Anda di halaman 1dari 22

MAKALAH BEDAH BUKU

DALIH PEMBUNUHAN MASAL:


G30S PKI DAN KUDETA SUHARTO
Disusun untuk memenuhi tugas

Perpustakaan

Nama : FIKRI FADURRAHMAN

NIM : 3195213

Prodi : TEKNIK PEMELIHARAAN MESIN


OTOMASI(TPMO)

AKADEMI KOMUNITAS TOYOTA


INDONESIA
PRODI TEKNIK PEMELIHARAAN MESIN OTOMASI
KARAWANG
2020

i
KATA PENGANTAR
Puji syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT. yang telah
memberikan rahmat, taufik dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat
menyelesaikan makalah Bedah Buku ini.
Shalawat serta salam selalu kita haturkan kepada junjungan kita, nabi
Muhammad SAW. yang atas perjuangan beliau kita dapat tetap hidup dibawah
naungan cahaya rahmat dan dapat terus menuntut ilmu guna mendapat derajat
kemuliaan di sisi-Nya serta dapat lebih mengenal hakikat-Nya.
Makalah Bedah Buku ini telah disusun dan dirangkai dengan sebaik-
baiknya guna melengkapi tugas perkuliahan online pada bidang perpustakaan.
Semoga makalah ini dapat dipahami dengan baik bagi para pembacanya dan dapat
bermanfaat, baik dari penulis pribadi sebagai penyusun maupun bagi para
pembaca. Sebelumnya penulis memohon maaf apabila ada kata-kata yang kurang
berkenan. Maka dari itu, penulis memohon kritik dan saran untuk
kedepannya.demi perbaikan di masa mendatang.

Karawang, September 2020

Penulis

ii
Daftar Isi
Kata Pengantar .................................................................................................... ii
Daftar Isi .............................................................................................................. iii

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang................................................................................................ 1
1.2 Rumusan Masalah........................................................................................... 2
1.3 Tujuan.............................................................................................. 2
1.4 Manfaat...................................................................................................... 2

BAB II PEMBAHASAN
2.1 Gagasan Utama................................................................................................. 3
2.2 Sub-Sub Tema................................................................................................... 5

BAB III BEDAH BUKU UMUM


3.1 Tampilan..................................................................................... 17
3.2 Isi..................................................................................... 17

BAB II PEMBAHASAN
4.1 Simpulan..................................................................................... 18
4.2 Saran......................................................................................... 19

iii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Buku tulisan John Roosa dengan judul asli Pretext for Mass Murder: The
September 30th Movement and Suharto’s Coup d’Etat in Indonesia. Atau dalam
terjemahan bahasa Indonesia berjudul Dalih Pembunuhan Massal: Gerakan 30
September dan Kudeta Suharto, sangat menarik untuk dikaji/review. Penulis
memilih buku ini karena buku tersebut sepengatahuan penulis merupakan buku
tentang G-30S terbaru yang ditulis penulis asing.

Buku tersebut memberikan sumber sejarah baru yang diketahui penulis,


yang sangat jarang diangkat oleh penulis-penulis lain, seperti “Dokumen
Supardjo”. Buku tulisan Roosa tersebut juga merupakan satu dari sekian banyak
buku yang kembali menitikberatkan kesalahan pada sosok seorang Suharto.
Suharto dianggap sebagai seorang oportunis yang sangat pandai memanfaatkan
kesempatan dalam kesempitan. Atas nama Pancasila dan NKRI ia tampil bak
seorang dewa, dengan menyapu rata PKI yang dituduh sebagai dalang dari G-30S
untuk mencapai puncak kekuasaan.

Dokumen Supardjo merupakan tulisan pribadi Supardjo, seseorang yang


dipilih sebagai Wakil Komandan G-30S, walaupun pada beberapa kesempatan
Supardjo mengelak bahwa bukan ia yang menulisnya. Inti dari dokumen tersebut
yaitu kritik otokritik terhadap peritiwa G-30S yang menemui kegagalan. Selain
Dokumen Supardjo, seperti tulisan-tulisan lain yang mengangkat G-30S,
kehadiran tokoh Suharto tidak dapat dipisahkan dari cerita. Menurut Roosa,
Suharto berhasil memanfaatkan G-30S untuk membantai PKI sebagai tertuduh
dan merongrong kekuasaan Sukarno secara perlahan, yang disebut olehnya
sebagai kudeta merangkak.

