Anda di halaman 1dari 6

Nama : Verena Mila Ekarisma

NIM : 17011103016
Program Studi Pendidikan Dokter Gigi
MK Critical Apraisal
Judul Jurnal : Gambaran Tingkat Pengetahuan Siswa SMA Negeri 1 Manado Tentang
Dampak Merokok Bagi Kesehatan Gigi dan Mulut

A. Checklist Judul
1. Apakah judul tidak terlalu pendek/panjang ?
- Ya, menurut saya judulnya sudah pas, tidak pendek dan tidak panjang.
2. Apakah judul menggambarkan isi utama penelitian ?
- Ya, judul jurnal sudah memuat apa yang diteliti, subjek penelitiannya siapa
dan lokasi dari penelitian yang dilakukan.
3. Apakah judul cukup menarik ?
4. Ya, menurut saya cukup menarik karena sudah memuat unsur-unsur judul
penelitian.
5. Apakah menggunakan singkatan, selain yang baku ?
- Tidak, dalam judul tidak menggunakan singkatan.
6. Apakah nama-nama pengarang sudah ditulis sesuai dengan aturan judul ?
- Ya, nama pengarang sudah ditulis dengan benar.

B. Checklist Abstrak
1. Apakah merupakan 1 paragraf terstruktur ?
- Ya, abstrak jurnal disusun secara terstruktur dalam 1 paragraf.
2. Apakah mencakup IMRD (Introduction, Methods, Results, Discussion) ?
- Ya, abstrak jurnal sudah mencakup IMRD.
- Introduction : Merokok merupakan kebiasaan yang sangat umum di kalangan
masyarakat.Dewasa ini banyak anak-anak dan remaja yang menjadi perokok
aktif.Faktor-faktor yang melatar belakangi kebiasaan merokok pada remaja
salah satunya yaitu kurangnya pengetahuan remaja tentang dampak
merokok.Merokok dapat memberikan dampak terhadap kesehatan gigi dan
mulut seperti penyakit rongga mulut, gingivitis, perubahan warna pada gigi
dan lain-lain.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat pengetahuan
siswa SMA Negeri 1 Manado tentang dampak merokok bagi kesehatan gigi
dan mulut.
- Methods : Jenis penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan cross-
sectional study yang melibatkan 100 responden.jumlah responden dalam
penelitian ini diambil menggunakan metode simple random sampling.
Pengumpulan data diperoleh melalui kuesioner yang meliputi karakteristik
responden, tingkat pengetahuan mengenai dampak merokok terhadap
kesehatan gigi dan mulut.
- Results : Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan siswa tentang
dampak merokok bagi kesehatan gigi dan mulut secara umum tergolong baik
dengan persentase 96%, tingkat pengetahuan siswa tentang dampak merokok
bagi kesehatan gigi tergolong baik dengan persentase 89%, tingkat
pengetahuan tentang dampak merokok terhadap kesehatan jaringan
periodontal tergolong baik dengan persentase 68%, dan dampak merokok bagi
kesehatan jaringan mukosa mulut juga tergolong baik dengan persentase 72%.
- Discussion : Simpulan: rata-rata tingkat pengetahuan responden tentang
dampak merokok bagi kesehatan gigi dan mulut tergolong dalam kategori
baik dengan persentase 81%.
3. Apakah secara keseluruhan informatif ?
- Ya, abstrak dari jurnal tersebut sudah menjelaskan keseluruhan jurnal secara
informatif.
4. Apakah lebih dari 200/250 kata ?
- Tidak, abstrak jurnal memiliki 196 kata.

