Anda di halaman 1dari 25

VISUALISASI BURUNG HANTU PADA TAS WANITA

PENCIPTAAN

Triana Anggidear Br Munthe

NIM 1411827022

PROGRAM STUDI S-1 KRIYA SENI


JURUSAN KRIYA FAKULTAS SENI RUPA
INSTITUT SENI INDONESIA YOGYAKARTA
2018

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


VISUALISASI BURUNG HANTU PADA TAS WANITA

PENCIPTAAN

Oleh :

Triana Anggidear Br Munthe

NIM 1411827022

Tugas Akhir ini Diajukan kepada Fakultas Seni Rupa


Institut Seni Indonesia Yogyakarta sebagai
Salah Satu Syarat untuk Memperoleh
Gelar Sarjana S-1 dalam Bidang
Kriya Seni
2018
Tu

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


ii

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


HALAMAN PERSEMBAHAN/MOTTO

Seniman yang baik bukan orang yang mendengarkan


kritik tapi orang yang berkarya

iii

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


PERNYATAAN KEASLIAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa dalam laporan Tugas Akhir ini tidak terdapat
karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar Kesarjanaan di suatu
Perguruan Tinggi dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak ada karya atau
pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara
tertulis diacu dalam laporan Tugas Akhir ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Yogyakarta, 11 Juli 2018

Triana Anggidear Br Munthe

iv

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas
rahmat dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan tugas akhir ini, yang
merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar kesarjanaan Kriya Seni,
Fakultas Seni Rupa, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.
Penulis menyadari bahwa dalam penyelesaian dan penyusunan tugas akhir
ini tidak terlepas dari dorongan, bimbingan, dan bantuan dari berbagai pihak,
sehingga pada kesempatan ini penulis menyampaikan terima kasih sebesar-
besarnya kepada:

1. Prof. Dr. M. Agus Burhan, M.Hum., Rektor Institut Seni Indonesia


Yogyakarta;
2. Dr. Suastiwi, M.Des., Dekan Fakultas Seni Rupa, Institut Seni Indonesia
Yogyakarta;
3. Dr. Yulriawan Dafri, M.Hum., Ketua Jurusan Studi S-1 Kriya Seni, Fakultas
Seni Rupa Institut Seni Indonesia Yogyakarta;
4. Toyibah Kusumawati, M.Sn., Retno Purwandari, S.S., M.A., Dosen
Pembimbing I dan II yang telah memberikan dorongan, semangat, dan nasehat,
maupun kritik serta saran yang membangun bagi keberlangsungan
penyusunanTugas Akhir Karya Kriya Seni ini;
5. Drs. Otok Herum Marwoto, M.Sn., Cognate pada kegiatan sidang Tugas Akhir;
6. Suryo Tri Widodo, S.Sn., M.Hum., Dosen Wali atas segala masukan, motivasi
dan doanya;
7. Seluruh dosen Program Studi Kriya Seni, yang telah memberikan bimbingan
selama ini dan dorongan semangat dalam proses penyusunan Tugas Akhir
Karya Kriya Seni ini;
8. Orang tua saya, Bapak dan Mamak yang telah memberikan doa, nasihat, dan
semangat serta berjuang untuk memberikan dorongan mental dan materi;
9. Saudara-saudara saya, Bang David, Kak Vera, dan Veri yang telah memberikan
semangat dan nasihat selama menjalankan proses penyusunan Tugas Akhir
Karya Kriya Seni ini;

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


10. Mohamad Maariful Firdaus (Idos) yang selalu bersedia menemani dan
mendorong dalam keberlangsungan dalam proses penyusunan Tugas Akhir
Karya Kriya Seni ini;
11. Teman-teman saya yang telah bersedia bertukar pikiran dan membantu dalam
keberlangsungan pengerjaan Tugas Akhir Karya Kriya Seni ini. Erika Olivia,
Ridawanti Nur Azizah, dan teman yang lainya yang tidak bisa saya sebutkan
namanya satu per satu;
12. Teman-teman seperjuangan 2014.
Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan Tugas
Akhir Karya Kriya Seni ini. Oleh karena itu, kritik dan saran sangat diharapkan dan
semoga Tugas Akhir Karya Kriya Seni ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Yogyakarta, 11 Juli 2018


