Anda di halaman 1dari 3
Jember, 21 Juli 2020 KEPADA Yth. Sdr/i: Kepala Perangkat Daerah; Direktur Utama BUMD; Camat; Kepala Desa; Lurah; Kepala Sekolah; se- Kabupaten Jember oafeNe di- JEMBER SURAT EDARAN NOMOR : 180/\24/35.09.1.11/2020 TENTANG PELAKSANAAN PERINGATAN HARI ULANG TAHUN KEMERDEKAAN KE-75 REPUBLIK INDONESIA DI KABUPATEN JEMBER TAHUN 2020 Berdasarkan Surat-surat sebagai berilut: 1. Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Nomor: B-457/M. Sesneg/Set/TU.00.04/06/2020 Tanggal 23 Juni 2020 perihal Penyempurnaan Penggunaan Tema dan Logo Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2020; 2. Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Nomor: B-457/M. Sesneg/Set/TU.00.04/06/2020 Tanggal 23 Juni 2020 perihal Partisipasi Menyemarakkan Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2020; 3. Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Nomor: B-492/M. Sesneg/Set/TU.00.04/07/2020 Tanggal 6 Juli 2020 tentang Penyempurnaan Penggunaan Tema dan Logo Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2020. Bersama ini disampaikan petunjuk sebagai berikut: . Logo: a. Logo dan Tema Peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia adalah : INDONESIA MAIU b. Logo Peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia tersebut agar diperbanyak dan diseberluaskan kepada masyarakat serta digunakan oleh masing-masing _Instansi Pemerintah, BUMD, Instansi Swasta dan Masyarakat; . Untuk memeriahkan dan menggelorakan semangat kemerdekaan, kepada Pimpinan Perangkat Daerah, Camat, Lurah, Kepala Desa, Kepala Sekolah, instansi/lembaga pemerintah/swasta untuk memasang spanduk, baliho, umbul-umbul, dekorasi, lampu hias dan/atau hiasan lainnya sebagai bentuk ekspresi semangat juang, pada tanggal 1 s/d 31 Agustus 2020. . Logo peringatan, konsep desain aplikasi logo, penggunaan elemen grafis, aplikasi sistem untuk spanduk, baliho, x-banner, umbul-umbul dan poster, dapat diunduh di website Pemerintah Kabupaten Jember pada kal . Sesuai ketentuan Pasal 7 ayat (3) Undang-undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa dan Lambang Negara, serta Lagu Kebangsaan, agar seluruh masyarakat Jember, Instansi Pemerintah, Lembaga Pendidikan baik negeri maupun swasta, Lembaga Swasta, mengibarkan Bendera Merah Putih terhitung mulai tanggal 1 sampai dengan 31 Agustus 2020. ._Bahwa berdasarkan Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Nomor: B-492/M.Sesneg/Set/TU.00.04/07/2020 Tanggal 6 Juli 2020 tentang Penyempurnaan Penggunaan Tema dan Logo Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2020 Poin 3 Huruf c, pelaksanaan Upacara bendera Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia pada Hari Senin Tanggal 17 Agustus 2020 hanya dilaksanakan di tingkat Kabupaten secara sederhana dan khidmat, sangat minimalis dan mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Kepada para Camat, Lurah dan Kepala Desa agar mensosialisasikan kepada masyarakat agar melaksanakan hal-hal sebagai berikut: ia. Pada Tanggal 14 Agustus 2020 untuk mengikuti siaran langsung Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia melalui berbagai kanal media massa (televisi, radio dan media online}. . Pada Tanggal 17 Agustus 2020 pukul 10.17-10.20 WIB agar memperdengarkan lagu Kebangsaan Indonesia Raya melalui media yang dapat didengar oleh masyarakat. Pada Tanggal 17 Agustus 2020 pukul 10.17-10.20 WIB agar menghentikan segenap aktivitasnya sejenak untuk berdiri tegap dan mendengarkan pengumandangan Lagu Indonesia Raya secara serentak di seluruh pelosok tanah air. Kegiatan ini dikecualikan bagi warga dengan aktivitas yang berpotensi membahayakan apabila ditinggalkan. Penyelenggaraan kegiatan hiburan, perlombaan dan kegiatan yang berpotensi _menimbulkan kerumunan masyarakat untuk sementara ditiadakan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19. Demikian surat edaran ini untuk dipedomani, atas perhatian dan kerja samanya disampaikan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai