Anda di halaman 1dari 4

Eka Retning Oktavanny

1808260060
Fakultas Kedokteran UMSU

“Crispy PABO (Pare Kribo)”


Selamat Pagi para investor sekalian, izinkan saya sebagai tim produksi
memperkenalkan produk makanan terbaru kami yaitu Crispy PABO, nah PABO
sendiri memiliki kepanjangan nama yaitu Pare Kribo. Seperti namanya, produk ini
merupakan kripik pare yang mana terbuat dari pare berkualitas yang dipilih dengan
sangat ketat. Banyak orang yang mengira bahwa rasa dari pare sendiri sangatlah
pahit apalagi jika dijadikan makanan seperti kripik, akan tidak banyak konsumen
yang tertarik untuk membelinya. Tapi tenang saja, Crispy PABO sama sekali tidak
ada rasa pahitnya sehingga makanan ini cocok untuk semua kalangan, mulai dari
anak-anak, remaja, hingga dewasa.
Nah, untuk di wilayah Medan sendiri, camilan dari sayur pare ini belum
banyak diproduksi, padahal banyak sekali manfaat yang bisa didapat dengan
mengkonsumsi camilan kami ini. Mengutip dari buku Khasiat & Manfaat Pare
karya Dr. Tati S.S Subahar & tim Lentara, rupanya pare tidak hanya tumbuh dan
berkembang di Indonesia, pare juga tumbuh di Jepang, Filipina, India, dan Cina.
Berikut akan saya jabarkan kelebihan dan kekurangan produk kami.
Sayur pare banyak sekali manfaat untuk tubuh, manfaat pare yaitu :
 mampu menurunkan berat badan
 menurunkan kadar gula darah
 mengurangi kolesterol
 memiliki banyak nutrisi
 berpotensi mengatasi kanker
 melawan inflamasi.
nilai gizi yang terkandung di dalam sayur pare, yaitu :
 Valeur pour 100 grammes; Calories 34; Lipides 0,2 g; Acides gras saturés
0g ; Acides gras poly-insaturés 0,1 g; Acides gras mono-insaturés 0 g;
Cholestérol 0 mg; Sodium 13 mg; Potassium 602 mg; Glucides 7 g; Fibres
alimentaires 1,9 g; Sucres 1 g; Protéines 3,6 g; Vitamine A 2 416 IU;
Vitamine C 55,6 mg; Calcium 42 mg.
Sangat banyak bukan manfaatnya?
Pare yang kami produksi ini dipotong tipis namun tidak begitu tipis,
ketebalannya kurang-lebih 3mm sehingga ketika digoreng pare akan tetap terasa
kriuk dan krispi di mulut. Crispy PABO ini tentunya sangat unik, meskipun
berbahan dasar sayur pare yang pahit tapi kami menyulapnya menjadi tidak pahit
atau kami biasa menyebutnya anti pahit.

Pengolahan pare juga tidak mudah karena harus melewati proses yang
panjang. Seperti memarinasinya dengan garam kasar dan air cuka selama 1 jam
lebih, hal ini dilakukan guna menetralkan rasa pahit dari pare tersebut. Lalu pare
dicuci sebanyak sepuluh kali agar pare benar-benar bersih dan bebas dari kuman.
Lalu pare dibalur tepung yang sudah dibumbui dan diracik sesuai resep yang kami
buat dan digoreng dengan minyak panas agar Crispy PABO tidak melempem. Hal
ini dilakukan guna meningkatkan ketahanan konsumsi camilan pare ini sampai satu
bulan lamanya. Wow amazing, kan?

Nah, untuk rasanya sendiri, kami memiliki beberapa varian rasa. Terdapat
rasa barbeque, balado, ayam panggang, jagung manis, jagung bakar, dan jahannam.
Harga produk kami sangat ekonomis dibandrol dengan harga Rp5000.00 per
bungkusnya Anda sudah bisa merasakan camilan unik ini. Untuk rasa jahannam
sendiri memiliki perbedaan harga, karena bumbu jahannam kami menggunakan
Bon Cabe level 30 dan campuran bumbu balado yang memberikan sensasi panas
dan pedas ketika dimakan, hal ini yang menginspirasi kami untuk memberikan
namanya jahannam, yang merujuk pada neraka Jahannam yang panas dan
mengerikan.

Dari segi kemasan, kami memiliki disain kemasan terkini dan eyecatching
sehingga kami yakin, ketika produk kami dan pesaing di hadapakan, maka produk
kami lebih sedap dipandang oleh mata, dan kami juga memberikan label varian
rasa setiap bungkusnya dan sosial media dari Crispy PABO ini seperti nomor
WhatsApp (082276921729) dan Instagram (crispy_pabo).

Berikut design logo dan


Crispy PABO dari produk
kami :

Mengenai kelemahan, mungkin dilihat dari segi produksi yang sangat tidak
efektif dalam pembuatan, hal ini yang menjadikan produk ini lama untuk dibuat
dan dipasarkan. Selain itu, harga sayur pare yang kian melonjak akan menjadikan
kami kesulitan untuk memproduksi, karena modal dan laba yang kami dapat
dipastikan tidak balance. Kami juga sudah memasarkannya melalui sosial media.
Hasilnya banyak sekali peminat dari produk kami ini. Berikut beberapa gambar
konsumen kami :
Harga yang sangat ekonomis, camilan kami ini sangat cocok dimakan saat
belajar, mengerjakan tugas, bersantay, dan juga sebagai pendamping makan siang
Anda, dengan banyaknya varian rasa yang wajib Anda coba maka jangan ragu
untuk memesan produk kami ini. Dijamin bakal ketagihan. Kripik kentang? kripik
singkong? kripik pisang? Dijamin lewat deh sama kripik pare Crispy PABO (Pare
Kribo).

Let's order it now!!

Anda mungkin juga menyukai