Penulis

Triana Anggidear Br Munthe

vi

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL DALAM........................................................................ i

HALAMAN PENGESAHAN.......................................................................... ii

HALAMAN PERSEMBAHAN/MOTTO....................................................... iii

PERNYATAAN KEASLIAN ………………………………………….…… iv

KATA PENGANTAR ………………………………………………………. v

DAFTAR ISI ………………………………………………………………… vii

DAFTAR GAMBAR ……………………………………………………....... ix

DAFTAR TABEL ………………………………………………………........ xiii

ABSTRAK......……………………………………………………………….. xv

BAB I PENDAHULUAN .………………………………………………….. 1

A. latar Belakang Masalah…………………………………………. 1

B. Rumusan Penciptaan……………………………………………. 3

C. Tujuan dan Manfaat……………………………………………... 4

D. Metode Pendekatan dan Penciptaan……………………………. 4

BAB II KONSEP PENCIPTAAN ………………………………………....... 9

A. Sumber Penciptaan……………………………………………… 9

B. Landasan Teori………………………………………………….. 19

BAB III PROSES PENCIPTAAN …………………………………………. 22

A. Data Acuan……………………………………………………… 22

B. Analisis………………………………………………………….. 28

C. Rancangan Karya………………………………………………... 32

vii

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


D. Proses Perwujudan……………………………………………… 45

1. Bahan dan Alat……………………………………………… 45

2. Teknik Pengerjaan…………………………………………... 61

3. Tahap Perwujudan................................................................... 73

E. Kalkulasi Biaya Pembuatan Karya……………………………… 84

BAB IV TINJAUAN KARYA ……………………………………………... 84

A. Tinjauan Umum…………………………………………………. 87

B. Tinjauan Khusus………………………………………………… 105

BAB V PENUTUP ………………………………………………………….. 105

.A. Kesimpulan.................................................................................... 107

.B. Saran............................................................................................... 108

DAFTAR PUSAKA …………………………………………………………. 109

LAMPIRAN …………………………………………………………………. 110

viii

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


DAFTA R GAMBAR

Gambar 1 Burung Hantu............................................................................. 9

Gambar 2 Burung Hantu Wowo-Wiwi....................................................... 11

Gambar 3 Burung Hantu Tito Alba............................................................ 11

Gambar 4 Burung Hantu Celepuk Jawa..................................................... 12

Gambar 5 Burung Hantu Celepuk Merah.................................................. 12

Gambar 6 Burung Hantu Celepuk Rajah................................................... 13

Gambar 7 Burung Hantu Celepuk Reban................................................... 13

Gambar 8 Tas Wanita................................................................................. 14

Gambar 9 Mini Backpack........................................................................... 15

Gambar 10 Tote Bag................................................................................. 15

Gambar 11 Quilted Bag............................................................................ 16

Gambar 12 Baguette Bag......................................................................... 16

Gambar 13 Clutch Bag............................................................................ 17

Gambar 14 Sling Bag............................................................................... 17

Gambar 15 Waist Bag.............................................................................. 18

Gambar 16 Hand Bag............................................................................... 18

Gambar 17 Kelly Bag............................................................................... 19

Gambar 18 Palm Spring Mini Backpack Louis Vuitton........................... 22

Gambar 19 Leather Totebag..................................................................... 23

Gambar 20 Rockstud Spike Medium Quilted............................................ 23

ix

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


Gambar 21 Leather Slig Bag.................................................................... 23

Gambar 22 Kate Spade Star Bright.......................................................... 24

