Anda di halaman 1dari 3

1.

Bacalah dengan cermat


Saya tertarik pada pekerjaan yang ibu tawarkan melalui Harian republika, 18 Oktober 2017.
Oleh karena itu, meski belum banyak pengalaman, saya mengajukan lamaran ini dengan
melengkapi persyaratan sesuai dengan ketentuan.
Penulisan kata yang tidak tepat pada penggalan surat lamaran tersebut adalah

A. Ibu
B. Harian
C. Republika
D. Oktober
E. Saya
2. Cermati teks berikut!
Hari Buruh, yang dikenal juga dengan sebutan May Day, diperingati setiap 1 Mei. Di
beberapa negara, Hari Buruh dijadikan hari libur tahunan, yang berawal dari usaha gerakan
serikat buruh untuk merayakan keberhasilan ekonomi dan sosial para buruh. Hari Buruh ini
lahir dari rentetan perjuangan kelas pekerja. Pada 1886, terjadi demonstrasi kaum buruh
Amerika Serikat yang menuntut pemberlakuan delapan jam kerja.Frederation of Organized
Trades and Labor Unions akhirnya menetapkan 1 Mei sebagai Hari Buruh yang diperingati
momen tuntutan delapan   jam kerja sehari dan juga memberikan semangat baru perjuangan
kelas pekerja yang mencapai titik masif di era tersebut.
Kalimat bermasa lampau pada penggalan teks cerita sejarah di atas adalah….

A.  Hari Buruh, yang dikenal juga dengan sebutan May Day, diperingati setiap 1 Mei.
B.  Di beberapa negara, Hari Buruh dijadikan hari libur tahunan, yang berawal dari usaha
gerakan serikat buruh untuk merayakan keberhasilan ekonomi dan sosial para buruh.
C.   Pada 1886, terjadi demonstrasi kaum buruh Amerika Serikat yang menuntut
pemberlakuan delapan jam kerja.
D.   Frederation of Organized Trades and Labor Unions akhirnya menetapkan 1 Mei sebagai
Hari Buruh yang diperingati momen tuntutan delapan jam kerja sehari dan juga memberikan
semangat baru perjuangan kelas pekerja yang mencapai titik masif di era tersebut.
E.    Hari Buruh ini lahir dari rentetan perjuangan kelas pekerja    

3. Perhatikan teks di bawah ini


Banjir yang terjadi di sejumlah daerah belum mengancam produksi pangan. Luas areal yang
teserang banjir dan juga puso tahun ini lebih kecil dibandingkan dengan tahun lalu.
Sementara itu, berbagai kalangan mengingatkan impor beras merupakan kebijakan yang
memukul kalangan petani.
Sekretaris Direktorat Jenderal Tanaman Pangan Departemen Pertanian, Sutarto Alimoeso, di
Jakarta, Rabu tanggal 11 Januari yang lalu, mengatakan bahwa laporan yang diterima dari
daerah menunjukkan banjir yang terjadi selama musim rendeng tahun ini belum mengancam
produksi pangan karena areal yang terserang lebih kecil dibandingkan dengan tahun
lalu.          
Ringkasan  yang tepat teks editorial  tersebut adalah …
A. Berbagai kalangan mengingatkan impor beras merupakan kebijakan yang memukul
kalangan petani karena harga gabah menjadi turun.
B. Laporan Sekretaris Direktorat Jenderal Tanaman Pangan Departemen Pertanian, Sutarto
Alimoeso, di Jakarta, Rabu tanggal 11 Januari yang lalu.
C. Banjir yang terjadi di sejumlah daerah belum mengancam produksi pangan  karena areal
yang terserang lebih kecil dibandingkan dengan tahun lalu.
D. Luas areal yang teserang banjir dan juga puso di berbagai daerah tahun ini lebih kecil
dibandingkan dengan tahun lalu.
E. Bencana Banjir dan puso yang melanda berbagai daerah di Indonesia pada tahun ini belum
dirasakan mengancam para petani karena lebih kecil.
4. Bacalah kedua kutipan teks novel berikut!
Teks 1
Tak susah melukiskan sekolah kami, karena sekolah kami adalah salah satu dari ratusan atau
mungkin ribuan sekolah miskin di seantero negeri ini yang jika disenggol sedikit saja oleh
kambing yang senewen, bisa rubuh berantakan. Kami memiliki enam kelas kecil-kecil, pagi
untuk SD Muhammadiyah dan sore untuk SMP Muhammadiah. Maka kami, sepuluh siswa
baru ini bercokol selama sembilan tahun di sekolah yang sama dan kelas-kelas yang sama,
bahkan susunan kawan sebangku pun tak berubah selama Sembilan tahun SD dan SMP itu.
(Laskar Pelangi, Andrea Hirata)
Teks 2
Setelah aku diwisuda sebagai sarjana ilmu hukum, aku kemudian memilih pulang ke Rimbo
Pematang. Aku membantu mengajar di SMA Rimbo Parit dengan status honorer, sekolah
tempatku menyelesaikan sekolah dulu. Aku memegang mata pelajaran Tata Negara dan
Sejarah. Seperti ketika sekolah dulu, aku bolak-balik dari rumah ke kota kecamatan tersebut;
dari rumah jalan kaki beberapa ratus meter ke dermaga penyeberangan dengan perahu di
pinggir sungai, kemudian melanjutkan perjalanan dengan transportasi darat ke Rimbo Parit.
Begitu setiap hari pulang-pergi.
(Nyanyi Sunyi dari Indragiri , Hary B Kori’un)
Perbandingan sudut pandang yang digunakan dalam kedua teks di atas adalah ...
A. Teks 1 menggunakan sudut pandang orang III, teks 2 menggunakan sudut pandang orang I
B. Teks 1 menggunakan sudut pandang orang I, teks 2 menggunakan sudut pandang orang III
C. Teks 1 menggunakan sudut pandang orang I, teks 2 menggunakan sudut pandang orang I

D. Teks 1 menggunakan sudut pandang orang III, teks 2 menggunakan sudut pandang orang
III

E. Teks 1 menggunakan sudut pandang orang III jamak, teks 2 menggunakan sudut pandang
orang III tunggal

Anda mungkin juga menyukai