Anda di halaman 1dari 4

SOAL PH 1

BILANGAN BULAT

Jawablah pertanyaan berikut ini dengan menggunakan cara untuk memperoleh hasil yang
paling tepat!

(KERJAKAN DIKERTAS FOLIO BERGARIS SERTA TULIS SOALNYA)

1. Dalam sebuah ujian dengan jumlah soal 40, penilaian ditetapkan sebagai berikut: jika
menjawab benar diberi nilai 2,5, jika menjawab salah diberi nilai -1, dan jika tidak
menjawab diberi nilai 0.
a. Seseorang menjawab 34 soal dengan benar, 2 soal tidak dijawab, dan sisanya salah.
Tentukan nilai orang tersebut.
b. Seorang anak menjawab 32 soal dengan benar, 3 soal tidak dijawab, dan sisanya
salah. Tentukan nilai anak tersebut.
2. Pak supri membeli pensil sebanyak 25 boks kecil. Setiap boks berisi setengah lusin
pensil. Jika harga sebuah pensil Rp1.800, maka harga pensil seluruhnya adalah . . . .
3. Ada 7 potong besi berukuran 8 m dan 4 batang besi berukuran 10 m. Setiap batang besi
akan dipotong-potong dengan ukuran yang sama dan terpanjang. Banyak potongan besi
yang terbentuk adalah . . . .
4. Seorang petani memiliki lahan seluas 600 m2. Tiga per lima bagian ditanami pohon
papaya, seperenam lahannya ditanami pohon cabai, dan sisanya lahannya dijadikan
kolam ikan. Luas kolam ikan yang terjadi adalah . . . .
5. Pak guru akan memberikan sejumlah koin kepada sekelompok anak. Setiap anak masing
- masing mendapat satu buah koin. Jika pak guru mengambil separuh koin dan
membagikannya, maka terdapat sisa 1 koin. Jika mengambil sepertiganya maka satu
orang anak tidak mendapat koin. Banyak anak dalam kelompok itu adalah . . . .
SOAL PH 2
HIMPUNAN

Jawablah pertanyaan berikut ini dengan menggunakan cara untuk memperoleh hasil yang
paling tepat!

(KERJAKAN DIKERTAS FOLIO BERGARIS SERTA TULIS SOALNYA)

1. Gambarlah diagram Venn yang menunjukkan 𝐴 ∪ (𝐵 ∪ 𝐶) . . . .

2. Dalam sebuah kelas, terdapat 23 siswa yang ikut ekstrakurikuler Tae Kwon Do, 16 siswa

ikut ekstrakurikuler PMR, dan 8 siswa ikut ekstrakurikuler yang lain. Jika jumlah siswa

dalam kelas itu ada 42 orang, banyak siswa yang ikut ekstrakurikuler Tae Kwon Do dan

PMR adalah . . . .

3. 𝐴 = {𝑥⃓ 𝑥 ≤ 11, 𝑥 ∈ himpunan bilangan prima}

𝐵 = {𝑦⃓ 𝑦 ∈ himpunan bilangan genap}

𝐴∩𝐵 =....

4. Berdasarkan angket pada sebuah kelas terdapat 10 orang anak gemar makan bakso, 19

orang anak gemar makan soto, dan 7 orang anak gemar makan keduanya. Jika jumlah

siswa dalam kelas itu ada 25 orang, maka banyak siswa yang gemar makan selain bakso

dan soto adalah . . . .

5. 𝑆 = {𝑏𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑎𝑠𝑙𝑖}

𝐴 = {𝑏𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑔𝑎𝑛𝑗𝑖𝑙}

𝐵 = {𝑏𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑝𝑟𝑖𝑚𝑎}

Diagram venn yang tepat untuk himpunan di atas adalah . . . .


SOAL PH 3
ALJABAR

Jawablah pertanyaan berikut ini dengan menggunakan cara untuk memperoleh hasil yang
paling tepat!

(KERJAKAN DIKERTAS FOLIO BERGARIS SERTA TULIS SOALNYA)

1. Faktorkanlah bentuk berikut.

a. 𝑦 + 9𝑦 + 20

b. 𝑦 − 9𝑦 + 20

c. 𝑦 + 𝑦 − 20

d. 𝑦 − 8𝑦 − 20

e. 𝑦 + 11𝑦 + 24

2. Jika (3𝑥 − 7)(3𝑥 + 7) = 𝑎𝑥 + 𝑏𝑥 + 𝑐, maka nilai 𝑎 + 𝑏 + 𝑐 = . . . .

3. Bentuk sederhana adalah . . . .

4. Hasil dari (3𝑥 + 5) adalah . . . .

5. Sebuah persegi panjang mempunyai ukuran panjang (3𝑥 − 2) cm dan lebar (𝑥 + 5) cm.

Jika keliling persegi panjang itu sama dengan 38 cm, maka lebar persegi panjang itu

adalah . . . .
SOAL PH 4
SPLSV

Jawablah pertanyaan berikut ini dengan menggunakan cara untuk memperoleh hasil yang
paling tepat!

(KERJAKAN DIKERTAS FOLIO BERGARIS SERTA TULIS SOALNYA)

1. Penyelesaian dari 5 − 2𝑦 = 117 adalah . . . .

2. Panjang diagonal sebuah persegi panjang adalah (2𝑥 + 5) cm atau (3𝑥 − 1) cm. Nilai x

adalah . . . .

3. Penyelesaian dari 3(𝑚 − 1) + 5 = 𝑚 + 10 adalah . . . .

4. Raka mempunyai uang jajan Rp1.500 lebih banyak dari uang jajan Adi. Jika jumlah uang

jajan mereka adalah Rp10.500, banyak uang jajan Adi adalah . . . .

5. Jumlah dua bilangan berurutan sama dengan 73. Bilangan pertamanya adalah . . . .

Anda mungkin juga menyukai