Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN TINGGI


Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
Telepon (021) 57946104, Pusat Panggilan ULT DIKTI 126
Laman www.dikti.kemdikbud.go.id

Nomor : 0726/E2/KM/2021 19 Februari 2021


Lampiran : Satu lembar
Hal : Workshop Kewirausahaan Mahasiswa Tahun 2021

Yth. 1. Pimpinan Perguruan Tinggi Bidang Kemahasiswaan


2. Sekretaris Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah I-XVI

Dalam rangka mendukung implementasi kebijakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka


(MBKM) dan meningkatkan kompetensi mahasiswa menjalankan usaha dengan hormat
disampaikan bahwa Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Ditjen Dikti akan
melaksanakan Workshop Kewirausahaan Mahasiswa Tahun 2021.

Kegiatan akan dilaksanakan mulai tanggal 24 – 27 Februari 2021 melalui media zoom meeting
dan live streaming Youtube. Pendaftaran peserta pada laman http://sim- pkmi.kemdikbud.go.id
sampai dengan tanggal 23 Februari 2021 pukul 18.00 WIB. Peserta yang telah mendaftar tautan
zoom meeting akan diinformasikan melalui email.

Mohon berkenan Bapak/Ibu Pimpinan Perguruan Tinggi dapat menginformasikan kegiatan ini
kepada mahasiswa dan kepada Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi untuk
memberikan informasi dan sosialisasi kepada Perguruan Tinggi di wilayah masing-masing.
Untuk informasi lebih lanjut dapat bergabung pada group telegram https://t.me/etalk2021.

Atas perhatian dan kerja sama Saudara, kami sampaikan terima kasih.

Direktur Pembelajaran
dan Kemahasiswaan,

Aris Junaidi
Tembusan: NIP 196306041989031022
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi
Lampiran
Nomor : 0726/E2/KM/2021
Tanggal : 19 Februari 2021

Jadwal Workshop Kewirausahaan Mahasiswa Tahun 2021

No Hari/Tanggal Pukul Materi Narasumber


Rizka Alfiana Imawati - Dbatik (Alumni KBMI)
- Universitas Negeri Semarang
Rabu, Tujuan Mulia Zulfadli - YOI Akuakultur Indonesia (Alumni
1 10.00-12.00
24 Februari 2021 Usaha ASMI) - Institut Teknologi Kalimantan
Hanna Keraf – Founder Duanyam - NTT
Rabu, Pelanggan Muhammad Yamin Rahman - Owner Sambal
2 14.00-16.00
24 Februari 2021 Usaha Baba - Papua
Kamis, Muhammad Arif Susanto - CEO DUS DUK
3 10.00-12.00 Produk Usaha
25 Februari 2021 DUK - Surabaya
Kamis, Sumber Daya Lanny Wijaya - LinkedIn Talent Solution Expert
4 14:00-16:00
25 Februari 2021 Manusia - Singapore
Jumat, Armand Setiawan Wulianadi- Co-Owner Joger
5 14.00-16.00 Pemasaran
26 Februari 2021 Jelek - Bali
Jumat, Pola Pikir
6 19.00-20.30 dr. Tompi - Owner Beyoutiful Clinic
26 Februari 2021 Wirausaha
Sabtu,
7 14.00-16.00 Keuangan Hermanto Yaputra - CEO Academy
27 Februari 2021

Keterangan:
1. Mahasiswa harus registrasi pada laman SIM PKMI untuk bisa mengikuti workshop
2. Peserta yang mengikuti melalui zoom meeting diharapkan hadir 30 menit sebelum acara
3. Peserta yang terdaftar dan mengikuti workshop akan mendapatkan e-sertifikat
4. Mahasiswa bisa mengunduh e-sertifikat dengan cara mengisi kode unik di SIM PKMI yang diberikan saat sesi
berlangsung
5. Kapasitas zoom meeting pada setiap sesi berjumlah 1.000 partisipan, bagi peserta yang tidak mendapatkan
tautan zoom meeting bisa mengikuti melalui kanal Youtube Ditjen Dikti
6. Panduan registrasi workshop dapat diakses pada Laman SIM PKMI

Anda mungkin juga menyukai