Anda di halaman 1dari 37

MAKALAH ANALISIS BISNIS

MENGANALISA PEDAGANG PEYEUM DI KECAMATAN


PADALARANG

Diajukan untuk Memperoleh Nilai Tugas Pada Matakliah Analisis Bisnis


Program Studi Administrasi Bisnis

Disusun Oleh :
Widya Sentanu 1501144004
Citra Gitar Mahardika 1501144235
Agnes Dwiganjar P 1501142179
Radinka Dynand Mahessara 1501140123
Crustya Valencia Hursepuny 1501168479

Kelas : AB-39-ZZ

FAKULTAS KOMUNIKASI DAN BISNIS


TELKOM UNIVERSITY
BANDUNG 2017
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, atas rahmat dan
karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan penuliasn makalah analisis bisnis ini
dengan tepat waktu. Makalah ini menjadi salah satu syarat pegumpulan tugas kami
dalam menyelesaikan mata kuliah Analisis Bisnis.

Penulisan makalah analisis bisnis ini tidak dapat terwujud tanpa adanya
dukungan dan bimbingan dari berbagai pihak. Atas dasar itu dengan segala
kerendahan hati kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak Fauzan Aziz selaku
dosen mata kuliah yang telah berkenan memberikan waktu, tenaga dan pikiran untuk
membimbing serta memberikan petunjuk dan nasehat yang berarti bagi kami. Kami
juga mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan sekelompok yang telah
memberikan bantuan, masukan, kritik dan saran.

Semoga arahan, motivasi dan bantuan yang telah diberikan menjadi amal
ibadah bagi Bapak Fauzan dan reka-rekan sekelompok, sehingga memperoleh balasan
yang lebih baik dari Allah SWT.

Kami menyadari Makalah Analisis Bisnis ini masih jauh dari sempurna.
Segala bentuk kritik dan saran yang membangun sangat kami harapkan. Besar
harapan kami Makalah Analisis Bisnis ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.

Bandung, 2 Mei 2017


DAFTAR ISI
BAB I ............................................................................................................................. 5
PENDAHULUAN ........................................................................................................ 5
1.1 Gambaran Umum Objek Observasi ............................................................ 5
1.1.1 Tentang Kecamatan Padalarang .......................................................... 5
1.1.2 Peta Kecamatan Padalarang ................................................................. 6
1.1.3 Visi dan Misi Kecamatan Padalarang.................................................. 6
1.2 Latar Belakang .............................................................................................. 7
1.3 Identifikasi Masalah ...................................................................................... 8
1.4 Tujuan Penelitian .......................................................................................... 8
1.5 Kegunaan Penelitian ..................................................................................... 9
1.6 Waktu dan Periode Penelitian ..................................................................... 9
BAB II ......................................................................................................................... 10
TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................................. 10
2.1 PESTLE ....................................................................................................... 10
2.2 Porter’s Five Forces .................................................................................... 11
2.3 Value Chain ................................................................................................. 13
2.4 Marketing Mix ............................................................................................ 13
2.5 SWOT........................................................................................................... 14
2.6 EFAS dan IFAS ........................................................................................... 15
2.7 Business Activity Model .............................................................................. 15
2.8 Modelling Business Process ........................................................................ 16
BAB III ........................................................................................................................ 17
METODOLOGI PENELITIAN ............................................................................... 17
3.1 Jenis Penelitian ............................................................................................ 17
3.2 Subjek dan Objek Penelitian ...................................................................... 17
3.3 Lokasi Penelitian ......................................................................................... 17
3.4 Pengumpulan Data Penelitian .................................................................... 17
3.5 Teknik Analisis Data ................................................................................... 18
3.6 Teknik Keabsahan Data ............................................................................. 19
BAB IV ........................................................................................................................ 20
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ........................................................ 20
4.1 PESTLE Analysis......................................................................................... 20
4.2 Porter’s Five Forces .................................................................................... 25
4.3 Value Chain Analysis .................................................................................. 28
4.4 Resource Analysis ........................................................................................ 29
4.5 SWOT Analysis ........................................................................................... 31
4.6 EFAS dan IFAS Analysis ............................................................................ 32
4.6.1 EFAS Analysis ...................................................................................... 32
4.6.2 IFAS Analysis ....................................................................................... 33
4.7 Business Activity Model dan Modelling Business Process ...................... 34
4.7.1 Business Activity Model ...................................................................... 34
4.7.2 Modelling Business Process ................................................................. 35
BAB V ......................................................................................................................... 36
KESIMPULAN DAN SARAN .................................................................................. 36
5.1 Kesimpulan .................................................................................................. 36
5.2 Saran ............................................................................................................. 36
DAFTAR PUSAKA ................................................................................................... 37

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Gambaran Umum Objek Observasi
1.1.1 Tentang Kecamatan Padalarang
Kecamatan Padalarang terletak di wilayah barat dari ibu kota kabupaten
Bandung Barat di ngamprah, dengan ketinggian 700-1500 dpl, luas wilayah
4.543.644 Ha, yang terdiri dari :
• Desa :
- Laksanamekar
- Cimerang
- Cipeundeuy
- Kertajaya
- Jayamekar
- Padalarang
- Kertamulya
- Ciburuy
- Tagogapu
- Campakemekar

Jumlah Penduduk : 159.619 Jiwa

Laki-laki : 83.657 Jiwa

Perempuan : 75.692 Jiwa

Jumlah Kepala Keluarga : 48.175 KK

Yang tersebar di 10 Desa, 42 Dusun, 214 RW dan 814 RT.

Di Padalarang tedapat sebuah pabrik kertas pertama di Indonesia, disini juga


ada tempat pariwisata, diantaranya : Situ Ciburuy, Gua Pawon, Kota Baru
Parahyangan, Saung Lele Padalarang dan Stone Garden.
1.1.2 Peta Kecamatan Padalarang

1.1.3 Visi dan Misi Kecamatan Padalarang


Visi Kecamatan Padalarang :
“Terwujudnya Kecamatan sebagai Instansi Pemerintah yang memberikan
Pelayanan yang Prima Cepat, Tertib, Pasti dalam melayani masyarakat.”
Misi Kecamatan Padalarang :
- Mewujudkan pelaksanaan pelimpahan sebagaian kewenangan Bupati
kepada Camat
- Memberikan pelayanan prima kepada masyarakat
- Meningkatkan pemberdayaan masyarakat
1.2 Latar Belakang

Saat ini usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) merupakan pelaku bisnis
yang bergerak pada berbagai bidang usaha. Dengan adanya UMKM masyarakat
bisa mempunyai mata pencaharian yang tetap untuk membiayai kehidupan mereka
sehari-hari. Walaupun banyak UMKM yang ada di Indonesia tetapi masih banyak
UMKM yang tidak mengalami kemajuan dalam usahanya mereka sendiri.
Berbagai kendala mereka hadapi, seperti kurangnya modal untuk mengembangkan
usaha mereka dan susahnya menarik pelanggan untuk berbelanja produk mereka.

Padalarang adalah sebuah Kecamatan di wiliayah Kabupaten Bandung Barat yang


terletak di Jawa Barat, Indonesia. Kecamatan Padalarang termasuk salah satu
kecamatan yang banyak mengelola peyeum untuk dijual kepada konsumen. Rata-
rata masyarakat kecamatan Padalarang mempunyai usaha dagangan peyeum untuk
memenuhi kebutuhan sehari-sehari.

