Anda di halaman 1dari 1

Ringkasan Materi

1. Kelompok 1
( REAKSI TERANG: KONSEP UMUM FOTOSINTESIS, PIGMEN DAN
STRUKTUR PIRANTI FOTOSINTESIS)
a. Pengertian Fotosintesis dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
 Fotosintesis
Fotosintesis berasal dari kata photon yaitu cahaya dan sintesis
penyusunan. Istilah fotosintesis secara harfiah berarti “sintesis menggunakan
cahaya. Jadi fotosintesis adalah proses penyusunan bahan organik dari bahan
anorganik oleh tumbuhan atau makhluk hidup autotrof dengan bantuan cahaya
matahari dan klorofil.
Organisme fotosintetik menggunakan energi matahari untuk mensintesis
senyawa karbon yang tidak dapat dibentuk tanpa masukan energi.
ReaksiFotosintesis:

 Fotosintesis pada Tanaman Tingkat Tinggi


Jaringan fotosintetik paling aktif pada tumbuhan tingkat tinggi adalah
mesofil daun. Sel mesofil memiliki banyak kloroplas, yang mengandung
pigmen hijau penyerap cahaya khusus, klorofil.
 Faktor-faktor yang mempengaruhi fotosintesis:
Cahaya, kesediaan air, konsentrasi karbondioksida , kandungan oksigen,
suhu, klorofil.
b. Konsep-konsep Umum meliputi Sifat Cahaya, Sifat Pigmen, dan Berbagai Peran
Pigmen
 Cahaya Memiliki Karakteristik Partikel dan Gelombang
Cahaya juga merupakan partikel, yang kita sebut foton. Setiap foton
mengandung sejumlah energi yang disebut kuantum. Kandungan energi
cahaya tidak kontinyu melainkan dikirim dari kuanta. Energi (E) foton
bergantung pada frekuensi cahaya menurut hubungan yang dikenal sebagai
hukum Planck: E = hn di mana h adalah konstanta Planck (6,626 × 10–34 J s).
 Ketika Molekul Menyerap atau Memancarkan Cahaya, Akan Mengubah
Status Elektroniknya

Anda mungkin juga menyukai