Anda di halaman 1dari 9

FORUM PERPUSTAKAAN

PERGURUAN TINGGI MUHAMMADIYAH – ‘AISYIYAH / FPPTMA


Sekretariat : Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Jl. Lingkar Selatan Tamantirto Kasihan Bantul Yogyakarta
 (0274) 387656 (hunting) Psw. 140, 141, 149  : (0274) 397646
fpptma@gmail.com

“Bersama Mencapai Keunggulan Informasi Untuk Memajukan Bangsa”


“Dan Katakanlah: “Bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mukmin akan
melihat pekerjaanmu itu, dan kamu akan dikembalikan kepada (Allah) Yang Mengetahui akan yang
ghaib dan yang nyata, lalu diberitakan-Nya kepada kamu apa yang telah kamu kerjakan.”At-Taubah 105

Yogyakarta, 31 Oktober 2020


Nomor : 27/FPPTMA/X/2020
Hal : Workshop Nasional

Kepada Yth.:
Bapak Ketua
Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan
PP Muhammadiyah

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala taufiq dan hidayah-Nya kepada kita semua, Sholawat
dan salam senantiasa tercurah kepada Nabi Muhammad SAW beserta para keluarga, para sahabat dan
pengikutnya.
Sesuai arahan dan kesepakatan audiensi pengurus FPPTMA dengan Mejelis Diktilitbang PP
Muhammadiyah diwakili oleh Dr. Muh. Samsudin, S.Ag., M.Pd. maka dengan ini kami akan
menyelenggarakan workshop nasional pada :

Hari, tanggal : Kamis, 12 November 2020


Pukul : 09.00-11.03
Agenda : Sosialisasi Standar Mutu Perpustakaan PTMA
Link zoom : http://bit.ly/WorkshopNasionalPTMA
Meeting ID : 937 234 1763
Password : 540022

Atas do’a dan dukungannya disampaikan terima kasih.

Ketua Umum

Drs. Lasa Hs, M.Si

Kontak narahubung : Gretha +6281229993313


FORUM PERPUSTAKAAN
PERGURUAN TINGGI MUHAMMADIYAH – ‘AISYIYAH / FPPTMA
Sekretariat : Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Jl. Lingkar Selatan Tamantirto Kasihan Bantul Yogyakarta
 (0274) 387656 (hunting) Psw. 140, 141, 149  : (0274) 397646
fpptma@gmail.com

RUNDOWN WORKSHOP NASIONAL


Sosialisasi Standar Mutu Perpustakaan PTMA

No Jam Acara
1 08.45-09.00 Peserta sudah berada di waiting room zoom
2 09.00-09.15 Pembukaan
Menyanyikan lagu :
3 09.15-09.30 1. Indonesia Raya
2. Sang Surya
4 09.30-09.45 Sambutan dari Majelis Diktilitbang PP
Muhammadiyah sekaligus membuka acara
5 09.45-10.45 Pemaparan Standar Mutu Perpustakaan PTMA
oleh Pak Lasa HS dan team
6 10.45-11.30 Diskusi
7 11.30 Penutup dan doa
PEDOMAN MUTU PERPUSTAKAN PERGURUAN
TINGGI MUHAMMADYAH-‘AISYIAH

(Sesuai Standar Akreditasi Perpustakaan Perguruan Tinggi


2018).