1
1.2 Rumusan Masalah

1. Apa yang dimaksud dengan kudeta?


2. Apa yang melatarbelakangi terjadinya kudeta pada era kepemimpinan
Sukarno?

1.3 Tujuan

1. Untuk mengetahui apa yang dimaksud denga kudeta.


2. Mengtahui apa penyebab yang melatarbelakangi terjadinya kudeta pada
era kepemimpinan Sukarno.

1.4 Manfaat

Manfaat yang didapatkan dari makalah ini adalah sebagai bahan


pengajaran dibidang sejarah maupun penelitian guna mengetahui apa itu Gerakan
30 September atau yang akrab disapa dengan G-30-S pada buku ini, serta siapa
saja tokoh yang terlibat dari Gerakan 30 September tersebut.

2
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Gagasan Utama

Bagian latar (dimulainya kecurigaan atau kejanggalan) pada bab I & 2,


lalu sekumpulan dokumen (dianggap sebagai petunjuk) guna menjelaskan
kronologis pada bab 3-6, dan endingnya bab 7, seperti halnya detective
penulis merancangkan kembali “kisah sebenarnya” dalam bentuk narasi linier.
Inilah cara sejahrawan mengungkap teka-teki masa lalu.

Dalam bab pertama, “kesemerawutan fakta-fakta” adalah bab yang


berisikan kejanggalan-kejanggalan dalam awal mula gerakan ini. Seperti
komposisi pasukan, pengumuman penting dalam radio, letak posisi Soekarno,
dan suasana di Kostrad yang biasa saja (markas Soeharto).

Dalam bab kedua , “penjelasan tentang G-30-S” merupakan pendekatan


hipotesa mengenai untuk apa sebenarnya G-30-S. Apakah mungkin G-30-S
sebagai usaha kudeta PKI, ataukah G-30-S ini sebagai persekutuan antara
jenderal junior angkatan darat dan PKI guna melindungi Soekarno, ataukah G-
30-S dipakai sebagai alat para jenderal senior AD juga Soeharto untuk
menyingkirkan PKI serta mendongkel Soekarno.

Pada bab ketiga ”dokumen Supardjo”, kepingan petunjuk pertama.


Supardjo adalah orang kedua yang namanya disebutkan dalam siaran radio 1
Oktober 1965. Namun, anehnya Supardjo tidak paham apa sebenarnya tujuan
gerakan ini. Beliau baru bergabung dengan kelompok sehari sebelum
pelaksanaan. Artinya beliau tidak sempat mengikuti jalannya rapat gerakan.
Mengingat tujuannya sama yaitu menyelamatkan Soekarno dari Dewan
Jenderal, Supardjo percaya saja rencana mereka. Kemudian Supardjo adalah

3
Perwira tertinggi diantara anggota G-30-S mengapa bukan beliau yang
memimpin mengingat jejak rekor hebatnya saat memegang komando.

Pada bab keempat “Sjam dan Biro Chusus”, merupakan perwakilan PKI
langsung dalam gerakan ini. Sjam adalah sosok kepercayaan D.N. Aidit (ketua
PKI), tapi dicurigai pula sebagai agen intelijen angkatan darat. Sjam-lah yang
mengkoordinir jalannya gerakan G-30-S lalu diterjemahkan oleh Soeharto dan
Angkatan Darat, bahwa semua relawan serta afiliasi PKI terlibat. Biro Chusus
sendiri merupakan tim intelijen PKI yang juga berhubungan secara rahasia
dengan Angkatan Darat. Anehnya banyak anggota bahkan sampai dewan
pimpinan tidak mengetahui keberadaan BC.

Pada bab kelima “Aidit, PKI, dan G-30-S”, merupakan pemaparan apakah
Aidit selaku pimpinan PKI memegang peran penting. Ternyata di dalam bab
ini Aidit digambarkan seperti sosok pemimpin yang dikelabui oleh orang
kepercayaannya, Sjam. Peran Aidit hanya sampai menyetujui karena beliau
“percaya” kematangan rencana Sjam.

Pada bab keenam “Soeharto, Angkatan Darat, dan Amerika Serikat”.


Dalam bab ini diceritakan terdapat kubu kontra-Soekarno yaitu angkatan Darat
dengan Amerika dibelakangnya. Mereka disebut dengan nama dewan jenderal.
Dewan jenderal tidak menyukai Soekarno yang dianggap dipengaruhi PKI
(padahal tidak). Juga geram dengan kekerasan Soekarno untuk menasionalkan
perekonomian negara (tidak ada investasi asing), disebut politik bebas aktif.
Amerika Serikat yang sudah mengincar kekayaan alam Indonesia cemas
bahwa mereka akan kehilangan negara berpotensi se Asia Tenggara ini. Maka
mereka (dewan jenderal dengan Amerika) merancang suatu aksi rahasia (entah
apa) untuk mengatasi Soekarno dkk.

