Anda di halaman 1dari 5

Lembar Kerja 1.

Pemahaman terhadap Modul Pembelajaran


Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi.

Berdasarkan Modul yang telah anda baca


1. Kemukakan apa yang dimaksud dengan Keterampilan
Berpikir Tingkat Tinggi/ Higher Order Thinking (HOT) ?
2. Berikan contoh Keterampilan 4Cs
a. Creativity,
b. Critical Thinking,
c. Collaboration,
d. Communication)
3. Terangkan tahapan Pendekatan Pembelajaran Saintifik
4. Bedakan pengertian Pendekatan, Model, dan Metode
Pembelajaran!
5. Birikan contoh aktifitas pembelajaran berdasarkan
a. Sintak Model Discovery base learning!
b. Sintak Model Pembelajaran Problem-based Learning (PBL)
c. Sintak Model Pembelajaran Project-Based Learning
Nama : Iman Hidayat Ramsani
Kelas : HOTS SMP KLS B

Jawaban LK1
1. Yang dimaksud dengan Keterampilan Tingkat Tinggi adalah proses
berpikir kompleks dalam menguraikan materi, membuat
kesimpulan, membangun representasi,menganalisis dan
membangun hubungan dengan melibatkan aktivitas mental yang
paling dasar.

2. Contoh Keterampilan :
a. Creativity
Peserta didik menyanyikan lagu 'Yamko Rambe Yamko"
secara individu dengan memperhatikan tanda tempo dan tinggi
rendah nada
b. Critical Thinking
Dalam kelompok peserta didik mengisi LK untuk
menganalisis,membandingkan dan menghubungkan gaya dan
kecepatan gerak pada peristiwa di lingkungan sekitar
c. Collaboration
Peserta didik menyajikan hasil identifikasi tokoh-tokoh dan jenis
teks secara berkelompok dengan bekerja sama dan rasa ingin
tahu
d. Communication
Secara acak peserta didik diminta untuk menceritakan tokoh-
tokoh pada teks cerita fiksi
3. Tahapan pendekatan pembelajaran saintifik :
a. Mengamati : melihat, mendengar, meraba
b. Menanya : mengajukan pertanyaan tentang informasi yang
tidak dipahami dari apa yang diamati
c. Mengumpulkan informasi : melakukan eksperimen, membaca
sumber lain,wawancara dengan sumber lain
d. Mengasosiasi : mengolah informasi yang dikumpulkan.
Pengolahan informasi yang bersifat menambah kedalaman
sampai pada mencari solusi dari berbagai sumber yang memiliki
pendapat yang berbeda
e. Mengkomunikasikan : menyampaikan hasil pengamatan,
kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara lisan dan tertulis

4. Pendekatan pembelajaran : sudut pandang kita terhadap proses


pembelajaran, yang merujuk pada pandangan tentang terjadinya
suatu proses yang sifatnya masih sangat umum
Model pembelajaran : sebuah bentuk pembelajaran yang
tergambarkan dari awal sampai akhir pembelajaran yang disusun
oleh guru secara khas
Metode pembelajaran : suatu cara untuk memudahkan
pelaksanaan berbagai kegiatan pembelajaran untuk mencapai
tujuan yang diinginkan.

5. A. Sintak model Discovery base learning


 pemberian rangsangan
 identifikasi masalah
 pengumpulan data
 pengolahan data
 pembuktian
 menarik kesimpulan
B. Sintak model pembelajaran problem based learning
 orientasi peserta didik pada masalah
 mengorganisasikan peserta didik untuk belajar
 membimbing penyelidikan individu atau kelompok
 mengembangkan dan menyajikan hasil karya
 menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
C. Sintak model pembelajaran project based learning
 pertanyaan mendasar
 mendesain perencanaan produk
 menyusun jadwal pembuatan
 memonitoring keaktifan dan perkembangan proyek
 menguji hasil
 evaluasi pengalaman belajar

Anda mungkin juga menyukai