Anda di halaman 1dari 4

ROM AKTIF DAN PASIF

Pengertian Tingkat kesempurnaan kemampuan menggerakkan persendian secara normal dan lengkap,
meliputi kegiatan sendi secara rutin dan efektif
Tujuan 1. Untuk memlihara fungsi dan mencegah kemunduran
2. Untuk memelihara dan meningkatkan pergerakan sendi
3. Untuk merangsang sirkulasi darah
4. Untuk mencegah Kelaina bentuk (deformitas))
5. Untuk memelihara dan meningkatkan kekuatan otot.
Indikasi 1. Stroke atau penurunan tingkat kesadaran
2. Kelemahan otot
3. Fase rehabilitas fisik
4. Klien dengan tirah baring lama
Kontra indikasi 1. Tidak boleh diberikan apabila gerakan dapat mengganggu proses penyembuhan
cedera
2. Tidak boleh dilakukan bila respon pasien atau kondisinya membahayakan (life
threatening)
3. Tidak boleh pada klien dengan fase imobilisasi karena kasus penyakit (jantung)
4. Tidak boleh pada kasus Kelaina sendi atau tulang
5. Tidak boleh pada klien dengan gangguan pembuluh darah seperti thrombus/emboli.
Tahap PRA Interakasi
1. Mengkaji program terapi yang telah diberikan
2. Melihat intervensi keperawatan