Berdasarkan hasil wawancara kami dengan salah satu dagang peyeum yang kami
analisis yaitu milik Ibu Rohayati. Ibu Rohayatai berusia 44 tahun dan mempunyai
anak 4. Usaha peyeum ini dibangun bersama sang suami. Ibu Rohayati dahulunya
berjualan beras dirumah miliknya, tetapi usaha beras ibu tidak berjalan lancer dan
mengalami kebangkrutan. Akhirnya ibu Rohayati dan sang suami memutuskan
untuk berbisnis usaha peyeum, lahan yang digunakan oleh ibu Rohayati yaitu
milik saudara dari sang suami. Ibu Rohayati dan suami mengontrak lahan dan
bangunan tersebut senilai Rp 1,100,000 per bulannya. Ibu Rohayati sudah
berjualan peyeum selama kurang lebih 5 tahun, Ibu berjualan 24 jam dan salaing
bergantian dengan suami untuk menjaga usaha peyeum milik mereka. Terkadang
Ibu Rohayati merasa sedih atas dagangan peyeumnya, dikarenakan sehari-hari
hanya sedikit peyeum yang terjual dan kadang sama sekali tidak terjual habis,
sedangkan peyeum milik usaha orang lain terjual banyak tiap harinya, Ibu
Rohayati tidak mengerti apa yang sebenarnya terjadi. Dalam sehari Ibu Rohayati
bisa menjual peyeumnya sebanyak 6-10 kg, selain peyeum ibu Rohayati juga
menjual gorengan tempe, wajik ketan, celengan dan ulekan. Ibu Rohayati hanya
memiliki satu karyawan untuk mengikat peyeumnya. Semua peyeum yang dijual
tidak dibuat langsung oleh Ibu Rohayati melainkan dari pemasok peyeum di
Padalarang. Peyeum dapat bertahan selama lima hari, Ibu Rohayati sekali
memesan peyeum kepada pemasok sebanyak 50kg.

1.3 Identifikasi Masalah


Berdasarkan latar belakang diatas, maka dapat diidentifikasi masalah yang akan
dibahas dalam makalah ini, yaitu :
1. Bagaimanakah analisis PESTLE pada usaha peyum Ibu Rohayati ?
2. Bagaimanakah analisis Porter’s Five Forces pada usaha peyeum Ibu
Rohayati ?
3. Bagaimanakah analisis Value Chain pada usaha peyeum Ibu Rohayati ?
4. Bagaimanakah resource analysis pada usaha Ibu Rohayati ?
5. Bagaimanakah analisis SWOT pada usaha peyeum Ibu Rohayati ?
6. Bagaimanakah analisis EFAS dan IFAS pada usaha peyeum Ibu
Rohayati ?
7. Bagaimanakah analisis Business Activity Model dan Modelling Business
Process pada usaha peyeum Ibu Rohayati ?

1.4 Tujuan Penelitian


Berdasarkan identifikasi masalah pada laporan diatas, maka penulis melakukan
penelitian tersebut yang bertujuan untuk :
1. Mengetahui analisis PESTLE pada dagangan peyeum Ibu Rohayati.
2. Mengetahui analisis Porter’s Five Forces pada dagangan peyeum Ibu
Rohayati.
3. Mengetahui analisis Value Chain pada dagangan peyeum Ibu Rohayati.
4. Mengetahui resource analysis pada dagangan Ibu Rohayati.
5. Mengetahui analisis SWOT pada dagangan Ibu Rohayati.
6. Mengetahui analisis EFAS dan IFAS pada dagangan peyeum Ibu Rohayati.
7. Mengetahui analisis Business Activity Model dan Modelling Business
Process pada usaha peyeum Ibu Rohayati.
1.5 Kegunaan Penelitian
Adapun kegunaan penelitian ini disusun oleh penulis, adalah sebagai berikut :
1. Kegunaan Teoritis
Hasil penelitian ini dapat memperkaya dan melengkapi khazanah keilmuan
bidang pemasaran dan startegi yang dilakukan dalam suatu usaha atau
perusahaan untuk tetap bertahan dalam pangsa pasar.
2. Kegunaan Praktis
Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan satu bahan masukan bagi
usaha peyeum Ibu Rohayati terutama untuk mengembangkan startegi
pemasaran pada produk peyeum yang lebih efektif dan efisiensi.

1.6 Waktu dan Periode Penelitian


Penelitian ini dilakukan selama 30 hari. Dimulai dari akhir bulan Maret hingga
akhir bulan April. Lokasi penelitian ini dilakukan di Kecamatan Padalarang.
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA
2.1 PESTLE
PESTLE merupakan akronim dari : Political, Economic, Social, Technological,
Legal dan Environmental factor. Secara khusus PESTLE analysis adalah tool
untuk memahami segala resiko terkait dengan pertumbuhan atau penurunan usaha,
dan juga posisi, potensi serta arahan strategis untuk bisnis maupun organisasi.
Dimana analisis ini cukup mempengaruhi perusahaan, karena melalui analisis ini
dapat diambil suatu peluang atau ancaman baru bagi perusahaan.

Berikut penjelasan mengenai masing-masing dari PESTLE :

1. Political
Faktor politik seperti kebijakan pemerintah, hukum yang berlaku dan
aturan formal atau informal dilingkungan perusahaan.
2. Economic
Faktor ekonomi meliputi semua factor yang mempengaruhi daya beli dari
customer dan mempengaruhi iklim berbisnis suatu perusahaan.
3. Social
Faktor social meliputi semua factor yang dapat mempengaruhi kebutuhan
dari pelanggan dan mempengaruhi ukuran dari besarnya pangsa pasar
yang ada.
4. Technological
Faktor teknologi meliputi semua hal yang dapat membantu dalam
menghadapi tantangan bisnis dan mendukung efisienasi proses bisnis
perusahaan.
5. Legal
Faktor legal meliputi pengaruh hukum seperti perubahan Undang-Undang
yang ada atau yang akan datang.
6. Environmental
Faktor lingkungan yang dapat digunakan ketika melakukan perencanaan
startegis atau mencoba mempengaruhi keputusan pembeli seperti factor
lokasi goegrafis.
2.2 Porter’s Five Forces

Porter’s Five Force adalah suatu metode untuk menganalisis industry dan
pengembangan strategi bisnis atau lingkungan persaingan yang dipublikasikan
oleh Micheal E Porter, seorang professor dari Harvad Business School pada
tahun 1979. Menurut Five Force Model, ada lima hal yang dapat mentukan
tingkat persaingan dan daya tarik pasar dalam suatu industry. Daya tarik dalam
konteks ini mengacu pada profitabilitas industry secara keseluruhan. Hasilnya,
setelah analisis dilakukan maka akan dapat di nilai apakah indutri tersebut masih
menarik atau tidak menarik.

Berikut penjelasan masing-masing dari bagian Porter’s Five Forces :