Gambar 23 Handmade Genuine Leather................................................. 24

Gambar 24 Black Waist Bag Leather....................................................... 24

Gambar 25 Bagguete Bag........................................................................ 25

Gambar 26 Michael Kors Sling Bag........................................................ 25

Gambar 27 Louis Vuitton.......................................................................... 25

Gambar 28 Owl Leather Carving Keychain.............................................. 26

Gambar 29 Leather Wallet Carving from Hozpit...................................... 26

Gambar 30 Pembuatan Sketsa Kepala Burung Hantu............................... 26

Gambar 31 Owl Tatto................................................................................ 27

Gambar 32 Owl Photography 1................................................................ 27

Gambar 33 Owl Photography 2................................................................ 27

Gambar 34 Sketsa Alternatif Tas Ransel Mini......................................... 32

Gambar 35 Sketsa Alternatif Tas Pinggang.............................................. 33

Gambar 36 Sketsa Alternatif Tote Bag..................................................... 33

Gambar 37 Sketsa Alternatif Sling Bag 1 ................................................ 33

Gambar 38 Sketsa Alternatif Sling Bag 2................................................. 34

Gambar 39 Sketsa Alternatif Sling Bag 3................................................. 34

Gambar 40 Sketsa Alternatif Bagguete Bag............................................. 34

Gambar 41 Sketsa Alternatif Hand Bag.................................................... 35

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


Gambar 42 Sketsa Alternatif Clutch......................................................... 35

Gambar 43 Sketsa Terpilih Tas Ransel Mini dan Gambar Teknik........... 36

Gambar 44 Sketsa Terpilih Tas Pinggang dan Gambar Teknik................ 37

Gambar 45 Sketsa Terpilih Tote Bag dan Gambar Teknik....................... 38

Gambar 46 Sketsa Terpilih Sling Bag 1 dan Gambar Teknik................... 39

Gambar 47 Sketsa Terpilih Sling Bag 2 dan Gambar Teknik................... 40

Gambar 48 Sketsa Terpilih Sling Bag 3 dan Gambar Teknik................... 41

Gambar 49 Sketsa Terpilih Bagguete Bag dan Gambar Teknik............... 42

Gambar 50 Sketsa Terpilih Hand Bag dan Gambar Teknik..................... 43

Gambar 51 Sketsa Terpilih Clutch dan Gambar Teknik........................... 44

Gambar 52 Kulit Sapi Samak Nabati........................................................ 45

Gambar 53 Kulit Sapi Crazy Horse.......................................................... 45

Gambar 54 Kain Suede............................................................................. 46

Gambar 55 Kertas Karton......................................................................... 46

Gambar 56 Resleting................................................................................. 47

Gambar 57 Lem Kuning............................................................................ 47

Gambar 58 Amplas................................................................................... 48

Gambar 59 Bubuk CMC........................................................................... 48

Gambar 60 Busa Lapis.............................................................................. 49

Gambar 61 Arcrylic Laquere.................................................................... 49

Gambar 62 Leather Dye............................................................................ 50

xi

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


Gambar 63 Benang Nilon.......................................................................... 50

Gambar 64 Kancing Magnet..................................................................... 51

Gambar 65 Rantai..................................................................................... 51

Gambar 66 Metal Sbap Hook.................................................................... 51

Gambar 67 Metal Buckle.......................................................................... 52

Gambar 68 Kepala Gesper........................................................................ 52

Gambar 69 Mesin Jahit............................................................................. 53

Gambar 70 Jarum Jahit.............................................................................. 53

Gambar 71 Cutting Mat............................................................................ 54

Gambar 72 Tatakan................................................................................... 54

Gambar 73 Palu Kayu............................................................................... 54

Gambar 74 Silver Pen............................................................................... 55

Gambar 75 Pensil...................................................................................... 55

Gambar 76 Kuas........................................................................................ 56

Gambar 77 Cutter...................................................................................... 56

Gambar 78 Penggaris................................................................................ 56

Gambar 79 Gunting................................................................................... 57

Gambar 80 Hole Pouch............................................................................. 57

Gambar 81 Spons...................................................................................... 58

Gambar 82 Swifel Knife........................................................................... 58

Gambar 83 Stamp...................................................................................... 58

xii

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


Gambar 84 Uncek..................................................................................... 59

Gambar 85 Sliker...................................................................................... 59

Gambar 86 Pitch Blank Horder................................................................ 60

Gambar 87 Penjepit Kertas....................................................................... 60

Gambar 88 Pembuatan Pola Tas............................................................... 65

Gambar 89 Pemotongan Kulit................................................................... 66

Gambar 90 Pemotongan Kain Suede........................................................ 66

Gambar 91 Memindahkan Pola Ornamen................................................. 67

Gambar 92 Membasahi Kulit.................................................................... 67

Gambar 93 Menggores Kulit..................................................................... 68

Gambar 94 Menatah Kulit......................................................................... 68

Gambar 95 Mewarnai Kulit...................................................................... 69

Gambar 96 Menempel Kulit dengan Kain Suede..................................... 69

Gambar 97 Menjahit Pola......................................................................... 70

Gambar 98 Finishing Pinggiran Kulit....................................................... 71

Gambar 99 Finishing Kulit Crazy Horse.................................................. 72

xiii

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


DAFTAR TABEL

Tabel 1. Kalkulasi Biaya Tas Ransel Mini…………………………………….. 73

Tabel 2. Kalkulasi Biaya Tas Pinggang………………………………………... 74

Tabel 3. Kalkulasi Biaya Tote Bag………………………………………………….. 75

Tabel 4. Kalkulasi Biaya Sling Bag 1………………………………………….. 76

Tabel 5. Kalkulasi Biaya Sling Bag 2………………………………………….. 77

Tabel 6. Kalkulasi Biaya Sling Bag 3………………………………………….. 78

Tabel 7. Kalkulasi Biaya Bagutte Bag………………………………………………. 79

Tabel 8. Kalkulasi Biaya Hand Bag………………………………………………… 80

Tabel 9. Kalkulasi Biaya Clutch……………………………………………………... 81

Tabel 10. Kalkulasi Biaya Pokok Produksi Keseluruhan Karya……………… 82

xiv

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


ABSTRAK

Tugas Akhir Karya Seni ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses


penciptaan dan hasil karya tas wanita. Sumber ide karya tas wanita muncul dari
burung hantu yang memiliki keunikan, beberapa jenis burung hantu memiliki
keanekaragaman dalam bentuk ukuran tubuh.
Metode penciptaan karya tas wanita ini melalui berbagai macam tahapan,
yaitu tahap eksplorasi, tahap perancangan, dan tahap perwujudan. Tahap eksplorasi
pencarian referensi tentang burung hantu, tas wanita, bahan kulit yang digunakan ,
dan teknik yang akan diaplikasikan pada kulit. Tahap perancangan dimulai dengan
membuat sketsa alternatif dan membuat pecah pola sesuai sketsa terpilih. Tahap
perwujudan dimulai dari persiapan alat dan bahan, proses pembentukan karya
dengan menggunakan beberapa teknik sampai pada proses finishing.
Karya yang dihasilkan berjumlah sembilan karya tas wanita yang masing-
masing dikombinasikan dengan hiasan burung hantu, yaitu tas ransel mini, tas
pinggang, tote bag, sling bag, baguette bag, hand bag, dan clutch.
Kata Kunci : burung hantu, tas wanita

xv

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


ABSTRACT

The Final Project of this Artwork aims to describe the process of creation
and the masterpiece of women's bags. The source of the idea of the work of a
women bag’s emerged from owls that have a uniqueness, some species of owl have
diversity in body size.
The method of creating this bag of women through various stages, namely
the stage of exploration, design, and embodiment. The search exploration phase
references the owls, the ladies handbags, the leather ingredients used, and the
techniques to be applied to the skin. The design phase begins by making an
alternative sketch and breaking the pattern according to the selected sketch. The
embodiment stage starts from the preparation of tools and materials, the process of
forming works by using several techniques to the finishing process.
The work produced amounted to nine works of ladies bags, each combined
with an owl ornament, a mini backpack, waist bag, tote bag, sling bag, baguette
bag, hand bag, and clutch.
Keywords: owl, women's bag

xvi

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Kehidupan manusia pada masa kini memang tidak bisa terlepas dari
yang namanya gaya hidup. Manusia pada dasarnya memiliki kebutuhan
yang beragam. Kebutuhan tersebut memaksa manusia untuk mencari
alternatif demi melakukan kelangsungan hidup, sama halnya dengan
kebutuhan sandang akan fashion, sejalan dengan selera setiap manusia
dalam berpenampilan dengan segala kelengkapannya. Namun tidak semua
orang dapat memenuhi kebutuhan sandang yang mereka butuhkan untuk
dapat menunjang kehidupan, sehingga dibutuhkan kerja keras agar dapat
memenuhi kebutuhan tersebut. Begitu juga untuk kebutuhan fashion yang
dapat menunjang penampilan seseorang, agar dapat menjadi lebih percaya
diri.

Fashion merupakan suatu hal yang memang tidak bisa dipisahkan


dari sosok wanita, biasanya mereka menjadikan fashion sebagai identitas.
Fashion menjadi hal yang begitu penting karena wanita diciptakan dalam
bentuk yang indah, dengan keindahan itu bisa membutakan siapapun yang
menjadi penikmatnya. Dalam kamus Bahasa Inggris, istilah fashion berarti
kebiasaan atau mode disebutkan pula that style is the best newest yang
berarti gaya itu mode baru (Echols dan Shadily, 2002:234). Tidak jarang
setiap orang selalu membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan fashion.
Salah satu aneka produk fashion yang kompleks, yaitu produk tas.

Tas adalah kemasan atau wadah berbentuk persegi dan sebagainya,


biasanya bertali, dipakai untuk menaruh, menyimpan atau membawa
sesuatu (KBBI, edisi ketiga, 2001, 1146). Bagi seorang wanita, tas tak
ubahnya seperti seorang kekasih yang akan melengkapi hidupnya, tidak
hanya digandeng setiap bepergian dan sebagai penunjang penampilan, tas
juga berfungsi

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


2

sebagai wadah untuk menyimpan hampir segala kebutuhan sehari-hari,


contohnya alat kosmetik, dompet, handphone, notebook, dan aksesoris.
Maka dari itu banyak wanita enggan memilih tas secara sembarangan, mulai
dari bentuk, ukuran, warna, sampai dengan harga akan dipertimbangkan
sebelum akhirnya menjatuhkan pilihan. Setiap tas memiliki kualitas bahan
yang berbeda-beda, pada umumnya jenis bahan pembuat tas adalah kulit,
vinyl, kanvas, polister, satin, denim, hingga rotan juga termasuk sebagai
bahan pembuat tas. Bahan-bahan tersebut merupakan bahan utama dalam
dunia tas, melihat dari hasil tas yang dipasarkan tas lebih cenderung
menggunakan bahan-bahan sintetis daripada bahan-bahan alami. Salah satu
jenis bahan alami yang digunakan sebagai bahan tas adalah kulit hewan.

