Anda di halaman 1dari 12

MODUL

BASIS DATA
REKAYASA PERANGKAT
LUNAK

Disusun oleh:
Zuhairah Sri Julia, S. Pd KELA
SMK NEGERI 1 SINTUK TOBOH GADANG
S XII
Kompetensi
KompetensiDasar
Dasar: :

3.3
3.3Menerapkan
Menerapkanpembuatan
pembuatanbasis
basisdata
datapada
padaRDBMS
RDBMS

4.3
4.3Membuat
Membuatbasis
basisdata
datapada
padaRDBMS
RDBMS

Pertemuan 4

MEMBUAT BASIS DATA PADA RDBMS

Oracle

SQL RDBM MySQ


Server S L

Postgr
eSQL

Coba perhatikan gambar diatas !! Tahukah kamu gambar diagram apa?

Gambar diagram aplikasi yang termasuk dalam basis data. Terdapat empat

jenis aplikasi yaitu SQL Server, PostgreSQL, MySQL, dan Oracle.

Keempat jenis aplikasi tersebut tentunya memiliki ciri khas dan

keunggulan serta kekurangan masing-masing.


Sekarang, dapatkan kamu memuat basis data menggunakan salah satu

aplikasi yang telah dijelaskan?

A. Mengenal Aplikasi Basis Data pada RDBMS

1. Aplikasi untuk Membuat Database

Membuat database diperlukan aplikasi khusus yang dikenal sebagai

software database. Software database merupakan perangkat lunak

yang digunakan untuk membuat dan mengelola struktur database serta

untuk mengakses data. Perangkat lunak basis data juga biasa disebut

dengan sistem manajemen database. Meskipun beragam aplikasi untuk

membuat database, misalnya WampServer, EasyPHP, MAMP,

USBWebserver, MySQL, Oracle, Visual Foxpro, Microsoft Acces,

Firebird, dan lain-lain.

2. Macam - macam Aplikasi Basis Data RDBMS

a. PostgreSQL

PostgreSQL merupakan sebuah sistem basis data yang

dapat digunakan secara bebas menurut Perjanjian lisendi BSD.

PostgreSQL menyediakan banyak fitur yang berguna untuk

berbagai keperluan basisdata.

PostgreSQL, awalnya disebut Postgres, diciptakan pada

UCB oleh seorang profesor ilmu komputer yang bernama

Michael Stonebraker. Stonebraker memulai prostgres pada

tahun 1986 sebagai objek ikutan dari pendahulunya, Ingres,

sekarang dimiliki oleh Computer Associstes.

PostgreSQL dijalankan pada semua sistem operasi utama,

termasuk Linux, UNIX (AIX, BSD, HP-UX, SGI IRIX, Mac OS

X, Solaris, Tru64) dan Windows. PostgreSQL mendukung

sebagian besar dari standar SQL dan menawarkan banyak fiur


modern seperti kompleks SQL query, memilih sub SQL, kontrol

multiversion concurrency (MVCC).

b. MySQL

MySQL merupakan sebuah perangkat lunak atau software

sistem manajemen basis data SQL atau DBMS Multithread dan

multi user.

Istilah SQL dapat diartikan sebagai suatu bahasa yang

digunakan untuk mengakses suatu data dalam database

relational dan terstruktur. Sedangkan MySQL dalam hal ini

menjadi suatu software untuk mengelola atau memanajemen

SQL dengan menggunakan query. Salah satu yang paling

menonjol adalah kemampuan MySQL yang multi-platform dan

berlisensi GPL (General Public Lisensi). Artinya MySQL hampir

bisa digunakan oleh semua sistem operasi komputer. Apalagi

kinerja MySQL juga cukup tinggi dalam memproses query-

query.

c. SQL Server

SQL Server adalah sistem manajemen database relationam

(RDBMS) yang dikembangkan oleh Microsoft yang dirancang

untuk aplikasi dengan arsitektur client/server. Sebagai sebuah

RDBMS, SQL server juga mengacu pada standarisasi bahasa

SQL (Structured Query Language), namun dalam

implementasinya, SQL server menggunakan bahasa T-SQL

(Transact-SQL), yaitu seperangkat fitur pwmograman

tambahan yang bersifat proprietary dari Microsoft untuk

memperluas fungsionalitas dari bahasa SQL pada SQL server.

