Anda di halaman 1dari 12

UJIAN TENGAH SEMESTER

METODOLOGI PENELITIAN DAN STATISTIK DASAR

Dosen Mata kuliah : Asep Dian Abdillah, S.Pd., SKM., MM.,M.HKes.

Nama : Anita Siti Nurfalah


Nim : A.13.18.0035
Tingkat : III B

AKADEMI KEBIDANAN CIANJUR

Jl.PANGERAN HIDAYATULLAH NO.105 SAWAH GEDE CIANJUR

Tahun Ajaran 2020


1. Coba jelaskan apa yang dimaksud dengan penelitian ilmiah,penggolongan
penelitian,dan mengapa bidan harus mempelajari metodologi penelitian!
jawaban :

1. Penelitian adalah suatu upaya pengumpulan, pengolahan, penyajian, dan analisa


data yang dilakukan secara sistematis, teliti dan mendalam dalam rangka
mencarikan jalan keluar dan atau pun jawaban terhadap masalah yang
ditemukan (Azrul Azwar, Joedo Prihartono, 2003)
2. Research is the systematic approach to obtaining new and reliable knowledge.
(Ethridge, 1995 : 16)
3. atau Penelitian secara sederhana dapat didefinisikan sebagai usaha dan cara
atau studi untuk mengamati, menyelidiki, menemukan, mengembangkan, dan
menguji kebenaran suatu pengetahuan atau pendapat yang dapat
dipertanggungjawabkan secara ilmiah. (Budiman Chandra, 2008)
4. Penelitian adalah cara yang sistematis untuk menjawab masalah yang sedang
diteliti dengan menggunakan metode ilmiah yang teratur dan tuntas. (Azis Alimul
Hidayat, 2007)
5. Penelitian adalah penyelidikan ilmiah yang dilakukan dengan mempergunakan
sistimatika ilmiah (scientific methode). (deduktif – induktif). Hasil Riset adalah
teori.
6. Penelitian ilmiah adalah penyelidikan yang sistematis, terkontrol, empiris, dan
kritis, tentang fenomen-fenomen alami, dengan dipandu oleh teori dan hipotesis-
hipotesis tentang hubungan yang dikira terdapat antara fenomen-fenomen itu

Jadi dapat disimpulkan bahwa penelitan adalah proses untuk mengungkapkan


kenyataan dengan cara mengumpulkan data,dilakukan analisis pembuktian
(verifikasi),sehingga dihasilkan fakta (kebenaran relatip)

Dalam penggolongan penelitian dibagi menjadi 5 yaitu :

1. penggolongan penelitian menurut tujuan penggunaannya

 penelitian dasar atau penelitian murni (pure research)

 penelitian terapan (applied research)


2. penggolongan penelitian menurut pendekatan terhadap sifat masalahnya

 penelitian eksperimental

 penelitian survey

 penelitian ex post facto

 penelitian naturalistik/kualitatif

 penelitian kebijakan

 penelitian tindakan

 penelitian evaluasi

 penelitian sejarah / historis

3. penggolongan penelitian menurut tempat dimana dilakukannya

 penelitian perpustakaan

 penelitian laboratorium

 penelitian lapangan/kancah

4.penggolongan penelitian menurut jenis data dan analisis data yang digunakan

 penelitian kualitatif

 penelitian kuantitatif

5.penggolongan penelitian menurut eksplanasi atau penjelasan sifat masalahnya

 penelitian deskriptif

 penelitian komparatif

 penelitian asosiatif

Lalu mengapa mahasiswa bidan harus mempelajari metodologi penelitian yaitu


sebagai suatu upaya untuk memahami permasalahan-permasalahan yang
dihadapi dalam bidang kesehatan, baik kuratif/klinis maupun preventif/kesehatan
masyarakat, serta masalah-masalah yang berkaitan dengannya. Dengan
mencari bukti yang muncul, dan dilakukan melalui langkah-langkah tertentu yang
bersifat ilmiah, sistematis, dan logis dan untuk mengumpulkan informasi atau
data mengenai kesehatan serta data lain yang terkait dengan kesehatan yang
digunakan sebagai data dasar bagi kepentingan perencanaan, pelaksanaan,
pengembangan, dan evaluasiprogram layanan kesehatan.

