Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMP Negeri 1 Prambanan Klaten


Kelas/Semester : VII/1(satu)
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Tema : Keadaan Alam dan Aktivitas Penduduk
Sub Tema : Letak wilayah dan Pengaruhnya bagi Keadaan Alam
Indonesia
Pertemuan Ke/JP : 1-2 / 4 JP (2 x 40 menit).

A. KOMPETENSI INTI :
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong
royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan
alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak
mata.
4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai,
memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung,
menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang
sama dalam sudut pandang/teori
B. KOMPETENSI DASAR:
No. Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
1. 1.3 Menghargai karunia Tuhan YME 1.1.1 Berdoa sebelum dan sesudah kegiatan
yang telah menciptakan manusia pembelajaran.
dan lingkungannya
2. 2.3 Menunjukkan perilaku santun, 2.3.1. Menghargai dan menghormati sesama
toleransi dan peduli dalam 2.3.2. Menjaga kebersihan lingkungan kelas
melakukan interaksi sosial dengan 2.3.3. Memelihara hubungan baik dengan teman
lingkungan dan teman sebaya sekelas
3. 3.1 Memahami aspek keruangan dan 3.1.1. Mendeskripsikan perbedaan
konektivitas antar ruang dan waktu letak astronomis dan letak
dalam lingkup regional serta geografis
perubahan dan keberlanjutan 3.1.2. Menjelaskan letak astronomis
kehidupan manusia (ekonomi, dan letak geografis Indonesia
sosial, budaya, pendidikan dan 3.1.3. Mengidentifikasi pengaruh letak
politik) astronomis dan letak geografis
Indonesia
C. TUJUAN PEMBELAJARAN
Tujuan pembelajaran yang ingin dicapai pada pembelajaran ini adalah menjelaskan letak
wilayah dan pengaruhnya bagi keadaan alam Indonesia, sehingga melalui diskusi, siswa
diharapkan dapat:
1. Mendeskripsikan perbedaan letak astronomis dan letak Geografis Indonesia
2. Menjelaskan dan menunjukan letak astronomis dan letak Geografis di Indonesia
3. Mengidentifikasi Pengaruh letak astronomis dan letak geografis terhadap kondisi
ekonomi sosial dan budaya Indonesia
D. MATERI AJAR
Materi pembelajaran adalah Letak Wilayah dan Pengaruhnya Bagi Keadaan Alam
Indonesia, yang terinci dalam:
1. Pengertian letak astronomis dan letak geografis Indonesia
2. Letak astronomis dan letak geografis Indonesia
3. Pengaruh letak astronomis dan letak geografis Indonesia
E. SUMBER BELAJAR
1. Iwan Setiawan, Suciati, Ahmad Mushlih, dan Dedi. 2013. Ilmu Pengetahuan Sosial
SMP/MTs. Kelas VII. Jakarta: Kemendikbud RI
F. Media Pembelajaran
1. Media
a. Peta Dunia dan peta Indonesia
b. LCD/Laptop
2. Alat
a. Spidol
b. Kertas HVS
G. PENDEKATAN DAN METODE PEMBELAJARAN
Pendekatan dan model pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran sub tema letak
wilayah dan pengaruhnya bagi keadaan alam Indonesia adalah :
1. Pendekatan : Scientifik,
2. Metode : Diskusi dengan cooperative learning
H. KEGIATAN PEMBELAJARAN

