Anda di halaman 1dari 2

Nama : Renika Br Sipahutar

NIM : 18063062

Prodi : Pendidikan Teknik Elektro

Motor universal merupakan salah satu motor 1 fasa yang umum digunakan dalam kehidupan sehari-hari
seperti bor listrik dan blender, pilih salah satu dari contoh tersebut, lalu jelaskan prinsip kerja dan
kemungkinan kerusakan peralatan tersebut yang dilengkapi dengan cara memperbaiknya!

Blender terdiri motor universal sebagai penggerak. Pisau-pisau dipasang pada poros motor yang
ditempatkan di bawah wadah bahan yang akan dihasilkan. Rangkaian listrik Setelah blender ON maka
pisau-pisau akan berputar dengan kecepatan motor, sehingga dapat menghasilkan bahan makanan dan
bahan lainnya. Daya blender yang ada di pasaran umumnya lebih kurang 125 watt dengan merek dagang
yang beragam. Sebaiknya menggunakan blender tidak terlalu lama dan ON/Off kan setiap 10 menit.
Pisau-pisau sebaiknya dibersihkan setiap pemakain agar tidak berkarat.

Mata pisau berat untuk berputar.

Hal ini disebabkan partikel debu yang masuk dan menumpuk dalam bosing,membuat as tidak leluasa
untuk berputar.

Jika didiamkan,bosing atau as akan berkarat,sehingga as benar-benar tidak bisa berputar.

Efek pada mesin,mesin akan mengeluarkan tenaga ekstra untuk memutar as,tenaga ekstra ini yaitu
dengan menarik arus sebanyak-banyaknya,jika dibiarkan membuat gulungan akan panas dan terbakar.
Masalah inilah yang menjadi penyebab dari mesin tercium bau hangus dan timbul percikan api yang
besar dari dalam mesin. Biasanya user secara refleks akan segera mematikan,dan ini membuat mesin
sedikit tertolong.

Mounting bocor.

Bocor pada mounting ini disebabkan karet dalam bosing tidak elastis lagi,atau bosing/as pisau
mengalami keausan,akibatnya lobang as menjadi longgar sehingga air dalam gelas merembes dan masuk
kedalam mesin yang mengakibatkan mesin korslet.

Bisa juga karet seal sudah keras/getas/tidak elastis,sehingga tidak mampu menahan air yang menyusup
lewat sedikit celah.

Anda bisa menggunakan karet seal bekas tabung gas untuk menggantikan karet seal asli.

Diameter lubangnya sangat cocok untuk as pisau blender.

Gigi konektor karet gompal.

Masalah ini disebabkan antara gigi konektor karet di mounting dengan gigi konektor plastik di mesin
posisinya tidak masuk sempurna.
Solusinya ganti dengan yang baru lalu turunkan konektor mounting atau naikkan konektor mesin agar
gigi kedua konektor menancap sempurna.

Anda mungkin juga menyukai