Sumber ide karya tas wanita muncul dari burung hantu yang
memiliki keunikan, beberapa jenis burung hantu memiliki keanekaragaman
dalam bentuk ukuran tubuh. Mereka hidup di padang pasir, hutan tropis,
sepanjang pantai, bahkan di daerah kutub yang bersalju. Burung hantu
memiliki ciri-ciri fisik yang berbeda dari burung lainnya, antara lain
memiliki mata yang besar, leher yang lentur sehingga wajahnya dapat
berputar hingga 270 derajat. Umumnya burung hantu berbulu buruk,
kecoklatan atau abu-abu dengan bercak-bercak hitam dan putih. Ekor
burung hantu umumnya pendek, namun sayapnya besar dan lebar, rentang
sayapnya mencapai sekitar tiga kali panjang tubuhnya. Burung hantu
sebagai burung yang mengeram semakin lama semakin jarang ditemui
dikarenakan banyak yang ditembak untuk dijadikan hiasan yang sangat
indah (Ensiklopedia, 1989:171). Kondisi semakin memburuk dengan
maraknya perdagangan dan pemburuan hewan-hewan langka yang masih
terus dilakukan oleh sekelompok oknum yang tidak bertanggung jawab,
walaupun faktor alam juga memengaruhi kondisi kehidupan burung hantu.

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


3

Jenis burung hantu yang menjadi sumber ide penciptaan karya oleh
penulis tidak dispesifikasikan, karena penulis hanya menerapkan burung
hantu sebatas keindahan visual tanpa mengambil contoh spesifik burung
hantu jenis tertentu. Hal tersebut dilakukan karena pada dasarnya, hampir
semua jenis burung hantu memiliki nilai keindahan yang sama. Penerapan
burung hantu ini diterapkan pada berbagai jenis tas wanita. Penciptaan karya
tas wanita sebagaimana ide yang dituangkan oleh penulis yang berupa karya
seni kriya kulit tiga dimensi. Dalam hal ini burung hantu digunakan sebagai
sumber ide untuk tas wanita dengan media kulit sapi samak nabati dan kulit
crazy horse. Teknik yang digunakan dalam pembuatan karya tersebut
adalah teknik tatah timbul (carving). Teknik ini biasanya digunakan pada
media kulit sapi samak nabati. Teknik tersebut digunakan untuk
memperoleh karya sesuai dengan harapan. Teknik yang diterapkan tidak
lain digunakan untuk memperoleh kesesuaian gambaran visual secara
estetik atas ide dan konsep yang penulis ingin sampaikan.

B. Rumusan Penciptaan

Berdasarkan uraian di atas, fokus masalahnya adalah permasalahan


yang berkaitan dengan penciptaan karya kriya seni kulit. Agar proses
berkarya berjalan searah dengan pembahasan permasalahan, diperlukan
rumusan masalah yang sistematis, di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Bagaimana proses visualisasi burung hantu pada tas wanita ?
2. Bagaimana penciptaan dan penerapan objek burung hantu pada tas
wanita dengan menggunakan teknik tatah timbul ?
3. Bagaimana hasil penciptaan tas wanita dengan objek burung hantu
sebagai ide penciptaan karya kulit ?

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


4

C. Tujuan dan Manfaat


1. Tujuan Penciptaan
Tujuan penciptaan karya tas wanita dengan judul “Visualisasi
Burung Hantu Pada Tas Wanita” adalah sebagai berikut :
a. Memvisualisasikan burung hantu pada tas wanita.
b. Menciptakan dan menerapkan motif burung hantu pada tas wanita
dengan teknik tatah timbul.
c. Menghasilkan tas wanita sebagai benda yang estetis dan fungsional
dengan aspek keindahan menggunakan bahan kulit dengan objek
burung hantu.
2. Manfaat Penciptaan
Manfaat yang akan dicapai dalam penciptaan karya tas wanita
dengan judul “Visualisasi Burung Hantu Pada Tas Wanita” adalah
sebagai berikut :
a. Manfaat yang dicapai bagi diri sendiri, diharapkan dapat menjadikan
pengembang kreativitas dalam menciptakan karya seni tas kulit dan
dapat dijadikan motivasi agar berkarya lebih baik untuk terciptanya
karya yang estetis dan fungsional.
b. Manfaat bagi mahasiswa, penciptaan karya tas wanita ini dapat
dijadikan referensi untuk menambah wawasan mengenai tas kulit
dan burung hantu.
c. Manfaat bagi masyarakat, sebagai bahan informasi kepada
masyarakat mengenai kerajinan tas kulit dan burung hantu.
D. Metode Pendekatan dan Penciptaan
1. Metode Pendekatan
Metode pendekatan yang dipakai ada dua yaitu :
a. Metode Pendekatan Estetika
Pendekatan estetika adalah pendekatan suatu karya seni
dengan prinsip-prinsip estetika secara visual, yaitu beberapa garis,
bentuk, bidang, warna, tekstur serta prinsip keseimbangan,
kesatuan, dan juga komposisi. Menurut Thomas Aquinas, sesuatu