SQL Server adalah aplikasi berbayar. Oleh karena itu hanya

perusahaan-perusahaan besar yang mampu menggunakan SQL


Server ini. Terdapat SQL Server gratis, yaitu versi Express

namun banyak fitur yang kurang lengkap dari versi berbayar.

Kelebihan SQL server antara lain berfungsi untuk platform

yang banyak dan berbeda, bahasa yang digunakan cukup banyak,

tipe data yang juga beragam dan sangat banyak, serta

mendukung untuk kalimat SQL GROUP BY dan ORDER BY.

d. Oracle

Oracle merupakan salah satu database yang bisa menyimpan

data dengan ukuran yang cukup maksimum yaitu hingga ukuran

tera byte.

Bahasa yang digunakan untuk Oracle ini menggunakan

bahasa standar SQL. Sehingga menyebabkan Oracle juga

menjadi salah satu basis data yang relasional yang juga terdiri

dari berbagai data yang terkumpul menjadi satu dalam sistem

manajemen berbasis RDBMS.

Oracle database menawarkan berbagai fungsi yang bisa

digunakan dan dapat mempermudah pekerjaan yang kita

lakukan. Beberapa fungsi dari oracle database adalah :

1. Dalam mengidentifikasi data menjadi kebih mudah

2. Dapat terhindar dari data yang tidak konsisten

3. Kualitas data terjaga

4. Penyimpanan data terjaga

B. Memahami Aplikasi MYSQL

1. Pengertian Xampp

Xampp merupakan sebuah perangkat lunak open source yang dapat

digunakan diberbagai sistem operasi. Xampp juga merupakan software

web server apache yang didalamnya tertanam server MySQL yang

didukung dengan bahasa pemograman PHP untuk membuat website yang


dinamis. Xampp terdiri dari singkatan dalam setiap hurufnya,

diantaranya :

X : Xampp dapat dijalankan dibayak sistem operasi

A : Apache merupakan server aplikasi web. Tugas utamanya adalah

untuk menghasilkan halaman web yang benar kepada pengguna

terhadap kode PHP yang sudah dituliskan oleh pembuat halaman

web.

M : MySQL, merupakan server aplikasi database. MySQl digunakan

untuk membuat dan mengelola database dan isinya.

P : PHP, adalah bahasa pemograman untuk membuat web yang server-

side scripting. PHP digunakan untuk membuat halaman web dinamis.

P : Perl, merupakan bahasa pemograman untuk semua tujuan.

Untuk memulai membuat database, terlebih dahulu kita harus

melakukan instalasi Xampp. Berikut cara instalasi Xampp :

a. Langkah pertama adalah mendownload aplikasi Xampp.

b. Lakukan instalasi Xampp pada file yang telah selesai di download

dengan cara double klik pada file aplikasi tersebut.

c. Setelah itu akan mucul pesan peringatan kemusian klik OK.

d. Klik Next pada tampilan selanjutnya sampai proses siap instalasi.

e. Langkah ini dinamankan “ready to install” yang berarti siap untuk

menginstal, klik Next. Tunggu sampai proses selesai.

f. Proses instalasi selesai, selanjutnya klik Finish.

g. Setelah selesai instalasi, maka dilakukan pemilihan bahasa yang

digunakan. Ada dua pilihan bahasa dalam bentuk bendera negara

(Amerika dan Jerman). sebaiknya memilih bendera Amerika untuk

menggunkan bahasa inggris. Kemudian klik Save.


h. Instalasi selesai, makan akan muncul tampilan Xampp control panel

pada gambar berikut:

i. Untuk memulai menggunakan MySQL, maka klik Start pada Apache

dan MySQL. Kemudian pilih Shell dibagian kiri control panel.

j. Ketikkan “mysql -u root -p” (untuk mengaktifkan MySQL)

kemudian Enter pada halaman MySQL. Setelah muncul peringatan

untuk menginputkan Password, kamu hanya perlu menekan Enter

sehingga muncul tampilan dibawah ini. Jiak sudah tampil seperti

gambar berikut, maka dengan ini maka kita sudah dapat

menggunakan Mysql untuk membuat database.


