Anda di halaman 1dari 5

Nama : Putri Nurrohman

Kelas : XII MIPA 5

online berdampak buruk terhadap perkembangan remaja dilingkungan sosial

Game Online merupakan gabungan dari dua buah kata yang berasal dari Bahasa Inggris.
Game memiliki arti permainan sedangkan Online artinya Daring (Dalam Jaringan). Jika kedua
kata tersebut digabung maka akan memiliki arti sebuah jenis video permainan yang hanya
dapat dijalankan jika perangkat yang digunakan terhubung dengan internet. Dalam bermain
game online dapat menghubungkan satu pemain dengan pemain lain untuk saling terhubung
istilah yang digunakan adalah mabar (main bareng), jadi mereka bisa bekerja sama untuk
melawan musuh mereka atau bahkan mereka dapat menjadi lawan. Tidak hanya dapat bermain
secara bersama-sama saja, akan tetapi mereka dapat berkirim pesan ataupun berkomunikasi
secara langsung melalui fitur suara.

Bagi kamu yang pernah memainkan game online, pasti sudah mengenal macam-macam
Game Online yang memiliki dua macam atau tipe yaitu Game Online Berbasis web dan Game
Online Berbasis File Offline Instaler. Game Online berbasis web ini memanfaatkan browser atau
perambah web seperti Mozilla Firefox, Google Chrome, Opera, dll. Maka untuk memainkan
game tipe web ini seorang gamer hanya perlu membuka browser dan mencari alamay url game
online yang akan dimainkan. Setelah alamat url yang dituju sudah terbuka maka dapat
memainkan game dimanapun dan kapanpun tanpa menggunakan atau mengunduh aplikasi
tambahan di smartphone untuk menginstal aplikasi game tersebut. Game Online berbasis file
installer merupakan program permainan yang dapat di install pada smartphone tanpa harus
menggunakan koneksi internet, tetapi jika ingin menjalankan game tersebut haruslah
menggunakan koneksi internet. Tujuannya yaitu untuk menghubungkan pemain satu dengan
sebuah server sehingga pemain yang lain dapat terhubung juga dengan pemain yang tadi.
Intinya assets atau material game tersebut sudah terpasang di komputer atau smartphone,
sehingga internet untuk menghubungkan koneksi game dengan server saja, tidak untuk
menjalankan assets.

Game Online hadir karena adanya seorang yang memproduksinya. Orang yang membuat
game disebut dengan Programmer dan Desainer. Game dibuat menggunakan kode-kode
program tertentu agar game tersebut dapat dijalankan saat si pemain menjalankannya, game
juga perlu didesain untuk memiliki tampilan yang menarik sehingga banyak orang yang tertarik
untuk memainkannya. Beberapa game online yang sering dimainkan, baik berbasis website
atau program. Banyak yang bertanya-tanya dari mana penghasilan ataupun keuntungan dari
pembuat game? Jika dipikir secara logika seperti kurang masuk diakal, karena kita kan hanya
memainkannya tanpa membelinya masa iya mereka dapat uang dari kita padahal kita cuma
mengunduh lalu memainkannya dengan gratis pula. si pembuat game akan mendapatkan
keuntungan salah satunya dengan iklan dan penjualan fitur premium. Pembuat game
mendapatkan uang melalui iklan yang muncul di game yang kalian mainkan. Biasanya iklan
muncul saat game dimainkan, tidak sedikit juga iklan yang muncul ketika akan bermain, sudah
keluar dari aplikasi game tersebut dan lain sebagainya. Tidak hanya dari iklan keuntungan yang
didapatkan oleh si pembuat game yaitu dari penjualan hasil fitur premium yang ada pada game
buatannya. Fitur premium merupakan sebuah fitur tambahan yang ada pada game. Dari fitur ini
seorang pemain akan mendapatkan sensasi bermain yang berbeda dari biasanya. Tetapi
sayangnya fitur ini tidak dapat digunakan sebelum pemain mengaktifkannya melalui transfer
bank, pulsa ataupun voucher. Nah diatas menjawab pertanyaan tentang, dari mana game
online dapat uang.

