Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN TINGGI


Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
Telepon (021) 57946104, Pusat Panggilan ULT DIKTI 126
Laman www.dikti.kemdikbud.go.id

Nomor : 2793/E4/PT/2020 16 September 2020


Lampiran : Satu lembar
Hal : Pelaksanaan Serdos Gelombang III Tahun 2020

Yth.
1. Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri di lingkungan Kemendikbud
2. Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi I s.d. XIV
3. Ketua Panitia Serdos Kementerian Mitra (K/L)
di seluruh Indonesia

Dalam rangka pelaksanaan Sertifikasi Pendidik untuk Dosen (Serdos) Gelombang III Tahun 2020,
kami informasikan hal-hal sebagai berikut:

1. Serdos Gelombang III Tahun 2020 diikuti oleh Dosen Paruh Waktu (NIDK) dan Dokdiknis di
lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta Dosen Tetap (NIDN) dan Dosen
Paruh Waktu (NIDK) di lingkungan Kementerian Mitra (K/L) dengan jadwal pelaksanaan sesuai
lampiran.
2. Calon DYS (data D4) yang tidak lolos ke data D5 Serdos Gelombang II, akan diikutsertakan
setelah penetapan data D4 Serdos Gelombang III.
3. Perguruan Tinggi melaporkan aktivitas pengajaran dan aktivitas pembimbingan kemahasiswaan
melalui Feeder PDDikti untuk menunjang data pada curriculum vitae (cv) DYS.
4. Panitia Sertifikasi Dosen – Perguruan Tinggi Pengusul (PSD – PTU) melakukan monitoring
terkait data DYS dan sinkronisasi SISTER selama pelaksanaan Serdos. Jika terdapat perbedaan
data pada SISTER Perguruan Tinggi dengan SISTER Kemendikbud, maka pelaksanaan Serdos
mengacu data pada SISTER Kemendikbud.

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami ucapkan terima kasih.

a.n. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi


Direktur Sumber Daya,

Mohammad Sofwan Effendi


Tembusan: NIP 196404031985031008
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi
Lampiran I : Surat Direktur Sumber Daya
Nomor : 2793/E4/PT/2020
Tanggal : 16 September 2020

Jadwal Pelaksanaan Serdos Gelombang III Tahun 2020

No Kegiatan Tanggal
1 Penetapan Data D3 5 Oktober 2020
2 Verifikasi Data D3 oleh PSD PTU 6- 14 Oktober 2020
3 Penetapan Data D4 15 Oktober 2020
4 Penilaian Persepsional 16 – 27 Oktober 2020
5 Penetapan Data D5 2 November 2020
6 Pengisian dan Validasi Deskripsi Diri oleh DYS 3 – 9 November 2020
7 Batas Akhir Pengajuan Portofolio DYS oleh PSD-PTU 10 November 2020
8 Penilaian Portofolio DYS oleh Perguruan Tinggi Penyelenggara 19 – 27 November 2020
Sertifikasi Dosen (PTPS)
9 Yudisium Internal PTPS 28 – 29 November 2020
10 Yudisium Nasional 30 November 2020

Anda mungkin juga menyukai