1. Threat of New Entrants


Hambatan masuk (entry barriers) merupakan berbagai faktor yang akan
menghambat pendatang baru (potential new entrants) memasuki suatu
industry di Five Forces Model. Hambatan masuk yang rendah akan
mengakibatkan suatu industry mengalami penurunan profitabilitas dengan
cepat karena semakin meningkatnya persaingan diantara perusahaan
dalam satu industri. Sebaliknya dalam Five Forces Model hambatan
masuk industry yang tinggi, diasumsikan akan dapat mempertahankan
daya industry untuk jangka waktu yang panjang.
2. Threat of Subtitue Products
Dalam Five Forces Model persaingan terhadap produk dihasilkan
perusahaan tidak hanya berasal dari perusahaan yang memproduksi
produk yang sama sehingga menimbulkan persaingan langsung (direct
competition), melainkan bisa juga berasal dari perusahaan yang
memproduksi produk yang memiliki kesamaan fungsi dengan produk
yang dihasilkan perusahaan. Produk sepertiitu dinamakan produk subtitusi
(substitute products).
3. Bargaining Power of Buyers
Dalam Five Forces Model pembeli memiliki posisi penting terhadap
keberlangsungan hidup perusahaan karena sales revenue yang diperoleh
perusahaan berasal dari penjualan produk perusahaan kepada buyer.
Posisi tawar menawar pembeli terhadap perusahaan yang menjual barang
dan jasa ditentukan oleh dua hal utama yakni bargaining leverage dan
price sensitivity. Bargaining Leverage pembeli selanjutnya ditentukan leh
beberapa factor sebagai berikut : buyer concentration vs firm
concentration, buyer volume, buyer integrate, substitute products. Faktor
lain yang menjadi determinan kekuatan pembeli adalah sensitivitas harga
yang ditentukan oleh beberapa factor seperti : price, product differences,
brand identity, buyer profits & decision maker’s incentives.
4. Bargaining Power of Suppliers
Dalam Five Forces Model pemasok memiliki posisi tawar-menawar
(bargaining position) yang berbeda-beda terhadap perushaan di dalam
Five Forces Model. Kemampuan pemasok untuk menentukan syarat-
syarat perdagangan yang menguntungkan kedua belah pihak sangat
dipengaruhi oleh elemen-elemen struktur industry sebagai berikut :
differentiation of inputs, switching costs of supplier and firm un the
industry, presence of substitute inputs, supplier concentration, importance
of volume to supplier, cost relative to total purchase in the industry,
impact of inputs on cost of differentiation, threat of forward integration.
Apabila perusahaan dapat memperoleh pasokan bahan baku dari beberpa
pemasok maka kedudukan perusahaan relative lebih kuat dibandingkan
pemasok sehingga pemasok tidak akan memberikab ancaman bearti bagi
perusahaan di Five Forces Model. Tetapi apabila perusahaan bergantung
hanya kepada satu pemasok maka kedudukan pemasok menjadi kuat dan
dapat menimbulkan anacaman bagi perusahaan.
5. Competitive Rivalry Within The Industry
Kekuatan ini adalah penentu utama, perusahaan harus bersaing sacara
agresif untuk mendapatkan pangsa pasar yang besar. Perusahaan kita akan
semakin diuntungkan apabila posisi perusahaan kita kuat dan tngkat
persaingan pada pasar yang sama tersebut yang rendah. Persaingan
semakin ketat akan terjadi apabila banyak pesaing yang merebut pangsa
pasar yang sama, loyalitas pelanggan yang rendah, produk dapat dengan
cepat digantikan dan banyak competitor yang memiliki kemampuan yang
sama dalam menghadapi persaingan.
2.3 Value Chain
Rantai nilai (value chain) adalah rangkaian kegiatan yang dilakukan suatu
perusahaan untuk menghasilkan produk atau jasa. Konsep ini dipopulerkan oleh
Micheal Porter pada buku Competitive Advantage : Creating and Sustaining
Superior Perfomance (1985). Menurut konsep ini, kegiatan perusahaan dibagi
menjadi dua bagian, yaitu kegiatan utama (primary activities) dan kegiatan
pendukung (support activities). Kegiatan uatama dibagi menjadi lima, yaitu
logistik masuk (inbound logistics), manajemen operasi (operations), logistik
keluar (outbound logistics), pemasaran dan penjualan (marketing and sales), serta
pelaynana (service). Kegiatan pendukung dibagi empat, yaitu infrastruktur
perusahaan (firm infrastructure), manajemen SDM (human resource
management), teknologi (technology), serta pengdaan (procurement).

2.4 Marketing Mix


Menurut Kotler dan Armstrong (2012:75), “Marketing mix is the set of tactical
marketing tools that the firm blends to produce the response it wants in the target
market”, artinya menyatakan bahwa bauran pemasaran adalah seperangkat alat
pemasaran taktis yang memadukan perusahaan untuk menghasilkan respon yang
diinginkan dalam target pasar. Buaran pemasaran (marketing mix) terdiri dari 4
(empat) komponen dalam strategi pemasaran yang disebut 4P, yaitu :

1. Product (produk) adalah suatu barang, jasa, atau gagasan yang dirancang
dan ditawarkan perusahaan untuk kebutuhan konsumen.
2. Price (harga) adalah jumlah uang yang harus dibayar pelanggan untuk
mendapatkan produk.
3. Place (temapat, termasuk juga distribusi) adalah penempatan suatu produk
agar tersedia bagi target konsumen, sejenis aktivitas yang berkaitan
dengan bagaimana menyampaikan produk dari produsen ke konsumen.
4. Promotion (promosi) adalah aktivitas mengkomunikasikan dan
meyampaikan informasi mengenai produk kepada konsumen, dan
membujuk target konsumen untuk membeli produk.

Pada perkembangannya, menurut Lovelock dan Wirtz (2011:44-48), teori bauran


pemasaran juga disesuaikan dengan kondisi industry dimana industry jasa
mengenal 3P tambahan sehingga menjadi 7P yaitu :
1. Process (proses) adalah dimana pelayanan menajdi perhatian, penciptaan
dan pemberian elemen produk memerlukan desain dan pelaksanaan proses
yang efektif.
2. Physical environment (lingkunagn fisik) adalah desain dari penampilan
pelayanan, dari bangunan, landscaping, kendaraan, perabot interior,
peralatan, seragam staf, signs, printed materials, dan lainnya yang terlihat
memberikan bukti nyata atas kualitas pelayanan perusahaan, fasilitas
pelayanan, dan membimbing konsumen melalui perose pelayanan.
3. People (orang) adalah individu yang berinteraksi langsung dengan
konsumen, yang membutuhkan keterampilan interpersonal yang baik dan
sikap positif.

2.5 SWOT
Analisis SWOT adalah suatu bentuk analisis di dalam manajemen perusahaan
atau di dalam organisasi yang secara sistematis dapat membantu dalam usaha
penyusunan suatu rencana yang matang untuk mencapai tujuan, baik itu tujuan
jangka pendek maupun tujuan jangk panjang.
Berikut penjelasan menganai bagian dari masing-masing SWOT :
1. Strength
Yaitu analisis kekuatan, situasi ataupun kondisi yang merupakan kekuatan
dari suatu organisasi atau perusahaan pada saat ini. Yang perlu dilakukan
di dalam analisis ini dalah setiap perusahaan atau organisasi perlu menilai
kekuatan-keuatan dan kelemahan dibandingkan dengan para pesaingnya.
2. Weaknesses
Yaitu analisis kelemahan, situasi ataupun kondisi yang merupakan
kelemahan dari suatu organisasi atau perusahaan pada saat ini. Merupakan
cara menganalisis kelemahan di dalam sebuah perusahaan ataupun
organisasi yang menjadi kendala yang serius dalam kemajuan suatu
perusahaan atau organisasi.
3. Opportunity
Yaitu analisis peluang, situasi atau kondisi yang merupakan peluang
diluar suatu organisasi atau perusahaan dan memberikan peluang
berkembang bagi organisasi di masa depan. Cara ini adalah untuk mencari
peluang ataupun terobisan yang memungkinkan suatu perusahaan ataupun
organisasi bisa berkembang dimasa yang akan akan datang.
4. Threats
Yaitu analisis ancaman, cara menganalisisi tantangan atau ancaman yang
harus dihadapi oleh suatu perusahaan ataupun organisasi untuk
menghadapi berbagai macam factor lingkungan yang tidak
menguntungkan pada suatu perusahaan atau organisasi yang
menyebabkan kemunduran. Jika tidak segera diatasi, ancaman tersebut
akan menjadi penghalang bagi suatu usaha yang bersangjutan baik dimasa
sekarang maupun masa yang akan datang.