I. Pengertian istilah
1.Manajemen perpustakaan
Manajemen perpustakaan adalah optimalisasi pemberdayaan sumber daya manusia
perpustakaan dan sumber daya lain untuk mencapai tujuan secara efektif efisien melalui
kegiatan perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan, penganggaran, dan pengawasan
2. Perpustakaan PTMA
Perpustakaan PTMA adalah perpustakaan yang diselenggarakan oleh perguruan
tinggi (universitas, institut, sekolah tinggi, akademi, politeknik, vokasi) Muhammadiyah
‘Aisyiyah berdasarkan keputusan Badan Pembina Harian, Diktilitbang PP
Muhammadiyah, atau Dikti PP ‘Aisyiyah
3.Sumber daya manusia
Seluruh tenaga yang ditugaskan berdasarkan surat keputusan pimpinan PTMA untuk
melaksanakan tugas-tugas kepustakawanan di PTMA terkait
4. Layanan Sirkulasi
Layanan sirkulasi adalah layanan perpustakaan yang berupa peminjaman dan
pengembalian bahan pustaka dan hal-hal terkait, baik yang dibaca di tempat maupun
pinjam untuk dibawa pulang
5. Layanan referensi
Layanan referensi adalah layanan bimbingan pemanfaatan sumber referensi secara
manual maupun digital agar mereka mampu menelusur secara mandiri akan informasi
yang mereka perlukan
6. Layanan teknis
Layanan teknis adalah segala kegiatan dan proses dalam suatu perpustakaan yang
berkaitan dengan pengadaan, pengorganisasian, dan pemoresan bahan pustaka agar dapat
didayagunakan oleh pemustaka.
7. Koleksi Muhammadiyah Corner
Koleksi Muhammadiyah Corner adalah semua bentuk rekaman, naskah, tulisan,
cetakan yang berisi pemikiran tokoh-tokoh Muhammadiyah, tulisan orang lain tentang
Muhammadiyah, seluruh terbitan amal usaha Muhammadiyah, dan kitab-kitab yang
menjadi rujukan dalam pengambilan keputusan (tarjih misalnya) PP. Muhammadiyah.
9. Koleksi digital
Koleksi digital adalah jenis koleksi perpustakaan yang merupakan alih media dari bentuk
cetak ke bentuk digital.
11.Struktur organisasi
Strukur organisasi adalah kerangka hubungan antarsatuan-satuan organisasi/lembaga
yang didalamnya terdapat pejabat, tugas, kewajiban, wewenang, dan hak masing-masing
sesuai perannya dalam satu kesatuan yang utuh.
12.Penganggaran
Penganggaran adalah rencana pembuatan penerimaan dan pengeluaran yang dinyatakan
dalam jumlah uang. Penganggaran berfungsi sebagai alat perencanaan, alat koordinasi,
alat pengendalian, dan menetapkan standar kegiatan yang akan dilaksanakan.
13.Visi
Visi adalah penetapan tujuan jangka panjang yang bersifat abstrak, mudah dipahami,
terbayangkan, memiliki keunggulan, dan bersifat kompetitif dan dibatasi waktu (jangka
panjang) tertentu (20 – 25 tahu ke depan)
14. Misi
Misi adalah penjabaran visi dengan rumusan-rumusan kegiatan kegiatan yang akan
dilakukan dan hasilnya dapat diukur, didengar, dilihat, dirasakan, atau dapat dibuktikan
karena bersifat kasat mata (tangible)
15. Akreditasi
Akreditasi adalah rangkaian kegiatan pengakuan formal oleh lembaga/badan akreditasi
yang menyatakan bahwa suatu lembaga telah memenuhi persyaratan untuk dilakukan
penilaian kinerja lembaga itu,
