cinta segitiga d. Cinta keluarga
27.  Sejak dulu dia mempunyai cita-cita berkarir di dunia musik. Dia membentuk group musik dengan
teman-temannya. Pada awalnya orang tuanya tidak mengijinkan dia berkarir di dunia musik. Akan
tetapi, sekarang orang tuanya sudah mengijinkan dan mendukung ihtiarnya.
Kata-kata tidak baku yang terdapat dalam paragraf tersebut adalah ....
a.       Cita-cita, karir, musik, ihtiar            c. Musik, ijin, orang tua, ihtiar
b.      Karir, group, ijin, ihtiar                   d. Sejak, lahir, sekarang, awal
28.  Kalimat berikut menggunakan kata berhomonim adalah ....
a. Bang Ali kemarin menabung di bank Jatim.
b. Bisa ular bisa dijadikan obat kulit
c. Setelah apel pagi dia membeli apel
d. Saya sangsi terhadap sanksi yang diberikan
29.  Kegemaran akan bersepeda bukan main besarnya. Sambutan masyarakat terhadap lomba
sepeda gembira yang di gelar setiap bulan tidak kepalang tanggung. Kalau setiap lomba pesertanya
tidak dibatasi, penyelenggara di Kediri akan mengalami kerepotan.
Sinonim kata-kata yang terecetak miring dalam paragraf di atas adalah ....
a.       Keinginan, santai, kesulitan                        c. Kebiasaan, kebanggaan, keresahan
b.      Kesenangan, suka ria, kesulitan                  d. Kesukaan, riang, kesusahan
30.  Kalimat yang saudara susun kurang sesuai dengan struktur bahasa.
Kalimat logis untuk menanggapi pernyataan di atas adalah ......
a. Maaf, saya tidak menerima kritik Saudara !
b. Terima kasih atas kritik Saudara, akan saya perhatikan
c. Tanggapan Saudara tidak tepat disampaikan dalam diskusi ini
d. Maaf, bukan saya yang menyusun, saya hanya menyampaikan
31.  Tetapi apa boleh buat, nasi sudah menjadi bubur.
Makna peribahasa dalam kalimat di atas adalah ....
a. Segala sesuatu ada resikonya c. Karena tidak mengerti, akhirnya merugi
b. Pada awalnya baik, namun akhirnya jelek d. Perbuatan yang terlanjur tidak dapat kita sesali
32.  Kalimat yang menggunakan kata tidak baku adalah .....
a. Polisi memberi isyarat agar kami segera menepi
b. Orang tua harus bisa menjadi suri teladan bagi anak-anaknya
c. Jangan khawatir, persediaan barang masih banyak
d. Kita berdo’a agar Indonesia tetap aman dan damai
33.  Kalimat yang dapat kita pakai dalam menyanggah pendapat dalam diskusi antara lain :
a. Saya kurang setuju                           c. Dangkal sekali pengetahuan anda
b. Pendapat anda tidak tepat               d. Pendapatmu tidak masuk akal
34.  Kesantunan seorang pemimpin diskusi tertera dibawah ini, kecuali .....
a. Mengetahui aturan permainan diskusi         c. Membuka dan menutup diskusi
b. Berpegang teguh pada faham tertentu         d. Menerangkan setiap pendapat peserta
35.  Cara-cara yang baik untuk menjadi pembawa acara seperti berikut ini, kecuali ....
a. Carilah informasi akutal dari berbagai media agar wawasan luas
b. Tampillah dengan percaya diri
c. Gunakan ragam bahasa yang sesuai dengan acara
d. Buatlah susunan acara pada saat akan dimulai
36.  Kalimat yang diucapkan oleh seorang pembawa acara yang benar adalah ....
a. Bapak Kepala Sekolah saya persilahkan untuk memberikan sambutan
b. Waktu dan tempat saya persilahkan
c. Kepada beliau waktu dan tempat saya haturkan
d. Bapak Kepala Sekolah saya mohon memberikan sambutan
37.  Apabila kita menjadi pembawa acara kita harus berkonsultasi dengan ....
a.       Panitia penyelenggara         b. Penonton     c. Penata penggung      d. Katering
38.  Wabah penyakit demam berdarah melanda perkampungan. Beberapa anak terpaksa di bawa ke rumah
sakit karena wabah itu. Penyebar penyakit itu adalah nyamuk. Oleh karena itu, pemberantasan terhadap
perkembangbiakan nyamuk itu dilaksanakan besar-besaran.me
Kalimat poster yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ....
a. Biasakanlah pola hidup sehat setiap saat
b. Demam berdarah merupakan penyakit berbahaya
c. Jangan biarkan nyamuk ada di sekitar kita
d. Berantaslah sarang nyamuk dimanapun berada
39.  Untuk megingatkan warga agar menjaga kebersihan lingkungan demi kenyamanan hidup, ketua RT.
01/01 mengajak sekretarisnya untuk memasangkan slogan di setiap gang di wilayah Rt tersebut.
Slogan yang sesuai dengan ilutasi tersebut adalah ....
a. Kebersihan mohon selalu dijaga bersama.
b. Mari menjaga kebersihan untuk kenyamanan hidup
c. Lingkungan bersih menyebabkan hidup penuh kebahagiaan
d. Bersih lingkunganku nyaman hidupku
40.  Kalimat yang cocok dijadikan poster adalah ....
a.       Ayo kita belajar setap hari              c. Tidak belajar menjadikan kita bodoh
b.      Belajarlah sepanjang hayat              d. Belajarlah dirumah saja jika tidak ke sekolah

Anda mungkin juga menyukai