4
Pada bab ketujuh,”menjalin cerita baru”. Semua dokumen dari setiap bab
dirangkai kembali sehingga menjadi sebuah kisah yang mendekati kronologis
G-30-S.

2.2 Sub Sub Tema

1. Bab Satu (Kesemrawutan Fakta-Fakta)

Bab ini menceritakan latar dimana mulai timbulnya kecurigaan


atau kejanggalan-kejanggalan pada gerakan ini (G-30-S). Dimulai dari
komposisi pasukan, pengumuman penting yang disampaikan melalui
radio, letak posisi Sukarno, hingga suasana di Kostrad yang biasa saja
(Markas Suharto).

Pada bab ini Gerakan 30 September menyatakan keberadaan


dirinya untuk kali pertama melalui siaran RRI (Radio Republik Indonesia)
pusat, pada pagi hari 1 Oktober 1965. Pasukan-pasukan yang setia kepada
G-30-S menduduki stasiun pusat RRI dan memaksa sang penyiar
membacakan sebuah dokumen terketik untuk siaran pagi itu. Mereka yang
memasang radio sekitar pukul 7.15 menangkap pengumuman selama
sepuluh menit yang terdengar seperti warta berita biasa saja. Para
penggerak G-30-S menulis pernyataan mereka tidak dalam gaya bicara
orang pertama, tetapi orang ketiga, seakan-akan seorang wartawan yang
menyusun pernyataan tersebut. Siaran itu dua kali menyebutkan “menurut
keterangan yang didapat dari Letnan Kolonel Untung, Komandan Gerakan
30 September,” sehingga memberi kesan bahwa berita radio itu mengutip
dari dokumen lain. Suara mengelabui dari orang ketiga ini memberi
suasana berita yang menentramkan. Seakan-akan para penyiar radio masih
bertugas seperti biasa dan tidak ada pasukan bersenjata menyerbu masuk
dan menyela siaran yang sedang berlangsung. Dengan demikian
pernyataan pertama G-30-S tidak tampak disampaikan oleh gerakan itu

5
sendiri, tapi justru oleh bagian berita stasiun RRI. Ini merupakan awal dari
serangkaian panjang ketidaksesuaian antara apa yang tampak dan apa yang
nyata.

Berita itu menyatakan bahwa G-30-S telah menahan “sejumlah


jenderal” dan akan segera mengambil langkah lebih lanjut. Direncanakan
akan ada “tindakan-tindakan di seluruh Indonesia yang ditujukan kepada
kaki tangan dan simpatisan-simpatisan Dewan Jenderal.” Siapa saja yang
akan melaksanakan aksi-aksi itu tidak disebutkan pada buku ini. Suatu
badan bernama “Dewan Revolusi Indonesia” akan dibentuk di Jakarta dan
akan bertindak sebagai semacam kekuasaan eksekutif. Semua “partai-
partai, ormas-ormas, surat kabar-surat kabar dan majalah-majalah” harus
“menyatakan kesetiaannya” kepada Dewan Revolusi Indonesia jika
mereka ingin mendapat ijin untuk terus bekerja. Dewan-dewan revolusi di
tingkat lebih rendah akan dibentuk di setiap jenjang administrasi
pemerintahan, mulai dari provinsi sampai ke desa. Pengumuman ini
menjanjikan bahwa rincian tentang Dewan Revolusi akan disiarkan
melalui surat keputusan berikutnya.

Selain mengambil alih stasiun radio dan memaksa penyiar untuk


membacakan pernyataan mereka, pasukan-pasukan G-30-S juga
menduduki Lapangan Merdeka, yang terletak di depan stasiun RRI. Di
sepanjang empat sisi lapangan rumput yang luas ini berdiri pusat-pusat
kekuasaan terpenting negara: istana presiden, markas ABRI, kementerian
pertahanan, markas Kostrad, dan Kedutaan Besar Amerika Serikat. Di
tengah lapangan berdiri monumen perjuangan kemerdekaan, Monumen
Nasional, setinggi 137 meter. Apabila bentangan kepulauan Indonesia
memiliki locus kekuasaan politik, Lapangan Merdeka inilah tempatnya.

