Anda di halaman 1dari 6

LITERATURE REVIEW

Tugas ini
Diajukan untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah
Metedologi Penelitian
Dosen Pengampu Rusana, M. Kep., Sp. Kep. An

Disusun Oleh:
Kelompok 2
1. Myelinda Ariyanti (108116047)
2. Defindra Yudha Pramana (108116037)
3. Arizal Setyawan (108116057)

PRODI S1 KEPERAWATAN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES)
AL-IRSYAD AL-ISLAMIYYAH CILACAP
TAHUN 2019
A. Studi literature

Randolf (2009) mengidentifikasikan kajian literature atau kajian putaka,


“As an information analysis and synthesis, focusing on findings and not
simply biblioghrapic citations, summarizing the substance of the
literature and drawing concusions from it” kajian litertur itu merupakan
suatu analisis dan sintesis informasi, yang memusatkan perhatian pada
temuan-temuan dan bukan kutikan bibliografi yang sederhana,
meringkas substansi literature dan mengambil kesimpulan dari suatu isi
literature tersebut.

Studi kepustakaan (literature review) berisi uraian tentang teori, temuan


dan bahan penelitian lain yang diperoleh dari bahan acuan untuk
dijadikan landasan kegiatan penelitian. Uraian dalam litertur review ini
diarahkan untuk menyusun kerangka pemikiran yang jelas tentang
pemecahan masalah yang sudah di uraikan dalam sebelumnya pada
perumusan masalah.

Penelitian dimulai dengan penelusuran pustaka yang berhubungan


dengan subject penelitian. Penelusuran pustaka merupakan langkah
pertama untuk mengumpulkan informasi yang relevan bagi penelitian.
Penelusuran pustaka berguna untuk menghindarkan duplikasi dari
pelaksanaan penelitian. Dengan penelusuran pustaka maka akan dapat
diketahui penelitian yang pernah dilakukan.

Dalam membuat sebuat tulisan ilmiah, diperlukan sejumlah literature


yang mendukung tulisan ataupun penelitian yang kita lakukan. Untuk
mendapatkan literature tersebut, maka kita bisa mendapatkannya dengan
cara membaca, memahami, mengkritik, dan me-review literature dari
berbagai macam sumber. Tinjauan literature sangat penting peranannya
dalam membuat suatu tulisan ataupun karangan ilmiah, dimana tinjauan
litertur memberikan ide dan tujuan tentang topic penelitian yang akan
kita lakukan.
Studi kepustakaan berisi ulasan, rangkuman, dan pemikiran penulis
tentang beberapa sumber pustaka (dapat berupa artikel, buku, slide,
informasi dari internet, dll) tentang topic yang dibahas, dan biasanya
ditempatkan pada bab awal. Hasil-hasil penelitian yang dilakukan oleh
peneliti lain dapat juga dimasukkan sebagai pembanding dari hasil
penelitian yang akan di cobakan disini. Semua pernyataan dan/ atau
hasil penelitian yang bukan berasal dari penulis harus disebutkan
sumbernya, dan tatacara mengacu sumber pustaka mengikuti kaidah
yang ditetapkan. Suatu litertur review yang baik haruslah bersifat
relevan, mutakhir (tiga tahun terkhir) dan memadai.

Landasan teori, tinjauan teori, tinjauan pustaka, semuanya merupakan


cara untuk melakukan tinjauan literature. Literature review merupakan
suatu cara untuk menemukan, mencari artikel-artikel, buku-buku dan
sumber-sumber lain seperti tesis, disertasi, prosiding, yang relevan pada
suatu isu tertentu atau teori atau riset yang menjadi interest kita. Litertur
review yang kita dapatkan masih bersifat umum atau general (general
problem).

