Anda di halaman 1dari 2

1.

GLAUKOMA
Pasien perempuan (43thn) datang ke poli mata di suatu rumah sakit
dengan keluhan pengelihatan pada mata kanan dan kiri buram yang
dirasakan sejak 6 bulan yang lalu. Keluhan penurunan tajam penglihatan
pada mata kanan dan kiri ini disertai dengan nyeri kepala yang hilang
timbul. Pasien juga mengalami penglihatan silau apabila terkena sinar
matahari atau melihat cahaya terang dan pasien sukar melihat pada jarak
dekat ataupun jauh. Pasien mengeluh kadang kadang mata berair.
Hasil pemeriksaan TD 190/110 mmHg.
Diagnosa: Glaukoma Sudut Terbuka Primer ODS

Tugas
1. Jelaskan patofisiologi penyakit dan pedoman penatalaksanaan
farmakologi dan nonfarmakologi pada pasien tersebut
2. Lakukan penyelesaian masalah pasien (pilih obat yang tepat)

2. OTITIS MEDIA AKUT


Seorang ibu ke klinik membawa anaknya (laki-laki, 13 thn) dengan 2 hari
demam (maksimum 39,3 °C ), rhinorrhea dan rewel. Ibunya melaporkan
bahwa dia sering menggosok telinga kirinya sepanjang hari kemarin,
mudah tersinggung, sering menangis dan kurang nafsu makan sejak hari
kemaren. Pasien memiliki adik umur 5 tahun yang baru sembuh dari pilek.
Pasien datang ke tempat penitipan anak seminggu 3 kali untuk
menjemput adiknya
Dx dokter : otitis media akut
1. Jelaskan patofisiologi penyakit dan pedoman penatalaksanaan
farmakologi dan nonfarmakologi pada pasien tersebut
2. Lakukan penyelesaian masalah pasien (pilih obat yang tepat)
3. RHINITIS ALERGI

Seorang pasien perempuan datang ke rumah sakit dengan keluhan


hidung meler sejak 6 (enam bulan) terutama saat pagi dan malam hari
atau cuaca dingin. Pasien sering mengalami keluhan ini berulang ulang
kali. Hidung kadang terasa sakit, bersin-bersin, kepala pusing dan mata
berair. Ketika Kecil pasien pernah alergi terhadap debu,kulit menjadi
merah dan gatal-gatal. Ayah pasien penderita asma.
Dx: Rhinitis alergi
1. Jelaskan patofisiologi penyakit dan pedoman penatalaksanaan
farmakologi dan nonfarmakologi pada pasien tersebut
2. Lakukan penyelesaian masalah pasien (pilih obat yang tepat)

4. KONJUNGTIVITIS

Seorang pasien laki-laki (40thn) datng ke rumah sakit dengan keluhan


kedua mata terasa ngeres, panas dan merah sejak 2 hari yg lalu. Pasien
mengaku matanya belekan terutama pada pagi hari, kotoran matanya
kental, keruh, warnanya kuning. Kedua mata sering berair dan sangat
silau bila terkena sinar berlebihan. Pasien mengaku sulit membuka
matanya karena bengkak. Sebelumnya pasien belum pernah mengalami
keluhan seperti ini. Riwayat hipertensi (-), dan riwayat DM (-). Isteri
pasien juga mengalami sakit mata seperti ini seminggu yang lalu, tapi
sekarang sudah sembuh.

Dx. Konjungtivitis bakteri akut ODS


1. Jelaskan patofisiologi penyakit dan pedoman penatalaksanaan
farmakologi dan nonfarmakologi pada pasien tersebut
2. Lakukan penyelesaian masalah pasien (pilih obat yang tepat)

Anda mungkin juga menyukai