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


5

yang estetis harus mencakup integritas atau kelengkapan, proporsi


atau keselarasan, dan kecermelangan.
Pendekatan estetika dilakukan berdasarkan nilai-nilai yang
ditinjau dari keunikan dan ciri khas yang menarik. Pendekatan ini
didasarkan pada pengalaman pribadi dalam menuangkan gagasan
yang kemudian ditambahkan dengan nilai-nilai estetis sehingga
dapat memperindah karya seni. Untuk memenuhi konsep
keindahan, dalam menciptakan karya seni perlu memperhitungkan
unsur proporsi, garis, warna, dan bentuk.
Metode ini mengutamakan keindahan pada karya yang
diciptakan dengan konsep visualisasi burung hantu pada tas
wanita, dengan mengimpretasikan hal-hal yang berkaitan dengan
burung hantu dan tas wanita. Diwujudkan dengan mengacu pada
unsur-unsur estetika yang terkandung dalam seni rupa berupa
wujud atau rupa, bobot atau isi, dan penampilan atau penyajian
(Djelantik, 2004:15). Penciptaan karya ini menekankan unsur
estetik dengan tiga aspek dasar. Pertama berupa wujud yang akan
tampak pada penglihatan secara visual berupa burung hantu dan
tas wanita. Kedua bobot atau isi dari karya yang tercipta meliputi
apa yang bisa dirasakan sebagai makna dari wujud karya tersebut.
Ketiga penampilan, mengacu pada pengertian bagaimana karya
tersebut disajikan kepada penikmatnya.
b. Metode Pendekatan Ergonomi
Ergonomi merupakan ilmu yang mempelajari sifat,
kemampuan dan juga keterbatasan manusia untuk merancang
suatu sistem kerja, sehingga manusia dapat hidup dan juga bekerja
pada suatu sistem dengan baik dan mencapai tujuan yang
diinginkan secara efektif, aman, dan nyaman. Pada bidang
enjinering, ergonomi juga memegang peran yang sangat penting,
sehingga dikenal dengan adanya disiplin ilmu teknik atau
enjinering yang meneliti factor-faktor manusia (human factors
engineering). Pada dasarnya, ergonomi diterapkan dan

