Anda di halaman 1dari 1

Nama : Dwi Noviarti

NIM : PO7220119 1554


Kelas : 2A Keperawatan

PROMOSI KESEHATAN

1. Bagaimana melakukan pemberdayaan pada individu?


Pemberdayaan merupakan salah satu strategi promosi kesehatan. Pada umumnya,
pemberdayaan ditunjukkan kepada masyarakat langsung sebagai sasaran primer/utama
promosi kesehatan. Namun pada individu, strategi yang digunakan dalam promosi
kesehatan bukan gerakan pemberdayaan, melainkan strategi Bina Suasana (Dukungan
Sosial).
Bina Suasana terdiri dari 3 pendekatan, salah satunya adalah Individu. Bina Suasana
Individu ditujukan kepada individu tokoh masyarakat. Melalui pendekatan ini diharapkan
tokoh masyarakat akan menyebarluaskan opini yang positif terhadap perilaku yang
sedang diperkenalkan. Di samping itu, dengan perilaku sehat para tokoh masyarakat
sebagai hasil pendidikan kesehatan yang diterima, maka tokoh masyarakat ini akan
memberikan contoh atau acuan perilaku sehat bagi masyarakat sekitarnya. Misalnya,
tokoh masyarakat melaksanakan 3M yaitu Menguras, Menutup, dan Mengubur demi
mencegah munculnya wabah demam berdarah. Dengan bersedia menjadi kader dan turut
menyebarluaskan informasi hasil dari pendidikan kesehatan yang telah diterimanya,
diharapkan dapat menciptakan suasana yang kondusif bagi perubahan perilaku individu
melalui tokoh masyarakat tersebut.

2. Sasaran primer promosi kesehatan


Sasaran primer merupakan kelompok masyarakat yang nantinya akan diubah
perilakunya. Misalnya mengubah perilaku hidup tidak bersih dan tidak sehat menjadi
perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Sasaran primer dapat dikelompokkan menjadi
kepala keluarga untuk masalah kesehatan umum, ibu hamil dan menyusui untuk masalah
KIA (Kesehatan Ibu dan Anak), anak sekolah untuk kesehatan remaja, dan sebagainya.

Anda mungkin juga menyukai