Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN TANGGAMUS

SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN


Jl. May. Jend. S. Parman Telp. (0722) 7220169
KOTA AGUNG

BAHAN RAPAT COFFE MORNING


(SENIN, 14 DESEMBER 2020)
Asisten Pemerintahan dan Kesra

Berikut kami sampaikan isu-isu strategis yang dapat menjadi bahan


pembahasan pada Rapat Coffe Morning, Senin 14 Desember 2020, sebagai berikut:

1. Mengingatkan kembali kepada Tim Monitoring Pilkakon Serentak Tahun 2020


bahwa besok Rabu Tanggal 16 Desember 2020 akan dilaksanakan pemungutan suara
Pilkakon Serentak pada 220 Pekon se Kabupaten Tanggamus. Tim Wajib hadir dan
menjalankan tugas berdasarkan Surat Perintah Tugas. Tim Monitoring berkoordinasi
dengan camat untuk memantau proses penyelenggaraan pilkakon di tingkat pekon.

2. Terkait apakah Hari Rabu, Tanggal 16 Desember 2020 ditetapkan sebagai hari Libur
di Kabupaten Tanggamus, Pemkab Tanggamus sedang memproses Keputusan
tersebut, saat ini kita menunggu pendapat dan arahan dari Gubernur Lampung melalui
Kepala Biro Organisasi Pemprov Lampung.

3. Pembagian Logistik Pilkakon Serentak, dilaksanakan mulai hari ini Tanggal 14


Desember 2020. Pembagian Logistik yaitu:
 Kecamatan Pematang Sawa, Semaka, BNS, Cukuh Balak dan Wonosobo
didistribusikan Pagi Ini di Gedung Sekretariat Panitia Pilkakon Tingkat
Kabupaten.
 Kecamatan Ulu Belu, Pulau Panggung, Air Naningan, Kelumbayan dan
Kelumbayan Barat didistribusikan PAGI ini di Gudang pekon Purwodadi
Gisting.
 Kecamatan Kota Agung, Kota Agung Barat, Kota Agung Timur dan Limau
didistribusikan SIANG ini di Gedung Sekretariat Panitia Pilkakon Tingkat
Kabupaten.
 Kecamatan Talang Padang, Pugung, Bulok, Sumberejo, Gisting dan Gunung
Alip didistribusikan SIANG ini di Gudang pekon Purwodadi Gisting.
4. Besok Selasa, 15 Desember 2020 Pukul 08.30 di Ruang Rapat Utama Sekretariat
Daerah akan dilaksanakan Rakor Gugus Tugas Reforma Agraria Kabupaten
Tanggamus. Instansi pelaksana Rakor adalah Kantor Pertanahan Tanggamus. Para
Pejabat yang diundang adalah:
 Sekda dan seluruh Asisten;
 Kepala Bappelitbang, Kepala BPKD, Kepala dan Kabid Tata Kota Dinas
PUPR, Kadis LH, Kadis Pangan dan Pertanian, Kadis Tenaga Kerja, Kadis
Perikanan, Kadis Koperindag, Kadis PMD, Kadis PMPTSP, Kabag dan
Kasubbag Bagian Hukum, Kabag Tapem.

2
Bagian Protokol Setdakab.
Tanggamus

Anda mungkin juga menyukai