Anda di halaman 1dari 8

TUGAS PENJASORKES

MACAM MACAM SENAM PRESTASI

KELAS : XII. IIS.2


Anggota Kelompok:
1. Aninda Islami P ( )
2. Ika Shanti K ()
3. Yola Orsellya A ( 25)
A. Senam Prestasi
Senam prestasi bertujuan untuk membawa kesanggupan ( kemampuan) fungsional
seseorang yang tertinggi. Semua gerakan yang dilakukan dapat dilihat prestasinya. Tiap – tiap
orang mempunyai prestasi dan ketangkasan yang berbeda – beda. Latihan senam prestasi
dapat diberikan dalam bentuk antara lain: Perlombaan dapat berbentuk perlombaan
perorangan dan dapat beregu, Latihan keseimbangan, di samping mempunyai nilai
pembentukan juga mempunyai nilai besar terhadap prestasi, bahkan sampai mencapai tingkat
seni gerak.

Dalam melakukan latihan hendaknya menggunakan urutan latihan tertentu. Untuk itu,
perlu diberikan satu contoh urutan latihan sebagai berikut :

1) Latihan Pemanasan
Latihan pemanasan dapat dilakukan dengan berbagai macam cara, antara lain sebagai
berikut:
a) Latihan berjalan dengan bermacam – macam gerakan ( susunan melingkar)
b) Latihan berlari cengan berbagai macam gerakan
c) Latihan berlari dan meloncat
2) Latihan Tubuh
3) Latihan penenangan

B. Macam macam gerakan senam prestasi


1. Senam Lantai (Floor Exercise)

Senam lantai merupakan nomor senam pertama yang dilombakan di dalam sebuah
pertandingan dikarenakan adanya pertimbangan kesempatan untuk para atlet. Selain itu, hal
ini juga berlaku sebagai pemanasan karena beberapa gerakannya yang tidak memerlukan
tenaga otot yang besar dan luar biasa. Senam lantai sangat populer terutama bagi
penyelenggaraan secara massal yang dapat diikuti oleh ribuan peserta bersama-sama.
2. Kuda-Kuda Pelana (Pommel Horse)

Nomor senam yang kedua setelah senam lantai adalah senam kuda-kuda pelana atau
dalam bahasa inggrisnya disebut Pommel Horse. Pada senam kuda-kuda pelana atau pommel
horse ini hanya dilakukan pada nomor putra saja, karena pada nomor ini memerlukan tenaga
yang kuat dari otot-otot lengan dan bahu. Jenis senam ini dilakukan di atas alat yang disebut
kuda-kuda pelana di mana di tengahnya terdapat dua pelana atau pegangan tangan dengan
jarak 40 hinga 45 cm. Ukuran yang digunakan untuk tinggi punggung kuda-kuda adalah 1.10
meter diukur dari lantai dan memiliki  panjang 1.60 meter dengan lebar 35 cm .Pelana yang
berbentuk 2 (dua) buah batang melengkung masing-masing mempunyai ukuran tinggi 12 cm
dengan lebar 28 cm.

3. Kuda-Kuda Lompat (Horse Vault)

Nomor setelah senam lantai dan senam kuda-kuda pelana adalah nomor senam kuda-
kuda lompat. Nomor ini dianggap paling sederhana diantara semua nomor senam artistik
yang dipertandingkan. Kuda-kuda lompat sendiri dilapisi kulit seperti alat kuda berpelana,
namun tanpa pelana.  Cara melakukan senam ini adalah diawali dengan atlet yang berlalri
mendekati kuda-kuda, kemudian melakukan tolakan dari papan lompat. Setelah itu atlet
meletakkan kedua tangannya pada permukaan kuda-kuda dan kemudian melakukan
gerakan melayang dengan cara akrobatik di udara dan diakhiri dengan pendaratan.
Untuk nomor pria pada nomor senam kuda-kuda lompat ini memiliki ukuran tinggi
punggung kuda-kuda 1,35 m diukur dari lantai, lompatan pria dilakuan memanjang dari
belakang ke depan kuda-kuda. Baik pada nomor pria maupun pada nomor wanita
mengambil ancang-ancang tidak lebih boleh lebih dari 25 meter. Lepas landas kedua kaki
dari papan pegas yang berukuran 1.20 x 0.60 meter. Ukuran alat untuk kuda lompat ini
adalah panjang sebesar 1.60 meter dan tinggi sebesar 1.35 meter. Seperti pada nomor
pria, kuda-kuda disini  dilapisi kulit seperti alat kuda berpelana, namun tanpa pelana.
Ukuran alat untuk putri adalah dengan panjang 1.60 m dan tinggi 1.20 m.

4. Palang Tunggal (Horizontal Bar)

Nomor senam selanjutnya yang dipertandingkan adalah nomor senam palang tunggal.
Palang tunggal merupakan salah satu alat untuk latihan yang sangat menarik dalam
olahraga senam. Ayunan dan lingkaranlah yang menjadikan  jenis latihan ini sangat
terkenal di kalangan masyarakat.
Gerakan yang dilakukan pada palang tunggal merupakan gerakan ayunan yang
mengelilingi palang dan diikuti dengan perubahan arah dan pegangan tangan. Setelah itu
ketika selesai beraksi dan turun, maka atlet akan melepaskan pegangan di palang
kemudian melayang di udara dan melakukan pendaratan. Jika pesenam melakukan
gerakan atau menahan keseimbangan dan setiap gerak yang dikerjakan dengan tergesa-
gesa akan memperoleh pengurangan nilai yang ia dapat. Alat yang digunakan pada senam
palang tunggal terutama sekali cocok untuk bentuk-bentuk latihan dengan badan lurus
dan pegangan yang kokoh. Ukuran untuk nomor senam ini adalah panjang 2.40 meter dan
tinggi 2.55 meter.
5. Palang Sejajar atau Parallel Bar

Nomor senam ini hanya dilakukan oleh kaum pria saja, dikarenakan senam ini diperlukan otot
lengan yang kuat. Nomor senam ini sangat bagus untuk memperbesar lengan, karena menggunakan
gerakan seperti tarikan dan menekan.

6. Gelang – Gelang atau Rings

Gelang – gelang atau yang biasa disebut dengan rings adalah salah satu alat yang digunakan
pada senam artistik dengan ukuran tinggi 2, 55 meter serta jarak 0, 50 meter.
7. Senam Ritmik dengan Alat Berupa Bola

Senam ini merupakan senam yang sering masuk dalam nomor perlombaan senam,
dalam melakukan gerakan senam ini menggunakan alat bola sebagai penyeimbang.

8. Senam Ritmik dengan Alat Berupa Pita

Ini merupakan jenis senam ritmik yang juga digunakan untuk nomor perlombaan
senam hanya saja menggunakan alat pita untuk memperindah gerakan.
9. Senam Ritmik dengan Alat Berupa Tali

Senam ritmik ini merupakan salah satu cabang senam prestasi yang bergengsi dan
sering menjadi cabang olah raga bergengsi. Tali digunakan sebagai alat keseimbangan dan
menjaga kelenturan tubuh.

10. Senam Ritmik dengan Alat Berupa Gada

11. Senam Ritmik dengan Alat Berupa Simpai


12. Acrobalance

Acrobalance adalah jenis gerakan yang mencakup dua atau lebih orang
penyeimbang. Olahraga akrobat ini membuat para pemain harus mengimbangi berat
badan, mengangkat, melempar, atau menangkap satu sama lain.

Anda mungkin juga menyukai