Tahap Interaksi 1. Memberikan salam dan mengkaji kondisi pasien


2. Memperkenalkan diri
3. Menanyakan nama pasien dan mengidentifikasi identitas dengan mencocokkan
nama pasien dengan gelang identitas.
4. Memberikan penjelasan kepada pasien tentang tujuan dan tindakan yang akan
dilakukan
5. Meminta persetujuan kepada pasien tentang tindakan yang akan dilakukan
6. Membuat kontrak waktu
7. Menutup sampiran
Tahap Kerja 1. Perawat berada di sisi kanan pasien
2. Tinggikan tempat tidur sampai ketinggian kerja yang nyaman
3. Mencuci tangan sebelum kontak dengan pasien
4. Memberitahukan pasien bahwa tindakan akan segera dimulai
5. Posisikan pasien senyaman mungkin
KEPALA
- Fleksi dan ekstensi (ROM Pasif)
1. Perawat berdiri disisi kanan kepala pasien
2. Satu tangan menahan kepala, satu tangan lain menahan dagu pasien
3. Gerakan kepala menekuk ke depan dan kebelakang
4. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Lateral Fleksi (ROM Pasif
1. Gerakan dimulai dengan satu tangan diletakkan di atas kepala, satu tangan
lain di dagu pasien
2. Arahkan leher pasien ke kanan dan ke kiri secara bergantian
3. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Hiperekstensi leher (ROM aktif)
1. Anjurkan pasien untuk menekuk kepala ke belakang sejauh mungkin
2. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Rotasi Leher (ROM aktif)
1. Anjurkan pasien untuk memutar kepala sejauh mungkin kea rah setiap bahu
2. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien) secara
bergantian putar kea rah kiri dank e arah kanan
BAHU
- Fleksi dan Ekstensi (ROM Pasif)
1. Tempat kan tangan kiri perawat di bahu pasien kemudian tangan kanan perawat
di pergelangan tangan kanan pasien
2. Angkat tangan ke atas dari sisi tubuh
3. Gerakkan tangan perlahan-lahan, lemah lembut ke arah kepala sejauh mungkin
4. Letakkan tangan di bawah kepala dan ytahan untuk mencegah doongan fleksi,
tekuk tangan dan siku
5. Angkat kembali lengan ke atas kembali ke posisi semula
6. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Abduksi dan aduksi (ROM Pasif)
1. Tempatkan tangan kiri perawat di atas siku pasien, tangan kanan memegang
tangan pasien
2. Pertahankan posisi tersebut, kemudian gerakkan lengan sejauh mungkin dari
tubuh dalam keadaan lurus
3. Kembalikan ke posisi semula
4. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Hiperekstensi (ROM Pasif)
1. Miringkan pasien membelakangi perawat
2. Tangan kiri perawat memegang lengan kanan pasien dan tangan kanan perawat
memegang pergelangan pasien kemudian gerakkan lengan sejauh mungkin dari
tubuh dalam keadaan lurus.
3. Kembalikan ke posisi semula
4. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Rotasi eksternal dan Internal (ROM pasif)
1. Masih dengan posisi membelakangi perawat dan posisi tangan perawat masih
sama
2. Putar lengan ke arah luar dan dan dalam secara bergantian
3. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
4. Kembalikan pasien ke posisi semula/ baring.
- Sirkumduksi bahu (ROM aktif)
1. Anjurkan pasien untuk memutar lengan / menggerakkan lengan dengan gerkan
penuh
Siku
- Fleksi dan ekstensi (ROM pasif)
1. Tekuk siku pasien sehingga lengan bawah bergerak ke depan , sendi bahu dan
tangan sejajar bahu
2. Luruskan kembali siku dengan menurunkan lengan
3. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
Pergelangan Tangan (lengan bawah)
- Supinasi dan Pronasi(ROM pasif)
1. Tempatkan tangan kiri perawat pada pergelangan lengan bawah pasien
kemudian tangan kanan perawat memegang tangan kanan pasien
2. Lakukan gerakan dengan memutar lengan bawah dan tangan sehingga telapak
tangan menghadap ke atas
3. lakukan gerakan memutar lengan bawah dan tangan sehingga telapak tangan
menghadap kebawah
4. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
Pergelangan tangan
- Fleksi dan ekstensi (ROM pasif)
1. Perawat memegang telapak tangan pasien, kemudian lakukan dengan
menggerakan telapak tangan ke sisi bagian dalam lengan bawah
2. Kemudian gerakkan jari-jari tangan dan lengan bawah berada dalam arah yang
sama
- Adduksi (ROM pasif)
1. Lakukan dengan menekuk pergelangan tangan miring ke ibu jari
- Abduksi (ROM pasif)
1. Lakukan dengan menekuk pergelangan tangan miring kea rah lima jari
Jari tangan
- Fleksi dan ekstensi
1. Anjurkan pasien untuk membuat genggaman
2. Kemudian meluruskan kembali jari-jari tangan
- Abduksi dan Aduksi (ROM pasif)
1. Masukkan jari-jari tangan perawat berada diantara jari-jari tangan pasien
2. Kemudian rapatkan kembali jari tangan pasien
3. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Oposisi (ROM pasif)
1. Sentuhkan ibu jari ke setiap jari-jari tangan pada tangan yang sama
- Sirkumduksi (ROM pasif)
1. Tangan kiri perawat memegang pergelangan tangan pasien dengan jempol
tangan kanan pasien menghadap ke atas kemudian lakukan dengan memutar
jempol tangan secara bergantian kea rah dalam dank e arah luar
Panggul
- Fleksi dan ekstensi (ROM pasif)
1. Pasien dalam posisi terlentang (Usahakan memakai celana Panjang (untuk
privasi pasien).
2. Perawat masih berada disisi kanan pasien
3. Tangan kiri perawat memegang area panggul dekat lipatan paha sedangkan
tangan kanan memegang pergelangan kaki kanan
4. Angkat kaki lurus ke atas sejauh mungkin sesuai kemampuan pasien, kemudia
lurus kan kaki kembali ke posisi semula
- Abduksi dan Aduksi (ROM pasif)
1. Masih dengan posisi perawat yang sama seperti di atas
2. Lakukan dengan menggerakkan tungkai ke samping menjauhi tubuh
3. Kemudian menggerakkan kembali tungkai ke posisi medial dan melebihi jika
mungkin
4. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Sirkumduksi (ROM pasif)
1. Tangan kiri perawat berada di paha luar pasien dan tangan kiri berada di
pergelangan kaki
2. Angkat kaki ke atas
3. Lakukan dengan menggerakkan tungkai memutar kea rah dalam dan bergantian
kea rah luar
4. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
5. Posisikan kembali kaki seperti semula
- Rotasi eksterna dan Rotasi Internal l (ROM pasif)
1. Tangan perawat masih seperti di atas
2. Goyangkan atau arahkan kaki dan tungkai menjauhi tungkai lain
3. Kemudian arahkan kembali atau goyangkan kaki dan tungkai kea rah tungkai
lain
4. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
- Hiperekstensi (ROM pasif)
1. Miringkan pasien membelakangi perawat
2. Tangan kiri perawat memegang pinggul dekat lipatan paha dan tangan kanan
memegang pergelangan kaki
3. Menggerakkan atau menarik tungkai ke belakang tubuh pasien sejauh mungkin
4. Arahkan kembali kaki ke posisi semula
5. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan pasien)
6. Posisikan pasien terlentang kembali
Lutut
- Fleksi dan ekstensi (ROM pasif)
1. Tekuk lutut sampai ke bagian dalam tubuh sesuai kemampuan pasien
2. Kembalikan ke posisi kaki lurus kembali