6
Peta 1. Lapangan Merdeka

Sebagian besar dari sekitar seribu prajurit yang berada di lapangan


ini berasal dari dua batalyon Angkatan Darat: Batalyon 454 dari Jawa
Tengah dan Batalyon 530 dari Jawa Timur. Pasukan-pasukan ini
ditempatkan di sisi utara lapangan di depan istana, di sisi barat di depan
RRI, dan di sisi selatan dekat gedung telekomunikasi yang juga mereka
duduki dan mereka tutup. Jaringan telepon di Jakarta mereka putus.
Dengan mengambil posisi di lapangan pusat ini, satu bagian dari
pasukan G-30-S membuat dirinya tertampak. Yang lebih tersembunyi
adalah kesatuan lain yang beroperasi dari Lubang Buaya, kawasan kebun
karet tak berpenghuni sekitar tujuh mil di selatan Lapangan Merdeka. Pada

7
saat siaran radio yang pertama tersiar, pasukan-pasukan ini sudah
melaksanakan tugas mereka di balik selubung kegelapan. Mereka
berkumpul di Lubang Buaya sepanjang malam pada tanggal 30 September
dan mendapat perintah untuk menculik tujuh jenderal yang diduga anggota
Dewan Jenderal. Pasukan dibagi menjadi tujuh kelompok, dan setiap
kelompok diperintahkan untuk menangkap seorang jenderal dari rumahnya
dan membawanya ke Lubang Buaya. Berbagai kelompok ini naik truk
sekitar pukul 3.15 pagi buta dan berangkat menuju pusat kota yang
berjarak waktu tiga puluh sampai empat puluh lima menit. Sebagian besar
kelompok menuju daerah Menteng, tempat kediaman banyak pejabat
tinggi pemerintah. Sasaran mereka ialah Jenderal A.H. Nasution (Menteri
Pertahanan), Letnan Jenderal Achmad Yani (Panglima Angkatan Darat),
lima Staf Umum Angkatan Darat: Mayor Jenderal S. Parman, Mayor
Jenderal Mas Tirtodarmo Harjono, Mayor Jenderal R. Suprapto, Brigadir
Jenderal Soetojo Siswomihardjo, dan Brigadir Jenderal Donald Ishak
Pandjaitan.

Pasukan-pasukan bergerak melalui jalan-jalan sunyi dan singgah di


rumah-rumah yang sudah terlelap. Enam kelompok berhasil menangkap
sasaran mereka dan segera kembali ke Lubang Buaya. Kelompok ketujuh,
yang ditugasi menangkap sasaran paling pentingn yakni Jenderal

8
Nasution, kembali dengan ajudannya saja. Di tengah kekalutan
penggerebekan, pasukan menembak anak perempuan Nasution yang
berumur lima tahun dan seorang prajurit kawal yang berada di depan
rumah sebelahnya, yaitu rumah Wakil Perdana Menteri II (Waperdam II)
Johannes Leimena. Nasution berhasil melompati tembok belakang
kediamannya dan bersembunyi di rumah tetangga, yaitu Duta Besar Irak.
Walaupun terjadi kegemparan di Menteng akibat bunyi tembak-
menembak, tujuh kelompok penculik berhasil dengan cepat kembali ke
Lubang Buaya tanpa dikenali atau dikejar. Sampai selambat-lambatnya
sekitar pukul 5.30 pagi G-30-S telah menahan enam orang jenderal dan
satu orang letnan di suatu sudut terpencil yang kurang dikenal di kota
Jakarta.

Sementara itu pimpinan G-30-S berkumpul di pangkalan AURI di


Halim tepat di sebelah utara Lubang Buaya. Seorang kurir datang memberi
tahu mereka bahwa perwira-perwira yang diculik telah tiba. Dengan
selesainya operasi penculikan, pimpinan G-30-S mengutus tiga perwira
mereka yaitu Brigjen M.A. Supardjo, Kapten Sukirno dari Batalyon 454,
dan Mayor Bambang Supeno dari Batalyon 530 ke istana untuk
menghadap Presiden Sukarno. Supardjo, komandan pasukan tempur di
Kalimantan, di sepanjang perbatasan dengan Malaysia, telah tiba di Jakarta
tiga hari sebelumnya (28 September 1965). Sukirno dan Supeno
memimpin batalyon-batalyon yang ditempatkan di Lapangan Merdeka.
Sekitar pukul 6 pagi trio perwira itu, dengan berkendaraan jip melaju ke
arah utara, menuju istana presiden. Bersama mereka ada dua personil lain,
seorang perwira AURI, Letnan Kolonel Heru Atmodjo, dan seorang
prajurit yang bertugas sebagai pengemudi jip.