2. Pengertian phpMyAdmin

PhpMyAdmin merupakan salah satu sofyware dalam pengelolaan

database dengan menggunakan MySQL. phpMyAdmin khusus

menangani pengelolaan database dalam lingkup website (World

Wide Web).

phpMyAdmin mampu memberikan efisiensi bagi para developer

web karena semua perintah atau command biasanya dituliskan

dalam bahasa SQL sudah tersedia. Kita hanya perlu meng-copy dan

menyesuaikan sesuai kebutuhan.

phpMyAdmin tersedia dalam versi offline atau localhost,

sehingga akan lebih mudah dan efektif jika dibandingkan dengan

harus memulai membuat bbasis data langsung pada web server.

Selain itu juga ada fasilitas inmort yang dimanfaatkan untuk

membuat basis data dengan ekstensi (.sql) pada versi offline

kemudian tinggal dipindahkan ke versi web.

Kita dapa mengoperasikan phpMyAdmin dalam keadaan offline

dengan bantuan software simulasi yaitu Xampp dengan menuliskan

urn “localhost/phpmyadmin” dibrowser, maka kita sudah bisa


mengelola database dengan menggunakan software phpMyAdmin.

Perlu diingat bahwa sebelum menuliskan url tersebut, harus

mengaktihkan Apache dan MySQL pada aplikasi Xampp.

C. Membuat Basis Data pada RDBMS

1. Membuat Basis Data

Sebelumnya kamu telah selesai menginstal Xampp. Sekarang

cpba kamu aktifkan Xampp dengan cara klik Start pada bagian

MySQL dan Apache. Setelah itu, buka jendela shell dan mulailah

membuat basis data.

Misalnya kita akan membuat sebuah database dengan nama

“sekolah”. maka perintah yang diketikkan adalah:

Create database [nama_database];

Jika sintax (query) berhasil dieksekusi dan database berhasil

dibuat, maka akan tampil pesan berikut :

Query OK, 1 row affected (0.00 sec)


Untuk menampilkan database “sekolah’ yang telah kita buat,

kita hanya menuliskan sintaks berikut :


Show databases;
Maka akan tampil seperti berikut :

Database yang dibuat perlu diaktifkan terlebih dahulu sebelum

dilakukan proses selanjutnya a9mengubah dan memanipulasi). untuk

mengaktifkan atau membuka database dapat dilakukan dengan

sintaks berikutUse
: [nama_database];

2. Membuat Tabel

Dalam basis data, sudah pasti memiliki tabel didalamnya. Tabel

tersebut digunakan untuk menyimpan data-data. Masih ingatkan


kamu cara membuat tabel? Bentuk umum membuat tabel secara

sederhana adalah : Create table [nama_table](


Field1 tipe_data (panjang),
Field2 tipe_data (panjang),
. . . . . . . . . . . . .
Fieldn tipe_data (panjang),
Primary key (field_key);

Keterangan sintaks diatas adalah field 1, 2, 3, ….n merupakan

field dari tabel yang dibuat. Tipe_data merupakan tipe data pada

setiap field (misal varchar, dan text) yang dijadikan primary key.

Sedangkan panjang merupakan ukuran filed maksimal dituliskan.

Perhatikan contoh berikut :

Berdasarkan sintax diatas pada field NISN dan nama terdapat

NOT NULL yang artinya field tidak boleh kosong dan harus diisi.

Untuk menampilkan tabel yang kita buat, cukup dengan

mengetikkan sintaks : Show tables;

3. Menghapus Tabel dan Basis Data


Tabel yang digunakan oleh tabel lain sebagai referensi tidak

akan dihapus sampai tabel anak (child) dapat dihapus. Untuk

menghapus suatu tabel dapat menggunakan sintaks :

DROP TABLE nama_table;

Untuk menghapus database hampirsama dengan menghapus

tabel. Yang membedakan hanya nama tabel dibelakang perintah

DROP diganti dengan nama database :

DROP database nama_database;

TUGAS !!

Tulislah sintaks atau query untuk membuat sebuah database dengan nama

“BIOSKOP”. Setelah itu buatlah beberapa tabel dengan nama tabel

sebagai berikut :

a. Tabel jadwal

b. Tabel film

c. Tabel kursi

d. transaksi

Sebelum membuat tabel, rancanglah terlebih dahulu struktur masing-

masing tabel dan yang akan dijadikan sebagai primary key.

Anda mungkin juga menyukai