C. Checklist Pendahuluan
1. Apakah terdiri dari 2 paragraf atau 2 bagian ?
- Tidak, pendahuluan jurnal terdiri dari 7 paragraf.
2. Apakah bagian pertama mengemukakan alasan penelitian ?
- Ya, dalam jurnal tersebut peneliti mengemukakan alasan penelitian.
“Merokok merupakan kebiasaan yang sangat umum di kalangan masyarakat,
bahkan bagi golongan tertentu sudah merupakan gaya hidup. Kebiasaan
merokok dapat ditemukan pada berbagai golongan usia, mulai dari anak-anak
hingga dewasa. Saat ini banyak anak-anak dan remaja yang sudah menjadi
perokok aktif.”
3. Apakah bagian kedua mengemukakan hipotesis, tujuan penelitian dan desain
penelitian ?
- Tidak, pada bagian kedua penulis hanya memaparkan hasil penelitian
sebelumnya yang berhubungan dengan topik yang diangkat oleh penulis.
“Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Global Youth Tobacco Surveydi
Baghdad Irak tahun 2007, terdapat 39,5% remaja laki-laki dan 16,1% remaja

perempuan berumur 13-15 tahun sudah mulai mencoba merokok. 2 Data


World Health Organization (WHO) tahun 2008 menunjukkan Indonesia
menduduki peringkat ke tiga dengan jumlah perokok terbesar di dunia setelah
China dan India.”
4. Apakah didukung pustaka yang relevan ?
- Ya, pustaka yang digunakan sudah menggunakan jurnal atau referensi
terpercaya.
5. Apakah pendahuluan >1 halaman ?
- Tidak, pendahuluan tidak lebih dari 1 halaman.

D. Checklist Metode
1. Apakah disebutkan desain, tempat, dan waku penelitian ?
- Ya, penulis menyebutkan ketiga hal tersebut di paragraf 1.
“Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif dengan
menggunakan pendekatan cross-sectional study.Penelitian ini dilaksanakan di
SMA Negeri 1 Manado pada bulan April-September 2014.”
2. Apakah disebutkan populasi sumber (populasi terjangkau) ?
- Ya, disebutkan oleh penulis yaitu sebanyak 521 siswa.
3. Apakah kriteria pemilihan sampel (in & eks) ?
- Pemilihan sampel menggunakan kriteria inklusi yaitu siswa yang bersedia
menjadi responden.
4. Apakah teknik sampling disebutkan ?
- Ya, penulis menggunakan metode simplerandom sampling yaitu metode
pengambilan sampel acak sederhana.
5. Apakah perkiraan besar sampel disebutkan berikut alasannya ?
- Ya, disebutkan yaitu 100 responden.
6. Apakah rumus besar sampel di hitung dengan rumus yang benar berikut
komponennya ?
- Tidak, peneliti tidak menyebutkan rumus yang digunakan. Penulis hanya
mengatakan bahwa pengambilan sampel dilakukan dengan cara diundi
sehingga setiap individu mempunyai kesempatan yang sama untuk diambil
sebagai sampel.
7. Apakah observasi, pengukuran atau teknik lain disebutkan berikut rujukannya?
- Tidak, peneliti tidak menyebutkan hal tersebut di dalam jurnal.
8. Apakah ada uji validitas & reliabilitas instrumen ?
- Tidak, peneliti tidak menyebutkan hal itu.
9. Apakah DO variabel penelitian disebutkan ?
- Tidak, tidak disebutkan tentang definisi operasional di dalam jurnal.
10. Apakah ethical clearance diperoleh ?
- Tidak, peneliti tidak menyebutkan hal tersebut.
11. Apakah ada persetujuan dari responden ?
- Ya, dalam jurnal peneliti menyebutkan adanya informed consent yang
ditandatangani oleh responden.
12. Apakah disebutkan rencana analisis ?
- Tidak, rencana analisis tidak di cantumkan dalam jurnal.
13. Apakah program komputer yang digunakan ?
- Tidak, peneliti tidak mencantumkan program komputer apa yang digunakan.

E. Checklist Hasil
1. Apakah disertakan tabel deskripsi subyek penelitian ?
- Ya, tabel deskripsi subyek penelitian disertakan di dalam jurnal.
2. Apakah tabel ditulis dengan benar ?
- Ya, tabel sudah ditulis dengan benar.
“ Distribusi frekuensi responden berdasarkan usia”
3. Apakah ilustrasi tabel informatif ?
- Ya, tabel cukup informatif.
4. Apakah ilustrasi tabel memang diperlukan ?
- Ya, agar tabel mudah dipahami oleh pembaca.
5. Apakah semua hasil sudah disebutkan dan dijelaskan ?
- Ya, peneliti menjelaskan hasil yang diperoleh di dalam jurnal.
6. Apakah analisis dilakukan dengan uji yang sesuai ?
- Tidak, analisis tidak dibahas dalam jurnal.
7. Apakah disertakan hasil uji statistik ?
- Tidak, peneliti tidak mencantumkan hasil uji statistik.
8. Apakah disertakan Confidence Interval (CI) ?
- Tidak, peneliti tidak mencantumkan hasi CI.
9. Apakah hasil disertai dengan komentar dan pendapat ?
- Tidak, peneliti tidak memberikan pendapat dan komentar pada bagian hasil.

