Anda di halaman 1dari 3

Nama : Achmad Deckanio

Kelas : XII TKJ 2


No. Absen : 01

SOAL PRAKTIKUM MIKROTIK


1. Sebutkan dan jelaskan dengan cara kerja firewall pada mikrotik?
2. Sebutkan fungsi dan maksud penggunaan firewall pada level 7!
3. Jelaskan chain input, forward, output yang ada pada mikrotik!
4. Berikan kesimpulan hasil praktikum yang anda lakukan!
5. Bagaimana untuk blocking command ping dengan mikrotik ? (terangkan
langkah-langkahnya)
6. Buat laporan hasil praktikum berupa MSWord dan juga rekam hasil
praktikumyang di lakukan menjadi video. Upload di youtube dan sertakan
link video pada laporan
JAWABAN
1. Pada Router OS MikroTik terdapat sebuah fitur yaitu Firewall yang
digunakan untuk melakukan filtering akses  (Filter Rule),  Forwarding
(NAT), dan juga untuk menandai koneksi maupun paket dari trafik data yang
melewati router (Mangle). Kita harus menambahkan rule-rule yang sesuai
agar funsi dari firewall berjalan dengan baik, salah satunya terdapat sebuah
parameter utama pada rule, yaitu ‘Chain’ yang digunakan untuk menetukan
jenis trafik yang akan di-manage pada fitur firewall dan setiap fungsi pada
firewall. Pengisian parameter chain pada dasarnya mengacu pada skema
'Traffic Flow' dari Router. Chain bisa dianaloginkan sebagai tempat admin
mencegat sebuah trafik, kemudian melakukan firewalling sesuai kebutuhan.
2. Firewall pada level 7 / layer 7 protokol digunakan untuk menyaring paket
berdasarkan data URL dan data aplikasi, selain itu bisa juga mengatur
bandwidth yang akan dikeluarkan karena firewall dapat membatasi dan
mengizinkan untuk sebuah akses dari sebuah situs atau aplikasi.
3. Fungsi dari 3 chain tersebut, yaitu:
- Forward : Digunakan untuk memproses trafik paket data yang hanya
melewati router, seperti trafik dari jaringan public ke local atau sebaliknya
dari jaringan local ke public.
- Input : Digunakan untuk memproses trafik paket data (bisa berasal dari
jaringan public maupun jaringan local) yang masuk ke dalam router
melalui interface yang ada di router dan memiliki tujuan IP Address
berupa ip yang terdapat pada router.
- Output : Digunakan untuk memproses trafik paket data yang keluar dari
router. Dengan kata lain merupakan kebalikan dari 'Input'.
4. Praktikum 3 : Kesimpulan dari kegitan praktikum yang saya lakukan, yaitu
untuk penggunaan firewall di mikrotik dalam mengelola pemeriksaan paket
data yang terjalin dari hubungan antar jaringan diperlukan konfigurasi dengan
membuat rule – rule dari suatu chain yang akan bekerja pada suatu paket data.
Pengeksekusian paket harus sesuai dengan rule – rule yang telah dibuat
dengan chain pada settingan firewall yang telah dibuat.
Praktikum 4 : Kesimpulan dari kegitan praktikum yang saya lakukan, yaitu
untuk penggunaan firewall di mikrotik dalam mengeblock suatu situs bisa
juga menggunakan opsi Layer 7 Protocol dengan memasukkan informasi
URL dari suatu situs. Dalam pengeksekusian blocking harus sesuai dengan
rule – rule yang telah dibuat dengan chain pada settingan firewall yang telah
dibuat.
5. Berikut adalah cara untuk blocking command ping di mikrotik melaluin
winbox, yaitu :
- Login ke Winbox.
- Kemudian pilih IP > Firewall > Filter Rules > Add (+).
- General >> Chain : Input, Src.Address : (IP yang akan di blok),
Protocol : icmp, dan In.interface : (Interface tujuan untuk ping).
- Action >> action : drop, lalu OK.
- Lakukan tes ping ke IP yang akan dituju dari IP yang tadi diatur untuk
block ping.
6. Link video praktikum :
Praktikum 3 : https://youtu.be/OEGIlaMGXVU
Praktikum 4 : https://youtu.be/qaxS-BWANsE

Anda mungkin juga menyukai