Anda di halaman 1dari 4

Bundle VAP- Oral Hygiene Protokol

SOP Kebersihan Mulut (pada pasien tidak sadar)

1. Deskripsi

Kompetensi ini merupakan tindakan keperawatan untuk membantu

memenuhi kebutuhan diri pasien.

2. Tujuan

a. Agar mulut dan gigi bersih, tetap sehat, dan tidak berbau

b. Mencegah infeksi

c. Memberikan rasa segar dan nyaman

3. Indikasi

Dilakukan pada pasien yang tidak sadar atau koma.

4. Pengkajian

a. Kaji kondisi bibir, mulut dan gusi.

b. Kaji adanya pemasangan gigi palsu, gigi goyah/karies.

5. Persiapan Alat

a. Gelas kumur berisi air matang/larutan garam fisiologis/PZ/NS

b. Depress/kasa

c. Pinset

d. Sudip lidah

e. Borax gliserin

f. Bengkok (nierbekken)

g. Pengalas dagu/handuk ukuran sedang

h. Sarung tangan

i. Spuit tanpa jarum

j. Sketsel
6. Persiapan Pasien & Lingkungan

a. Beritahu pasien dan keluarganya (informed consent)

b. Beri pasien posisi yang nyaman

c. Pasang sketsel bila pasien berada dalam satu ruangan dengan pasien

yang lain

7. Prosedur Pelaksanaan

a. Kaji keadaan mulut

b. Cuci tangan

c. Pasang pengalas dagu atau handuk

d. Miringkan kepala pasien

e. Letakkan bengkok di bawah pipi pasien

f. Bungkus ujung pinset dengan kasa, lalu basahi dengan air

matang/larutan garam/PZ

g. Basahi bibir dengan boraks gliserin (jika bibir pasien kering)

h. Buka mulut pasien dengan sudip lidah

i. Bersihkan gusi dan lidah, dinding dalam, serta yang terakhir gigi dan

bibir

j. Keringkan mulut dan bilas dengan boraks gliserin

k. Angkat bengkok dan pengalas, kemudian rapikan pasien

l. Bersihkan peralatan dan cuci tangan

8. Evaluasi

a. Kondisi bibir, mulut, dan gusi

b. Kebersihan dan kepatenan jalan nafas


9. Dokumentasi

a. Catat waktu pelaksanaan tindakan

b. Catat adanya gangguan pada saat pelaksanaan tindakan


DAFTAR PUSTAKA

Hidayati, Ratna. dkk. 2014. Praktik Laboratorium Keperawatan Jilid 1. Jakarta:


Penerbit Erlangga.

https://id.scribd.com/document/285588779/Bundle-VAP di akses pada tanggal 13


Maret 2021 pukul 13.00 WIB

Anda mungkin juga menyukai