Anda di halaman 1dari 13

Dokumen Penawaran yang Optimal (Untuk Peserta Lelang)

December 10, 2009 |  Tagged Peserta, Dokumen, Tips |

Salah satu hal yang sering dikeluhkan kepada kami di pengembangan sistem LPSE adalah waktu
upload yang lama karena ukuran file cukup besar. Sebenarnya solusi teknisnya cukup mudah
namun tidak semua orang mengetahui. Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan.

1. Scan Dokumen yang Diminta Saja

Hasil scan merupakan file image yang berukuran besar, apalagi jika discan dengan resolusi
tinggi. Jika dokumen lelang tidak mensyaratkan penyedia mengirimkan hasil scan dokumen,
penyedia tidak perlu scan dokumen tersebut. Cukup dokumen dalam format MS Office, PDF
atau sesuai yang tertulis di dokumen lelang. Satu halaman hasil scan bisa berukuran 500 KB atau
lebih.

2. Scan dengan Resolusi Rendah atau Lakukan Resize Image Hasil Scan

Jika harus melakukan scanning, scanlah dengan resolusi rendah dan kalau perlu hitam putih.
Perhatikan petunjuk penggunaan scanner Anda. Untuk kertas ukuran 4A atau folio, gunakan
ukuran resolusi sekitar 1024 x 768 pixel. Atau, Anda dapat melakukan resize sendiri dengan
software sehingga file yang berukuran besar dapat diperkecil hingga 95%. Perhatikan ilustrasi di
bawah ini:

Awal Resize Selisih


3072 x 2304 pixel 1024 x 768 pixel
2.048 KB 96 KB 95%

File yang mula-mula berukuran 2MB berkurang hingga 95% menjadi hampir 100KB. Resize
dapat dilakukan dengan software IrfanView yang dapat didownload di
http://www.irfanview.com. Adapun petunjuk penggunaannya adalah sebagai berikut:

1. Download dan install IrfanView terlebih dahulu.


2. Buka IrfanView.
Menu: Start > Program > IrfanView > Irfan View 4.0! (Atau IrfanView versi lain)
3. Buka file yang akan diresize.
Menu: File > Open! Pilih filenya.
4. Lakukan resize.
Menu: Image > Resize/Resample!
5. Pilih resolusi yang ada di bagian kanan.
Pilih resolusi 1024 x 768 atau 1280 x 960 atau 1600 x 1200 pixel.
Click OK.
6. Simpan file tersebut.
Menu: File > Save As. Isikan nama baru, misalnya: CV-small.jpg
7. Lakukan langkah 3-6 untuk file-file image yang lain.
Sistem LPSE tidak bisa membatasi ukuran file atau memperkecil ukuran file secara otomatis.
Sistem LPSE hanya dapat melakukan kompresi (teknik untuk memperkecil ukuran file)
menggunakan Aplikasi Apendo.
a. MENDAFTAR SECARA ONLINE

1. Nyalakan CPU dan monitor anda sampai keluar gambar seperti berikut

2. Kemudian klik 1 x gambar MOZILLA FIREFOX yang ditunjuk arah panah


diatas
2. Ketika tampak gambar HALAMAN AWAL MOZILLA FIREFOX seperti diatas
tulislah lpse provinsi mana yang anda kehendaki misal : lpse jatim, lpse
jateng, lpse yogyakarta dll.
dalam kasus diatas saya isi lpse jatim, kemudian klik Google Search (yang
ditunjuk arah panah diatas),
kemudian tampillah gambar seperti dibawah ini:
Gambar diatas tertulis LPSE Provinsi Jawa Timur karena yang saya ketik lpse
jatim, tetapi apabila anda menghendaki provinsi lainnya maka akan tertulis
nama provinsi yang anda tulis misal anda ketik : lpse jabar maka tampilan
diatas akan tertulis LPSE Provinsi Jawa Barat dst 

kemudian klik ke tulisan LPSE seperti panah diatas maka akan keluar
tampilan seperti  Halaman Utama LPSE dibawah ini dan silakan klik link
mendaftar sebagai penyedia barang/jasa.
Lalu akan tampil halaman ”Pendaftaran - 1”. Isikan alamat email perusahaan
pada kolom Alamat email, klik tombol Mendaftar
Gambar Halaman Pendaftaran – 1

Kemudian akan tampil halaman yang berisi status proses pendaftaran.

Gambar Halaman Pendaftaran – 1

Setelah melakukan proses pendaftaran seperti di atas, cek email yang sudah
didaftarkan untuk melihat konfirmasi dari sistem. Klik link yang tercantum
dalam email tersebut.
Gambar Konfirmasi Pendaftaran Melalui Email

Lalu akan tampil halaman ”Pendaftaran – 2”.


Gambar Halaman Pendaftaran – 2

• User ID, adalah kode nama yang akan digunakan untuk masuk/login ke
dalam aplikasi SPSE. Gunakan  nama yang mudah diingat;
• Password, adalah password yang akan digunakan untuk masuk/login ke
dalam aplikasi SPSE. Gunakan huruf atau angka atau kombinasi keduanya
yang mudah diingat oleh pengguna;
• Password (Verifikasi), adalah kolom isian untuk memastikan bahwa
password
yang dimasukkan adalah sesuai dengan yang diinginkan;
• Nama Perusahaan.
• NPWP
• Nomor Pengukuhan PKP
• Bentuk Usaha
• Alamat, adalah alamat dari perusahaan yang mendaftar sebagai penyedia;
• Propinsi
• Kabupaten/Kota
• Telepon
• Fax
• Mobile Phone
• Kode Pos
• Email
• Website
• Kantor Cabang. 

Setelah melengkapi data isian tersebut klik tombol Mendaftar dan akan
tampil halaman ”Pendaftaran Sukses”.

Gambar Halaman Pendaftaran Sukses

Kemudian cek kembali email untuk melihat konfirmasi dari sistem.


 
Gambar Konfirmasi Email Pendaftaran Anggota Baru

b. MENDAFTAR SECARA ONLINE


Setelah melakukan proses pendaftaran secara online, calon penyedia
melakukan proses pendaftaran secara offline dengan datang langsung ke
LPSE setempat.
Pendaftaran offline ini dilakukan oleh pimpinan perusahaan ataupun orang
yang dikuasakan. Pada pendaftaran offline ini dibutuhkan berkas pendukung
yang harus diserahkan ke kantor LPSE, yaitu:
• KTP direksi/pemilik perusahaan/pejabat yang berwenang di perusahaan
(fotokopi);
• NPWP (fotokopi);
• Surat Ijin Usaha Perusahaan (SIUP)/Surat Ijin Jasa Konstruksi (SIUJK)/ijin
usaha sesuai bidang masing-masing (fotokopi);
• Tanda Daftar Perusahaan (fotokopi);
• Formulir Pendaftaran (Form_Penyedia.xls) dan Formulir Keikutsertaan
(Formulir_Keikutsertaan.doc) yang telah diunduh, di-print dan diisi lengkap.
Gambar Berkas-berkas tersebut dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan
diserahkan dengan melampirkan berkas asli pada amplop yang berbeda.
Dokumen tersebut akan diperiksa oleh Verifikator dan dokumen yang asli
akan dikembalikan. Jika sudah lengkap dan sesuai, maka calon penyedia
akan segera diberitahukan melalui email.
Gambar Konfirmasi Email Pendaftaran Sukses

KELANJUTANNYA : Silakan klik  PERSIAPAN SEBELUM TENDER





BARANGKALI ADA PERTANYAAN(0)


Diposkan oleh cak hari

Anda mungkin juga menyukai