Anda di halaman 1dari 2

Berikut ini merupakan langkah-langkah perawatan Tabung Pemadam Api setiap tahunnya.

Dalam
perawatan setiap tahun tabung pemadam api dibongkar total untuk dapat mengetahui keadaan
setiap alat di dalamnya apakah masih layak digunakan atau harus diganti. Usahakan untuk
menghubungi secara langsung ke kontak kami untuk mendapatkan perawatan tabung pemadam
secara profesional.

 Untuk tabung dengan isi bubuk sebaiknya diperiksa dan apabila bubuknya telah membeku
atau lembab sebaiknya segera diganti atau melakukan pengisian ulang

 Pastikan bahwa tabung tetap bersih dari kotoran, upayakan agar stiker petunjuk masih
mudah terbaca, kemudian peralatan seperti selang dan corong tidak kotor dan mampet,
penjepit selang dan katup tidak mengalami kerusakan

 Pastikan bahwa indikator preassure dalam keadaan berfungsi dengan baik

 Pastikan jarum untuk menusuk cartridge dalam keadaan bersih dan tajam, selalu lakukan
pengolesan pelumas pada jarum agar tidak mengalami macet atau rusak

 Perhatikan area pipa untuk saluran agent serta gas selalu dalam keadaan bersih dan tidak
mengalami kerusakan (tipe Cartridge)

 Periksa per-pegas dan Pen Valve tidak mengalami kerusakan seperti bengkok atau patah

 Periksa semua karet seal atau o-ring, jangan lupa untuk mengoleskan pelumas agar karet-
karet tersebut tidak mengalami getas

 Sebaiknya dilakukan pengisian ulang jika tabung pemadam dengan jenis CO2 gas atau
Cartridge mengalami pengurangan 10% dari berat total

 Selalu periksa ulir drat dan selalu oleskan pelumas agar ulir drat tidak mengalami karat
sebelum menutup
Sebaiknya tabung dengan ciri penyok, bocor, karat, bergelembung, atau bekas perbaikan
tidak digunakan kembali

 Lakukan pemeriksaan kembali pada pin pengaman dan segel, lalu lakukan pencatatan dan
berikan tanda pada setiap pemeriksaan atau perawatan

8 Cara Perawatan Rutin Tabung APAR Setiap Bulan 

8 Cara Merawat APAR, Perawatan APAR, Cara Merawat Pemadam, Cara Perawatan Rutin APAR,
Maintenance APAR, Perawatan Rutin Pemadam, Cara Merawat Fire Extinguisher, Perawatan Tabung
APAR, Cara Merawat Tabung Pemadam supaya dapat berfungsi dengan baik setiap spare part seperti
Bahan pemadam, valve, Selang, Meter Pressure dan Segel  

Cek apakah terdapat kebocoran pada tabung dan pastikan gas pendorong tidak bocor, indikasinya
adalah keberadaan posisi jarum yg terletak di pressure gauge tepat berada di posisi 15 s/d 20 Bar.
(Berlaku untuk tabung type Stored Pressure).

1. Cek segel di tabung Cartridge yg berada di leher tabung, apakah masih dalam keadaan utuh,
lalu kembalikan pada posisi semula. (Berlaku untuk tabung type Cartridge)
2. Bersihkan tabung dari debu, air, maupun korosi. Caranya gosok tabung dgn kain basah
hingga tak ada lagi debu, lalu gosok lagi dgn kain kering. Setelah itu oleskan sedikit solar
pada body tabung secara merata, lalu akhiri dgn penggosokan menggunakan kain kering.

3. Bolak-balikan tabung guna menghindari pembekuan pada cairan dalam tabung. Caranya,
satu tangan memegang bagian atas tabung, dan tangan satunya lagi memegang bagian
bawah tabung. Lalu bagian atas tabung dibalik ke bawah dan sebaliknya, bagian bawah
tabung dibolak ke atas. Lakukan hingga 3 sampai 5 kali secara perlahan. (Berlaku tuk tabung
model Portable Standard, baik Stored Pressure maupun Cartridge).

4. Pastikan Valve, Selang, Meter Pressure dan Segel dalam keadaan baik.

5. Yakinkan posisi Bracket dalam keadaan kuat dan melekat sempurna dgn dinding. (Berlaku
untuk tabung model Portable Standard, baik Stored Pressure & Cartridge).

6. Jangan hadapkan tabung pemadam api ringan dengan sinar matahari dan hujan.

7. Usahakan agar tabung pemadam api ringan APAR terhindar dari kontak langsung matahari
dan disarankan untuk memberi penutup/canopy/ pelindung pada tabung demi menjaga
kualitas tabung lebih tahan lama.

8. Buatlah Kartu Check List Perawatan Bulanan dan Tahunan untuk mengecek kondisi tabung
sebagai bahan laporan dan evaluasi.

Berikut ini merupakan langkah-langkah sederhana untuk melakukan perawatan Tabung


Pemadam Api disetiap bulannya.

 Lakukan pengecekan dengan melihat posisi jarum preassure atau tipe stored preassure,
berada pada posisi terisi gas atau berada pada zona hijau di area kontrol preassure
 Pastikan bahwa segel tidak rusak atau lepas di tabung cartridge
 Pastikan agar corong tidak memiliki noda atau kotoran yang mengganggu area tersebut
 Selalu letakan tabung ditempat yang aman dan mudah dijangkau agar tabung dapat selalu
dalam keadaan bersih, terhindar dari korosi, dan debu yang umumnya menutup area
pressure kontrol
 Untuk tabung yang bersikan bubuk, upayakan untuk membalik posisi tabung secara berkala
agar bubuk di dalamnya tidak membeku dan kembalikan lagi tabung ke posisi semula
 Pastikan bahwa tabung pemadam yang letaknya digantung tetap pada posisi yang stabil dan
kuat, agar tabung tidak mudah jatuh dan rusak
 Bila tabung pemadam yang dimiliki adalah APAB, maka jangan lupa berikan pelumas pada
area penyangga roda agar roda tidak macet atau cepat rusak
 Hindari untuk meletakan Alat Pemadam Api di area yang berhadapan langsung dengan sinar
matahari, atau terkena hujan
 Sebaiknya letakan alat pemadam api ditempat yang memiliki tutup atau kotak jika memang
alat pemadam api berada di luar ruangan.

Anda mungkin juga menyukai