II. Manajemen perpustakaan
1.Memiliki SK pendirian perpustakaan PTMA yang ditandatangani oleh Badan Pengurus
Harian atau Diktilitbang PP Muhammadiyah
2.Struktur organisasi perpustakaan sekurang-kurangnya terdiri dari Kepala Perpustakaan,
Bidang Layanan Teknis, Bidang Layanan Pemustaka, Layanan TIK, Kelompok Jabatan
Fungsional, Sekretariat/Tata Usaha, dan memiliki deskripsi tugas
3. Kepala Perpustakaan bertanggung jawab langsung kepada pimpinan PTMA (rektor,
ketua, direktur)
4.Memiliki program kerja jangka panjang (20-25 tahun) , jangka menengah (5 tahun),
dan jangka pendek (1 tahun)
5. Memiliki laporan kegiatan perpustakaan bulanan, triwulan, semesteran, dan tahunan
6. Menyelenggarakan survei kepuasan pemustaka dalam layanan tertentu; peminjaman,
pengembalian, kunjungan, literasi informasi, internet, layanan khusus, layanan
Muhammadiyah Corner
7. Memiliki visi, misi, tujuan, sasaran dengan mengacu pada visi dan misi lembaga
induknya
8. Memiliki kebijakan tertulis dalam pengembangan koleksi, pengolahan, pelayanan,
promosi, anggaran, pengembangan SDM, organisasi, dan sarana prasarana
III. SumberDaya Manusia
1.Kepala perpustakaan PTMA berpendidikan S2 ilmu perpustakaan atau S2 bidang lain
dan memiliki komitmen pada perpustakaan, informasi, dan dokumentasi.
2.Kepala perpustakaan PTMA harus mengikuti peningkatan kompetensi berkelanjutan;
diklat, magang, seminar, lokakarya dalam bidang perpustakaan sekurang-kurangnya 10
kali dalam 3 tahun terakhir
3.Memiliki sekurang-kurangnya 6 orang pustakawan (universitas), 4 orang pustakawan
(institut/sekolah tinggi), 2 orang pustakawan (vokasi/politeknik)
4.Memiliki 6 orang tenaga nonpustakawan (universitas), 4 orang tenaga nonpustakawan
(institut/sekolah tinggi), dan 2 orang tenaga nonpustakawan (vokasi/politeknik)
5. Sumber daya manusia perpustakaan PTMA:
a.Beragama Islam dan melaksanakan syari’at Islam sebagaimana dipahami
persyarikatan Muhammadiyah
b.Mampu membaca Al Quran dengan baik dan berusaha memahaminya
c.Aktif dalam pengembangan persyarikatan Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah (Pusat,
Wilayah, Daerah,Cabang, maupun Ranting)
d.Tidak duduk dalam kepengurusan partai politik manapun
e. Pimpinan PTMA mengembangkan kompetensi pustakawan melalui studi lanjut,
penyertaan seminar, lokakarya, bedah buku, pemilihan pustakawan berprestasi, call for
paper, magang dalam/luar negeri sesuai kemampuan
f. Sesuai kemampuan, pimpinan PTMA memberikan pengakuan dan/atau penghargaan
kepada pustakawan seperti; fungsionalisasi pustakawan, sertifikasi,
maupun prestasi pustakawan daerah, nasional, maupun internasional.
6. Aktif mengikuti peningkatan kompetensi berkelanjutan (seminar, bedah buku, call for
paper, lokakarya, diklat, magang, dan lainnya)
7. Menjadi anggota organisasi profesi (IPI, )
8. Prestasi pustakawan dan/atau perpustakaan sebanyak 5 kali dalam 3 tahun terakhir
9. Kegiatan perpustakaan melibatkan fakultas/prodi, mahasiswa, dosen sebanyak 4 kali
/tahun