F. Checklist Diskusi
1. Apakah semua hal yang relevan dibahas?
- Ya, dibahas oleh peneliti.
2. Apakah sering terjadi pengulangan hal yg sama dari hasil?
- Tidak terjadi pengulangan dalam jurnal.
3. Apakah dibahas keterbatasan penelitian dan kemungkinan dampak terhadap hasil?
- Tidak, peneliti tidak mencantumkan hal tersebut.
4. Apakah disebutkan kesulitan penelitian dan dampak penelitian?
- Tidak, peneliti tidak mencantumkan kesulitan dan dampak dalam jurnal
tersebut.
5. Apakah membahas hubungan dengan teori dan hasil penelitian sblmnya?
- Ya, peneliti membahas hal tersebut.
“Pelarangan terhadap merokok juga dilakukan di sekolah-sekolah, bahkan

dewasa ini larangan merokok di tempat-tempat umum sudah diberlakukan. 10


Hal ini juga didukung oleh penelitian yang dilakukan Zakiah Darajat pada
tahun 2013, tentang pelaksanaan peraturan kawasan bebas rokok di tempat-
tempat umum sebagai perwujudan hak atas kesehatan masyarakat.”
6. Apakah kesimpulan utama penelitian?
- Berdasarkan penelitian yang dilakukan, peneliti mendapati bahwa gambaran
tingkat pengetahuan siswa SMA Negeri 1 Manado tentang dampak merokok
bagi kesehatan gigi dan mulut sudah tergolong baik.
7. Apakah kesimpulan didasarkan pada data penelitian?
- Ya, kesimpulan ditarik berdasarkan data yang didapat pada penelitian.
8. Apakah kesimpulan tsb sahih?
- Ya, karena kesimpulan ditarik berdasarkan hasil dan data yang didapatkan
oleh peneliti.
9. Apakah disebutkan hasil tambahan dan dianalisis statistik?
- Tidak disebutkan hasil tambahan dan dianalisis statistik.
10. Apakah disebut generalisasi penelitian tsb?
- Dalam jurnal tidak disebutkan generalisasi penelitian.
11. Apakah disertakan saran penelitian lebih lanjut dengan metodologi yg lebih tepat?
- Peneliti hanya menuliskan “Perlu adanya penelitian lebih lanjut dengan
melibatkan populasi yang lebih luas untuk mengevaluasi tingkat pengetahuan
tentang dampak merokok bagi kesehatan gigi dan mulut.”

G. Checklist Akhir
1. Apakah ucapan terima kasih ditujukan pd org yg tepat?
- Tidak ada ucapan terima kasih dalam jurnal.
2. Apakah dinyatakan secara wajar?
- Peneliti tidak mencantumkan hal tersebut.
3. Apakah daftar pustaka disusun sesuai dgn aturan jurnal?
- Ya, daftar pustaka disusun sesuai aturan penulisan ( Vancouver )
4. Apakah semua yg tertulis pd daftar pustaka tertera pd naskah dan sebaliknya?
- Ya, peneliti mencantumkan semua referensi yang ada pada daftar pustaka di
dalam jurnal.
5. Apakah keseluruhan jurnal/laporan penelitian ditulis dgn bahasa yg teratur,
informatif, dan efektif?
- Ya, jurnal ditulis dengan bahasa yang baik dan benar.
6. Apakah jurnal/laporan ditulis dgn ejaan yg sesuai?
- Ya, jurnal ditulis dengan ejaan yang sesuai.

Anda mungkin juga menyukai