Pergelangan Kaki
- Plantar fleksi (Dorso fleksi ROM pasif)
1. kemudian angkat sedikit kaki dan gerakkan / tekan ke arah bawah jari-jari kaki
kemudian kembali ke posisi semula dan lanjutkan dengan menggerakkan jari
-jari kaki ke arah tubuh pasien atau kebalikan dari gerakan sebelumnya
2. Ulangi gerakan dengan hitungan 2 kali 8 (sesuai kemampuan

Jari kaki
- Fleksi dan ekstensi (ROM pasif)
1. Posisikan pasien terlentang dengan jari menghadap ke atas
2. Tangan kiri perawat memegang pergelangan kaki pasien dan tangan kanan
memegang jari kaki yg menghadap ke atas
3. Rapatkan /luruskan jari kaki arahkan/tekuk ke depan kemudian kencangkan
lkembali ke arah tubuh pasien
- Abduksi (ROM pasif)
1. Regangkan jari-jari kaki dengan bantuan jari tangan perawat berda di sela-sela
jari kaki pasien ke bawah
- Adduksi (ROM pasif)
1. Merapatkan kembali jari-jari secara bersama-sama

- Inversi (ROM Aktif)


1. Pasien dala keadaan posisi berdiri atau duduk
2. Lakukan dengan gerakan memutar telapak kaki ke samping dalam (medial)
- Eversi (ROM Aktif)
1. Lakukan dengan gerakan memutar telapak kaki ke samping luar (lateral)
Tahap terminasi 1. Beritahukan pasien tindakan telah selesai dilakukan dan rapikan alat dan
rapikan kembali pasien.
2. Cuci tangan setealh kontak dengan pasien
3. Tanyakan kembali perasaan pasien setelah dilakukan tindakan
4. Memberikan reward kepada pasien karena telah bekerja sama dalam tindakan
yang diberikan
5. Berpamitan dengan klien
6. Mencuci tangan setelah kontak dengan lingkungan pasien
Referensi 1. Dougherty L, Bravery K, Gabriel J, Kayley J, Malster M, Scales K et al. (2010).
Standards for infusion therapy (third edition). Royal College of Nursing
2. Hawks, B. &. (2014). Keperawatan Medikal Bedah. Edisi 8 Buku 2. Singapura:
Elsevier.
3. Mubarak, W. I., Indrawati, L., & Susanto, J. (2015). Buku Ajar Ilmu Keperawatan
Dasar Buku 2. Jakarta: Salemba Medika
4. Perry, P. &. (2010). Fundamental of nursing;concept, process ang practice edisi 7,
Buku 2. Canada: Mosby.
5. Potter dan Perry. (2006). Buku Ajar Fundamental Keperawatan : Konsep, Proses
dan Praktik. Vol 2 . Jakarta : EGC

Anda mungkin juga menyukai