Anda di halaman 1dari 2

Nama : Angraini Wulandari

NIM : 201702050

Kelas : 4B

Essay tentang manajemen penanggulangan dan penanganan bencana di masa pandemi


covid-19

Indonesia tahun 2021 mengalami beberapa bencana alam karena Indonesia sedang terjadi
masa cuaca ekstrem di berbagai wilayah. Tahun ini juga Indonesia masih terdapat kasus
Coronavirus disease (Covid-19) yang masih bertambah jumlah kasus barunya setiap hari. Hal ini
sangat di takutkan oleh masyarakat saat bencana datang tanpa adanya persiapan dari masyarakat
itu diri sendiri. Bencana alam di Indonesia tahun ini contohnya gempa bumi yang telah menelan
korban jiwa. Setidaknya dengan ini masyarakat bisa mengetahui cara penanggulangan gempa
bumi, dan masyarakat tidak terlalu was-was bahkan panik saat terjadi gempa bumi. Jika terjadi
gempa bumi saat dirumah hal yang dilakukan dengan hindari benda-benda pecah belah, seperti
kaca, cermin, dan bahkan lemari, lalu Cari tempat berlindung di dalam rumah meski gempa
terasa kecil misalnya bersembunyi di kolong meja dan jangan lupa untuk melindungi bagian
kepala dengan cara menutup menggunakan tangan atau benda lain. Periksalah kondisi diri sendiri
dan keluarga apakah ada yang terluka atau hilang atau sebagainya. Saat getaran gempa telah
berhenti maka keluarlah rumah dengan memakai masker. Jika gempa bumi saat berada di gedung
maka carilah jalan keluar dari gedung dengan menggunakan tangga darurat atau ikutin tanda
jalur evakuasi terdekat dan tidak menggunakan lift disaat seperti ini. Saat sudah berada di luar
gedung, carilah tempat terbuka ataupun di titik kumpul dan jangan pernah berada di dekat
bangunan atau pepohonan tinggi dengan tetap memakai masker dan jaga jarak. Jika terjadi
gempa bumi apabila saat sedang berkendara di jalan maka hindari melintasi jembatan atau jalan
raya yang banyak oleh pepohonan besar dan duduklah dengan tenang tidak panik hingga getaran
gempa sudah tidak terasa, lanjutkan perjalanan saat getaran gempa sudah tak terasa. Jika gempa
bumi berada di luar gedung maka menjauh dari bangunan tinggi, tiang listrik, pepohonan tinggi,
dan benda lain yang cukup tinggi, lalu carilah tempat terbuka atau titik kumpul, hindari wilayah
rawan tanah amblas akibat gempa, jangan terlalu panik agar barang berharga tak terlupakan,
terutama telepon genggam untuk meminta pertolongan.

Kementerian kesehatan (Kemenkes) melalui pusat krisis kesehatan telah membuat


tentang pendoman pengungsian pada masa pandemi Covid-19. Pendoman dibuat agar
masyarakat melakukannya agar mencegah penularan kasus Covid-19 saat terjadi bencana
maupun di pengungsian bencana. Pedomannya antara lain tetap menerapkan 3M yaitu
menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan air bersih atau mengalir, menjaga
jarak saat dimana pun dan kapanpun. Selanjutnya tempat pengungsian dikelompokkan dengan
berdasarkan keluarga dan diatur masyarakat pengungsiannya agar tidak berdesakkan dengan
yang lainnya. Jika biasanya tenda pengungsian hanya beberapa tapi untuk masa pandemi
seperti ini harus 2x tenda dari biasanya agar tetap bisa menjaga jarak. Selanjutnya bisa
menyiapkan sarana cuci tangan dan screening saat masuk ke tempat pengungsian seperti
halnya pengecekan suhu tubuh. pedoman ini sangat penting bagi masyarakat untuk mencegah
penularan Covid-19 di pengungsian tersebut karena dari bencana yang terjadi di beberapa
wilayah Indonesia malah ada yang menimbulkan klaster Covid-19 baru. Contohnya yang belum
lama ini terjadi adalah ketika banjir bandang di Masamba, Sulawesi Selatan yang tidak
melakukan standar pencegahan Covid-19. Kementerian kesehatan juga melakukan
kesiapsiagaan, sosialisasikan adaptasi kebiasaan baru, standar layanan kesehatan, termasuk
tenaga kesehatan yang harus menggunakan standar alat pelindung diri (APD) minimal level 1
untuk memberikan layanan kesehatan ke pengungsian tersebut. Inilah beberapa cara
penanggulangan dan penanganan gempa bumi di masa pandemi covid-19 yang tepat,
setidaknya saat bencana alam yaitu gempa bumi nangan terlalu panik, berdoa pada tuhan dan
tetap patuhi protokol kesehatan agar bisa mencegah covid.

Anda mungkin juga menyukai