Ketika Supardjo dan rekan-rekannya tiba di istana, para pengawal


di pintu masuk memberi tahu bahwa Presiden Sukarno tidak ada di istana.
Tidak jelas apa kiranya yang akan dilakukan ketiga perwira itu andaikata
presiden ada. Pada sidang pengadilannya tahun 1967 Supardjo

9
menyatakan ia bermaksud memberi tahu Sukarno tentang G-30-S dan meminta
kepadanya agar mengambil tindakan terhadap Dewan Jenderal. Barangkali
rencana G-30-S adalah membawa jenderal-jenderal yang diculik ke istana
dan meminta presiden agar mengesahkan penahanan terhadap mereka,
serta memerintahkan pengadilan terhadap mereka atas tindakan makar.
Atau G-30-S mungkin hendak membawa Sukarno ke Halim untuk bertemu
dengan jenderal-jenderal itu di sana. Dalam pemberitaan pertama mereka,
yang disiarkan pada sekitar pukul 7.15 pagi, G-30-S menyatakan bahwa
Presiden Sukarno “selamat dalam lindungan Gerakan 30 September.”
Agaknya G-30-S berniat memberikan perlindungan terhadap presiden
entah di istana atau di Halim. Sementara Supardjo bersama dua komandan
batalyon sedang menunggunya, Sukarno dibawa kembali ke istana dari
rumah istri ketiganya, Dewi, tempat ia bermalam. Pejabat komandan
pasukan kawal istana, Kolonel H. Maulwi Saelan, melalui radio
menghubungi pasukan kawal Sukarno dan meminta agar mereka menjauhi
istana karena banyak pasukan tak dikenal yang ditempatkan di depan
istana. Saelan mengirim pesan radio dari rumah istri keempat Sukarno,
Harjati, di kawasan Grogol. Sejak pagi ia telah pergi ke rumah Harjati
untuk mencari Sukarno. Atas saran Saelan presiden dan para pengawalnya
langsung menuju rumah Harjati. Mereka tiba di sana sekitar pukul 7.00
pagi.

Ketidakmampuan G-30-S menempatkan Sukarno “di bawah


perlindungannya” terasa aneh, mengingat bahwa tugas dari orang yang
dianggap sebagai komandan G-30-S, Letkol Untung, ialah mengetahui
tempat presiden berada. Untung memimpin satu batalyon pengawal istana.
Pada 30 September malam ia menjadi bagian dari kelompok keamanan
Sukarno ketika ia berbicara di depan Konfernas Ahli Teknik di stadion
Senayan Jakarta sampai sekitar pukul 23.00. Bahkan ketika Untung sudah
pindah ke Pangkalan Udara Halim sesudah konfernas usai, seharusnya ia
dengan mudah selalu dapat melacak keberadaan Sukarno dengan

10
menghubungi perwira-perwira lain dalam pasukan kawal istana. Tugas
menjaga istana di waktu malam bergilir di antara empat satuan kawal;
masing-masing dari empat angkatan yaitu Angkatan Darat, Angkatan Laut,
Angkatan Udara, dan Angkatan Kepolisian mempunyai satu detasemen
yang diperbantukan untuk istana. Pada malam itu giliran jatuh pada satuan
dari Angkatan Darat, yaitu Untung dan anak buahnya. Mereka seharusnya
sudah mengetahui pada sekitar tengah malam bahwa presiden tidak
bermalam di istana. Untung, seperti juga Saelan, dari pengalaman tentu
sudah mengetahui bahwa presiden sering tidur di rumah para istrinya.
Dengan pengetahuan bersama dari sekitar enam puluh orang prajurit
pengawal presiden yang ada di dalam G-30-S, bagaimana mungkin
Untung tidak dapat melacak keberadaan Sukarno? Ini merupakan
keganjilan yang jarang mendapat perhatian: seorang perwira tinggi dalam
pasukan kawal presiden, memimpin aksi untuk menyelamatkan presiden,
tidak mengetahui lokasi sang presiden, padahal pengetahuan tentangnya
merupakan unsur yang sangat penting dalam seluruh rencana. Dengan
demikian G-30-S bekerja dengan tujuan yang saling berselisih. Sekitar
pukul 4.00 pagi G-30-S menempatkan pasukan di depan istana yang
kosong, membuat Sukarno menjauhi istana, sehingga mengakhiri harapan
bahwa misi Supardjo akan berhasil.