2.6 EFAS dan IFAS


EFAS (External Factors Analysis Summary) adalah suatu matriks yang
menggambarkn susunan daftar faktor-faktor eksternal yang mempengaruhi
kinerja suatu organisasi atau perusahaan. Yang termasuk factor eksternal adalah
peluang (Opportunity) dan ancaman (Threat).

IFAS (Internal Factors Analysis Summary) adalah suatu matriks yang


menggambarkan susunan daftra faktor-faktor internal yang mempengaruhi
kinerja suatu organisasi atau perusahaan. Yang termasuk factor internal adalah
kekuatan (Strength) dan kelemahan (Weakness).

Masing-masing faktor tersebut akan diberi bobot dengan jumlah total bobot
adalah 1. Bobot yang diberikan menunjukan suatu keberhasilan suatu perusahaan.
Selanjutnya masing-masing faktor akan diberi rating yang menunjukan respon
terhadap faktor-faktor tersebut. Setiap bobot dan rating akan dikalikan untuk
menentukan nilai bobot faktor. Kemudian jumlahkan nilai bobot setiap faktor
untuk menentukan nilai bobot total bagi perusahaan.

2.7 Business Activity Model


Business Activity Model (BAM) pada dasarnya adalah ‘model konseptual’ yang
menunjukkan aktivitas bisnis yang akan kita harapkan terjadi, mengingat
perspektif bisnis yang telah dikembangkannya, untuk mencapai transformasi
yang sukses. Dengan mengembangkan BAM, dibutuhkan analisis untuk
menggunakan kemampuan analitis dan pemikiran kreatif. BAM membantu dalam
analisis situasi bisnis dan identifikasi perbaikan. Model ini tidak peduli dengan
siapa yang melakukan kegiatan atau dimana mereka dilaksanakan. Semua system
bisnis dapat digambarkan dalam lima jenis aktivitas bisnis dan ketergantungan
diantara keduanya. Jenis aktivitas ini adalah :
• Planning activities
• Enabling activities
• Doing activities
• Monitoring activities
• Control activities

Kita dapat mengguanakan lima jenis aktivitas ini sebagai dasar untuk
mengembangkan BAM.

2.8 Modelling Business Process


Proses bisnis adalah cara dimana organisasi melakukan operasi internal dan
memberikan produk dan layanan kepada pelanggannya. Ada banyak alas an
untuk menciptakan model proses bisnis termasuk :
• Untuk memahami bagaimana proses yang ada bekerja. Ini bisa sangat
berguna jika prosesnya telah berkembang secara organic (tanpa
perencanaan nyata) dan tidak ada yang yakin apa yang terjadi saat ini
dalam menanggapi sebuah peristiwa.
• Untuk menjelaskan kepada mereka yang mengerjakan proses apa yang
mereka lakukan dan bagaimana tugas mereka berhubungan dengan
pekerjaan orang lain.
• Untuk membantu memastikan konsistensi pendekatan, agar setiap orang
mengikuti proses yang sama.
• Mengidentifikasi masalah dan kelemahan proses bisnis yang ada dengan
tujuan untuk mengembangkan dan menerapkan yang lebih baik.
BAB III

METODOLOGI PENELITIAN
3.1 Jenis Penelitian

Peneliti menggunakan metode analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif.


Menurut Silalahi (2009:27), penelitian deskriptif menyajikan satu gambar yang
terperinci tentang satu situasi khusus, setting social, atau hubungan. Jadi
penelitian deskriptif bisa digunakan baik untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan
penelitian (tidak berhipotetsis) dan menguji hipotesis (berhipotesis).

Menurut Sugiyono (2009:15) penelitian kualitatif adalah sutau metod penelitian


yang berdasarkan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada
kondisi objek yang alamiah dimana peneliti adalah sebagai instrument kunci,
pengambilan sampel sumber data dilakukan secara purposive, teknik
pengumpulan dengan triangulasi, analisis data bersifat induktif atau kualitatif,
dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna daripada generalisasi.

3.2 Subjek dan Objek Penelitian

Peneliti menggunakan purposive sampling untuk pemilihan subjek pada


penelitian ini, dengan mengkhususkan pada subjek yang sesuai dengan purpose
atau tujuan dari penelitian ini. Sesuai dengan latar belakang penelitian ini, subjek
dalam penelitian ini adalah Ibu Rohayati yang memiliki usaha peyeum di
Kecamatan Padalarang.

3.3 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di Kecamatan Padalarang terletak di wilayah barat


dari ibu kota kabupaten Bandung Barat.

3.4 Pengumpulan Data Penelitian

Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan


teknik wawancara secara mendalam (in-depth interview). Esterbeg (dalam
Sugiyono 2009 : 317) mengemukakan bahwa wawanacara adalah pertemuan dua
orang untuk bertukar informasi dan ide melalui tanya jawab, sehingga dapat
dikonstruksikan makna dalam suatu topik tertentu. Tipe wawancara yang
digunakan dalam penelitian ini bersifat semi terstruktur (semi structure interview).
Tujuan dari wawancara jenis ini adalah untuk menemukan permasalahn secara
lebih terbuka, dimana pihak yang diajak wawancara diminta pendapat dan ide-
idenya (Sugiyono : 2007). Hal lain yang perlu dipersiapkan untuk wawancara
yaitu alat perekam suara (voice recorder) dan beberapa alat tulis bila diperlukan
untuk pencatatan.

3.5 Teknik Analisis Data

Miles dan Huberman (Sugiyono : 2007), mengemukakan bahwa aktivitas dalam


analisis data kualitatif dilakukan secara interaktif dan berlangsung terus menerus
sampai tuntas, hingga datanya jenuh. Aktivitas tersebut adalah reduksi data (data
reduction), penyajian data (data display), dan conclusion drawing / verification
(Sugiyono : 2007).

1. Reduksi Data (Data Reduction)


Reduksi data adalah analisis data yang dilakukan dengan memilih hal-hal
yang pokok, memfokuskan pada hal-hal yang penting, dicari tema dan
polanya. Data yang diperoleh di dalam lapangan ditulis/diketik dalam
uraian atau laporan terperinci.
2. Penyajian Data (Data Display)
Penyajian data dilakukan dalam bentuk uraian singkat, bagan, hubungan
antar kategori, flowchart, dan sejenisnya. Miles dan Huberman
(Sugiyono : 2007) menyatakan bahwa yang paling sering digunakan untuk
meyajikan data dalam penelitian kualitatif adalah teks yang bersifat
naratif.
3. Conclusion drawing/verification
Dari data yang diperoleh, kemudian dikategorikan, dicari tema dan
polanya kemudian ditarik kesimpulan. Kesimpulan awal yang
dikemukakan masih bersifat sementara, dan akan berubah bila tidak
ditemukan bukti-bukti yang kuat yang mendukung pada tahap
pengumpulan data berikutnya.
3.6 Teknik Keabsahan Data

Keabsahan data adalah bahwa setiap keadaan harus mampu mendemonstrasikan


nilai yang benar, menyediakan dasar agar hal itu dapat diterapkan dan
memperbolehkan keputusan luar yang dapat dibuat tentang konsistensi dari
prosedurnya dan kenetralan dari temuan dan keputusan-keputusannya (Moleong,
2011 : 320).