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


6

dipertimbangkan dalam proses perencanaan sebagai upaya untuk


mendapatkan hubungan serasi dan optimal antara pengguna
produk dengan produk yang digunakannya (Palgunadi, 2008:71-
73).
2. Metode Penciptaan
Metode penciptaan merupakan proses dalam merealisasikan
gagasan atau ide dalam sebuah karya. Metode penciptaan yang
digunakan dalam penciptaan karya seni kulit ini adalah metode yang
diungkapkan oleh SP. Gustami, mengungkapkan bahwa proses
perwujudan suatu seni kriya melalui beberapa tahapan dan langkah-
langkah. Ada tiga tahapan dalam proses penciptaan seni kriya, yaitu
tahap eksplorasi, tahap perancangan, dan perwujudan (Gustami,
2007:329).
a. Eksplorasi
Eksplorasi adalah aktivitas penjelajah menggali sumber ide,
tahap seseorang mencari secara leluasa berbagai kemungkinan yang
didukung dengan penelitian awal untuk mencari informasi utama
dan pendukung mengenai objek penciptaan. Pada penciptaan karya
tas wanita dengan judul “Visualisasi Burung Hantu Pada Tas
Wanita”, pengambilan ini bermula dari ketertarikan penulis terhadap
keunikan burung hantu mulai dari ciri-ciri utama fisik burung hantu,
perilaku burung hantu, sejarah perkembangan burung hantu, dan
hubungannya dengan manusia untuk mempublikasikan bagaimana
burung hantu dapat diubah sedemikian rupa sebagai ide penciptaan
motif pada tas wanita yang menarik dan layak untuk dikembangkan
di Indonesia.
Kegiatan eksplorasi dilakukan penulis dengan mencari
informasi mengenai penciptaan tas wanita dengan objek burung
hantu dan hal-hal yang berkaitan dengan burung hantu tersebut,
sehingga dalam tahap ini bisa menjadi pedoman untuk proses
penciptaan karya. Kegiatan yang dilakukan pada tahap eksplorasi
adalah dengan cara sebagai berikut :

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


7

1) Pengumpulan informasi melalui studi pustaka dengan cara


mengumpulkan informasi melalui buku-buku, mencari di
internet yang berhubungan dengan burung hantu. Studi lapangan
untuk mendapatkan pemahaman guna menguatkan gagasan
penciptaan dan keputusan dalam menyusun konsep penciptaan
karya tas wanita dengan mengangkat tema burung hantu. Studi
lapangan dilakukan di kebun binatang, pasar hewan, dan lain-
lain.
2) Pengamatan secara visual mengenai burung hantu untuk lebih
menumbuhan ide kreativitas dalam penciptaan tas wanita.
3) Mencari ide kreatif yang berkaitan dengan burung hantu yang
akan dijadikan sebagai sumber ide penciptaan motif pada tas
wanita yang memiliki fungsi dan estetik.
4) Mencari informasi mengenai alat dan bahan yang akan
digunakan guna menunjang pembuatan tas wanita agar memiliki
kualitas yang baik dan dapat diminati oleh banyak orang.
5) Mengembangkan imajinasi guna mendapatkan ide mengenai
bentuk pola tas wanita yang akan dibuat, dan mengembangkan
proses finishing pada tas tersebut.
b. Perancangan
Gagasan yang diperoleh pada tahapan eksplorasi selanjutnya
dituangkan dalam gambaran skesa yang berkonsep dari beberapa
ciri-ciri fisik yang dimiliki burung hantu sebagai poin-poin dalam
proses penciptaan. Tahap perancangan merupakan visualisasi dari
analisis data acuan yang diwujudakan ke dalam bentuk sketsa rekaan
atau alternatif yang nantinya akan diseleksi sketsa terbaik dengan
konsep yang matang. Pada tahap tersebut hasil sketsa terpilih
dijadikan pola karya sesuai dengan gambaran sketsa dengan skala
1:1 dengan menggunakan kertas karton. Hal ini dilakukan agar
memudahkan proses penciptaan karya.

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta


8

c. Perwujudan
Proses perwujudan diawali dengan mengolah pola gambaran
sketsa yang telah disetujui sebagai bahan penciptaan pola atau model
agar langsung bisa diterapkan pada material karya. Adapun
pengerjaan yang dilakukan secara terstrukur untuk mencapai hasil
yang maksimal dengan setiap proses penciptaannya. Akhir dari
tahap perwujudan adalah melakukan evaluasi, hal ini dilakukan
untuk melihat kembali kekurangan atau kelebihan pada karya yang
telah diciptakan dan telah sesuai dengan konsep dan ide yang ingin
disampaikan penulis.

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta

Anda mungkin juga menyukai