B. Manfaat studi literature


1. Memperdalam pengetahuan tentang bidang dan topik (subject area)
yang di teliti
2. Mengetahui hasil penelitian terkait yang sudah pernah dilaksanakan
(related research)
3. Mengetahui perkembangan ilmu pada bidang yang kita pilih (state –
of – The – Art)
4. Memperjelas masalah penelitian

C. Langkah-langkah literatur (proses penelitian, kumar 2011)


1. Formulating the research problem
Memformulasikan masalah penelitian yang akan diteliti. Masalah
tersebut hendaknya masalah yang relevan untuk diteliti.
2. Extensive litertur review
Peneliti harus melakukan penelusuran literature terkait dengan
masalah yang akan diteliti. Litertur tersebut harus yang bersifat
ilmiah, kekinian, akurat serta relevan dengan apa yang akan diteliti.
3. Developing the hipotesis
Mengembangkan hipotesis merupakan hal yang tidak gampang
karena sebelumnya peneliti harus betul-betul membaca berbagai
sumber pustaka yang terkait dengan penelitian yang akan dilakukan,
termasuk membaca hasil-hasil penelitian yang dipublikasikan dalam
jurnal penelitian (terutama jurnal internasional).
4. Preparing research design
Peneliti selanjutnya menyiapkan research design yang tepat untuk
penelitian yang akan dilakukan. Hal ini sangat dipengaruhi oleh
research question serta tujuan penelitiannya.
5. Determination of sample design
Pada tahap ini, peneliti harus mampu mendeterminasi sampel
design. Berapa banyak sampelnya, samplingnya seperti apa,
termasuk siapa sampelnya.
6. Collecting data
Peneliti harus mampu mengumpulkan data dengan
mempertimbangkan sample design yang telah disetting sebelumnya.
Mengumpulkan data harus menggunakan alat ukur yang baik (valid
dan reliable) serta menggunakan metode pengumpulan data yang
tepat sehingga mampu menghasilkan data yang dibutuhkan untuk
proses berikutnya.
7. Exeqution of the project
Pada tahap ini, peneliti melakukan eksekusi terhadap research
project. Eksekusi dapat dilakukan bila semua persiapan yang
dituangkan secara tertulis dalam proposal penelitian telah lengkap
dan layak untuk dimulainya penelituan dilapangan, termasuk tidak
melupakan aspek etika penelitian.
8. Analysis of data
Tahap ini selanjutnya adalah analisis data. Pada tahap ini, banyak
peneliti terutama peneliti pemula kebingungan. Statistik apa yang
harus digunakan, bagaimana menganalisisnya, data apa yang di
perlukan, dll.
9. Hypotesis testing
Bila dalam penelitian yang kita lakukan adalah penelitian dengan
design analitik, maka diperlukan uji hipotesis. Dengan uji tersebut,
akan diketahui apakah hipotesis null-nya diterima atau ditolak (ho:
di tolak atau di terima).
10. Generalization and interpretation
Setelah melakukan hipotesis testing, selanjutnya peneliti melakukan
generalisasi dan interpretasi terhadap hasil penelitian yang telah
dilakukan. Generalisasi tersebut akan merujuk pada kondisi yang
ada pada populasi penelitian. Artinya, apapun hasil penelitian dari
sampel, itulah kondisi yang terjadi juga pada populasi.
11. Preparation of the report or presentation of the report
Peneliti, tahap akhir ini, di harapkan mampu membuat laporan riset
dan mampu mempresentasikan hasil penelitiannya.
Daftar pustaka

https://books.google.co.id/books?
id=qaesDwAAQBAJ&pg=PA96&dq=Manfaat+literatur+revie
w&hl=en&sa=X&ved=0ahUKEwimy57Ks-
TlAhXn6nMBHbvoCsYQ6AEINzAC#v=onepage&q=Manfaat
%20literatur%20review&f=false

https://books.google.co.id/books?
id=Vr2iDwAAQBAJ&pg=PA48&dq=Pengertian+literatur.revi
ew&hl=en&sa=X&ved=0ahUKEwih69XDjublAhUN63MBHV
GSANgQ6AEIMTAB#v=onepage&q=Pengertian
%20literatur.review&f=false

https://books.google.co.id/books?id=SnA-
DwAAQBAJ&pg=PA117&dq=Pengertian+literatur+pada+met
ode+penelitian&hl=id&sa=X&ved=0ahUKEwiYoaPxkublAhV
m7HMBHeSwDPIQ6AEINTAC#v=onepage&q=Pengertian
%20literatur%20pada%20metode%20penelitian&f=false

https://books.google.co.id/books?
id=DjrtCgAAQBAJ&pg=PA12&dq=Langkah+langkah+literatu
re+review&hl=id&sa=X&ved=0ahUKEwis546FheblAhVSILc
AHez6ATEQ6AEIPDAD#v=onepage&q=Langkah%20langkah
%20literature%20review&f=false

Anda mungkin juga menyukai