Sedangkan pada tahun - tahun belakangan ini kita tahu bahwa game online memiliki
kelebihan Dan kekurangannya masing - masing. Bukan hanya game offline saja yang
mempunyai kelebihan serta kekurangan, namun game online juga memiliki keduanya. Berikut
kelebihan dan kekurangan dari sebuah game online. Kelebihan game online tersebut meliputi
terhubung dengan pemain lain dan memmungkinkan kontak melalui karakter game,
memberikan pengalaman baru bermain game karena teman atau lawan digerakan oleh pemain
lain bukan oleh komputer, umumnya memiliki fasilitas chatting untuk bercakap-cakap ataupun
berkirim pesan, memungkinkan untuk melakukan update database sehingga membuat game
menjadi versi yang baru. Kekurangan game online meliputi Game akan macet dan disconnect
apabila kecepatan koneksi internet tidak stabil, jika terhubung internet perangkat biasanya
cepat mengalami panas dan habis baterai karena terus terusan terhubung ke jaringan internet,
harus menggunakan internet apabila ingin memainkannya. Nah sekarabg kita telah mengetahui
dampak positif maupun negatif dari game online

Oleh karena itu,sesungguhnya game online diciptakan sesuai dengan aturan yang dianggap
telah memenuhi aturan namun semakin Lama Dan berkembangnya iptek Yang semakin maju
membuat pola pikir manusia menjadi praktis, sehingga mengakibatkan sulitnya perkembangan
game online tersebut untuk dikontrol penggunaannya ke masyarakat remaja maupun dewasa
untuk tidak kecanduan. sehingga salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan
mengfilter semua dampak negatif tersebut supaya tidak merugikan masa depan kita di waktu
mendatang. mengambil Sisi atau dampak positifnya untuk kelangsungan hidup dan sebagai
salah satu pola hidup di jaman globalisasi ini. Sehingga dengan demikian dapat dikatakan
bahwa seseorang yang otak nya mendidih dapat terobati dengan membuat mereka sibuk
dengan kegiatan yang positif dan menyenangkan sehingga membuat dirinya sendiri santai dan
tidak tegang, serta membuat para kalayak ramai untuk dapat berinteraksi semaksimal mungkin
dengan menghilangkan sifat individualismenya masing - masing dan tidak terlalu banyak omong
kosong saja.
Maka, kita ambil sebagai generasi muda yaitu kita wajib untuk mengetahui perkembangan
teknologi dan informasi di era globalisasi ini agar tidak ketinggalan jama dan tidak ada salahnya
kita untuk bermain game online dengan tujuan menghilangkan rasa penat dan lelah. Namun
kita harus saling peduli Dan menghilangkan sifat individual untuk kepentingan bersama dan
yang terpenting adalah kita harus dapat berusaha untuk menggurangi sikap kecanduan kita
terhadap game online, dengan tujuan remaja dan dewasa tidak melupakan kewajiban dan
tanggung jawab dalam kehidupan nyatanya.

Analisis teks :

1. Struktur teks sejarah :

 Abstraksi : paragraf 1
 Orientasi : paragraf 2
 Komplikasi : paragraf 3
 Klimaks : paragraf 4
 Resolusi : paragraf 5
 Koda : paragraf 6

2. Unsur - unsur :

a) Unsur Intrinsik

 Tema : Munculnya game online berpengaruh terhadap perkembangan remaja


dilingkungan sosial.
 Alur : campuran
 Penokohan : seorang programer
 Sudut pandang : orang pertama
 Latar : Di lingkungan masyarakat
 Amanat : remaja dan dewasa tidak melupakan kewajiban dan tanggung jawab dalam
kehidupan nyatanya.

b) Unsur Ekstrinsik

 unsur sosial : pargaraf 6 " menghilangkan sifat individual untuk kepentingan bersama ".

3. Kebahasaan :

 Keterangan :

a) Tempat : Di

Paragraf 1 "Game online berdampak buruk terhadap perkembangan remaja di lingkungan


sosial".

b) Waktu : Dalam

Paragraf 1 " Dalam bermain game online dapat menghubungkan satu pemain dengan pemain
lain untuk saling terhubung ".
c) Alat : Dengan

Paragraf 2 "dengan mengfilter semua dampak negatif tersebut supaya tidak merugikan masa
depan kita di waktu mendatang ".

d) Tujuan : Untuk

Paragraf 2 " untuk menghubungkan pemain satu dengan server sehingga pemain yang lain
dapat terhubung juga dengan pemain yang tadi ".

 Bahasa Kias :

a) Makna simbolik

Pargraf 5 " Sehingga dengan demikian dapat dikatakan bahwa seseorang yang otak nya
mendidih dapat terobati dengan membuat mereka sibuk dengan kegiatan yang positif dan
menyenangkan sehingga membuat dirinya sendiri santai dan tidak tegang ".

b) Ungkapan

Paragraf 5 " membuat para kalayak ramai untuk dapat berinteraksi semaksimal mungkin
dengan menghilangkan sifat individualismenya masing - masing dan tidak terlalu banyak omong
kosong saja ".

Anda mungkin juga menyukai