Anda di halaman 1dari 4

1.

Mengkudu

Urutan pertama dari daftar tanaman obat adalah mengkudu. Di balik rasa pahit dari buah
yang memiliki nama latin Morinda citrifolia ini, tersimpan segudang manfaat untuk
kesehatan.
Mengkudu menjadi rahasia kecantikan kulit artis Korea Selatan, salah satunya Joy personil
girlband Red Velvet yang mengatakan bahwa jus mengkudu membuat kulitnya bersinar
cerah dan kencang.
Selain itu, manfaat mengkudu yakni mampu membunuh bakteri jahat, melancarkan sistem
peredaran darah, menjadi zat anti kanker, dan mengatasi radang pada lambung dan usus,
2. Kunyit

Siapa sih yang tak tahu bahwa bumbu dapur Indonesia memiliki khasiat kesehatan? Kunyit
masuk ke dalam daftar tanaman obat karena dapat menurunkan tekanan darah tinggi,
membantu menghilangkan bau badan, membantu melancarkan siklus menstruasi,
meredakan demam, mencerahkan kulit, dan masih banyak lagi lainnya.
3. Temulawak

Kamu mungkin bertanya-tanya mengenai perbedaan temulawak dengan kunyit. Well,


sebenarnya temulawak memiliki ukuran yang lebih besar dan bulat dibandingkan dengan
kunyit yang cenderung panjang dan ramping. Selain itu, warna temulawak lebih jingga.
Salah satu dari daftar tanaman obat ini memiliki kandungan kurkumin, kalium, dan
kalsium yang dapat dijadikan zat anti radang, pencegah penggumpalan darah, penambah
nafsu makan, mengurangi pegal-pegal, mengatasi maag, kembung, diare, dan sakit jantung,
4. Kencur
Kaempferia galangal alias kencur juga dikenal masyarakat Indonesia sebagai salah satu
dari daftar tanaman obat yang sering dijadikan jamu.
Air rebusan kencur yang dihaluskan dipercaya mampu meredakan masuk angin dan gejala
flu (sakit kepala, demam, batuk, pilek, dan bersin), meredakan perut yang sakit akibat
diare, mencegah penyakit batu ginjal, serta meredakan bagian tubuh yang terkilir.
5. Jahe

Daftar tanaman obat selanjutnya adalah Jahe. Saat meminum sari tanaman obat ini, kamu
akan merasakan sensasi hangat di dalam perut. Kandungan jahe terdiri dari karbohidrat,
serat, fosfor, aneka vitamin, enzim proteolik, senyawa fenolik, dan masih banyak lagi.
Semua kandungan itu bisa menjadi obat herbal untuk mengatasi rasa mual, sakit perut,
diare, nyeri dada, nyeri otot dan sakit punggung, serta mengobati penyakit infeksi saluran
pernapasan.
6. Kayu Manis

Kayu manis yang sering dimanfaatkan sebagai bumbu masakan, penambah rasa pada
minuman, serta sebagai daftar tanaman obat sebenarnya merupakan kulit bagian dalam
yang kering.
Tanaman dengan nama latin Cinnamomum verum ini bermanfaat sebagai zat anti inflamasi
atau peradangan, mengobati infeksi, sebagai sumber antioksidan yang mencegah berbagai
penyakit berbahaya, meredakan sakit jantung, meredakan radang sendi, rematik,
mengatasi perut kembung, dan menjadi obat untuk penyakit infeksi saluran pernapasan.
7. Jintan Hitam

Salah satu dari daftar tanaman obat jenis rempah-rempah ini mulai sulit ditemukan di
pasaran. Maka dari itu, ada baiknya jika kamu menanam sendiri di rumah.
Sebab, jintan hitam asam lemak tak jenuh dan minyak atsiri yang bermanfaat sebagai obat
banyak penyakit. Seperti obat diabetes, kanker usus besar, alergi, gangguan pencernaan,
asma, dan masih banyak lagi.
Jintan hitam digunakan sebagai obat sejak zaman Nabi Muhammad SAW. Cara
mengolahnya yakni dengan merebus bijinya terlebih dulu, lalu haluskan dengan alat
penggiling kopi atau rempah. Bubuk jintan hitam inilah yang bisa kamu manfaatkan untuk
dikonsumsi sebagai obat.
8. Kapulaga

Kapulaga adalah biji kering yang biasanya digunakan sebagai salah satu bumbu masakan.
Di samping itu, kapulaga juga masuk ke dalam daftar tanaman obat yang berkhasiat untuk
mengobati hipertensi, pencegah persebaran sel kanker, melancarkan sirkulasi darah, serta
mengatasi susah BAB alias sembelit.
9. Lengkuas

Jenis umbi-umbian yang memilikin tekstur keras dan kaya akan serat ini terbilang mudah
ditanam di rumah sebagai daftar tanaman obat.
Nggak hanya menjadi bumbu masakan, lengkuas alias laos juga memiliki manfaat untuk
menurunkan demam, melancarkan pencernaan, meredakan rasa mual, sakit perut,
mencegah kanker, menurunkan kadar kolesterol jahat LDL.
10. Binahong

Salah satu dari daftar tanaman obat yang memiliki nama ilmiah Anredera cordifolia ini
memiliki manfaat kesehatan. Padahal, sebelumnya hanya dianggap sebagai tanaman hias
belaka.
Bagian daun binahong yang direbus dan diminum sarinya bisa menjadi obat gusi berdarah,
menyembuhkan luka, mengobati batuk dan muntah darah, diabetes, mimisan, TBC, gagal
ginjal, geger otak, dan masih banyak lagi lainnya.

Anda mungkin juga menyukai