IV. Pengembagangan dan Pengolahan Koleksi


1.Pengembangan koleksi
1.1. Memiliki kebijakan tertulis tentang pengembangan koleksi dan ditinjau kembali
setiap tiga tahun sekali
1.2.Kebijakan pengembangan koleksi tertulis itu sekurang-kurangnya terdiri dari jenis
koleksi, jumlah koleksi, bentuk koleksi, subjek koleksi, kemutakhiran, distribusi, dan
anggaran.
1.3. Koleksi perpustakaan PTMA terdiri dari koleksi cetak maupun digital meliputi karya
ilmiah, karya akademik, jurnal, buku teks, koleksi referensi, repositori, dan koleksi Al
Islam dan Kemuhammadiyahan (Muhammadiyah Corner)
1.4. Melakukan survei kebutuhan koleksi yang dilakukan secara awal semester
1.5. Dalam pengadaan koleksi dapat dipertimbangkan dari usulan pemustaka, usulan
dosen, usulan prodi/fakultas
1.6.Dalam pengadaan koleksi perlu digunakan alat seleksi bahan perpustakaan seperti;
masukan pemustaka, resensi buku, bibliografi, bibliogafi beranotasi,
Katalog penerbit /publisher catalog, website, maupun toko buku
1.7. Memiliki 15.000 judul buku teks (universitas), 10.000 judul buku teks
(institut/sekolah tinggi, dan 5.000 judul buku teks (akademik/politeknik)
1.8. Memiliki 600 judul koleksi referens (universitas), 400 judul koleksi referens
(institute/sekolah tinggi), 300 judul koleksi referens (akademi, politeknik, vokasi)
1.9.Koleksi referens terdiri dari kamus, ensiklopedi, sumber biografi, sumber geografi,
terbitan pemerintah, tebitan internasional, abstrak, indeks, standar, bibliografi, handbook,
manual, yearbook
1.91. Berlangganan surat kabar 6 judul (universitas), 4 judul (institut/sekolah tinggi), 2
(akademi/vokasi/politeknik) terutama surat kabar bernafaskan Islam
1.92. Berlangganan majalah 6 judul (universitas), 4 judul (institut/sekolah tinggi), 2
(akademi/vokasi/politeknik)
1.93. Berlangganan jurnal ilmiah terakreditasi Kemenristekdikti 4 judul/prodi
(universitas, institut, sekolah tinggi, vokasi/politeknik/akademi)
1.94.Berlangganan jurnal internasional/jurnal elektronik 4 judul/prodi (universitas,
institute, sekolah tinggi, vokasi, politeknik, akademi
1.95. Memiliki koleksi repositori (skripsi, tesis, disertasi, tugas akhir) 4.000 judul
(universitas), 3.000 judul (institut/sekolah tinggi), 2.000 judul (akademi, vokasi,
politeknik )
1.96. Penambahan koleksi 4 %/tahun dari total koleksi
1.97. Memiliki e-book 2.000 judul (universitas), 1.500 judul (institute/sekolah tinggi)
1.000 judul (politeknik, vokasi, akademi)

2.Pengolahan dan pemeliharaan koleksi


2.1.Dalam pengolahan buku teks meliputi invetarisasi, klasifikasi, katalogisasi, pelabelan,
penyampulan secara otomasi dan memiliki cadangan data tercetak
2.2.Pengolahan monograf mengikuti ketentuan baku/standar internasional
2.3.Memiliki sistem otomasi perpustakaan dan terkoneksi internet
2.4.Melakukan pencacahan (stock opname) setahun sekali
2.5.Melakukan penyiangan (weeding) 3 tahun sekali
2.6.Melakukan pembasmian serangga/fumigasi setahun sekali
2.7.Melakukan penjilidan 1.500 eks/tahun
V. Pelayanan
A. Jenis layanan layanan baca di tempat, sirkulasi,
referens, penelusuran, literasi
informasi, silang layan, penyediaan
dokumen
B.Peningkatan layanan survei kepuasan pemusaka,
diversifikasi layanan,pelibatan
mahasiswa dalam layanan
C.Jam dan sarana akses
1.Jam buka 50 jam/minggu
2. Sistem sirkulasi Otomasi
3. Penelusuran ke koleksi OPACdan kaalog manual
4. Penelusuran ke sumber informasi online
5. Sistem otomasi layanan bergabung dengan jejaring
Perpustakaan oline
6. Website berisi profil perpustakaa, OPAC,
Informasi layanan, kontak
perpustakaan, dan media sosial
7. 90 % mahasiswa menjadi anggota perpustakaan
8. 90 % dosen dan tenaga kependidikan menjadi anggota perpustakaan
9. Rata-rata pengunjung secara fisik 6.000 orang per bulan dalam satu tahun
10. Rata-rata pengunjung online sebanyak 6.000 orang per bulan dalam satu
tahun
11. Rata-rata buku dipinjam sebanyak 6.000 judul per bulan dalam satu tahun
12. Melakukan promosi melalui papan pengumuman, website, brosur, banner,
Spanduk, brosur, leaflet, media sosial
13. Jenis kegiatan promosi yang dilakukan dengan penyebaran informasi,
penyuluhan, bimbingan pemustaka, penyiaran dll.
14. Menyelenggarakan bimbingan literasi informasi 8 kali/tahun