Dalam penelitian ini akan menggunakan teknik pengujian keabsahan data yaitu :

• Triangulasi, yaitu pengecekan data dari berbagai sumber dengan


berbagai cara dan berbagai waktu (Sugiyono, 2009 : 372)/ Triangulasi
terdiri dari beberapa macam, diantaranya dalah triangulasi sumber,
teknik, dan waktu. Pada penelitian ini menggunakan triangulasi
sumber.
BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN


4.1 PESTLE Analysis
Berikut analisis PESTLE mengenai usaha peyeum Ibu Rohayati :
Tabel 4.1
PESTLE Analysis

No PESTEL Description
1. Politic Saat ini UMKM telah mendapat banyak dukungan dari Gubenur Jawa Barat
Ahmad Heryawan. Sebanyak 100.000 UMKM produknya dipasarkan
secara online pada Hari UMKM Online Nasional 2017. Pencanangan ini
serentak dilakukan di 30 kabupaten/kota seluruh Indonesia periode 31
Maret-2 April 2017. Di Jawa Barat pencanangan dilakukan di dua tempat,
yaitu di Kota Bandung dan Kabupaten Garut. Hari UMKM Online Nasional
yang jatuh setiap 31 Maret juga menjadi momentum untuk memasarkan
produk UMKM secara luas hingga internasional.

Menurut Heryawan, UMKM Online bisa menjadi peluang pemasaran


produk UMKM yang selama ini terkendala masalah pemasaran dan iklan
yang mahal. Upaya ini merupakan bentuk fasilitas dari pemerintah untuk
mengembangkan bisnis UMKM. Untuk itu, Aher mendorong agar produksi
dan kualitas produk UMKM bisa ditingkatkan agar bisa bersaing dengan
produk lain.

Dengan adanya bantuan pemerintah, UMKM di Bandung tidak ada


hambatan lagi untuk mempromosikan hasil produksi setiap UMKM dan
sudah difasilitasi pemerintah dalam bentuk skala yang besar.

Usaha peyeum untuk Ibu Rohayati bisa mendaptakan peluang untuk


mempromosikan peyeum yang dijual dengan memberikan sedikit inovasi
terhadap peyeum Ibu Rohayati. Peyeum Ibu Rohayati dapat diolah menjadi
colek atau peyeum goreng dengan diberikan varian rasa maupun topping.
Dengan begitu dapat menarik konsumen untuk mencoba peyeum Ibu
Rohayati.

Sumber : Pikiran Rakyat, 30 April 2017

2. Economic Kinerja perekonomian Kabupaten Bandung Barat tahun 2012 secara riil
ditunjukkan oleh lahju ekonomi (LPE) atas dasar harga konstan tahun 200,
yang mengalami pertumbuhan sebesar 6,04 persen. Jika dibandingkan
dengan tahun sebelumnya, maka terjadi percepatan atau peningkatan 0,29
poin dimana tahun 2011 mencapai 5,75 persen.
Pertumbuhan perekonomian Kabupaten Bandung Barat tahun 2012 tidak
secepat pertumbuhan perekonomian Provinsi Jawa Barat. Sebagai kabupaten
yang masih berusia bellia, Kabupaten Bandung Barat masih harus bekerja
keras dalam melakukan akselerasi pembangunan wilayahnya. Namun secara
umum LPE sudah menunjukkan kinerja yang cukup baik.
Pertumbuhan ekonomi ini digerakkan oleh pertumbuhan yang positif pada
semua kelompok sector. Kelompok sector primer mengalami pertumbuhan
sebesar 4,78 persen, sekunder sebesar 5,43 persen dan tersier 7,42 persen

3. Social Ibu Rohayati memilih Padalarang sebagai tempat menjaul peyeum


dikarenakan Ibu Rohayati dan sang suami berasal dari Padalarang dan
mereka memiliki rumah tidak jauh dari tempat jualan peyeum tersebut. Ibu
Rohayati mengetahui sudah banyak masyarakat yang berjualan peyeum
dipinggir jalan, tetpai Ibu Rohayati tidak tahu lagi harus berwirausaha
apalagi selain peyeum. Dikarenakan Ibu Rohayati pernah berjualan beras
dirumah tetapi beras membutuhkan modal yang banyak sedangkan usaha
beras Ibu Rohayati tidak berjalan lancar sehingga Ibu mengalami
kebangkrutan. Selain itu sang suami tidak mempunyai pekerjaa, maka dari
itu Ibu Rohayati memutuskan untuk berjualan peyeum saja, meskipun sudah
banyak masyarakat yang berjualan peyeum.
4. Technology Dalam usaha peyeum ini, Ibu Rohayati tidak menggunakan teknologi
sama sekali. Ibu Rohayati tidak mengerti cara menggunakan
teknologi untuk membantu memasarkan produk peyeumnya. Selain
itu listrik yang terbatas juga menghambat Ibu untuk menggunakan
teknologi
5. Environtment Letak dagangan Ibu Rohayati kurang strategis, dikarenakan tempat jualan
Ibu Rohayati tepat pada belokan pinggir jalan dan warung dagangan Ibu
Rohayati tidak begitu besar dan kurang bersih. Sehingga kurang menarik
perhatian pelanggan untuk mampir ke dagangan Ibu Rohayati.
6. Legal Berikut beberapa aspek legal yang berlakukan dalam UMKM :
• Pasal 33 UUD 1945
Pengembangan daya saing UMKM merupakan bagian dari
kegiatan perekonomian nasional. Berikut dasar peraturan
perundang-undangan untuk pengembangan daya saing.
“Perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasar atas
asas kekeluargaan.”
“Cabang-cabang produksi yang penting bagi Negara dan yang
menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh Negara.”
“Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di
dalamnya dikuasai oleh Negara dan pergunakan untuk sebesar-
besar kemakmuran rakyat.”
“Perekonomian nasional diselenggarakan berdasar atas
demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan, efisiensi
berkeadilan, berkelnajutan, berwawasan lingkungan,
kemandirian, serta dengan menjaga keseimbangan kemajuan
dan kesatuan ekonomi nasional.”
“Ketentuan lebih lanjut mengenai pelaksanaan pasal ini diatur
dalam undang-undang.”
• UU No. 20 Tahun 2008 Tentang UMKM
Hal-hal pokok atau kebijakan secara umum yang
berkaitan dengan pengembangan daya saing UMKM
dalam UU No 20 Tahun 2008 adalah sebagai berikut:
a. Pengertian Iklim Usaha dan PengembanganUMKM
Pengertian ini penting untuk mendasari
pemerintah, pelaku usaha UMKM dan dunia usaha
dalam mengembangkan daya saing UMKM.
Berikut pasal-pasal dalam UU tentang UMKM
yang terkait dengan pengembangan daya saing
UMKM.
i. Pasal 1 ayat (9):
"Iklim Usaha adalah kondisi yang
diupayakan Pemerintah dan Pemerintah
Daerah untuk memberdayakan UMKM
secara sinergis melalui penetapan berbagai
peraturan perundang-undangan dan
kebijakan di berbagai aspek kehidupan
ekonomi agar Usaha, Mikro, Kecil dan
Menengah memperoleh pemihakan,
kepastian, kesempatan, perlindungan dan
dukungan berusaha seluas-luasnya."
ii. Pasal 1 ayat (10)
"Pengembangan adalah upaya yang
dilakukan oleh pemerintah, Pemerintah
Daerah, Dunia Usaha dan masyarakat untuk
memberdayakan Usaha Mikro, Kecil dan
Menengah melalui pemberian fasilitas,
bimbingan, pendampingan dan bantuan
perkuatan untuk pendampingan dan bantuan
perkuatan untuk menumbuhkan dan
meningkatkan kemampuan dan daya saing
UMKM."

b. Prinsip dan Tujuan Pemberdayaan


Pasal 4 dan 5 UU UMKM ini memuat prinsip dan
tujuan pemberdayaan yang harus dianut oleh
pemerintah dalam mengembangkan UMKM.
i. Pasal 4
Prinsip pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan
Menengah :
Penumbuhan kemandirian, kebersamaan dan
kewirausahaan Usaha, Mikro dan Menengah
untuk berkarya Usaha Mikro, Kecil dan
Menengah untuk berkarya dengan prakarsa
sendiri;
Mewujudkan struktur perekonomian nasional
yang seimbang, berkembang dan berkeadilan;
Menumbuhkan dan mengembangkan
kemampuan Usaha, Mikro, Kecil, Menengah
menjadi usaha yang tangguh dan mandiri; dan
Meningkatkan peran Usaha, Mikro, Kecil dan
Me- nengah dalam pembangunan daerah,
penciptaan lapangan kerja, pemerataan
pendapatan, per- tumbuhan ekonomi dan
pengentasan rakyat dari kemiskinan.