ALOKASI
KEGIATAN DESKRIPSI KEGIATAN
WAKTU
Pendahulua Pertemuan 1 (2x40 menit) 80 Menit
n 1) membuka pelajaran dengan mengucapkan salam dan 10 menit
berdoa bersama(menghayati ajaran agama),
2) memeriksa kehadiran, kesiapan dan kerapihan serta
kebersihan kelas
3) Memberi motivasi siswa untuk aktif dalam proses
pembelajaran
Inti 1) Mengamati 60 menit
a. Peserta didik diminta mengamati Peta
Dunia/atlas dengan menitikbertakan posisi
letak Indonesia
b. Peserta didik diminta mencermati posisi
garis lintang dan garis bujur yang melalui peta
indonesia
2) Menanya
a. Peserta didik membuat dan menyampaikan
pertanyaan-pertanyaan yang ingin diketahui dan di
pelajari tentang letak astronomis dan geografis
Indonesia dari hasil pengamtan yang dilakukan
b. Guru mengerucutkan pertanyaan-pertanyaan
tersebut dan mengarahkan ke materi pembelajaran
letak astronimis dan geografis indonesia
3) Mengumpulkan informasi
a. Guru membagi kelas menjadi 8 kelompok
b. Peserta didik membaca buku teks pelajaran atau dari
sumber informasi yang relevan
c. Guru sedikit memberi penjelasan mengenai letak
astronimis dan geografis indonesia
d. Peserta didik di beri pembahasan yang akan
didiskusikan masing-masing kelompok antara lain
- Menjelaskan letak astronimis Indonesia secara
detail
- Menjelaskan letak geografis Indonesia termasuk
batas-batas wilayah teritorial
- Menyusun kesimpulan pengertian letak
astronimis dan geografis
4) Mengasosiasi
a. Peserta didik melakukan tukar pendapat serta
menganalisis tentang hasil diskusi kelompok
masing-masing
b. Masing-masing kelompok membuat laporan diskusi
5) Mengkomunikasikan
a. Peserta didik mempresentasikan hasil analisis data
di depan kelas yang diwakili oleh salah satu anggota
kelompok masing-masing, anggota kelompok lain
memberikan tanggapan
b. Guru memberikan penguatan dan mengkoreksi hasil
diskusi yang telah di presentasikan
c. Guru memberikan kesempatan peserta didik untuk
bertanya
d. Peserta didik menuliskan kesimpulan, kesan dan
pesan pembelajaran hari ini di buku catatan masing-
masing.

Penutup 1) Guru dan pesrta didik bersama-sama menarik inti sari 10 menit
tentang materi pembelajaran hari itu dilakukan siswa
bersama guru, sekaligus melakukan reflekasi untuk
bersyukur kepada Tuhan YME
2) Melaksanakan tes secara lisan
3) Menutup pelajaran dengan berdoa

Pertemuan ke 2
ALOKASI
KEGIATAN DESKRIPSI KEGIATAN
WAKTU
Pendahuluan 1) membuka pelajaran dengan mengucapkan salam 80 Menit
dan berdoa bersama(menghayati ajaran agama), 10 menit
2) memeriksa kehadiran, kesiapan dan kerapihan serta
kebersihan kelas
3) Memberi motivasi siswa untuk aktif dalam proses
pembelajaran
Inti 1) Guru melakukan sedikit flash back tentang pelajaran 60 menit
hari sebelumnya
2) Mengamati
a. Guru memperlihatkan peta Dunia
b. Guru sedikit menjelaskan materi secara singkat
tentang letak geografis Indonesia dan pengaruhnya
dibidang sosial, ekonomi dan budaya
3) Menanya
Peserta didik membuat dan menyampaikan pertanyaan-
pertanyaan yang ingin diketahui dan di pelajari tentang
pengaruh letak kondisi astronomis dan geografis
indonesia
4) Mengumpulkan informasi
a. Peserta didik membaca buku teks tentang pengaruh
kondisi letak astronomis dan geografis Indonesia
yaitu iklim dan musim terhadap ekonomi, sosial dan
budaya Indonesia
5) Mengasosiasi
a. Peserta didik melakukan kegiatan diskusi untuk
menganalisis keterkaitan antara letak astronomis dan
geografis dengan musim dan pengaruhnya terhadap
kondisi ekonomi sosial dan budaya Indonesia
6) Mengkomunikasikan
a. Peserta didik mempresentasikan hasil analisis data
di depan kelas yang diwakili oleh salah satu anggota
kelompok masing-masing, anggota kelompok lain
memberikan tanggapan
b. Guru memberikan penguatan dan mengkoreksi hasil
diskusi yang telah di presentasikan
c. Guru memberikan kesempatan peserta didik untuk
bertanya kembali tentang materi yng belum
dipahami
7) Mencipta
Peserta didik membuat tulisan “jika aku menjadi …”
dengan memberi pilihan permasalahan yang berkaitan
dengan kondisi astronomis dan geografis Indonesia.

