Anda di halaman 1dari 4

Nama : salsabilla amellia zain

Nim : 7191142012

Prodi : pendidikan akuntansi reguler b 2019

Mk : akuntansi kos (tr 1)

“Konsep Dasar Akuntansi Biaya”

A. Pengertian Akuntansi Biaya


Akuntansi Biaya adalah suatu proses pencatatan keuangan yang didalamnya terjadi
penggolongan dan peringkasan atas suatu biaya produksi, penjualan produk ataupun jasa
menggunakan suatu cara tertentu lengkap dengan penjelasannya. Akuntansi biaya ini diperlukan
untuk pertanggung jawaban kepada pihak eksternal perusahaan seperti investor ataupun kreditur,
serta pihak internal (manajemen) perusahaan itu sendiri.
Menurut Bastian dan Nurlela (2006)

Akuntansi biaya merupakan bidang ilmu akuntansi yang berfokus untuk mempelajari
mengenai cara atau metode untuk mencatat, mengukur, hingga melaporkan informasi mengenai
biaya-biaya yang digunakan selama proses produksi

B. Tujuan Akuntansi Biaya

1. Penentuan harga pokok produk (product costing)


Tujuan penentuan harga pokok produk dilakukan dengan pencatatan, penggolongan, dan
peringkasan biaya- biaya pembuatan produk atau penyerahan jasa dengan cara-cara
tertentu.
2. Pengendalian biaya (cost control)
Tujuan pengendalian biaya maka biaya pembuatan produk yang seharusnya terjadi
ditetapkan lebih dahulu.Akuntansi biaya berfungsi sebagai pemantau agar biaya yang
sesungguhnya terjadi tidak mnyimpang dari yang seharusnya.
3. Pengambilan keputusan khusus
Akuntansi biaya menyediakan informasi biaya masa yang akan datang (future cost)
karena pengambilan keputusan berhubungan dengan masa depan. Proses pengambilan
keputusan ini, sebagian besar merupakan tugas manajemen perusahaan dengan
memanfaatkan informasi biaya tersebut.

Manajemen di suatu perusahaan dapat dikelompokkan menjadi tiga tingkatan, yaitu

1. Manajemen operasi, meliputi mandor dan supervisor


2. Manajemen menengah, meliputi kepala- kepala bagian, manajer divisi, dan manajer
cabang.
3. Seperti fungsi produksi, pemasaran, keuangan dan fungsi administrasi dan umum.

C. Fungsi Akuntansi Biaya


1. Membuat harga produk menjadi kompetitif di pasaran, lantaran penentuan harga pokok
telah diputuskan dengan pertimbangan biaya produksi yang terdapat pada akuntansi
biaya.
2. Mengukur pengorbanan nilai masukan (modal) agar manajemen bisa melihat apakah
usahanya mendapat profit atau tidak.
3. Mempermudah manajemen dalam mengambil keputusan rencana keuangan masa di masa
berikutnya, karena informasi dalam akuntansi biaya dipercaya benar dan relevan. 
4. Selain untuk perencanaan, kegiatan ini juga dapat mejadi alat pengendalian keuangan
perusahaan karena dengan adanya akuntansi biaya, manajemen dapat lebih mudah
melakukan monitoring apakah terjadi selisih perhitungan atau tidak.

D. Manfaat Akuntansi Biaya

Manfaat akuntansi biaya adalah menyediakan salah satu informasi yang diperlukan oleh
manajemen dalam mengelola perusahaan, yaitu untuk:

1. Perencanaan dan Pengendalian Laba.


2. Penentuan Harga Pokok Produk atau Jasa.
3. Pengambilan Keputusan oleh Manajemen.
4. Untuk menghasilkan manfaat dimasa depan
5. Tujuan Akuntansi Biaya  Yakni untuk menyediakan informasi biaya bagi kepentingan
manajemen guna membantu mereka di dalam mengelola perusahaan atau bagiannya.
E. Tugas Akuntansi Biaya
Adapun tugas-tugas akuntansi biaya :
1. Mampu menyediakan berbagai macam data biaya yang dibutuhkan untuk pengendalian
kegiatan ataupun perencanaan perusahaan.
2. Mampu menetapkan metode, prosedur pengendalian, perbaikan operasi dan program
pengurangan biaya atau anggaran.
3. Mampu mengembangkan sistem biaya maupun analisa dalam hal penentuan harga pokok
dan jika terjadi penyimpangan dapat menganalisanya.
4. Sanggup menyediakan data biaya yang nantinya diperlukan untuk pengambilan
keputusan.
5. Mampu berpartisipasi dalam penyusunan anggaran.

F. Klasifikasi Biaya
Klasifikasi biaya merupakan proses pengelompokan biaya berdasarkan tujuan dari
informasi biaya yang disajikan. Untuk memudahkan dalam melakukan pencatatan biaya
dan menyusun laporan keuangan, serta memberikan gambaran informasi yang akurat
kepada pihak manajemen, maka komponen biaya dikelompokan dalam beberapa akun
dengan klasifikasi sebagai berikut.
Berdasakan fungsi pokok dari aktivitas perseroan :
a. Biaya Produksi (Production Cost)
Akumulasi dari semua biaya-biaya yang dibutuhkan dalam proses produksi dengan tujuan
untuk menghasilkan suatu produk atau barang.
b. Biaya Pemasaran (Marketing Expenses
Biaya yang harus dikeluarkan untuk memastikan semua produk terbeli oleh konsumen.
c. Biaya Administrasi & Umum (General Administration Expenses)
Biaya-biaya yang digunakan untuk mengkoordinasikan kegiatan produksi dan pemasaran
produk, misalnya biaya gaji karyawan, overhead kantor, dan biaya terkait lainnya.
Berdasarkan kegiatan atau produksi :
a. Biaya Variabel (Variable Cost)
Komponen biaya yang berubah-ubah sesuai dengan volume produksi yang dihasilkan.
Makin besar volume penjualan, makin besar pula biaya yang harus dikeluarkan. Contoh
biaya bahan baku dan biaya tenaga kerja dalam pembuatan sepatu. Jika bahan kulit sepatu
adalah Rp2.000 per pasang dan biaya karyawan adalah Rp500 per sepatu, maka biaya
produksi 1 pasang sepatu adalah Rp2.500.

Jika 1 hari= 10 sepatu x 2500 = 25.000


Jika 1 hari= 20 sepatu x 2500 = 50.000
Biaya tidak tetap ini disebut variable cost atau biaya variabel.
b. Biaya Tetap (Fixed Cost)
Biaya yang selalu konstan dan tidak dipengaruhi oleh volume produksi. Biaya tetap
memiliki dua karakteristik, yaitu biaya tidak berubah atau tidak dipengaruhi oleh periode
atau aktivitas terentu. Dan biaya per unitnya berbanding terbalik dengan perubahan
volume. Bila volumenya rendah maka fixed cost atau biaya tetap tinggi, sebaliknya pada
volume yang tinggi biaya tetap per unitnya rendah. Contohnya seperti, gaji karyawan
toko komputer per bulan adalah Rp800.000. Jika dalam satu bulan toko tersebut hanya
melayani 10x pembelian atau 30x, gaji karyawan tersebut tetap Rp800.000. Gaji tetap
tersebut yang disebut sebagai fixed cost atau biaya tetap.

DAFTAR PUSTAKA

https://www.jurnal.id/id/blog/2017-pengertian-akuntansi-biaya-fungsi-dan-klasifikasinya/

https://mohayworld.blogspot.com/2016/12/konsep-dasar-akuntansi-biaya.html

https://www.rusdionoconsulting.com/akuntansi-biaya-pengertian-fungsi-dan-manfaatnya-bagi-
suatu-perusahaan/

https://www.dosenpendidikan.co.id/akuntansi-biaya/

Anda mungkin juga menyukai