Anda di halaman 1dari 2

Nama : Firda Lailani

NIM : 361841311112

Kelas : 3D

Matkul : Metodologi Penelitian

Jawaban UTS

1. Metode penelitian yang digunakan pada jurnal tersebut adalah metode penelitian
deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode penelitian deskriptif merupakan
metode yang menyajikan gambaran lengkap mengenai permasalahan yang ada di
AFISB. Sampel
2. Permasalahan penelitian pada jurnal tersebut adalah bagaimana peneliti bisa mencari
solusi untuk meningkatkan strategi pemasaran dan penjualan pada AFISB.
3. Jenis penelitian pada jurnal tersebut adalah jenis penelitian studi kasus , Studi kasus
merupakan penggalian informasi mendalam melalui permasalahan yang ada pada
AFISB. Data atau informasi mengenai permasalahan menjadi hal penunjang dalam
mencari solusi. Oleh karena itu, data berupa kejadian pada masa itu atau bahkan masa
lampau yang berhubungan dengan topik tersebut perlu dikumpulkan untuk
menyelesaikan permasalahan yang ada.
4. Metode analisis yang digunakan pada jurnal tersebut adalah metode analisis SWOT,
metode ini digunakan untuk menentukan fungsional dan operasional keseluruhan
industri dan memeriksa lingkungan mikro dan makro. Peneliti menggunakan beberapa
pertanyaan untuk kemudian digunakan sebagai acuan analisis nya.
5. Korelasi kajian penelitian terdahulu pada jurnal tersebut adalah Ada banyak kesulitan
yang dihadapi oleh UKM di Malaysia terutama di bidang hambatan dari sumber
global, produktivitas rendah, kurangnya kemampuan manajerial, kurangnya
pembiayaan, kesulitan dalam mengakses manajemen dan teknologi dan UKM yang
sukses selama masa resesi, seperti dilansir Decker dkk. ( 2006). Choong Foo dkk.
( 2013) mempelajari kelangsungan bisnis keluarga di kedai kopi lokal di Malaysia
sementara Gopichandran dkk. ( 2013) dan Khalique dkk. ( 2011) telah menyelidiki
tantangan dan keberlanjutan UKM dalam jangka panjang.
6. Kesimpulan pada jurnal tersebut adalah jurnal tersebut berisi tentang bagaimana cara
meningkatkan strategi pemasaran dan penjualan pada AFISB pada khususnya dan
untuk UKM yang berkecimpung pada bisnis ini secara umum. Penelitian ini
menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Jenis
penelitian yang digunakan adalah studi kasus. Metode analisis yang digunakan adalah
metode analisis SWOT.

Anda mungkin juga menyukai