VI. Sarana Prasarana


A. UNIVERSITAS
1.Gedung
1.1. Luas gedung/ruang 1.500 m2
1.2. Luas area koleksi 600 m2
1.3. Luas area pemustaka 400 m2
1.4. Luas area staf 150 m2
1.5.Luas area lain 75 m2
1.6.Ketersediaan ruang ruang koleksi, ruang baca,
ruang koleksi, ruang kerja,
ruang multmeda, ruang diskusi,
ruang Muhammadiyah Corner,
ruang mushola, ruang sidang,
kantin
2. Kondisi
2.1. Kebersihan seluruh ruangan sangat bersih
dan dikelola secara baik
2.2. Pencayahayaan pencahayaan dengan cahaya
alami dan cahaya buatan
2.3. Sirkulasi udara sirkulasi udara semua ruangan
baik
2.4.Lokasi letak perpustakaan strategis
dan mudah diakses
3.Perabotan
3.1.Rak buku 75 buah
3.2.Rak jurnal 8 buah
3.3.Rak surat kabar 4 buah
3.4.Rak multimedia 4 buah
3.5 Rak koleksi referens 5 buah
3.6 Rak dislplay buku baru 4 buah
3.7 Rak audio visual 4 buah
3.8. Sarana penyimpan katalog komputer
3.9 Papan pengumuman 4 buah
3.91 Meja baca 40 buah
3.92 Meja sirkulasi 1 buah
3.93 Meja kerja petugas 10 buah
3.94 Kursi baca 100 buah
3.95 Televisi 5 buah
3.96 VCD dan DCD player 10 buah
3.96 Scanner 7 buah
3.97 Sarana pengamanan loker,CCTV,pintu detektor
4.Perlengkapan Berbasis TIK
4.1. Komputer untuk kegiatan
dan administrasi 10 buah
4.2. Kompter untuk pemustaka 30 unit
4.3. Komputer terhubung internet 30 unit
4.4. Kapasitas bandwidth 500 MB

