Anda di halaman 1dari 2

Pertanyaan dan Jawaban

Pertanyaan : Jika salah satu dari komponen pengendalian tersebut tidak


ada, apakah pengendalian internal bisa tercapai dalam perusahaan ?
Dan bagaimana proses pengendalian internal perusahaan yang baik dan
sesuai ?
Jawab : Menurut kami tidak bisa. Contohnya jika suatu perusahaan
menetapkan kebijakannya tapi tidak ada prosedurnya maka kebijakan
yang dibuat sama saja menjadi sia-sia. Kebijakan tersebut dibuat tetapi
tidak ada prosedur yang akan dilakukan untuk melaksanakan aktivitas
sesuai dengan kebijakan yang telah ditetapkan. Atau jika suatu
perusahaan tidak ada akuntansi, bagaimana perusahaan bisa
mengetahui kalau perusahaan tersebut untung atau rugi dan
managemen didalam perusahaan tidak dapat mengambil keputusan
karena tidak ada laporan keuangan yang bisa dinilai.
Dan proses pengendalian internal perusahaan yang baik dan sesuai
adalah dengan mengikuti peraturan dan undang-undang yang berlaku.
Tambahan pak Eksa : Pengendalian internal bukan untuk dicapai
tetapi seperti SOP.

Pertanyaan : Mengapa pengendalian internal sangat penting untuk di


pahami? Apa kegunaannya apabila telah memahami pengendalian
internal?
Jawab : Karena, pemahaman pengendalian internal akan berpengaruh
terhadap keamanan aset perusahaan, dapat dipercaya atau tidaknya
laporan keuangan perusahaan, lama atau cepatnya proses pemeriksaan,
tinggi rendahnya audit fee dan jenis opini yang akan diberikan.
Dan kegunaan dari pemahaman pengendalian internal adalah untuk
memberikan keyakinan memadai dalam pencapaian keandalan
informasi keuangan, kepatuhan terhadap hukum dan peraturan yang
berlaku, efektivitas dan efisiensi operasi.

Pertanyaan : untuk mendukung keefektifan pelaksanaan pengendalian


internal, apa yang harus di lakukan oleh auditor?
Jawab : untuk mendukung keefektifan itu auditor menggunakan 4 jenis
prosedu yaitu
 Mengajukan pertanyaan kepada klien yang tepat.
 Memeriksa dokumen, catatan, dan laporan.
 Mengamati aktivitas yang terkait dengan pengendalian.
 Melaksanakan kembali prosedur klien

Pertanyaan : untuk mendukung keefektifan pelaksanaan pengendalian


internal, apa yang harus di lakukan oleh auditor?
Jawab : Cara mengatasinya dengan meminimalkan peluang terjadinya
masalah. Jika dilihat dari keterbatasan-keterbatasan tersebut, sebagian
besar penyebabnya adalah sumber daya dan manusia itu sendiri.
Keputusan yang salah bisa terjadi karena manusia salah menentukan
pilihan. Terjadi gangguan karena manusianya tidak paham, tidak
cermat, atau tidak peduli. Kolusi muncul karena ada lebih dari satu
manusia bersekongkol. Pengabaian terjadi karena pimpinan sebagai
manusia tidak amanah. Demikian besarnya peran faktor manusia
tersebut! Tatkala sumber daya lainnya sudah diberdayakan secara
optimal, maka menjaga “manusia” menjadi poin penting untuk
mencegah kegagalan pengendalian intern.

Anda mungkin juga menyukai