Anda di halaman 1dari 4

Hari/tanggal praktikum : Jum’at/27 Maret 2009

Tugas Praktikum Sosiologi umum

Muhammad Galih Wicaksono


Nilai – A06
I34080068

Assisten : Siti Muhani


NRP: G64062848

TPB – IPB
2009

Ompu Monang Napitupulung Ingin Sederhanakan Budaya Batak


Oleh: Arbain Rambey

Pembaca surat kabar di Medan seakan dibombardir dengan iklan yang mengajak
masyarakat toba untuk mengusir perusahaan yang merusak lingkungan Bona Pasogit,
tempat tinggal mereka di Sumatera Utara, tepatnya di sekitar Danau Toba. Pemasang
iklan itu adalah Parbato(Pertungkoan Batak Toba), sebuah organisasi yang berdiri
pada Agustus 1997. Organisasi yang diketuai oleh Ompu Monang napitupulu ini
berusaha melakukan asimilasi kepada seluruh warga medan terutama suku batak agar
bekerja sama dalam penyelesaian masalah pengrusakan tersebut. Ompu Monang
memang seorang peduli terhadap masalah etnis, ia ingin agar tiap etnis di Indonesia
menggalang solidaritas supaya tercipta keharmonisan dari tiap-tiap etnis. Ia pun
mengkritik berbagai kebiasaan dari sukunya mulai dari pelaksanaan pesta perkawinan
dan kebiasaan lainnya, karena ia menganggap banyak dari kebisaan tersebut bersifat
pemborosan waktu dan biaya. Oleh karena itu ia mencoba mempersempit adat istiadat
sukunya tersebut namun tetap mengutamakan gerakan etnis dengan “mengorbankan”
dirinya sendiri ketika ia ingin melaksanakan pesta perkawinan anak perempuannya, ia
menggunakan caranya sendiri dengan meniadakan nasihat-nasihat dari banyak orang
juga membatasi penerimaan ulos. Baginya hal ini adalah tindak konkrit untuk
mengatasi sisi negatif dari adatnya.

Setelah menganalisa bacaan tersebut dan memahami unsur-unsur kebudayaan


yang ada, dapat diketahui bahwa kebudayaan adalah suatu hal kompleks yang
mencakup kepercayaan, kesenian, dan adat-istiadat yang meliputi semua pola berpikir
masyarakatnya. Hal ini dapat terlihat dari pola berpikir masyarakat Batak Toba yang
memegang teguh terhadap adat-istiadat mereka sebagai dasar sebuah tindakan.
Untuk mempermudah dalam penggolongan, berikut adalah tabel dari wujud
kebudayaan dan unsur kebudayaan Batak Toba.

Unsur Idiil Aktivitas Fisik

Sesuatu yang khas


Kesenian Tenunan tangan Kain Ulos
dari batak toba

Pengulosan
dalam
Kain ulos dan
pesta
uang puluhan
Adat-istiadat Gengsi keluarga perkawina
juta untuk
n dan
seminar
pelaksanaa
n seminar
Kelanggenga Pemberian nasihat
n pasangan dari banyak orang
Kepercayaan
yang dalam sebuah
menikah perkawinan