2. Coba anda jelaskan apa saja yang termasuk metode dalam penelitian
ilmiah dan sebutkan apa saja bidang ilmu kebidanan yang bisa diteliti !
Jawaban :

1. Metode filosofis

2.metoda deskriftif

3.metode historis

4.metode eksperimen

5.grounded research

6.metode penelitian tindakan (action research)

Adapun bidang ilmu kebidanan yang bisa diteliti yaitu :

Kehamilan,persalinan,Nifas,Patologi Kebidanan,Kebidanan Komunitas,Neonatus,


bayi, Balita,KB dan Kesehatan Reproduksi.

3. coba anda jelaskan bagaimanakah cara membuat judul penelitian yang


baik dengan menggunakan rumus 4 W + 1 H dan berikan contohnya, baik
deskriftif maupun yang analitik!

Jawaban :

Syarat umum judul yang baik

 Menarik minat peneliti

 Mampu dilaksanakan oleh peneliti


 Tersedia cukup data

 Hindari duplikasi dengan judul yang lain

 Berisi variabel yang diteliti

 Berupa kalimat pernyataan

 singkat, dan tepat

Mengandung unsur 4w + 1H

What : Apa yang akan ditelitinya


Who : Siapa yang akan ditelitinya
Where : Dimana akan ditelitinya
When : Kapan ditelitinya
How : Bagaimana cara menelitinya

Contoh Deskriptif (gambaran)

Gambaran pengetahuan dan sikap ibu tentang tanda bahaya pada bayi baru
lahir di RSUD Sayang Tahun 2020

WHAT? Pengetahuan dan sikap tentang tanda bahaya pada bayi baru lahir
WHO? Ibu
WHERE? DI RSUD Sayang
WHEN? Tahun 2020
HOW? Gambaran : Deskriptif

Contoh Analitik

Pengaruh Cara Perawatan Payudara terhadap Kelancaran Pengeluaran ASI


pada Ibu Postpartum yang dirawat di Ruang Bersalin RSUD Sayang Tahun 2020

WHAT?

 Kelancaran Pengeluaran ASI

 Cara Perawatan Payudara


 WHO? Ibu Postpartum
WHERE? Ruang Bersalin RSUD Cianjur
WHEN? Tahun 2018
HOW? Pengaruh : Analitik

4. coba anda jelaskan bagaimanakah cara menyusun rumusan


masalah,tujuan penelitian,dan manfaat penelitian beserta dengan
contohnya!

Jawaban :

Cara menyusun rumusan masalah :


- Masalah harus ada nilai bagi penelitian
- asli (“dalam arti belum pernah diteliti oleh orang lain”)
-harus menyatakan hubungan
-terdapat dua konsep atau lebih

Rumusan masalah harus memiliki konsekuensi terhadap :

1.Relevansi maksud dan tujuan dari penelitian


2.kerangka konsep
3.metode penelitian
rumusan masalah dapat berupa :
1.pernyataan masalah (Problem Statement)
2.pertanyaan masalah (Research Question)

3.masalah harus merupakan hal yang penting untuk diteliti


4.masalah harus dapat diuji

5.masalah haruss dinyatakan dalam bentuk pertanyaan

6.rumuskan dalam bentuk pertanyaan


7. Jelas dan padat,berisi konsep/konstruk/variable yang akan diteliti

8.harus tersedia data untuk memecahkan masalah

9.dasar bagi rumusan hipotesa

10.masalah adalah dasar bagi “judul penelitian”


Contohnya:

Hubungan Simetris : berdasarkan sifat kesamaan bukan pada hubungan sebab


akibat atau saling mempengaruhi
Judulnya:
Hubungan antara Pengetahuan dan Sikap Bidan dalam Asuhan Persalinan
Normal (APN) di Wilayah Puskesmas sukaresmi Tahun 2020
Rumusan Masalah:
Bagaimanakah Hubungan antara Pengetahuan dan Sikap Bidan dalam Asuhan
Persalinan Normal (APN) di Wilayah Puskesmas sukaresmi Tahun 2020

Hubungan Kausal : merupakan hubungan sebab akibat yang saling


mempengaruhi antar-variabel yang digunakan dalam penelitian
Judulnya:
Pengaruh Cara Perawatan Payudara terhadap Kelancaran Pengeluaran ASI
pada Ibu Postpartum yang dirawat di RSUD Sayang Tahun 2020

Rumusan Masalah:
Bagaimanakah Pengaruh Cara Perawatan Payudara terhadap Kelancaran
Pengeluaran ASI pada Ibu Postpartum yang dirawat di RSUD Sayang Tahun
2020 ?

