Anda di halaman 1dari 1

Ny.

Melinda berumur 37 tahun beragama islam, sudah menikah, pekerjaan petani,


bekerja ± 4 jam sehari dengan waktu perjalanan 5 menit, pendidikan terakhir SMA dan
bertempat tinggal di Jl.Indralaya,Malang, sumber informasi dari pasien, keluarga dan status
rekam medik. Pasien masuk RS pada tanggal 08 Februari 2020 dan sekarang dirawat di IGD
Rumah Sakit Islam Siti Khadijah. Dan dilakukan perawatan oleh perawat dan dokter. Perawatan
yang dilakukan oleh perawat yaitu pemeriksaan tanda – tanda vital dengan hasil tekanan darah
130/90 mmHg, nadi 84 kali per menit, suhu 36 derajat celcius, pernafasan 24 kali per menit.
Sebelum masuk Rumah Sakit Ny.Melinda mengeluhkan kencingnya 5-6 ×/hari tidak lancar
disertai nyeri dibawah perut ± 7 hari yang lalu, urin berwarna kemerahan, bau yang khas lalu
klien juga mengeluhkan BAB sehari 2 kali berwarna kuning dan bau yang khas, klien juga
mengeluhkan nyeri dibagian bawah perut. Ny. Melinda menceritakan bahwa ia baru saja operasi
pengangkatan batu buli, ia takut bergerak karena ada luka jahitan bekas operasi dan ia juga
pernah berobat kemantri kemudian nyeri berkurang. Pada hasil pemeriksaan fisik ditemukan
tanda-tanda pasien terlihat tampak lemah, kurus, tampak bersih dan berambut putih. Aktifitas
sehari – hari, klien makan 3 kali sehari dengan lauk pauk dan sayur-sayuran. Makanan yang
disukai hati ayam. Makanan pantangan tidak ada dan Klien menghabiskan 5-6 gelas/hari.
Minuman kesukaan tidak ada. Klien istirahat siang hari jam 13.00-15.00 WITA dan malam
19.00-21.00 WITA. Tidur siang 1-2 jam sehari, Malam 6-7 jam, kesulitan tidur tidak ada. Klien
mandi, gosok gigi, keramas 2 kali sehari dan potong rambut jika panjang. Hambatan dalam
personal hygiene tidak ada. Klien juga biasanya mendengarkan radio dan sesekali menonton tv.

Anda mungkin juga menyukai