Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH KEWIRAUSAHAAN

Managemen Keuangan

Nama Mahasiswa
Iklil Mujahid Azhar : 5193530028
Ilman Rosadi : 5193530025
Dodi R Boangmanalu : 5193530021

Dosen Pengampu : Ir. Mustamam, M.T.


Azmi Rizki Lubis, S.Pd., M.T.
Mata Kuliah : Kewirausahaan

PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO


UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
MEDAN
FEBRUARI 2021
KATA PENGANTAR

Puji Syukur kita panjatkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat dan limpahan
rahmat-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan tugas Makalah mata kuliah Kewirausahaan
ini dengan baik dan tepat waktu. Lewat tugas Makalah ini kami ingin memberikan
pengetahuan yang dapat menambah wawasan..

Kami juga mengucapkan terimakasih kepada dosen pengampu mata kuliah


Kewirausahaan atas bimbingan dan pengajaran yang diberikan sehingga kami dapat
mengerjakan tugas Makalah ini dengan baik. Serta kepada teman-teman yang telah
membantu dan memberikan semangat dalam proses pengerjaannya.

Dalam Makalah ini kami menyadari masih jauh dari kesempurnaan, untuk itu saya
mengharapkan saran dan kritik untuk perbaikan dan kesempurnaan makalah ini kemudian.
Semoga Makalah ini dapat bermanfaat khususnya bagi penyusun dan para pembaca pada
umumnya.

Medan, Februari 2021

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...............................................................................................................2
BAB I PENDAHULUAN..........................................................................................................4
Latar Belakang........................................................................................................................4
BAB II PEMBAHASAN...........................................................................................................5
Aktivitas Penggunaan Dana...................................................................................................5
Perolehan Dana.......................................................................................................................7
Pengelolaan Dana...................................................................................................................7
BAB III PENUTUP....................................................................................................................9
Kesimpulan.............................................................................................................................9
Saran.......................................................................................................................................9
DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................................10
BAB I

PENDAHULUAN
Latar Belakang

Managemen Keuangan merupakan managemen mengenai fungsi-fungsi keuangan. Fungsi-


fungsi keuangan tersebut meliputi bagaimana memperoleh dana (raising of fund) dan
bagaimana menggunakan dana tersebut (allocation of fund). Manajer keuangan
berkepentingan dengan penentuan jumlah aktiva yang layak dari investasi pada berbagai
aktiva dan pemilihan sumber-sumber dana untuk membelanjai aktiva tersebut.
BAB II
PEMBAHASAN

Aktivitas Penggunaan Dana

Aktivitas untuk menginvestasikan dana pada berbagai aktivas. Analisa sumber dan

penggunaan dana merupakan suatu alat analisa keuangan yang sangat penting bagi finansial

manajer atau bagi para calon kreditur atau bagian bank dalam menilai permintaan kredit yang

diajukan kepadanya, dengan analisa sumber dan penggunaan dana akan diketahui bagaimana

perusahaan mengelola atau menggunakan dana yang dimilikinya.

Pengertian dana yang digunakan dalam analisa sumber dan penggunaan dana tersebut dapat

dalam artian yang sempit yaitu kas atau dalam artian yang lebih luas yaitu sebagai modal

kerja. Pengertian mana yang akan digunakan dalam analisa sumber dan penggunaan dana itu

tergantung kepada kebutuhan kita sendiri, yaitu apa yang kita analisa.
Portofolio Mempunyai 4 Tahap

 Tahap penentuan tujuan investasi

Tahapan awal yang harus dikerjakan oleh semua pihak bila ingin melakukan pengelolaan

portofolio investasi.

 Mengumpulkan informasi

Mengumpulkan informasi mengenai seluruh instrumen investasi yang ada, dan bagaimana

keinginan berbagai Modul Pembelajaran Kewirausahaan 270 pihak terhadap seluruh pasar

investasi.

 Implementasi situasi pasar yang ada

Pada tahapan ini, wirausaha memilih, membeli dan menjual instrumen investasi yang sesuai

dengan keinginan wirausaha

 Portofolio

melakukan perhitungan atas portofolio yang dikelolanya. Selanjutnya, hasil pengelolaan

portofolio dalam bentuk tingkat pengembalian (return) dibandingkan dengan tingkat

pengembalian patokan (benchmark).