c. Peran Pemerintah
UU UMKM ini juga memuat peran pemerintah dalam
pengembangan UMKM, yaitu :
i. Pasal 7 ayat (1)
“Pemerintah dan Pemerintah daerah
menumbuhkan Iklim Usaha dengan
menetapkan peraturan perundang-undangan
dan kebijakan yang meliputi aspek:
a. Pendanaan
b. Sarana dan prasarana
c. Informasi usaha
d. Kemitraan
e. Perizinan usaha
f. Kesempatan berusaha
g. Promosi dagang
h. Dukungan kelembagaan”
ii. Pasal 7 ayat (2)
"Dunia Usaha dan masyarakat berperan serta
secara aktif membantu menumbuhkan Iklim
usaha sebagaimana dimaksud ayat (1)."

d. Kebijakan Peningkatan Daya Saing UMKM


Pada Pasal 38 UU UMKM menyatakan bahwa
koodinasi, pengendalian dan pemberdayaan UMKM
ada pada menteri yang tugas dan tanggung jawabnya
di bidang UMKM. Pada saat ini, menteri yang
dimaksud dalam UU ini adalah Menteri Koperasi dan
Usaha kecil dan Menengah. Pada Pasal 38 ayat (2)
disebutkan dinyatakan bahwa koordinasi dan
pengendalian pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan
Menengah dilaksanakan secara nasional dan daerah
yang meliputi penyusunan dan pengintegrasian
kebijakan dan program, pelaksanaan, pemantauan,
evaluasi serta pengendalian umum terhadap
pelaksanaan pemberdayaan UMKM termasuk
penyelenggaraan kemitraan usaha dan pembiayaan
UMKM
4.2 Porter’s Five Forces
1. Threat of New Entrants
Karena untuk membuat atau produksi tape singkong (peyeum) itu tidaklah
sulit , hampir semua orang bisa melakukannya dan tidak memerlukan dana
yang sangat besar untuk masuk ke dalam bisnis peyeum ini, maka jelas
hambatan bisnis tape singkong (peyeum) ini sangat kecil . Sehingga ancaman
dari para pendatang baru penjual peyeum ini sangat besar. Berikut data yang
kami dapatkan saat melakukan survey mengenai pendatang baru yang
berjualan peyeum disekitaran lokasi tempat Ibu Rohayati berjualan :
Tabel 4.2
Pesaing Pendatang Baru Ibu Rohayati

No Pemilik Toko Alamat Tahun Berdiri


1 Bapak Supriyatna Cempakamekar 2015
2 Bapak Asep Cimerang 2016
3 Ibu Nur Cimerang 2016
4 Bapak Wahyu Padalarang 2017
5 Ibu Esih Padalarang 2017
6 Bapak Mulyana Padalarang 2017

Dapat disimpulkan bahwa usaha peyeum ini sangat mudah untuk dimasuki
oleh pendatang baru dan usaha ini memasuki kategori yang tinggi dalam
threat of new entrants.

2. Threat of Subtitutes
Ada banyak jenis tape yang ada, peyeum adalah salah satu dari berbagai
macam tape yang ada. Berikut produk yang dapat menjadi pengganti peyeum:
Tabel 4.3
Produk Pengganti Peyeum
No Nama Produk Keterangan
1 Tape Uli Proses pembuatan Tape Uli ini sangat berbeda
dengan Tape Singkong, bahan dasar dari Tape Uli
adalah beras ketan putih. Tape Uli tidak melalui
proses fermentasi,cara pembuatannya adalah
rendam beras ketan putih selama 3-6 jam kemudian
rebus/kukus beras ketan tersebut sampai matang,
kemudian taburi dengan garam dan parutan kelapa.
Tape Uli siap dihidangkan.
2 Tape Sukun Dalam proses pembuatannya hampir sama dengan
Tape Singkong, hanya saja bahan dasarnya yang
berbeda. Pertama rebus buah sukun yang telah
dicuci bersih, kemudian setelah dingin taburi sukun
dengan ragi yang telah dihancurkan, tunggu hingga
2-3 hari, Tape Sukun siap dihidangkan.

Produk pengganti peyeum dikategorikan tinggi juga dikarenakan saat ini


banyaknya tape yang dapat diolah selain menggunakan bahan utama singkong,
dengan menggunakan ketan dan sukun juga bisa diolah menjadi tape, selain
itu bahan yang digunakan juga tidak sulit untuk ditemukan.

3. Bargaining Power of Buyers


Semakin banyak jumlah pesaing suatu usaha, maka pelanggan akan
memiliki bargaining power yang lebih kuat dan menurunkan tingkat
keuntungan usaha tersebut. Sebaliknya, apabila jumlah pemain di dalam suatu
usaha relatif sedikit, maka posisi tawar pelanggan akan melemah. Harga
peyeum Ibu Rohayati 1 kg senilai Rp 13,000. Akan tetapi terkadang
pelanggan menawar dagangan peyeum milik Ibu Rohayati dengan harga Rp
10,000 untuk 1 kg. Ibu Rohayati selalu memberikan peyeumnya walaupun
dengan harga Rp 10,000 dikarenakan Ibu Rohayati berpikir dariapada
peyeum yang dijual tidak laku sama sekali dan juga banyaknya persaingan
diantara dagang peyeum satu dengan lainnya. Maka dari itu pelanggan
memiliki kekuatan tawar menawar yang kuat pada produk peyeum tersebut.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa bargaining power of buyers pada usaha
peyeum Ibu Rohayati termasuk kategori yang tinggi.

4. Bargaining Power of Suppliers


Peyeum yang dijual oleh Ibu Rohayati semua berasal dari pemasok.
Dagangan ibu Rohayati seperti sale pisang dan tempe juga diambil dari
pemasok, sehingga Ibu Rohayati hanya sebagai pemasar saja. Berikut data
yang kami dapatkan saat melakukan survey. :
Tabel 4.4
Pemasok Dagangan Ibu Rohayati
No Nama Supplier Alamat Produk
1 Bapak Agung Padalarang Tape Singkong
2 Ibu Elis Laksanamekar Sale Pisang dan Keripik Tempe
Bargaining power of suppliers pada usaha peyeum Ibu Rohayati
dikategorikan tinggi, dikarenakan Ibu Rohayati tidak bisa melakukan banak
tawar-menawar kepada pemasok. Sehingga berapa pun harga yang diberikan
pemasok, Ibu Rohayati diharuskan untuk tetap membayar sesuai dengan
harga yang telah diberikan. Selain itu pemasok untuk peyeum, Ibu Rohayati
harus tetap membayar jika dagangan Ibu Rohayati tidak laku tetapi bu
Rohayati membayarnya dengan harga setengah yang diberikan. Sedangkan
untuk sale pisang dan keripik tempe, Ibu Rohayati diharuskan membayar
diawal.

