Anda di halaman 1dari 1

POS DIAGNOSIS 2

1. Seorang pria berusia 36 tahun bernama Ryuu Parisudha datang ke klinik milik dr.Cok
Mita Pramitasuri untuk untuk pemeriksaan fisik rutin. Ia adalah pekerja yang sangat
sibuk dan bahkan terkadang pulang kerja pada larut malam. Ia tidak pernah berobat ke
dokter dalam 3 bulan terakhir. Pada pemeriksaan BMI, diketahui ia menderita obesitas
dan kadar insulin dalam darahnya tinggi. Ketika datang, ia diketahui memiliki gula darah
sewaktu 240 mg/dl. (Gula darah sewaktu merupakan hasil pemeriksaan sesaat pada suatu
hari tanpa memerhatikan waktu makan terakhir). Kadar gula darah puasa 200 mg/dl, dan
kadar gula darah 2 jam pada TTGO 240 mg/dl. TTGO dilakukan dengan Standard WHO,
menggunakan beban glukosa yang setara dengan 75 gram glukosa anhidrus yang
dilarutkan dalam air.
Pertanyaan:
A. Apakah penyakit yang diderita Ryuu? Mengapa demikian?
B. Sebutkan nilai normal dari : kadar gula darah sewaktu dan kadar gula darah puasa
dalam satuan mg/dl!
C. Apa itu kadar gula darah puasa?
D. Bagaimana patofisiologis dari penyakit ini?

Anda mungkin juga menyukai