Perolehan Dana

aktivitas untuk mendapatkan sumber dana, baik dari sumber dana internal maupun


sumber dana eksternal perusahaan. Aktivitas pengelolaan aktiva, yaitu setelah dana diperoleh
dan dialokasikan dalam bentuk aktiva, dana harus dikelola seefisien mungkin.

Untuk memulai suatu usaha, pada dasarnya sumber permodalan dapat dapat di peroleh
melalui :

 Modal sendiri

Sumber modal sendiri merupakan cara yang paling mudah. Sumber pembiayaan sendiri dapat
diperoleh dari tabungan, dana cadangan atau mempergunakan aset yang tidak produktif
Modal Sendiri

 Pinjaman bank

Apabila modal sendiri tidak cukup dapat memenuhi kebutuhan modal dengan meminjam dari
bank. Ada tiga jenis kredit perbankan, yaitu :

Kredit Usaha : kredit yang ditunjukkan untuk membiayai usaha yang produktif.

Kredit Konsumsi : kredit yang digunakan untuk membeli sesuatu yang sifatnya konsumtif,
misalnya membeli rumah atau kendaraan pribadi. 271 Modul Pembelajaran Kewirausahaan.

Kredit Serbaguna : kredit yang bisa digunakan untuk tujuan konsumsi maupun
usaha.Pinjaman Bank

Pengelolaan Dana

Setelah merencanakan usaha dan memperoleh modal untuk usaha, maka selanjutnya adalah
mengelola keuangan selama proses usaha berjalan. Pengelolaan Dana adalah funds
management yaitu pengelolaan dana sendiri dan dana eksternal yang diperoleh dari lembaga
lain dengan tujuan untuk memaksimalkan keuntungan (untung) dengan tetap memelihara
kecukupan likuiditas dan keamanan dalam melakukan investasi. Berikut beberapa hal yang
perlu diperhatikan dalam tata kelola keuangan.
a. Kita harus memisahkan antara uang pribadi dan uang perusahaan. Jangan pernah
mencampurkan antara uang pribadi dan uang perusahaan.

b. Kita harus memastikan sistem pencatatan yang rapih dan teratur sesuai dengan kaidah
akuntansi. Setiap transaksi dicatat dalam jurnal harian, buku besar, laporan laba-rugi dan
neraca.

c. Melakukan manajemen kas. Melakukan manajemen kas diperlukan untuk mengoptimalkan


aset, guna memastikan bahwa semua tagihan akan dapat dibayarkan dengan baik.

d. Melakukan evaluasi setiap bulan terkait dengan keuangan, yaitu realisasi produksi dan
penerimaan, realisasi biaya serta realisasi persediaan, jumlah utang-piutang dan kondisi kas.
BAB III

PENUTUP

Kesimpulan

Salah satu kesulitan dalam mengelola usaha adalah mengelola dan mengatasi penggunaan
dana dalam usaha perusahaan.

Saran

Agar mahasiswa memahami bagaimana pentingnya anggaran dan manajemen pengolaan


dana, berikut aktivitas mahasiswa yang dapat digunakan untuk menanamkan pemahaman
bagaimana mengelola keuangan dan tetap mengelola anggaran perusahaan.
DAFTAR PUSTAKA

http://www.mediabpr.com/kamus-bisnis-bank/pengelolaan_dana.aspx#:~:text=Pengelolaan
%20Dana%20adalah%20funds%20management,dan%20keamanan%20dalam%20melakukan
%20investasi.

https://id.wikipedia.org/wiki/Manajemen_keuangan#:~:text=Aktivitas%20perolehan%20dana
%2C%20yaitu%20aktivitas,dana%20harus%20dikelola%20seefisien%20mungkin.

https://id.wikipedia.org/wiki/Manajemen_keuangan#:~:text=Aktivitas%20penggunaan
%20dana%2C%20yaitu%20aktivitas,maupun%20sumber%20dana%20eksternal
%20perusahaan.

Anda mungkin juga menyukai