5. Competitive Rivalry Within The Industry


Karena daerah Padalarang merupakan daerah yang terkenal sebagai penghasil
tape singkong (peyeum) maka jika berbisnis peyeum jelas pesaing disini
sangatlah banyak. Hampir semua masyarakatnya jika berbisnis akan menjual
tape singkong (peyeum) karena memang seperti sudah menjadi budaya
mereka untuk menjual peyeum,yang merupakan makanan & produk khas dari
daerah Padalarang. Berikut data yang kami dapatkan saat melakukan survey
mengenai usaha peyeum yang telah berdiri dari tahun 2010 disekitaran tempat
usaha Ibu Rohayati :
Tabel 4.5
Pesaing Ibu Rohayati
No Pemilik Toko Alamat Tahun Berdiri
1 Ibu Maya Padalarang 2010
2 Bapak Ujang Padalarang 2013
3 Bapak Bambang Laksanamekar 2014

Competitive Rivalry Within The Industry pada usaha peyeum Ibu Rohayati
dikategorikan tinggi, dikarenakan sejaka tahun 2010 sudah ada yang mulai
berjualan peyeum dan tempat usaha milik Ibu Maya lebih besar dibandingkan
dengan tempat usaha Ibu Royati.
4.3 Value Chain Analysis
Berikut value chain analysis milik Ibu Rohayati :
Gambar 4.1
Value Chain Analysis

Firm 1. Perencanaan dan manajemen keuangan.


Infrastructure 2. Layanan umum
Human Memiliki dan melakukan pengembangan Sumber Daya Manusia yang
Resource berkompeten dan berkualitas.
Management
Product and 1. Melakukan pengembangan produk.
Technology 2. Penyelenggaraan sistem informasi.
Development 3. Pengembangan teknologi.
Procurement 1. Alat teknologi yang canggih ( pemesanan melalui komputer/sistem online)
2. Penambahan SDM
3. Pengadaan tempat pembayaran yang mudah dan cepat.
Inbound Operations Outbond Marketing and Services
Logistics Logistics sales
1. Penerimaan 1. Merencanakan 1. Membangun 1. Memperoleh 1. Memberikan
peuyeum dari penjadwalan jaringan distribusi pelanggan yang pelayanan yang
suppliers. pengiriman yang efektif dan potensial. baik kepada
selanjutnya yang menyeluruh. pelanggan.
efektif. Margin
2. Melakukan 2. Menjamin 2. Melakukan 2. Meningkatkan 2. Menyediakan
Penyimpanan kualitas produk penjualan atau strategi promosi pesan-antar
digudang/ stock yang disimpan. penawaran produk yang menarik kepada pembeli
untuk 3-4 hari. Dan melakukan kepada pembeli. dengan sesuai dengan
pengembangan menggunakan jarak tempuh
produk yang sistem teknologi yang telah
lebih inovatif. untuk di masa ditentukan.
yang akan
datang.
3. Penanganan 3. Menjaga 3. Memproses 3. Melakukan 3. Memberikan
material/ bahan pemeliharaan pembelian dan strategi informasi lebih
baku. fasilitas transaksi penjualan yang mengenai
pelengkap pembayaran kreatif kepada keunggulan
seperti, secara langsung pelanggan. produk.
(gerobak) kepada pembeli.
4.4 Resource Analysis
Berikut resource analysis pada usaha peyeum Ibu Rohayati :
Tabel 4.6
Resource Analysis

No. Resource Analysis Description


1. Sumber Daya Manusia Ibu Rohayati hanya memiliki satu orang karyawan saja.
Karyawan tersebut hanya membantu Ibu Rohayati
dalam mengikat peyeum-peyeum yang telah datang dari
pemasok. Ibu Rohayati memberikan upah sebesar Rp
15.000 untuk mengikat 50kg peyeum.
Ibu Rohayati dalam menjaga dagangan bergantian
dengan sang suami. Jadi tidak banyak yang membantu
Ibu Rohayati dalam usaha dagangan peyeumnya.
2. Pemasaran (Marketing • Product
Mix) Produk yang dijual oleh Ibu Rohayati yaitu tape
singkong atau peyeum yang merupakan olahan dari
singkong dan banyak ditemukan di kecemataran
Padalarang. Selain peyeum, Ibu Rohayati juga
menjual ulekan, celenga, makanan cemilan.
• Price
Untuk harga peyeum yang dijual oleh Ibu Rohayati
sebesar Rp 13.000/kg. Harga yang diberikan ini
sangat terjangkau dan relatif murah.
• Promotion
Pada UMKM ini kegiatan promosi tidak dilakukan
dengan cara yang pada umumnya, melainkan dengan
cara menggantungkan atau memajangkan peyeum
tersebut di depan kios Ibu Rohayati. Usaha peyeum
ini hanya mengandalkan promosi melalui WOM
(Word of Mouth), dengan banyaknya konsumen
yang membeli peyeum Ibu Rohayati makan akan
banyak konsumen yang berdatngan untuk membeli
peyeum Ibu Rohayati dan selain itu Kecamatan
Padalarang akan dikenal sebgai kecamatan yang
banyak mengolah singkong menjadi peyeum.
• Place
Tempat kios Ibu Rohayati terletak di sepanjang Jl.
Raya Padalarang kecamatan Padalarang, Kabupaten
Bandung Barat.
3. Operasional Bahan baku yang digunakan untuk membuat peyeum
berasal dari Sukabumi. Peyeum yang dijuall oleh Ibu
Rohayati berasal, dari salah satu pemasok dari 2
pemasok yang ada.
Ibu Rohayati memesan peyeum sebanyak 50 kg setiap
bebrapa kali dalam seminggu, jika peyeum Ibu Rohayati
banyak terjual maupun tidak banyak terjual.
Semua produk yang dijual oleh Ibu Rohayati ada
pemasoknya masing-masing.
Ibu Rohayati berjualan gorengan tempe, untuk gorengan
tempe Ibu Rohayati membayarnya terlebih dahulu baru
gorengan tempe didapatkan untuk dijual sedangkan
untuk peyeum Ibu Rohayati menerima peyeum tersebut
terlebih dahulu kemudian beberapa hari setelah
pemesanan, baru Ibu Rohayati membayarnya kepada
pemasok peyeum tersebut. Jadi Ibu Rohayati hanya
sebagai pemasar saja untuk jualan yang dijual, semua
produk yang dijual ada pemasokya.
4. Keuangan Peyeum yang dijual Ibu Rohayati seharga Rp 13,000 per
kg. Terkadang ada pelanggan yang datang untuk
membeli dan menawar harga peyeum menjadi Rp
10,000 per kg.
Tiap harinya terkadang peyeum milik Ibu Rohayati
terjual 10-15 kg yang berarti Ibu Rohayati mendaptkan
uang sebesar Rp 130,000-Rp195,000. Bila sedang ramai
pengunjung Ibu Rohayati dapat menjual 30 – 40 kg per
harinya, uang yang didapatkan sebesar Rp 390,000-Rp
650,000.
Ibu Rohayati juga pernah mengalami kerugian yang
banyak, 50 kg peyeum yang dijual tidak terjual sama
sekali, kemudian peyeum-peyeum tersebut dibuang
begitu saja dan Ibu Rohayati harus tetap membayarkan
peyeum tersebut kepada pemasok peyeum tetapi dengan
harga setengah.
5. Teknologi Dalam usaha dagangan peyeum ini Ibu Rohayati belum
menerpakan teknologi sama sekali dalam usahanya. Ibu
Rohayati masih berjualan secara konvensional.
4.5 SWOT Analysis
Berikut SWOT Analysis pada usaha peyeum Ibu Rohayati :
Tabel 4.7
SWOT Analysis