2. Bab Dua (Penjelasan Tentang G-30-S)

Pada bab ini, mulai timbul banyak pertanyaan seperti mengapa


sebuah gerakan yang menyatakan diri kepada umum pada 1 Oktober
menamai dirinya dengan tanggal hari sebelumnya? Mengapa sebuah
gerakan yang menyatakan diri sebagai murni tindakan intern Angkatan
Darat juga memutuskan mendemisionerkan kabinet Presiden Sukarno dan
membentuk pemerintahan baru atas dasar “dewan revolusi”? Mengapa
sebuah gerakan yang menyatakan diri sebagai usaha untuk mencegah kup
terhadap Presiden Sukarno tidak tegas-tegas menyatakan bahwa ia akan

11
tetap menjadi presiden di dalam pemerintahan yang baru ini? Mengapa
sebuah gerakan yang ingin mengganti pemerintah tidak menggelar
pasukan untuk menguasai ibu kota sesuai dengan prosedur klasik dalam
kudeta? Mengapa gerakan ini tidak menculik Mayor Jenderal Suharto atau
bersiap untuk menghadapi pasukan-pasukan yang ada di bawah
komandonya? Sehingga membuat Gerakan 30 September terlihat sebagai
kemelut yang kusut tanpa kepaduan.

Ada empat pendekatan pokok untuk mengurai keganjilan-


keganjilan G-30-S dan menetapkan semacam koherensi terhadapnya.
Pendekatan pertama yaitu menurut penjelasan pihak militer Indonesia,
sejak hari-hari pertama Oktober sampai sekarang, G-30-S merupakan
siasat PKI ”sebagai sebuah institusi” untuk merebut kekuasaan negara.
Gerakan ini bukan sekadar sebuah pemberontakan atau kup, tapi awalan
revolusi sosial secara menyeluruh untuk melawan semua kekuatan
nonkomunis. Pendekatan kedua, dua ilmuwan dari Cornell University,
Anderson dan McVey, dalam analisis mereka pada Januari 1966,
mengemukakan pembacaan alternatif terhadap G-30-S. Mereka
menggarisbawahi pernyataan G-30-S sendiri, yaitu sebagai putsch intern
Angkatan Darat yang dilakukan oleh perwira-perwira bawahan.
Pendekatan ketiga, yang dikemukakan ilmuwan politik Harold Crouch,
bermaksud membuktikan bahwa pada hakikatnya G-30-S merupakan
kegiatan para perwira yang tidak puas tapi PKI juga memainkan peran
pendukung yang kuat. Pendekatan keempat dipelopori seorang sosiolog
Belanda, W.F. Wertheim, mengemukakan hipotesis bahwa Suharto dan
para jenderal Angkatan Darat antikomunis mengorganisasikan G-30-S
melalui agen ganda (khususnya Sjam) agar dapat menciptakan dalih untuk
menyerang PKI dan menggulingkan Sukarno. Izinkanlah saya
menguraikan keempat pendekatan tersebut secara rinci satu demi satu.

12
3. Bab Tiga (Dokumen Suparjo)

Pada bab ini diceritakan salah seorang konspirator G-30-S yang


ada di pangkalan udara Halim pada 1 Oktober, yaitu Brigadir Jenderal
Supardjo, menulis sebuah analisis postmortem tentang kegagalan mereka.
Tulisan ini diberinya judul “Beberapa Pendapat jang Mempengaruhi
Gagalnja ‘G-30-S’ Dipandang dari Sudut Militer”. Hingga sekarang para
peneliti tidak mengakui dokumen ini sebagaimana adanya: sumber utama
terpenting tentang G-30-S. Ini satu-satunya dokumen yang tersedia sampai
sekarang yang ditulis oleh pelaku G-30-S sebelum ia tertangkap. Dengan
demikian, informasi yang terkandung di dalamnya mempunyai bobot
keterandalan dan kejujuran yang khas. Supardjo menulis demi kepentingan
kawan-kawannya, bukan bagi para interogator dan penuntut umum yang
memusuhinya. Jika kita hendak menganalisis G-30-S lagi, sebaiknya kita
mulai dengan dokumen ini, melihat kesimpulan apa yang dapat ditarik dari
sana, dan kemudian memeriksa kembali bukti-bukti yang ada dengan
mempertimbangkan dokumen ini.

Tetapi tentu saja dokumen Subarjo tidak dapat menjawab semua


persoalan tentang G-30-S. Suparjo adalah seorang pribadi dengan sudut
pandang sendiri yang khusus. Supardjo juga bukan salah seorang pimpinan
inti G-30-S. Hanya lima orang yang memimpin G-30-S, dan kemungkinan
mengerti semua atau sebagian besar seluk-beluk dan kiat-kiatnya: Sjam,
Pono, Letnan Kolonel Untung, Kolonel Latief, dan Mayor Soejono. Pada
hari G-30-S dimulai Supardjo bersama lima tokoh itu berada di pangkalan
udara AURI di Halim, dan ia berperan selaku wakil mereka untuk
berhubungan dengan Presiden Sukarno. Tetapi ia sama sekali tidak
menghadiri rapat-rapat perencanaan mereka pada pekan-pekan
sebelumnya. Ia tiba di Jakarta hanya tiga hari sebelum aksi dimulai.
Sementara Supardjo bisa memenuhi janji judul dokumennya– “faktor-
faktor yang menyebabkan kegagalan” G-30-S – ia tidak mengerti semua
alasan kegagalan itu. Ketika ia melihat aksi digelar, ia kebingungan

