Anda di halaman 1dari 3

A.

Pengertian kebudayaan

Pengertian kebudayaan adalah hasil olahan tingkah laku manusia yang dijadikan sebagai
pedoman hidup masyarakat. Kebudayaan juga bisa diartikan sebagai hasil dari cipta dan rasa
dari manusia.

B. Fungi Adanya Kebudayaan

1.Pedoman Hidup Bermasyarakat

Dilihat dari pengertiannya, kebudayaan adalah hasil olahan cipta dan rasa masayarakat.
Oleh karena itu kebudayaan mempunyai fungsi sebagai pedoman hidup dalam
bermasyarakat. Pedoman hidup berupa kebudayaan ini harus dijaga kelestariannya dan
digunakan sebaik mungkin.

2. Wadah Penyatuan Rasa Masyarakat

Kebudayaan juga mempunyai fungsi sebagai wadah untuk menaytukan rasa masyarakat.
Dalam hal ini kebudayaan dapat berwujud kebiasaan atau adat istiadat yang dikerjakan
secara bersama-sama oleh semua anggota masyarakat.

3. Mendorong Terjadinya Perubahan Dalam Masyarakat

Adanya kebudayaan dalam masyarakat juga berfungsi sebagai dorongan agar terjadi
perubahan. Perubahan yang dimaksud adalah perubahan yang bersifat umum. Dengan
adanya kebudayaan diharapkan masyarakat bisa berubah menjadi lebih baik.

4. Memenuhi Kebutuhan Dalam Masyarakat

Kebudayaan juga berfungsi sebagai pemenuhan kebutuhan dalam masyarakat. Kebutuhan


yang dimaksud adalah kebutuhan untuk berkumpul bersama atau lebih ke kebutuhan
rohani.

5. Pembeda Manusia dan Hewan

Fungsi ini lebih menuju fungsi dari kebudayaan yang berupa adat istiadat atau kebiasaan.
Adat istiadat inilah yang membedakan antara manusia dan hewan. Manusia mempunyai
aturan atau adat istiadat sedangkan hewan hidup begitu saja tanpa aturan.

C.Wujud dari Kebudayaan

1. Ide
Wujud dari kebudayaan berupa ide ini memang tidak berupa benda melain sebuah pola
pikir yang nantinya berwujud kebiasaan dan tertanam dalam masyarakat. Misalnya mitos
dalam kebiasaan jawa.

2. Aktifitas

Aktifitas atau kebiasaan yang dilakukan secara rutin juga termasuk wujud dari kebudayaan.
Misalnya saja membuang sampah di keranjang sampah, mandi dua kali sehari, dan
sejenisnya.

3. Hasil dari Budaya atau Benda Budaya

Wujud lain dari kebudayaan adalah berupa benda. Misalnya saja pisau, dari zaman ke zaman
wujud pisau selalu berubah disesuaikan dengan kebutuhan.

3. Pola Perilaku dan Pola Pikir

Wujud dari kebudayaan ini merupakan hasil dari kebiasaan yang sudah turun temurun
dilakukan dalam masyarakat. Tidak hanya berupa pola perilaku saja, wujud dari kebudayaan
ini bisa berupa pola pikir. Bahkan nantinya pola perilaku dan pola pikir ini akan
menghasilkan norma sosial dan norma hukum.

4. Teknologi

Merupakan wujud nyata dari sebuah kebudayaan. Ada banyak jenis teknologi yang bisa
dimanfaatkan saat ini. Semua hal ini adalah wujud dari cipta dan karya yang dilakukan oleh
masyarakat.

5. Seni

Wujud dari kebudayaan yang umum dikenal adalah seni. Kesenian merupakan hasil cipta
dan karya masyarakat untuk menggambarkan perasaan pada saat itu. Hasil inilah yang
dilakukan secara terus menerus sehingga disebut dengan kebudayaan.

D.Unsur yang Ada Dalam Sebuah Kebudayaan

Ilmu pengetahuan,bahasa,sistem kemasyarakatan,teknologi,mata pencaharian,religi dan


kesenian
E. Ciri-Ciri Kebudayaan Secara Umum

1. Dapat Dipelajari dan Diwariskan

2. Hidup dan Berkembang Di Masyarakat

3. Bersifat Dinamis(kebudayaan bisa saja berubah sesuai dengan kebutuhan masyarakat)

4. Bersifat Etnosentrik(dijadikan sebagai pedoman penilain terhadap budaya lainnya)

F. Contoh Kebudayaan yang Ada Di Indonesia

1. Ruwatan dan Larung Sesaji

Ruwatan merupakan sebuah tradisi di Jawa yang dilakukan setiap satu tahun sekali pada
bulan Suro. Tujuan utama dari tradisi ini adalah membuang sial yang ada di dalam
masyarakat. Biasanya upacara ruwatan diakhiri dengan upacara larung sesaji di laut.

2. Ngaben

Upacara pembakaran mayat di Bali atau yang disebut dengan Ngaben adalah bentuk
kebudayaan yang menggabungkan agama dan kepercayaan turun temurun. Warga Bali
meyakini bahwa upacara ngaben ini dapat mensucikan orang yang sudah meninggal.

3. Wayang Kulit

Wayang kulit adalah salah satu contoh dari kebudayaan yang berupa kesenian. Pagelaran
wayang kulit kerap kali diadakan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan. Ada banyak
unsur yang terkandung dalam wayang kulit ini. Tidak hanya sekedar kesenian saja tapi juga
banyak nilai yang terkandung di dalamnya.

4. Tradisi Bakar Batu

Bakar batu merupakan tradisi dalam masyarakat Timur Indonesia. Tradisi ini merupakan
wujud dari rasa syukur melimpahnya hasil dari panen masyarakat. Bakar batu ini juga
simbol perdamaian antar suku.

5. Aksara Jawa

Aksara Jawa merupakan contoh kebudayaan yang berwujud bahasa tulisan. Kebudayaan
menulis aksara jawa semakin pudar karena tergerus zaman. Keindahan tulisan aksara jawa
sebagai peninggalan nenek moyang harus tetap dijaga dan dilestarikan.

Anda mungkin juga menyukai