Hubungan Interaktif : merupakan hubungan antarvariabel yang diukur dimana


terdapat interaksi tetapi belum diketahui mana varibel indevenden dan dependen
Judulnya:
Hubungan antara Motivasi dan Prestasi Kerja Tenaga Kesehatan yang Bekerja
di RSUD SayangTahun 2020

Rumusan Masalah:
Adakah Hubungan antara Motivasi dan Prestasi Kerja Tenaga Kesehatan yang
Bekerja di RSUD Sayang Tahun 2020
Contoh lain :

Faktor – faktor yang berhubungan dengan kejadian kanker serviks di RSUP Dr.
Hasan Sadikin Bandung Tahun 2020
Rumusan penelitian :
Faktor – faktor apa sajakah yang berhubungan dengan kejadian kanker serviks
di RSUP Dr. Hasan sadikin bandung tahun 2020?

Tujuan penelitian

 Tujuan penelitian : Suatu indikasi kearah-mana, atau data (informasi) apa


yang akan dicari melalui penelitian itu.

 Tujuan penelitian : Tindak lanjut dari masalah yang telah dirumuskan

 Tujuan penelitian dapat dilakukan secara singkat  Menjajaki 


Menguraikan  Menerapkan  Mengidentifikasi  Menganalisis 
Membuktikan  Membuat prototipe

Tujuan Penelitian :

 Tujuan Umum

 Tujuan Khusus

Secara umum tujuan semua jenis penelitian kesehatan itu antara lain adalah :

 Menemukan atau menguji fakta baru maupun fakta lama sehubungan


dengan bidang kesehatan atau kedokteran

 Mengadakan analisis terhadap hubungan atau interaksi antara fakta-fakta


yang ditemukan dalam bidang kesehatan atau kedokteran

 Menjelaskan tentang fakta yang ditemukan serta hubungannya dengan


teori-teori yang ada

 Mengembangkan alat, teori atau konsep baru dalam bidang kesehatan


/kedokteran yang memberi kemungkinan bagi peningkatan kesehatan
masyarakat khususnya, dan peningkatan kesejahteraan umat manusia
pada umumnya

Cara Menulis Tujuan Penelitian


 Tujuan penelitian : Merupakan kegiatan yang dilakukan setelah masalah
selesai dirumuskan

 Tujuan penelitian penting untuk  Mengidentifikasi  Menjelaskan 


Mempelajari  Membuktikan  Mengkaji  Memprediksi alternatif
pemecahan masalah penelitian  Menentukan arah dan rencana
penelitian

 Tujuan penelitian : Umum dan Khusus

 Tujuan penelitian : Harus relevan dengan masalah yang dirumuskan

 Tujuan penelitian : Mempermudah peneliti untuk mendapatkan hasil yang


diharapkan

 Tujuan penelitian harus : Jelas, ringkas, ditulis menggunakan kata kerja


operasional

 Tujuan penelitian : Menggambarkan judul yang hendak dicapai secara


umum

Contohnya :

Pengaruh Cara Perawatan Payudara terhadap Kelancaran Pengeluaran ASI


pada Ibu Postpartum yang dirawat di Ruang Bersalin RSUD Cianjur Tahun 2019
-Tujuan Umum
Untuk mengetahui pengaruh cara perawatan payudara terhadap kelancaran
pengeluaran ASI pada Ibu Postpartum yang dirawat di Ruang Bersalin RSUD
Cianjur Tahun 2019
-Tujuan Khusus
- Mengahui gambaran kelancaran pengeluaran ASI pada Ibu Postpartum yang
dirawat di Ruang Bersalin RSUD Cianjur Tahun 2019
- Mengetahui gambaran cara perawatan payudara pada Ibu Postpartum yang
dirawat di Ruang Bersalin RSUD Cianjur Tahun 2019
- Mengetahui pengaruh cara perawatan payudara terhadap kelancaran
pengeluaran ASI pada Ibu Postpartum yang dirawat di Ruang Bersalin RSUD
Cianjur Tahun 2019
Manfaat penelitian