13
menghadapi penalaran yang mendasari keputusan-keputusan tertentu. Di
sinilah ketidaktahuannya tentang diskusi-diskusi dan rapat-rapat
perencanaan sepanjang pekan-pekan sebelumnya menjadi penyebab dari
keterbatasan analisisnya. Selain itu, ia tidak banyak mengetahui tentang
status G-30-S di Jawa Tengah, provinsi tempat gerakan ini paling kuat.
Supardjo berusaha sangat rasional di dalam menuliskan analisisnya: pada
bagian pertama naskah ia laporkan peristiwa-peristiwa yang
disaksikannya, kemudian pada bagian kedua ia tuliskan pemahamannya
tentang peristiwa-peristiwa itu. Tentu saja, bisa jadi ia salah menangkap
peristiwa-peristiwa tertentu atau salah menafsirkan apa yang ia tangkap.

4. Bab Empat (Sjam dan Biro Chusus)

Dokumen Suparjo memungkinkan untuk membongkar sebuah


misteri yang berhubungan antara perwira militer (Untung, Latief, dan
Sujono) dan kelompok sipil (Sjam dan Pono) dalam kepemimpinan
Gerakan 30 September. Diantara kelima tokoh pimpinan inti tersebut,
Sjam tokoh yang terpenting. Tetapi cukup disayangkan bahwa dokumen
ini tidak dapat membantu menjawab pertanyaan-pertanyaan yang logis
yang kembali timbul seperti Siapa Sjam? Apakah Sjam pembantu setia
Aidit dan hanya mengikuti perintah? Kemudian, apakah Aidit pemimpin
G-30-S yang sebenarnya, yang memainkan Sjam dari belakang layar?
Atau, apakah Sjam mempunyai kemandirian, sehingga ia sendiri bisa
merancang G-30-S dan membiarkan Aidit tidak tahu detil rencana?
Apakah Sjam lebih bekerja untuk tentara ketimbang untuk Aidit? Ataukah
ia bekerja untuk pihak ketiga? Biro Chusus yang dipimpinnya itu apa, dan
bagaimana badan itu berfungsi di dalam partai?

5. Bab Lima (Aidit, PKI, dan G-30-S)

Pada bab ini menceritakan bahwa Aidit sedikitnya menyetujui


kerja sama Sjam dengen perwira militer untuk melancarkan serangan
mendahului pimpinan tertinggi Angkatan Darat (SUAD) dari bukti yang

14
ada. Menurut dokumen Supardjo, Sjam adalah organisator utama Gerakan
30 September. Menurut Hasan, ia bawahan setia Aidit. Jika dua
keterangan itu benar, maka dapat diduga bahwa Aidit lebih dari sekadar sosok
lugu yang mudah tertipu dalam G-30-S. Sampai di sini pertanyaan yang belum
terjawab adalah apakah Aidit yang memprakarsai G-30-S dan memberi
perintah kepada Sjam untuk melaksanakannya (sebagaimana diklaim versi
rezim Suharto) atau ia mengizinkan Sjam bekerja dengan para perwira
militer dengan anggapan para perwira itulah yang memimpin G-30-S? Apa
yang diketahui Aidit tentang hubungan antara anggota-anggota Biro
Chusus dan para perwira militer? Apa yang diceritakan Sjam kepadanya?
Informasi apa yang didengar Aidit dari sumber-sumber lain mengenai
kecenderungan para perwira yang ikut dalam G-30-S? Apakah Aidit sang
dalang yang memerintahkan dan menyelia setiap gerak-gerik Sjam?
Ataukah Aidit seorang pendukung G-30-S dan mendapat kesan bahwa
para perwira militerlah yang mendalangi aksi?