No SWOT Description
1. Strenght • Citra rasa peyeum yang dijual oleh Ibu Rohayati terasa manis dan
lembut.
• Singkong yang digunakan untuk peyeum merupakan singkong pilihan
yang baik.
• Harga yang diberikan oleh pelanggan terbilang murah
• Menjual produk lain seperti gorengan tempe, wajik ketan, ulekan,
celengan yang terbuat dari tanah liat
• Pelayanan sangat ramah kepada pelanggan.
2. Weaknesses • Tempat berjualan Ibu Rohayati kurang strategis dibandingkan dengan
penjual peyeum yang lainnya.
• Susunan produk yang dipajang juga kurang terlihat rapi.
• Kurangnya perawatan dari produk lain yang dijual
• Tempat berjualan dengan sistem kontrak bukan milik sendiri
• Tempat berjualan sempit dan kumuh
3. Opportunities • Saat musim liburan datang yang menjadi pelaung bagi Ibu Rohyati untuk
mendapatkan keuntungan.
• Usaha peyeum Ibu Rohayati buka 24 jam tiap harinya, sehingga
memudahkan pelanggan untuk tetap bisa membeli peyeum diwaktu
kapan saja
4. Threats • Mempunyai pesaing yang banyak, dikarenakan banyak sekali
masyarakat Padalarang yang menjual peyeum-peyeum mereka di pinggir
jalan dan kios yang satu dengan kios yang lainnya saling berdekatan.
• Terjadinya persaingan harga antar penjual peyeum lain
4.6 EFAS dan IFAS Analysis
4.6.1 EFAS Analysis
Berikut EFAS Analysis pada usaha peyeum Ibu Rohayati :
Tabel 4.8
EFAS Analysis

(1) (2) (3) (4) (5)


External Factor Weight Rating Weighted Comment
Score
Opportunities
- Hari libur menjadi waktu yang 0.20 4.1 0.82 Peluang untuk
ramai pengunjung mendapat
keuntungan
besar

- Masyarakat Indonesia mengenal 0.20 5 1 Hampir semua


peyeum orang Indonesia
tau Peyeum

- Peyeum terkenal dapat 0.10 1 0.2 Bisa digunakan


menyembuhkan penyakit sebagai
obat,akan
menarik
konsumen
Threat
- Pesaing peyeum yang banyak 0.20 4 0.80 Budaya daerah
setempat
menjual peyeum
Pesaing lebih
- Pesaing yang menjual produk 0.10 4 0.40 baik
lebih banyak dan lebih higenis manajemennya

Harga Pasaran
- Harga sama dengan pesaing lain 0.10 1.2 0.12
dan tidak jauh beda
Tidak ada
- Berasal dari 1 bandar yang sama 0.10 1.6 0.16 banda/supplier
lain
Total 1.00 3.5
4.6.2 IFAS Analysis
Berikut IFAS Analysis pada usaha peyeum Ibu Rohayati :
Tabel 4.9
IFAS Analysis

(1) (2) (3) (4) (5)


Internal Factor Weight Rating Weighted Comment
Score
Strengths
- Citra rasa peyeum yang khas dan 0.15 5.0 0.75 Citra Rasa
manis Peyeum sangat
penting
- Memakai singkong pilihan 0.05 4.2 0.21 Untuk hasil
kualitas terbaik produk akhir
yang baik
- Harga peyeum yang ditawarkan 0.10 3.9 0.39 Harga pasaran
murah standar
- Menjual produk tambahan lain 0.05 3.0 0.15 Sebagai
selain peyeum pelengkap
- Pelayanan yang ramah 0.15 2.8 0.42 Kenyamanan
konsumen
-Produk peyeum yang bersih dan 0.05 4.0 0.20 Kebersihan
higenis terjaga
Weakness
- Lokasi kurang strategis 0.05 2.2 0.11 Tidak ada lahan
parkir
- Produk tambahan kurang terawat 0.05 2.0 0.10 Produk terlalu
lama dipajang
- Biaya sewa tempat mahal 0.15 2.0 0.30 Masih
menggunakan
tempat orang
laib
- Tempat berjualan yang sempit 0.20 2.1 0.42 Agar konsumen
dan kecil nyaman ketika
berbelanja
Total 1.00 3.05
4.7 Business Activity Model dan Modelling Business Process
4.7.1 Business Activity Model
Berikut Business Activity Model pada usaha peyeum Ibu Rohayati :
Gambar 4.2
Business Activity Model




4.7.2 Modelling Business Process
Berikut Modelling Business Process pada usaha peyeum Ibu Rohayati :
Gambar 4.3
Modelling Business Process

In Process Ouput

•  Adanya •  Menentukan •  Penjual


pemesan target memberikan
kepada penjualan. peuyeum
supplier. •  Melakukan kepada
•  Penjual penjualan. pembeli.
menerima •  Adanya •  Pembeli
pemasokan interaksi menerima
peuyeum antara peuyeum.
yang baru penjual dan •  Pembeli
dari supplier. pembeli merasakan
•  Penjual •  Menentukan kesesuaian
memeriksa harga. yang
kualitas dari •  Terjadinya diharapkan.
peyeum yang negosiasi
diterima. antara
•  Penjual penjual dan
menghitung pembeli.
kembali •  Adanya
jumlah transaksi
peuyeum pembayaran
sesuai antara
dengan penjual dan
pemesanan. pembeli.




BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN


5.1 Kesimpulan

Dari penjelasan diatas, penulis dapat menyimpulkan bahwa sesuai dengan


makalah kami “Menganalisis Pedagang Peyeum Di Wilayah Padalarang” dapat
disimpulkan bahwa sangat ketat persaingan para pedagang peyeum di daerah
Padalarang ini. Pasalnya sangat banyak sekali pesaing dari Ibu Rohayati dalam
berjualan peyeum. Keuntungan yang tidak seberapa, ditambah sangat minim
sekali para konsumen yang ingin membeli peyeum dari Ibu Rohayati. Para
konsumen lebih memilih membeli peyeum di daerah atas atau berada tepat di
tikungan membuat para konsumen lebih tertarik pada penjual yang pertama
dilihat, karena kondisi dari warung milik Ibu Rohayati berada dibawah dan untuk
menuju warung Ibu Rohayati ini pun konsumen sudah melewati beberapa penjual
yang sama, jadi dapat disimpulkan bahwa konsumen akan sangat jarang untuk
sampai di kios dari Ibu Rohayati. Ditambah pada zaman sekarang peminat untuk
mengonsumsi peyeum sangatlah rendah, tidak seperti dulu lagi. Disamping itu
kondisi dari toko milik Ibu Rohayati ini terlihat kotor dan kurang enak dipandang.
Hal ini tambah membuat para konsumen berpikir dua kali untuk membeli
dagangan Ibu Rohayati. Hal-hal inilah yang menyebabkan usaha dagang peyeum
Ibu Rohayati sangat sulit berkembang.

5.2 Saran
Dari kesimpulan yang kami ambil, kami dapat memberikan beberapa saran, yaitu :
1. Tempat usaha dagang peyeum milik Ibu Rohayati memerlukan renovasi atau
sekedar papan nama untuk identitas dan agar para konsumen hafal dengan kios
Ibu Rohayati
2. Perlu adanya pembaharuan dari dagangan peyeum itu sendiri. Misalkan
peyeum diolah kembali menjadi makanan yang lain agar para konsumen tidak
merasa bosan dengan rasa peyeum yang hanya monoton.
3. Perlu diadakannya beberapa promosi atau iklan di luar daerah Padalarang,
misalkan di beberapa daerah di kecamatan yang lain. Walaupun dampaknya
tidak begitu signifikan namun dengan promosi para konsumen akan ada niatan
untuk membeli.
DAFTAR PUSAKA

Buku :
Debra Paul, Donald Yeates and James Cadle. 2010. Business Analysis Second
Edition. United Kingdom: BCS The Chartered Institute for IT.

Website :
http://scb.telkomuniversity.ac.id/?page_id=3602

https://www.yudairawan.com/analisa-pestle/

https://id.wikipedia.org/wiki/Analisis_SWOT

http://quickstart-indonesia.com/five-forces-model/

Anda mungkin juga menyukai