Dalam kasus tersebut, gerak kebudayaan yang ada adalah integrasi kebudayaan,
dimana Ompu Monang Napitupulu yang merupakan ketua organisasi Parbato ingin
mengupayakan asimilasi dari tiap-tiap suku batak agar dapat saling membaur dan
menggalang solidaritas demi tercapainya satu tujuan untuk mengusir perusahaan yang
merusak lingkungan Bona Pasogit. Menurutnya, jika memandang segala sesuatu
secara general masalah akan sulit terselesaikan. Tindakan integrasi kebudayaan juga
tercermin ketika Ompu Monang Napitupulu hendak melaksanakan pesta perkawinan
anaknya, ia lebih mengutamakan keefisienan waktu dengan meniadakan pemberian
nasehat dari orang banyak dan membatasi penerimaan ulos demi mengurangi
tindakan pemborosan, hal ini merupakan sebuah tindakan konkrit untuk mengatasi
keborosan budaya Batak Toba, sekilas hal yang dilakukan oleh Ompu Monang
terlihat seperti wujud gerakan diversitas budaya namun hal itu hanyalah sebuah
pembatasan, karena ia tetap mempertahankan gerakan etnis dari sukunya sebagai
wujud integritas budaya Batak Toba karena gerakan etnis merupakan sebuah jati diri
untuk tiap insan yang memegang teguh adat-istiadat sebagai dasar tindakan untuk
segala hal dan Pada hakekatnya kebudayaan adalah seperangkat nilai-nilai dan
norma-norma yang menjadi pedoman atau acuan perilaku bagi penduduknya yang
harus dilestarikan secara turun temurun.
Kehidupan Suku Dayak Kenyah Dan Modang Dewasa Ini
Inventarisasi Sebuah Proses Pemiskinan
Oleh: Franky Raden

Kesenian adalah sebuah simbol dari kebudayaan, identitas dari tiap-tiap suku
yang menjadi sebuah harta yang sangat berharga untuk dilestarikan turu temurun,
namun, hal itu sudah tidak nampak lagi untuk suku Dayak dan Modang pada dewasa
ini, munculnya peristiwa inventarisasi membuat mereka mejadi merasa miskin dan
melupakan betapa pentingnya arti sebuah kesenian mereka lebih memperhatikan
sistem ekonomi dan inventarisasi dalam kehidupan sehari-harinya. Hal ini terjadi
karena, terbukanya komunikasi langsung dengan kota yang menyebabkan masuknya
sistem-sistem nilai perkotaan dan mengakibatkan musnahnya peristiwa kesenian yang
ada pada suku Dayak itu. Sungguh tragis memang ketika mereka terdistorsi dari segi
kesenian budayanya mereka justru mengalami proses pemiskinan.

Wujud dari kebudayaan yang bersifat universal tercermin dari kasus suku Dayak
dan Modang tersebut, jika ditinjau dari unsur-unsur budaya yang ada. Untuk
menggolongkan unsur dan wujud tersebut, berikut adalah tabel penggolongan wujud
dan unsur kebudayaan dari suku Dayak dan Modang.

Unsur Idiil Aktivitas Fisik


Kebutuhan hidup
Sistem ekonomi Inventarisasi Barter
sehari-hari
Pantun dan cerita
Kesenian Stimulir vitalitas Bernostalgia
historis
Kristenisasi oleh Salib dan peralatan
Sistem religi Agama
misionaris belanda keagamaan lainnya
Inti dan sukma Mekanisme
Bangunan khas struktur kebudayaan dan Lamin
kebudayaan tata pemerintahan
Pembantu aktivitas Penggilingan padi Mesin penggiling
Sistem teknologi
sehari-hari di suku umak tau padi

Dalam kasus tersebut tercermin wujud dari gerak diversitas budaya yang
disebabkan oleh beberapa faktor antara lain, masuknya agama Kristen yang dibawa
oleh misionaris belanda yang menimbulkan konflik internal dari suku Dayak dan
modang, terjadinya desentralisasi yang menyebabkan musnahnya peristiwa kesenian
di suku Dayak dan Modang juga merupakan faktor yang menyebabkan hadirnya
proses inventarisasi yang berujung pemiskinan sehingga memunculkan perbenturan
sistem nilai mereka dengan sistem nilai perkotaan, hal ini mencerminkan betapa
tragisnya masalah etnis yang ada di negeri kita seharusnya tiap-tiap etnis berpikir
panjang dalam hal sistem dan nilai budaya mereka agar keutuhan budaya dapat
dipertahankan dan dilestarikan.

Anda mungkin juga menyukai