Sukar menilai peranan Aidit pada Gerakan 30 September yang


dijelaskan pada bab ini karena tidak ada bukti langsung dan meyakinkan
tentang hal tersebut. Mengingat sifat pengorganisasiannya yang rahasia,
hanya dua orang yang dalam posisi mengetahui sepenuhnya peranan Aidit
yaitu Sjam dan Aidit sendiri

6. Bab Enam (Suharto, Angkatan Darat, dan Amerika Serikat)

Pada bab ini diceritakan terdapat kubu kontra-Soekarno yaitu


angkatan Darat dengan Amerika dibelakangnya. Mereka disebut dengan
nama dewan jenderal. Dewan jenderal tidak menyukai Soekarno yang
dianggap dipengaruhi PKI (padahal tidak). Mereka juga geram dengan
kekerasan Soekarno untuk menasionalkan perekonomian negara (tidak ada
investasi asing), disebut politik bebas aktif. Amerika Serikat yang sudah
mengincar kekayaan alam Indonesia cemas bahwa mereka akan
kehilangan negara berpotensi se Asia Tenggara ini. Maka mereka (dewan

15
jenderal dengan Amerika) merancang suatu aksi rahasia (entah apa) untuk
mengatasi Soekarno dkk.

7. Bab Tujuh (Menjalin Cerita Baru)

Pada bab terakhir ini semua dokumen dari setiap bab dirangkai


kembali sehingga menjadi sebuah kisah yang mendekati kronologis G-30-
S.

16
BAB III

BEDAH BUKU UMUM

3.1 Tampilan

1. Desain Buku
Buku Dalih Pembunuhan Massal: Gerakan 30 September dan
Kudeta Suharto karya John Roosa yang sudah diamati oleh penulis ini
memiliki desain buku yang sederhana layaknya buku bertema sejarah
lainnya, namun tetap menarik untuk dibaca karena membahas tentang G-
30-S yang hingga saat ini masih banyak misteri yang belum terpecahkan.

2. Cover Buku
Cover buku ini sangat sederhana seperti desainnya, berlatar
bangunan yang sudah hancur akibat perang dengan nuansa warna merah
yang menggambarkan suasan mencekam pada masa itu.

3.2 Isi
1. Tata Bahasa
Pemaikaian huruf, penulisan huruf, penulisan kata, dan
penggunaan tanda baca cukup bagus. Dibuku ini penulis mendapat ilmu
baru dari penggunan tanda baca titik 2 (:).

2. Gaya Penulisan

Menurut penulis, buku ini memiliki gaya penulisan yang


komunikatif, sangat logis, dan isinya diceritakan dengan baik.

17
BAB IV

PENUTUP

4.1 Simpulan

Kudeta merupakan tindakan pembalikan kekuasaan pada seorang


penguasa lewat cara paksa (ilegal) serta kerap kali berbentuk brutal,
penggambilalihan kekuasaan maupun penggulingan kekuasaan satu
pemerintahan negara dengan menyerang (strategis, taktis, politis.

Ada yang menyampaikan bila kudeta itu sebagai beberapa aktivitas


yang dikerjakan militer untuk merebut kekuasaan, atau tindakan politik
untuk menukar (menguasai) sebuah kelompok atau rezim sebagai
saingannya dengan rezim sendiri.

Pada buku ini dijelaskan bahwa Suharto menggunakan G-30-S


sebagai dalih untuk merongrong legitimasi Sukarno, sambil
melambungkan dirinya ke kursi kepresidenan. Pengambilalihan kekuasaan
negara oleh Suharto dilakukan secara bertahap, yang dapat disebut sebagai
kudeta merangkak, dilakukannya di bawah selubung usaha untuk
mencegah kudeta.

G-30-S dapat terjadi karena ketidakcakapan Sjam sebagai


organisator, bisa juga karena rencana gerakan yang tidak berjalan dengan
lancar, seperti terbunuhnya tiga jenderal dan lolosnya Yani (target
penting), ketidaksamaan informasi mengenai aksi dan tujuan gerakan ini
khususnya oleh pelaku (gabungan wakil PKI dan wakil angkatan
bersenjata pro Soekarno), hingga peran Soeharto dan beberapa dewan
jenderal yang sudah mengetahui bahkan ikut merencanakan gerakan gagal

18
ini sehingga hal tersebutlah yang dapat dikatakan sebagai latar belakang
atau jalan untuk mengambil kekuasaan penuh.
4.2 Saran

Menyadari bahwa penulis masih jauh dari kata sempurna. Hal ini
dikarenakan masih minimnya pengetahuan penulis, kedepannya penulis
akan lebih fokus dan detail dalam menjelaskan tentang makalah dengan
sumber–sumber yang lebih banyak dan dapat di pertanggung jawabkan.

Harapannya, pembaca dapat memahami apa yang ingin


disampaikan penulis serta memberikan kritik dan saran untuk masukan
kedepannya. Agar penulis dapat membuat makalah lebih baik lagi diwaktu
mendatang.

19

Anda mungkin juga menyukai