B. INSTITUT/SEKOLAH TINGGI
1.Gedung
1.1.Luas gedung/ruang 1.000 m2
1.2.Luas area koleksi 300 m2
1.3.Luas area pemustaka 200 m2
1.4.Luas area staf 100 m2
1.5.Luas area lain 50 m2
1.6.Ketersediaan ruang ruang koleksi, ruang baca,
ruang kerja, ruang multi media,
ruang diskusi, ruang Muhammadiyah
Corner, ruang mushola, ruang sidang
Kantin
2.Kondisi
2.1. Kebersihan seluruh ruangan sangat bersih
dan dikelola secara baik
2.2.Pencahayaan pencahayaan dengan cahaya alami
dan sinar buatan
2.3.Sirkulasi udara sirkulasi udara semua ruangan
baik
2.4.Lokasi letak perpustakaan strategis
dan mudah diakses
3.Perabotan
3.1. Rak buku 50 buah
3.2. Rak jurnal 4 buah
3.3. Rak surat kabar 2 buah
3.4. Rak multimedia 2 buah
3.5. Rak koleksi referens 3 buah
3.6. Rak dislpai buku baru 2 buah
3.7. Rak audio visual 2 buah
3.8. Sarana penyimpan katalog komputer
3.9. Papan pengumuman 2 buah
3.91.Meja baca 25 buah
3.92.Meja sirkulasi 1 buah
3.93.Meja kerja petugas 5 buah
3.94. Kursi baca 50 buah
3.95.Televisi 3 buah
3.96. Scanner 5 buah
4.Perlengkapan berbasis TIK
4.1.Komputer untuk pengolahan dan
administrasi 5 buah
4.2.Komputer untuk pemustaka 15 buah
4.3.Komputer terhubung internet 15 buah
4.4.Kapasitas bandwidth 250 MB
C. AKADEMI/Vokasi
1.Gedung
1.1.Luas gedung/ruang 600 m2
1.2.Luas area koleksi 200 m2
1.3.Luas area pemustaka 150 m2
1.4.Luas area staf 150 m2
1.5.Luas area lain 100 m2
1.6.Ketersidaan ruang ruang-ruang; koleksi,baca, sirkulasi,
Muhammadiyah Corner, mushola,
sidang, kantin
2.Kondisi seluruh ruangan sangat bersih
dan dikelola secara baik
2.1.Kebersihan seluruh ruangan sangat bersih dan
dikelola secara baik
2.2.Pencahayaan pencahayaan dengan cahaya alami
dan cahaya buatan
2.3.Sirkulasi udara sirkulasi udara semua ruangan baik
2.4.Lokasi letak perpustakaan strategis
dan mudah diakses
3.Perabotan
3.1.Rak buku 25 buah
3.2.Rak jurnal 4 buah
3.3.Rak surat kabar 2 buah
3.4.Rak multimedia 2 buah
3.5.Rak koleksi referens 3 buah
3.6.Rak display buku baru 2 buah
3.7.Rak audio viaual 2 buah
3.8.Sarana penyimpan katalog komputer
3.9.Papan pengumuman 2 buah
3.91 Meja baca 20 buah
3.92.Meja sirkulasi 1 buah
3.93.Meja kerja petugas 5 buah
3.94.Kursi baca 50 buah
3.95.Televisi 2 buah
3.96.VCD dan DCD player 5 buah
3.97.Scnner 3 buah
3.98.Sarana pengamanan loker, CCTV, pintu detector
4.Perlengkapan berbasis TIK
4.1. Komputer untuk pengolahan dan
administrasi 5 nuah
4.2.Komputer untuk pemustaka 15 unit
4.3.Komputer terhubung internet 15 unit
4.4.Kapasitas bandwidth 150 MB
VII.Anggaran
1.Anggaran perpustakaan per tahun 3 milyar/tahun (universitas), 2 milyar (sekolah
tinggi/institut), 1 milyar (akademi, vokasi, politeknik) atau;
2. Total anggaran 5 % dari total anggaran PTMA terkait
3. Dana partisipasi masyarakat, alumni (wisudawan), perusahaan, perpustakaan
lain senilai 150 juta rupiah per tahun
VIII.Kerjasama
1.Kerjasama internal minimal 8 kali kegiatan dalam 3 tahun terakhir
2 Kerjasama eksternal minimal 8 kali dalam waktu 3 tahun terakhir.
IX. Komponen Penguat:
1. Inovasi/kreativitas
Memiliki 5 karya inovatif/kreatif dalam pengelolaan (pengolahan, manajemen,
layanan) perpustakaan dalam 3 tahun terakhir; seperti:
a. Layanan pustaka langka (rare collection)
b. Layanan Jaws (program untuk tunanetra)
c. Layanan pustaka keliling (book mobile) kampus
d. Layanan literasi informasi melalui daring
e. Koleksi Universiana
f. Saling pinjam antarperpustakaan PT
2. Keunikan
a. Muhammadiyah Corner
b. BI Corner, American Corner, India Corner
c. Koleksi lokal (local wisdom); Aceh Corner, Ponorogo Corner, Melayu Corner,
Lombok Corner, Bugis Corner, Papua Corner dll
d. Bentuk mebuler, ruang yang antik
e. Koleksi tokoh adat setempat
3. Prestasi (perpustakaan, pustakawan)
Memiliki 5 prestasi perpustakaan dan/atau pustakawan dalam 3 tahun terakhir
(universitas, lokal, nasional, internasional). Prestasi itu diperoleh melalui kompetisi
4. Komitmen pimpinan
Mengadakan pertemuan/rapat dalam pengembangan perpustakaan dengan pimpinan
sekurang-kurangnya 5 kali dalam 3 tahun terakhir (dibuktikan dengan daftar hadir,
undangan, foto.
5. Dan lain-lain
Melakukan 8 program/kegiatan melalui kerjasama internal (fakultas, prodi, jurusan,
unit kerja lain, dosen, mahasiswa) dalam 3 tahun terakhir

Keterangan
Panduan ini telah disetujui pada Rakornas Kepala Perpustakaan PTMA se Indonesia
yang berlangsung di Bandar Lampung tanggal 5 Februari 2020. Panduan ini dalam proses
legalitas oleh Diktilitbang PP Muhammadiyah
Yogyakarta, 1 Juli 2020
Sekretaris Ketua

Arda Putri Winata, SIP., M.A Drs. Lasa Hs., M.Si

Anda mungkin juga menyukai