Secara singkat manfaat penelitian kesehatan dapat diidentifikasi sebagai


berikut :

 Hasil penelitian dapat digunakan untuk menggambarkan tentang keadaan


atau status kesehatan individu, kelompok , maupun masyarakat

 Hasil penelitian kesehatan dapat digunakan untuk menggambarkan


kemampuan sumber daya, dan kemungkinan sumber daya tersebut guna
mendukung pengembangan pelayanan kesehatan yang direncanakan

 Hasil penelitian kesehatan dapat dijadikan sarana diagnosis dalam


mencari sebab masalah kesehatan, atau kegagalan-kegagalan yang
terjadi di dalam sistem pelayanan kesehatan. Dengan demikian akan
memudahkan pencarian alternatif pemecahan masalah–masalah
kesehatan tersebut

 Hasil penelitian kesehatan dapat dijadikan sarana untuk menyususn


kebujaksanaan dalam menyusun strategi pengembangan sistem
pelayanan kesehatan
-Hasil penelitian kesehatan dapat melukiskan kemampuan dalam
pembiayaan, peralatan, dan ketenagakerjaan baik secara kuantitas
maupun secara kualitas guna mendukung sistem kesehatan
-
kebidanan, Seni Pemecahan masalah, Pengembangan institusi, profesi
kebidanan, dan kesehatan pasien

Manfaat penelitian :
- Manfaat Teoritik
- Manfaat Praktis
Manfaat Teoritis : Manfaat yang dapat membantu kita untuk lebih
memahami suatu konsep atau teori dalam suatu disiplin ilmu
Manfaat Praktis : Manfaat yang bersifat terapan dan dapat segera
digunakan untuk keperluan praktis seperti memecahkan suatu masalah,
membuat keputusan, atau memperbaiki suatu program yang sedang
berjalan

5. coba anda jelskan apa yang dimaksud dengan tinjauan pustaka,cara


mendapatkan sumber pustaka,dan kerangka teori (khusus kerangka teori
bukan contohnya!

 Tinjauan pustaka adalah hasil meninjau,pandangan,pendapat (sesudah


menyelidiki atau mempelajari).
Cara mendapatkan sumber pustaka :
 White literature : buku yang diterbitkan (ISBN),Jurnal (ISSN)
 Grey literature : tulisan yang belum diterbitkan
Makalah yang tidak diterbitkan,seperti : skripsi,thesis,dan disertasi
 Berbagai harian atau surat kabar
 Laporan – laporan penelitian

Kerangka teori

Faktor predisposisi

- pendidikan
- pengetahuan
- sikap
- persepsi

Faktor pendukung

- Pendapatan Perilaku pemberi ASI


keluarga
- ketersediaan waktu

Faktor penguat

-sikap petugas
-orang tua
6. coba anda jelaskan apa yang dimaksud dengan paradigm penelitian dan
berikan contohnya!
 Merupakan pola pikir yang menunjukan hubungan antar variabel yang
akan diteliti.
 Secara operasional paradigma Penelitian merupakan esensi dari tinjauan
pustaka sebagai dasar membuat kerangkan konsep penelitian.
 Paradigma penelitian dapat digunakan sebagai panduan dalam
merumuskan hipotesis jika ada, menentukan teknik analisis data.

Contohnya :

Faktor-faktor yang berhubungan dengan Perilaku Pemberian ASI pada Ibu yang
Mempunyai Bayi di Puskesmas Cibeber Selatan Kota Cianjur Tahun 2020

Faktor pendukung Perilaku pemberi ASI

-Pendapatan keluarga
-ketersediaan waktu

Anda mungkin juga menyukai