Penutup 1) Membuat kesimpulan tentang materi pembelajaran hari 10 menit


itu dilakukan siswa bersama guru.
2) Melaksanakan tes secara tertulis
3) Menutup pelajaran dengan berdoa

I. Penilaian Hasil Belajar


1. Observasi Sikap Spiritual dan Sosial
No Nama Spiritual Sosial Total Nilai
Siswa Berdoa Aktif dalam Sopan santun keterbukaan
sebelum kerja
melakukan kelompok.
suatu
aktivitas
1-4 1-4 1-4 1-4

Keterangan :
Nilai Sikap siswa : Jumlah nilai yang diperoleh dibagi 4
Petunjuk Penyekoran :
Peserta didik memperoleh nilai :
Baik Sekali : apabila memperoleh skor 4
Baik : apabila memperoleh skor 3
Cukup : apabila memperoleh skor 2
Kurang : apabila memperoleh skor 1

2. Pengetahuan

No Butir Pertanyaan Skor


1 Tuliskan letak Indonesia secara astronomis ? 2
2 Jelaskan pengaruh letak astronomis bagi keadaan Iklim di Indonesia ? 2
3 Jelaskan letak Indonesia secara geografis ? 2
4 Jelaskan pengaruh letak geografis Indonesia di bidang ekonomi, sosial dan 3
budaya ?
Skor Maksimal 9

Kunci Jawaban :
1. Secara astronomis, Indonesia terletak antara 95°BT - 141°BT dan 6°LU - 11° LS.
2. Dengan letak astronomis tersebut, Indonesia termasuk ke dalam wilayah tropis. Wilayah
tropis dibatasi oleh lintang 23,5°LU dan 23,5°LS.
3. Secara geografis, Indonesia terletak di antara dua benua dan dua samudra.Benua yang
mengapit Indonesia adalah Benua Asia yang terletak di sebelah utara Indonesia dan Benua
Australia yang terletak di sebelah selatan Indonesia. Samudra yang mengapit Indonesia
adalah Samudra Pasifik di sebelah timur Indonesia dan Samudra Hindia di sebelah barat
Indonesia.
4. Letak geografis memberi pengaruh bagi Indonesia, baik secara sosial, ekonomi, maupun
budaya. Karena menjadi jalur lalu lintas pelayaran dan perdagangan dunia, bangsa
Indonesia telah lama menjalin interaksi sosial dengan bangsa lain. Interaksi sosial melalui
perdagangan tersebut kemudian menjadi jalan bagi masuknya berbagai agama ke Indonesia,
seperti Islam, Hindu, Buddha, Kristen, dan lain-lain. Indonesia yang kaya akan sumber daya
alam menjual berbagai komoditas atau hasil bumi seperti kayu cendana, pala, lada, cengkih,
dan hasil perkebunan lainnya. Sementara negara-negara lain seperti India dan Cina menjual
berbagai produk barang seperti kain dan tenunan halus, porselen, dan lain-lain ke Indonesia

Keterangan :
Nilai pengetahuan siswa : Jumlah skor yang didapat bagi 9 x 100

No Nama Siswa Nilai pengetahuan


1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
Dst..
3. Keterampilan
a. Penilaian keterampilan presentasi

No Nama Kemampuan Kemampuan Kemampuan Penguasaan Jumlah


peserta presentasi beragumentasi menjawab materi (1-4)
didik (1-4) (1-4) (1-4)
1
2
3
Dst

b. Penilaian keterampilan Diskusi


No Nama Pemahaman Kemampuan Berkontribusi Kemampuan Jumlah
Peserta Materi Mengemukaka (1-4) menerima
didik (1-4) n pendapat pendapat
(1-4) teman
(1-4)
1
2
3
Dst.

Klaten, 3 Agustus 2014


Mengetahui,
Guru Mapel IPS Mahasaiswa PPL

Tinte Budiastuti, S.Pd Qadri Nopisani


NIP. 19620510 198403 2 016 NIM. 11416244015
Lampiran

a. Materi

. Letak Astronomis

Letak astronomis adalah letak suatu tempat berdasarkan garis lintang dan garis bujurnya. Garis lintang
adalah garis khayal yang melintang melingkari bumi. Garis bujur adalah garis khayal yang
menghubungkan Kutub Utara dan Kutub Selatan. Secara astronomis, Indonesia terletak antara 95oBT-
141oBT dan 6o LU – 11oLS. Dengan letak astronomis tersebut, Indonesia termasuk ke dalam wilayah
tropis. Wilayah tropis dibatasi oleh lintang 23,5oLU dan 23,5oLS.

