Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN SOSIOLOGI

ORGANISASI PEMUDA DESA BANJARANYAR

Disusun oleh:

Nama : RUR ALIT ADHITYA

Kelas : XII IPS 2

No. Absen : 24

SMA NEGERI 1 MARGASARI


TAHUN PELAJARAN 2020/2021
KATA PENGANTAR

Berkat rahmat Allah SWT, saya dapat menyusun laporan ini. Semoga laporan
ini dapat bermanfaat bagi pemilik dan pembaca.

Laporan ini membahas tentang organisasi didalam desa Banjaranyar. Saya


ucapkan terima kasih kepada Ibu Masfiyah selaku guru mapel sosiologi yang telah
menugaskan kami untuk membuat laporan komunitas di desanya.

Harapan saya semoga laporan ini bermanfaat untuk memperluas ilmu


pengetahuan bagi pemilik dan pembaca.

Banjaranyar, 25 Maret 2021

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ..............................................................................................

DAFTAR ISI .............................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN .........................................................................................

1.1 Latar Belakang ........................................................................................


1.2 Rumasan Masalah ....................................................................................
1.3 Tujuan Penelitian .....................................................................................

BAB II METODE PENELITIAN .............................................................................

2.1 Jenis Penelitian ........................................................................................


2.2 Sampel .....................................................................................................

BAB III TEORI .........................................................................................................

3.1 Temua Data .............................................................................................

BAB IV HASIL PENELITIAN ................................................................................

4.1 Hasil Dari Analisis ..................................................................................

BAB V PENUTUP ....................................................................................................

5.1 Kesimpulan ..............................................................................................


5.2 Saran ........................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA ...............................................................................................


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Organisasi yang baik dapat terwujud apabila komponen-komponen di
dalamnya berfungsi secara maksimal. Suatu organisasi yang baik terdapat
fungsi-fungsi manajerial yaitu: planning, organizing, actuating, dan
controlling. Masing-masing fungsi saling berkaitan dan merupakan satu
kesatuan yang tidak terpisahkan. Suatu organisasi akan mencapai tujuan
dengan baik apabila mampu merencanakan program-program secara matang
dengan memperhitungkan masa yang akan datang dan melaksanakan rencana
yang telah dibuat. Perencanaan dalam suatu organisasi merupakan proses
dasar dalam manajemen untuk merumuskan tujuan dan cara mencapainya,
sehingga perencanaan memegang peranan yang lebih besar dibanding fungsi
manajemen lainnya. Semakin besar bentuk organisasi menuntut kemampuan
manajemen yang lebih baik, terutama kemampuan teknis, karena semua
pekerjaan dalam organisasi tidak dapat dilakukan sendiri.
Setiap organisasi memerlukan pengelolaan yang baik dan benar, sehingga
pengelolaan dan manajemen organisasi layak untuk dipelajari. Beberapa manfaat
mempelajari dan memperluas pengetahuan tentang beberapa teori, konsep,
proses, teknik, dan mekanisme manajemen yaitu dapat mengembangkan
keterampilan dan menerapkan konsep manajemen pada situasi tertentu,
membantu meningkatkan kesejahteraan hidup serta menghapus keterbelakangan
manajerial. Manajemen yang baik dibutuhkan untuk semua tipe kegiatan dalam
organisasi, baik organisasi besar maupun kecil. Suatu organisasi yang telah
menerapkan manajemen yang sehat dan baik dapat menjadi salah satu contoh
atau model pengelolaan.Pengelolaan sanggar meliputi kegiatan administrasi,
pembelajaran, ujian praktik, pentas seni, perekrutan siswa, dan
perlengkapan/fasilitas. Di dalam manajemen sanggar terdapat fungsi-fungsi
manajerial, yaitu planning, organizing, actuating, dan controlling.
Manajemen sanggar yang baik mempunyai indikator-indikator :
1. Keberhasilan Dalam Mempertahankan Sanggar;
2. Keberhasilan Dalam Menjaring Siswa Atau Anggota;
3. Dapat Menyajikan Produk Sanggar Kepada Masyarakat;
BAB II

TEORI

Pada bagian ini, metode penelitian yang saya gunakan adalah metode
penelitian kualitatif.

2.1 Jenis Penelitan


Jenis penelitian yang saya ambil dalam membuat laporan adalah jenis
penelitian kualitatif. Saya memilih ini karena jangka waktu yang sebentar.

2.2 Sampel
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Pemuda Desa Banjaranyar
BAB III

TEORI

3.1 Temuan Data


Temuan data adalah bagian dari tahapan dalam melakukan penelitian
kualitatif yang berguna untuk menelaah semua data yang diperoleh
dilapangan. Dalam penelitian ini akan dijelaskan tentang organisasi pemuda
desa Banjaranyar. Jadi setiap desa pasti memiliki kelompok sosial untuk
berinteraksi salah satunya yaitu di Desa Banjaranyar yang memiliki kelompok
sosial untuk saling mendukung program-program desa.
Salah satu kegiatan kelompok sosial di Desa Banjaranyar adalah seperti
melakukan gotong royong dan penarikan uang kas setiap satu bulan sekali.
Guna penarikan uang kas setiap satu bulan sekali yaitu untuk membantu atau
menengok salah satu warganya bila ada yang sakit atau mengalami kesusahan
dan juga bisa untuk membantu program-program disetiap RT/RW. Jadi
kegiatan program gotong royong, penarikan uang kas itu dilakukan oleh tiap
RT.
Untuk kegiatan gotong royong setiap satu bulan sekali dilakukan oleh
warga Jembayat beserta organisasi pemuda desa Banjaranyar. Kegiatan
tersebut yang biasanya dipimpin oleh ketua RT masing-masing. Kegiatan
gotong royong dilakukan agar tempat sekeliling bersih dan bebas dari
penyakit-penyakit yang berbahaya.
Selain menjaga kebersihan gotong royong juga bermaksud agar antar
sesama warga saling terjalin dan saling mengikat tali silaturahmi, saling akrab
dan selalu rukun. Dari penelitian tersebut, penelitian dapat disimpulkan bahwa
organisasi pemuda Banjaranyar terjalin cukup bagus karena warganya yang
selalu berantusias dalam melakukan program-program desa.
BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Maka kesimpulan dari hasil penelitian tentang Organisasi Pemuda Desa
Banjaranyar menghasilkan bahwa program yang telah diterapkan dilakukan
agar terciptanya desa yang maju dan terciptanya keharmonisan antar warga
masyarakat Desa Banjaranyar.

5.2 Saran
Setelah dilakukannya penelitian dan dari hasil analisis serta kesimpulan
dalam penelitian ingin menyampaikan saran bahwa dalam organisasi pemuda
yang berkembang didesa Banjaranyar harus bergandeng tangan dan bahu
membahu bersama warga desa Banjaranyar untuk memajukan desa melalui
program desa yang ada.
DAFTAR PUSTAKA

Rur Alit Adhitya 2021 organisasi Pemuda Banjaranyar, Balapulang

Anda mungkin juga menyukai