Kamu patut bersyukur pada Tuhan Yang Maha Esa karena tinggal di wilayah tropis seperti Indonesia.
Sinar matahari selalu ada sepanjang tahun dan suhu udara tidak ekstrim (tidak jauh berbeda antar musim)
sehingga masih cukup nyaman untuk melakukan berbagai kegiatan di dalam dan di luar rumah. Lama
siang dan malam juga hampir sama, yaitu 12 jam siang dan 12 jam malam.Bandingkan dengan negara-
negara yang terletak di lintang sedang misalnya, Amerika Serikat. Pada musim panas, lama siang jauh
lebih lama dibandingkan dengan malam. Sebaliknya, pada musim dingin, lama siangnya lebih
pendek.Keadaan suhu di daerah tropis berbeda dengan suhu di negara-negara yang terletak pada lintang
sedang dengan empat musim, yaitu musim dingin, semi, panas, dan gugur. Pada musim dingin, udara
sangat dingin sampai mencapai puluhan derajat di bawah nol celsius, sehingga diperlukan penghangat
ruangan. Jalanan tertutup salju, sehingga kendaraan tidak bebas berlalu lalang

Pada saat itu, banyak penduduk melakukan kegiatannya di dalam ruangan, baik di rumah maupun di
kantor. Sebagian dari mereka pergi berwisata ke daerah yang lebih hangat, yaitu di daerah tropis.Pada saat
musim panas, keadaan sebaliknya dapat terjadi. Pada saat itu, udara sangat panas, bahkan suhu udara
dapat melampaui 40o celsius. Akibatnya, diperlukan pendingin ruangan agar tetap nyaman. Tentu saja
kegiatan di luar ruangan sangat tidak nyaman karena suhu udara terlalu tinggi. Jika kamu merasa udara
panas, apa yang biasa kamu lakukan? apakah kamu punya ide kreatif? sampaikan pada teman-teman di
kelasmu.

2. Letak Geografis

Letak geografis adalah letak suatu negara di permukaan bumi. Secara geografis, Indonesia terletak di
antara dua benua dan dua samudra. Benua yang mengapit Indonesia adalah Benua Asia yang terletak di
sebelah utara Indonesia dan Benua Australia yang terletak di sebelah selatan Indonesia. Samudra yang
mengapit Indonesia adalah Samudra Pasifik di sebelah timur Indonesia dan Samudra Hindia di sebelah
barat Indonesia.Wilayah Indonesia juga berbatasan dengan sejumlah wilayah. Batas batas wilayah
Indonesia dengan wilayah lainnya adalah seperti berikut.
• Di sebelah utara, Indonesia berbatasan dengan Malaysia, Singapura, Palau, Filipina dan Laut Cina
Selatan.

• Di sebelah selatan, Indonesia berbatasan dengan Timor Leste, Australia, dan Samudra Hindia.

• Di sebelah barat, Indonesia berbatasan dengan Samudra Hindia.

• Di sebelah timur, Indonesia berbatasan dengan Papua Nugini dan Samudra Pasifik

Apa manfaat letak geografis bagi Indonesia? Letak geografis Indonesia sangat strategis karena menjadi
jalur lalu lintas perdagangan dunia antara negara-negara dari Asia Timur dengan negaranegara di Eropa,
Afrika, Timur Tengah, dan India. Kapal-kapal dagang yang mengangkut berbagai komoditas dari China,
Jepang, dan negara-negara lainnya melewati Indonesia menuju negara-negara tujuan di Eropa. Indonesia
juga dilewati jalur perdagangan dari Asia ke arah Australia dan Selandia Baru.Letak geografis memberi
pengaruh bagi Indonesia, baik secara sosial, ekonomi, maupun budaya. Karena menjadi jalur lalu lintas
pelayaran dan perdagangan dunia, bangsa Indonesia telah lama menjalin interaksi sosial dengan bangsa
lain. Interaksi sosial melalui perdagangan tersebut kemudian menjadi jalan bagi masuknya berbagai
agama ke Indonesia, seperti Islam, Hindu, Buddha, Kristen, dan lain-lain. Indonesia yang kaya akan
sumber daya alam menjual berbagai komoditas atau hasil bumi seperti kayu cendana, pala, lada, cengkih,
dan hasil perkebunan lainnya. Sementara negara-negara lain seperti India dan Cina menjual berbagai
produk barang seperti kain dan tenunan halus, porselen, dan lain-lain ke Indonesia.Manfaat letak
geografis Indonesia juga memberi dampak yang merugikan. Budaya dari negara lain yang tidak selalu
sesuai dengan budaya Indonesia kemudian masuk dan memengaruhi kehidupan budaya bangsa Indonesia,
misalnya pergaulan bebas, kesantunan, dan lain-lain. Selain itu, Indonesia juga rentan terhadap masuknya
barang-barang terlarang, misalnya narkoba, dan barang-barang selundupan lainnya
b. Aktivitas kelompok

Anda mungkin juga menyukai